Tag Archives: Arms

Nintendo Akan Presentasikan Dua Game Baru di Acara Nintendo Direct Besok

Nintendo Direct ialah presentasi online yang dilangsungkan oleh sang perusahaan hiburan Jepang untuk mengenalkan atau menjelaskan informasi lebih lengkap terkait produk mereka. Acara Direct biasanya dibawakan oleh presiden Satoru Iwata, dan setelah ia wafat, Reggie Fils-Aimé mengambil alih perannya. Di tahun ini, Nintendo Direct sudah dilangsungkan sebanyak tiga kali.

Sebulan lebih sesudah pelepasan Switch, euforia peluncuran console anyar itu serta dirilisnya The Legend of Zelda: Breath of the Wild sudah mulai memudar. Dan Nintendo punya rencana untuk mengembalikan kehebohan dengan mengadakan acara Direct di bulan April 2017. Setidaknya ada dua judul permainan baru yang kabarnya akan dibahas lengkap di sana, mereka adalah Splatoon 2 dan Arms.

Nintendo Direct Splatoon 2 $ Arms 3

Seperti yang Anda tahu, Nintendo pelan-pelan mengurangi dukungan terhadap Wii U, ditandai dengan penghentian produksi console current-gen itu di Jepang bulan November silam. Dengan begini, mereka bisa lebih fokus pada ekosistem dan penyajian game di Switch. Baik Splatoon 2 serta Arms sendiri dikembangkan secara eksklusif untuk console hybrid anyar tersebut (Splatoon pertama dirilis buat Wii U).

Nintendo Direct Splatoon 2 $ Arms 1

Seperti pendahulunya, Splatoon 2 menyajikan formula shooter dengan perspektif orang ketiga, dirancang untuk dinikmati hingga delapan orang pemain dalam pertandingan online empat melawan empat. Setelah di-tease lewat potongan-potongan dalam video first look Nintendo Switch, Splatoon akhirnya diumumkan resmi di bulan Januari kemarin. Selain menyuguhkan peta dan senjata baru, ada indikasi Splatoon 2 juga disiapkan sebagai game eSport.

Nintendo Direct Splatoon 2 $ Arms 2

Arms sendiri adalah franchise baru Nintendo, yaitu game ber-genre fighting  yang menyimpan gameplay unik. Berbeda dari permainan sejenisnya, Arms menyuguhkan medan tempur tiga dimensi di mana Anda bisa memakai senjata berupa lengan extendable (itu alasannya ia diberi judul Arms) buat mengalahkan lawan. Dengan lengan itu, pemain dapat meninju, menangkis dan membantu mereka menghindari serangan.

Pengendalian karakter dapat dilakukan dengan dua cara: via metode konvensional, contohnya menggunakan Switch Pro Controller; atau memanfaatkan fungsi motion controller Joy-Con buat mengendalikan masing-masing lengan.

Arms rencananya akan dirilis di triwulan kedua tahun ini, sedangkan Splatoon 2 dijadwalkan untuk meluncur antara kuartal dua sampai kuartal tiga 2017.

Nintendo Direct akan di-live stream pada tanggal 12 April besok jam 15:00 waktu Pasifik, atau pukul 5:00 pagi WIB tanggal 13 April 2017. Acara ini bisa Anda saksikan di Nintendo.com.

Via VentureBeat.