Neobank adalah produk bank digital yang dibuat oleh Bank Neo Commerce dalam bentuk aplikasi. Dengan aplikasi ini, Anda bisa melakukan transfer sesama Neobank lainnya selama mengetahui caranya.
Salah satu keunggulan dari Bank Neo Commerce ini adalah tidak dipungut biaya transfer ke semua Bank di Indonesia, bahkan dompet digital seperti OVO, GoPay, LinkAja, Dana, dan ShoopePay.
Lalu, minimal kirim uang dimulai dari Rp10.000 hingga 300.000.000, lho. Keunggulan satu ini sangat cocok buat Anda yang memiliki usaha.
Sudah penasaran dengan cara transfer sesama Neobank? Let’s get started!
Cara Transfer Sesama Neobank
Supaya bisa mengirim transfer via Neobank, Anda diminta untuk daftar akun dan membuka rekening terlebih dahulu. Jika belum membuatnya, klik di sini.
Terdapat dua cara untuk transfer sesama Neobank, yaitu menggunakan nomor rekening dan nomor telepon.
Transfer Sesama Neobank via Nomor Rekening
Berikut adalah cara transfer sesama Neobank melalui nomor rekening :
- Buka aplikasinya.
- Pilih ikon Transfer di halaman utama.
- Setelah itu, klik Penerima Terbaru.
- Klik Rekening Pengirim, lalu pilih nomor rekening yang akan Anda gunakan.
- Selanjutnya, masukkan nama penerima, nomor rekening penerima, nama bank penerima.
- Saat memasukkan nama bank penerima, pilih Bank Neo Commerce.
- Lalu, masukkan nominal transfer dan klik Lanjut.
- Klik Konfirmasi.
- Terakhir, masukkan PIN Transaksi yang sudah Anda buat saat mendaftar akun Neobank.
- Transfer berhasil.
Transfer Sesama Neobank via Nomor Telepon
Berikut adalah cara transfer sesama Neobank melalui nomor telepon :
- Pada halaman utama, pilih ikon Transfer.
- Pilih Ke Sesama BNC.
- Pada kolom Transfer ke, klik ikon Kontak. Cari kontak yang Anda tuju.
- Masukkan nominal jumlah transfer, lalu klik Lanjut untuk mengirimnya.
- Transfer berhasil.
Bagaimana? Mudah bukan? Neobank sangat cocok untuk orang yang berprofesi sebagai pengusaha. Bebas biaya transfer ke mana saja dan bisa mengirimkan uang hingga maksimal Rp300 juta.
Masih belum yakin dengan Neobank? Jangan khawatir, coba baca rekomendasi aplikasi bank digital terbaik ini.
Nah, itu dia cara transfer ke sesama Neobank. Ingin tahu cara transfer ke rekening Bank lain melalui aplikasi Neobank? Tunggu artikel berikutnya ya!