Tahun demi tahun, penggunaan drone di kalangan sineas terus bertambah mainstream. Ini secara tak langsung memunculkan tantangan baru bagi para kreator konten; mereka harus memikirkan cara supaya karyanya bisa memiliki daya tarik lebih, dan ini bukan pekerjaan mudah mengingat drone yang mereka gunakan kemungkinan besar sama persis satu dengan yang lainnya.
Moment, produsen lensa smartphone yang memulai kiprahnya lima tahun lalu melalui Kickstarter, ingin mencoba menawarkan solusi dalam wujud lensa anamorphic untuk drone. Lensa anamorphic, bagi yang tidak tahu, sangat populer di kalangan sineas profesional berkat kemampuannya menciptakan kesan yang sinematik; sudut pandangnya lebar, tapi perspektifnya mengarah ke lensa telephoto, lengkap beserta tampilan lens flare horizontal yang memukau.
Tahun lalu, Moment menghadirkan lensa anamorphic pertamanya untuk smartphone, dan sekarang target mereka sudah berpindah ke drone, spesifiknya DJI Mavic 2, baik untuk varian Pro maupun Zoom. Lensa anamorphic untuk drone ini mereka juluki dengan nama Moment Air.
Mekanisme yang ditawarkan tidak jauh berbeda dari lensa smartphone-nya. Cukup tambatkan Moment Air tepat di depan lensa kamera bawaan Mavic 2, maka Anda siap merekam dalam format anamorphic yang memiliki aspect ratio 2.40:1. Kedengarannya begitu simpel, tapi ternyata Moment harus memutar otak terkait mekanisme pemasangan lensa tambahan untuk drone semacam ini.
Ini dikarenakan kamera drone duduk di atas gimbal yang berfungsi untuk menstabilkan gambar, dan gimbal itu tak akan bisa bekerja secara maksimal apabila beban yang digotongnya terlampau berat. Untuk mengantisipasinya, Moment menggunakan material plastik komposit sebagai rangka lensa Moment Air, sehingga pada akhirnya bobotnya bisa ditekan sampai di bawah angka 50 gram.
Bukan cuma itu saja, Moment juga merancang sistem mounting yang terdiri dari dua bagian. Bagian pertama tentu adalah lensa itu sendiri, sedangkan bagian kedua adalah semacam counterweight yang diposisikan di belakang kamera. Kedua bagian itu lalu saling menjepit dan membungkus kamera drone secara menyeluruh, dan ini diyakini tak berpengaruh terhadap kinerja gimbal Mavic 2.
Di samping lensa anamorphic, Moment juga menawarkan ND filter yang bisa dipasangkan langsung ke lensa kamera bawaan Mavic 2, atau ke lensa anamorphic-nya itu tadi. Juga merupakan bagian bundel lengkapnya adalah sebuah casing iPhone super-tipis, yang memungkinkan ponsel untuk dipasangkan ke controller Mavic 2 tanpa harus ditelanjangi terlebih dulu, dan yang masih bisa dipasangi lensa smartphone bikinan Moment.
Di Kickstarter, lensa anamorphic Moment Air saat ini sudah bisa dipesan dengan harga paling murah $199 (retail-nya $300), sedangkan bundel lengkapnya yang mencakup lensa anamorphic, ND filter beserta casing tipis itu dihargai paling murah $299.
Sumber: The Verge.