Tag Archives: aplikasi belajar

Apliksai terbaik belajar online berbagai mata pelajaran

8 Aplikasi Terbaik untuk Belajar Berbagai Pelajaran Sekolah

Sejak pandemi Covid-19 pembelajaran yang harus dilakukan di rumah masing-masing bukanlah hal yang mudah. Melansir dari website Kemdikbud, belajar bagi anak-anak memang dibutuhkan situasi yang nyaman dengan media pembelajaran yang kreatif.

Beruntunglah kehidupan kini berada di era teknologi. Media tidak lagi hanya berupa tulisan sehingga pelajar mau tidak mau harus membaca saja.

Sebenarnya sebelum masa pandemi hingga pembelajaran dialihkan secara online, media belajar berupa aplikasi sudah bermunculan. Namun dengan meningkatnya kebutuhan metode belajar sehingga meningkatkan minat pasar semakin bertumbuhlah kuantitas aplikasi belajar ini.

Meski sudah mulai kembali ke gedung sekolah, tidak ada salahnya ‘kan tetap mencari media pendukung sebagai penunjang prestasi belajar para siswa?

Berikut DailySocial.id rangkum, aplikasi belajar terbaik dari yang gratis hingga berbayar dengan biaya yang terjangkau!

Zenius

Aplikasi Belajar Zenius
Zenius sebagai aplikasi belajar berbasis audio-visual (Google Play)

Aplikasi belajar Zenius menunjang tingkat pendidikan dari SD, SMP, SMA/K bahkan hingga persiapan Perguruan Tinggi ini tentunya berisi banyak mata pelajaran. Menggunakan medium audio-visual, kamu gak akan cepat bosan belajar seperti sekadar membaca melalui tulisan.

Platform pendidikan gratis hingga dengan materi pembelajaran yang lengkap mulai dari SD hingga SMA. Aplikasi ini juga dirancang dengan baik dan memiliki design UI yang bagus. Sayangnya sebagai media yang diharuskan mengakses internet, ini akan menyulitkanmu jika jaringan internetmu sedang buruk.

Rumah Belajar

Aplikasi Rumah Belajar
Apllikasi belajar yang dirilis Kemdikbud (Google Play)

Rumah Belajar adalah portal pembelajaran online yang dikembangkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Konten pembelajaran disampaikan berdasarkan audio, video, gambar, dan animasi yang disajikan secara interaktif.

Terdapat fitur-fitur seperti sumber belajar, lab virtual, ruang kelas maya, peta budaya, dan lainnya yang dapat diakses untuk mendukung proses pembelajaran guru dan siswa. Namun banyak pengguna yang masih mengeluhkan kesulitan dalam membuat akun belajar.

Kipin School – Sekolah Digital

Aplikasi Belajar Kippin School
Kippin School, apalikasi gratis untuk siswa dari TK hingga SMA (google play)

Kipin School 4.0, aplikasi edukasi yang merevolusi dunia pendidikan seiring lahirnya Revolusi Industri 4.0 dengan visi menjadikan distribusi konten pendidikan yang murah, merata dan efektif.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur eksklusif “Sekolahku” sebagai perpustakaan digital sekolah & ujian berbasis digital yang support AKM. Kipin School bisa berjalan tanpa membutuhkan internet dengan didukung oleh alat yg bernama : Kipin Classroom.

Sekolah.mu

Aplikasi belajar Sekolah.mu
Untuk keluarga pembelajar, orang tua juga bisa diberi bimbingan (google play)

Membantu jenjang pendidikan dari TK/PAUD, SD, SMP, SMA/K, hingga persiapan UTBK. Sekolah.mu bahkan hadir untuk kamu yang ingin kursus Bahasa Inggris dan belajar Al-Qur’an. Aplikasi yang benar-benar hadir bagi seorang pembelajar.

Dirancang tersistematis, beberapa layanan tersedia seperti webinar terjadwal, materi-materi kreatif, hingga tugas yang harus dikumpulkan untuk dinilai. Aplikasi ini juga menyediakan kursus bagi orang tua dari gratis hingga berbayar.

Hanya saja aplikasi ini perlu biaya untuk digunakan, kamu tidak usah khawatir sebab ada jasa konsultasi gratis sebelum memilih jenjang yang dibutuhkan.

Brainly

Aplikasi belajar Brainly
Aplikasi tempat tanya-jawab dan saling membantu para pelajar (google play)

Aplikasi ini tersedia secara gratis di Android dan iOS, atau bahkan di web. Pilihan mata pelajarannya cukup banyak, setidaknya ada sekitar 25 jenis mata pelajaran untuk SD hingga SMA/K. Menggunakan metode one on one, para pengguna akan saling membantu menjawab pertanyaan yang diajukan siswa lainnya.

Brainly dirancang menguji seberapa jauh pengetahuan siswa akan pertanyaan yang diajukan. Karena tutor profesional hanya tersedia untuk mata pelajaran matematika dan fisika, siswa yang bertanya juga perlu tetap hati-hati ketika menerima jawaban dari pertanyaannya.

Ruang Guru

Aplikasi belajar Ruang Guru
aplikasi berlangganan perjenjang siswa (google play)

Menyasar pemangku kepentingan pendidikan – siswa, guru, orang tua, pemerintah, organisasi – Ruangguru menyediakan sistem manajemen pembelajaran yang dapat digunakan oleh siswa dan guru untuk mengelola kegiatan pembelajaran kelas virtual melalui Kelas Saya.

Dilayani oleh kehadiran guru online yang tersedia setiap hari selama 16 jam sehari, pembelajaran privat kini dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja. Cara yang cukup sederhana yaitu memotret soal-soal yang sulit, mengunggahnya dan chatting/panggilan suara dengan guru secara online, memungkinkan siswa lebih banyak menggunakan smartphone-nya.

Sayangnya pengguna harus berlangganan dan hanya bisa mengakses sesuai level yang dipilih.

KelasKita

"Aplikasi

KelasKita adalah platform edukasi kreatif berbasis digital yang menghadirkan metode pembelajaran yang unik, praktis, fleksibel, dan menyenangkan, yang bisa diakses oleh siapapun dan dari manapun di seluruh penjuru negeri.

Seluruh kelas tersedia dalam format video yang materinya disampaikan oleh pengajar profesional yang ahli di bidangnya masing-masing. Selain video kelas, tersedia juga artikel-artikel edukatif yang bisa dibaca secara gratis.

Sebagai aplikasi belajar bidang umum, kelas-kelas yang diikuti harus mengeluarkan biaya masing-masing.

Quipper

Aplikasi belajar quipper
Quipper yang muncul pertama kali di Inggris (google play)

Quipper adalah startup pembelajaran online yang dapat Anda gunakan untuk kegiatan belajar, di rumah dan di sekolah. Di sekolah, Quipper sering digunakan sebagai pendamping dalam kegiatan pembelajaran formal, seperti wahana untuk mengerjakan PR siswa, kegiatan penilaian atau ulangan harian dan ujian semester.

Quipper sendiri hadir dari London, Inggris dan sudah mengisi berbagai negara lainnya termasuk Jepang, Meksiko, Filipina, dan lainnya. Sayangnya sebagai bahan ajar online, Quipper kurang menjangkau ke wilayah yang minim akses internet.

Aplikasi belajar Quipper
Quipper dikenal memberi berbagai rumus cepat (google play)

Nah, jadi itulah delapan aplikasi yang DailySocial.id rekomendasikan untuk kamu para pembelajar dari berbagai jenjang. Kamu bisa memilih aplikasi sesuai kebutuhan dan kemampuan budgeting kamu ya!

Satu hal yang pasti, aplikasi di atas sudah memuat berbagai kurikulum untuk para siswa di Indonesia. Jadi kamu gak usah khawatir kesulitan mencari materi yang pas sesuai apa yang dipelajari di sekolah. Yah, kecuali KelasKita sih yang juga memuat materi keahlian khusus.

Terus semangat belajar dan tingkatkan prestasi ya!

Google Luncurkan Aplikasi Belajar Membaca Bernama Read Along

Peran besar aplikasi pendidikan semakin terasa di tengah pandemi seperti sekarang, dan itu mendorong sejumlah pihak untuk mengerahkan upaya ekstra demi membantu aktivitas belajar anak-anak di kediaman masing-masing. Contohnya Duolingo, yang merilis aplikasi belajar membaca dan menulis belum lama ini, jauh lebih awal dari jadwal yang mereka tetapkan sebelumnya.

Google rupanya juga tak mau kalah. Mereka baru saja merilis aplikasi belajar membaca untuk anak berusia 5 tahun ke atas bernama Read Along. Statusnya masih “early access“, akan tetapi yang menarik dari aplikasi ini adalah pemanfaatan teknologi text-to-speech dan speech recognition untuk mendeteksi apakah sang anak kesulitan membaca atau tidak.

Selama belajar menggunakan Read Along, anak-anak akan didampingi oleh seorang teman virtual bernama Diya. Diya bertugas memberi umpan balik yang positif kepada anak-anak, merangkap peran seorang guru maupun orang tua. Saat kesulitan, sang anak bisa meminta Diya mengajarkan mereka cara membaca suatu kata atau kalimat.

Konten pembelajaran dalam Read Along disajikan dalam bentuk cerita-cerita menarik dari berbagai belahan dunia, dan sebagian di antaranya bahkan dilengkapi semacam mini game. Dorongan untuk terus belajar dan bermain diberikan kepada anak-anak dalam bentuk bintang dan lencana yang mereka peroleh seiring proses belajarnya berlangsung.

Progress belajar sang anak ini dapat terus dipantau oleh orang tua dengan mengklik foto profilnya. Read Along pun mendukung banyak profil sekaligus, yang berarti lebih dari satu anak bisa menggunakannya, dan masing-masing dapat belajar sesuai tahap kemampuannya sendiri-sendiri.

Fakta menarik lain dari Read Along adalah, ia bisa digunakan secara offline. Koneksi internet hanya dibutuhkan saat hendak mengunduh cerita-cerita baru. Google mengklaim data suara yang ditangkap dianalisis secara langsung di perangkat, tanpa mengandalkan bantuan server.

Read Along sejauh ini mendukung sembilan bahasa yang berbeda, tapi sayang Indonesia tidak termasuk salah satunya. Uniknya, aplikasi ini bermula sebagai aplikasi membaca bernama Bolo yang dirilis di India. Semoga saja, Google bisa segera memperbaruinya dengan dukungan bahasa Indonesia.

Buat yang tertarik, Read Along sekarang sudah bisa diunduh di perangkat Android secara cuma-cuma dari Play Store. Sayang sekali sejauh ini Google belum menyinggung sedikit pun soal versi iOS-nya.

Sumber: Google.

Application Information Will Show Up Here
paket telkomsel ilmupedia gratis 30gb

Daftar Aplikasi Belajar Online yang Bisa Diakses Gratis dengan Telkomsel

Menghadapi situasi yang sedang tak menentuk pasca ditemukannya kasus infeksi Virus Corona di Indonesia membuat sejumlah brand melakukan sesuatu sebagai bentuk dukungan. Salah satunya adalah Telkomsel yang menawarkan paket Ilmupedia 30GB secara gratis.

Continue reading Daftar Aplikasi Belajar Online yang Bisa Diakses Gratis dengan Telkomsel

5 Aplikasi Android untuk Belajar Bahasa Inggris

Menguasai bahasa asing terutama bahasa Inggris sejak lama menjadi salah satu skill yang harus dikuasai terutama oleh kaum milenial. Hal yang wajar, karena di jaman yang serba modern ini, bisa menguasai bahasa Inggris memiliki keuntungan lebih daripada mereka yang tidak. Misalnya saja dalam dunia pekerjaan, perusahaan akan lebih menyukai karyawan yang bisa berbahasa Inggris baik pasif maupun aktif. Tidak hanya itu, dalam dunia pendidikan, orang yang menguasai bahasa Inggris juga akan mendapat keuntungan karena ia bisa mencari literatur berbahasa asing dari seluruh dunia.

Yang menarik, di era serba digital sekarang sekolah atau lembaga formal bukan satu-satunya tempat untuk belajar. Jangan lupa bahwa kita sudah hidup di jaman yang serba canggih, Anda bisa menguasai bahasa Inggris cukup bermodalkan Smartphone. Berbagai aplikasi belajar bahasa Inggris di Play Store bisa Anda install sesuai dengan kebutuhan Anda misalnya yang ingin belajar tentang grammar, pronounce, dan lain sebagainya.

Berikut ini adalah 5 Aplikasi Belajar Bahasa Inggris di Android yang bisa jadi tempat belajar secara cuma-cuma.

Aplikasi Hello English: Learn English

Hello English adalah tempat bagi Anda untuk lebih menguasai tata bahasa dan kemampuan berbicara dalam bahasa Inggris. Ada lebih dari 400 pelajaran interaktif dengan percakapan bahasa Inggris yang membahas tentang kosakata, tata bahasa, dan masih banyak lagi. Dilengkapi juga dengan game supaya pelajaran bahasa Inggris menjadi lebih asik. Ada juga game percakapan untuk melatih Anda percaya diri berbicara dengan bahasa Inggris.

Duolingo

https://www.youtube.com/watch?v=8OebgtUjLg4

Duolingo nampaknya sudah cukup populer untuk aplikasi belajar bahasa Inggris. Pasalnya aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 100 juta kali. Hal ini karena aplikasi ini dapat digunakan secara gratis dan banyak yang sudah membuktikan bahwa belajar bahasa Inggris dengan Duolingo lebih mudah.

Belajar Bahasa Inggris dari LivLingua

Cari aplikasi bahasa Inggris untuk anak sekolahan? Aplikasi ini cocok untuk pemula yang ingin mempelajari kosa kata bahasa Inggris. Di aplikasi ini Anda bisa belajar lewat game, gambar, buku frasa dan masih banyak metode seru lainnya. Apalagi ditambah dengan visual yang bisa membuat Anda lebih mengingat kosa kata yang dipelajari.

Voa Learning English

livelingua

VOA adalah program khusus yang ditujukan untuk mereka yang mempelajari bahasa Inggris di seluruh dunia. Aplikasi ini diciptakan untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dengan menonton video, membaca berita dunia, dan mendengarkan dari perangkat Anda.

English Pronunciation

Memiliki masalah dengan pelafalan? Tenang saja karena aplikasi ini akan menunjukkan cara yang benar dalam pelafalan bahasa Inggris. Pelafalan adalah hal penting dalam bahasa Inggris supaya Anda lebih percaya diri saat berbicara bahasa Inggris. Berbagai materi dari vokal pendek, vokal panjang, konsonan, posisi mulut dan lidah serta materi-materi lainnya. Aplikasi ini juga akan mendengarkan pengucapan Anda dan mengoreksinya jika ada yang salah.

5 Aplikasi Belajar Bahasa Jepang untuk Android

Bahasa Jepang merupakan salah satu bahasa asing yang populer dan dibutuhkan oleh banyak orang. Jika Anda tak memiliki waktu banyak untuk datang ke tempat kursus, berikut ini ada 5 aplikasi belajar bahasa Jepang untuk Android yang bisa jadi referensi.

Simply Learn Japanese

screenshot-play.google.com-2019.08.30-14_31_21

Aplikasi ini berisi dari ribuan frasa percakapan sederhana, pengucapan audio, kuis, dan permainan kartu bahasa. Sesuai dengan namanya Simply Learn Japanese, aplikasi ini mengajak penggunanya untuk belajar lebih cepat dan padat dengan berbagai fitur yang disediakan.

LingoDeer

https://www.youtube.com/watch?v=-qsghiTCKDs

LingoDeer memberikan pelajaran bahasa Jepang yang berjenjang dari tingkat kesulitannya. Disertai dengan potongan audio sebagai media berlatih pelafalan kata atau kalimat. Penulisan huruf Hiragana, Katakana, Kanji dan Romaji, juga dapat dipelajari lewat aplikasi ini.  Aplikasi ini dapat diunduh dengan gratis, namun memiliki opsi donasi yang dapat digunakan sesuai kebutuhan.

Drops: Learn Japanese

Aplikasi Drops: Learn Japanese yang dapat diunduh dengan gratis ini, mengajak Anda untuk belajar selama 5 menit per hari. Terdapat pembelajaran kosa kata dan frasa yang digunakan dalam tata bahasa sederhana dan mudah dipraktikan. Kosakata yang disediakan sekitar 1700 kata dari 99 topik yang dapat dipelajari oleh para pemula.

Busuu

Busuu merupakan aplikasi yang dapat digunakan secara online maupun offline. Menyediakan banyak fitur untuk latihan aksen, tips tata bahasa dengan menghadirkan lebih dari 150 sesi kursus. Busuu dapat diunduh dengan gratis di Play Store dan memiliki pilihan berlangganan, sehingga pengguna akan mendapatkan pengalaman belajar yang lebih banyak dan intensif.

Memrise

Memrise merupakan aplikasi yang memberi pengalaman belajar tentang kosakata dan tata bahasa lewat berbagai latihan, permainan, ujian dan kuis. Dapat digunakan secara offline, dan memiliki panduan serta bot untuk belajar tata bahasa yang benar. Walau didesain dengan tingkat keseriusan yang lebih besar, namun aplikasi ini dapat juga digunakan oleh pemula.

Demikian ulasan singkat 5 aplikasi belajar bahasa Jepang untuk Android, semoga bermanfaat.

Gambar header Gaijinpot.