Tag Archives: bagi-bagi game gratis

Di Tengah Winter Sale, Humble Bundle Kembali Bagi-Bagi Game Gratis

Bahkan tanpa berpartisipasi dalam festival diskon Steam Sale beberapa minggu lalu, gamer PC tetap berkesempatan untuk menambah koleksi permainan mereka. Caranya, Anda hanya perlu selalu sigap dan bersedia mengikuti beberapa prosedur saat bagi-bagi game gratis dilangsungkan. Salah satu platform yang paling sering mengadakan program ini adalah Humble Store.

Setelah mempersilakan kita memiliki versi Steam dari Brutal Legends dan Layers of Fear secara permanen, Humble Bundle kembali melakukan bagi-bagi permainan gratis, kali ini tepat di tengah-tengah berlangsugnya Humble Winter Sale. Permainan yang bisa Anda dapatkan berjudul The Red Solstice, yaitu game isometrik taktis survival bertema sci-fi garapan tim Ironward.

The Red Solstice adalah penerus spiritual dari Night of the Dead, sebuah mod co-op survival untuk StarCraft 2 – yang dilengkapi cerita dan sistem progresinya sendiri. The Red Solstice menantang Anda memastikan satu tim Marinir Angkasa bertahan hidup dan sukses melaksanakan misi mereka. Permainan di-setting di planet Mars di masa depan, ketika manusia berhasil menciptakan koloni di sana.

Seperti biasa, buat mendapatkan permainan ini, Anda perlu mengunjungi laman The Red Solstice di Humble Store, log-in, memasukkannya ke dalam keranjang belanja, dan melakukancheckout. Proses redeem dapat dilakukan via software Steam di Windows. Tentu saja akses ke game gratis ini punya batas waktu, akan berakhir pada hari Kamis tanggal 18 Januari jam 1:00 dini hari. Selama countdown masih berjalan, kesempatan Anda tetap ada.

Program Humble Winter Sale sendiri akan terus digelar hingga tanggal 25 Januari nanti. Tapi perlu diketahui, masing-masing item punya periode diskon yang berbeda. Misalnya: potongan harga Civilization VI dan dua DLC-nya akan terus ada sampai lebih dari dua minggu, namun diskon di beberapa game hasil publikasi Paradox Interactive akan habis tiga hari lagi.

Karena alasan ini, saya menyarankan Anda untuk segera melakukan pembelian ketika melihat judul-judul yang diinginkan (atau mungkin Anda lewatkan saat Steam Winter Sale berlangsung. Beberapa permainan baru yang memperoleh potongan harga cukup signifikan meliputi:

  • Astroneer (early access) – US$ 16 (-20%)
  • Cuphead – US$ 17 (-15%)
  • Dungeons 3 – US$ 26 (-35%)
  • Hollow Knight – US$ 10 (-34%)
  • Project CARS 2 Deluxe Edition – US$ 63 (-30%)
  • Resident Evil 7: Biohazard – US$ 24 (-20%)
  • South Park: The Fractured But Whole – US$ 30 (-50%)
  • The Evil Within 2 – US$ 30 (-50%)
  • Wolfenstein II: The New Colossus – US$ 30 (-50%)

Begini Cara Mendapatkan Game Mass Effect 2 dan Dirt Showdown Gratis

Gelombang pertama serbuan game blockbuster di 2017 baru akan tiba beberapa minggu lagi, dan setelah 2016 yang begitu bombastis, saya yakin banyak dari Anda sedang bersiap-siap dan mulai menabung. Namun berhemat tak berarti tidak bisa menikmati game-game baru. Setidaknya ada dua judul permainan populer yang saat ini bisa Anda miliki secara cuma-cuma.

Dua permainan tersebut sudah pasti bisa memuaskan gamer dengan minat berbeda: Dirt Showdown ialah alternatif arcade dari Dirt Rally yang dilepas tahun lalu; serta Mass Effect 2, action-RPG fiksi ilmiah canggih garapan para maestro di BioWare. Semuanya bisa diperoleh tanpa perlu membayar, namun karena platform penyajiannya berbeda, Anda harus menyimak langkah-langkah di bawah secara seksama.

Karena waktunya cukup terbatas (hanya sampai besok, hari Sabtu 14 Januari), maka saya akan fokus pada Dirt Showdown terlebih dulu. Bagi-bagi game gratis ini merupakan program Humble Bundle, dan permainan tersaji di platform Steam. Caranya? Pertama, kunjungi situs Humble Bundle dan log-in (buat akun baru jika belum punya). Di atas banner Dirt Showdown, tekan tombol hijau ‘Get It Free!‘.

Selanjutnya, segera buka buka Shopping Cart Anda dan tekan lagi tombol biru bertuliskan ‘Get it for free!‘. Anda akan diminta menyambungkan akun Humble Bundle dengan Steam dan harus melakukan verifikasi browser (sebuah kode segera dikirim ke email, dan Anda perlu memasukkannya kolom – langkahnya memang berlapis-lapis tapi tidak sulit). Setelah itu, Anda akan dibawa ke page berisi link, dan saat dibuka, terdapat kode aktivasi Steam.

Tinggal buka app client Steam, log-in, lalu klik opsi ‘Activate a Product on Steam…‘ di menu drop down ‘Games’. Masukkan kode permainan di sana dan Dirt Showdown jadi milik Anda selamanya.

Memperoleh Mass Effect 2 jauh lebih sederhana karena ia merupakan program bagi-bagi game EA On the House. Anda bisa mengaksesnya dari website  atau tinggal membuka app Origin di PC. Setelah log-in, segera arahkan mouse ke menu Free Games, lalu klik ‘On the House‘. Di tengah, Anda akan menemukan kolom berisi icon permainan Mass Effect 2 serta tombol ‘Get It Now‘. Klik, lalu ia segera masuk ke Game Library Anda. Selanjutnya tinggal di-download.

Seperti biasa, EA memang tidak menginformasikan secara jelas sampai kapan Mass Effect 2 dapat dimiliki secara gratis. Jadi saran saya adalah, sebaiknya Anda cepat-cepat mengamankannya selagi ia masih tersedia di On the House.

Dibagikan Gratis, Game-Game Blockbuster Ini Siap Ramaikan Akhir Minggu Anda

Kurang dari dua bulan lagi tahun 2016 akan berakhir dan sejauh ini ia telah menjakan para gamer dengan berbagai permainan menarik meskipun 2016 belum mengeluarkan seluruh potensinya (masih ada Pokémon Sun & Moon, Final Fantasy XV, The Last Guardian). Tapi bagi yang sedang berhemat, Anda tidak perlu merasa tertinggal, beberapa game seru siap dinikmati secara cuma-cuma.

Saya tidak mengacu pada judul-judul MMO dan permainan web free-to-play, melainkan game-game papan atas yang digarap developer kawakan. Dan lewat artikel ini, DailySocial siap memandu Anda mendapatkannya. Ayo disimak:

Dirt 3: Complete Edition

Game ini saya taruh pertama karena waktu untuk mendapatkannya sangat terbatas, hanya berlangsung sampai besok. Edisi lengkap permainan racing garapan Codemasters ini dibundel bersama seluruh paket DLC dan mobil-mobil baru, menyempurnakan pengalaman balapan rally-nya. Complete Edition sudah didistribusikan lewat Steam, tak lagi memanfaatkan layanan Games for Windows Live.

Untuk memperolehnya, perhatikan langkah-langkah ini: Log-in (daftar jika belum) di Humble Store serta Steam. Di situs Humble Store, klik ‘get it free‘ di atas banner Dirt 3: Complete Edition. Selanjutnya, buka laman cart dan tekan tombol ‘get if for free‘ berwarna biru. Humble Store akan segera mengirimkan email dengan link, yang mengarahkan Anda ke laman berisi kode aktivasi produk di Steam. Jangan buang-buang waktu, segeralah Anda aktifkan karena masa aktivasinya juga terbatas.

Far Cry 3: Blood Dragon

Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-30, Ubisoft mengumumkan sebuah inisiatif bertajuk Ubi 30 di E3 2016, yaitu program bagi-bagi permainan gratis yang rencananya akan terus dilangsungkan tiap bulan hingga 2016 berakhir. Sampai Oktober kemarin, sang publisher telah melepas Prince of Persia: The Sands of Time, Rayman Origins, sampai The Crew tanpa meminta bayaran. Dan di bulan ini, Far Cry 3: Blood Dragon masuk ke daftar itu.

Far Cry 3: Blood Dragon adalah expansion pack standalone dari Far Cry 3, permainan shooter sci-fi parodi dari game dan film action tahun 80-an. Blood Dragon tetap menyajikan gameplay open world dengan elemen serupa meski lebih disederhanakan. Melalui penyajian ini, Anda tidak memerlukan Far Cry 3 agar bisa memainkannya. Caranya? Cukup log-in di Uplay, masuk ke page Ubi 30, dan tinggal klik ‘get the game‘.

Overwatch ‘Free Weekend’

Penasaran mengapa permainan ini menghebohkan banyak gamer namun Anda masih ragu membelinya? Mengapa tidak mencobanya dulu? Blizzard mengumumkan rencana untuk melangsungkan program Overwatch Free Weekend, membebaskan semua orang buat menikmatinya di platform pilihan mereka – PC, PlayStation 4 atau Xbox One. Tak ada pemangkasan konten, semua karakter, mode dan map bebas dimainkan.

Menariknya lagi, jika Anda memutuskan untuk membeli game, semua progres yang diperoleh (level hingga item-item kosmetik) tidak akan hilang. Anda juga tidak perlu buru-buru, Overwatch belum bisa dicicipi minggu ini; Free Weekend baru akan digelar mulai minggu depan dari tanggal 18 sampai 21 November. Info lebih rinci mengenai jadwal dan instruksi instalasi tersedia di blog Overwatch.

Ubisoft Akan Bagi-Bagi Game Gratis di Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI

Diumumkan di E3 2016, Ubi 30 adalah cara Ubisoft merayakan ulang tahunnya yang ke-30, yaitu program bagi-bagi game gratis tiap bulan hingga tahun 2016 usai. Lewat inisiatif tersebut, Ubisoft seolah-olah mencoba mengejar ketinggalan mereka dari EA On the House. Setelah Prince of Persia: The Sands of Time dan Splinter Cell, publisher Perancis itu sudah menyiapkan judul selanjutnya.

Lewat Twitter, Ubisoft mengungkap rencana untuk melepas Rayman Origins secara cuma-cuma di PC melalui platform Uplay. Anda tak perlu buru-buru karena game memang belum bisa diunduh. Akses baru akan dibuka tepat di hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia ke-71 tanggal 17 Agustus 2016 minggu depan, sempurna bagi Anda yang berencana menghabiskan hari libur di rumah.

Rayman Origins 1

Rayman Origins ialah permainan keempat di seri utama Rayman, dilepas di PC dan console hampir lima tahun silam. Setelah vakum cukup lama, kembalinya jagoan tanpa anggota tubuh ini memperoleh sambutan hangat dari para  fans dan media game terkemuka. Mereka umumnya memuji aspek visual, desain level, dan humor yang dihadirkan Ubisoft Montpellier dalam permainan. Sayangnya, Rayman Origins boleh dibilang tidak terlalu sukses secara komersial.

Rayman Origins 3

Rayman Origins kembali menyuguhkan gameplay khas seri Rayman, yaitu platformer  sidescrolling, disajikan dalam grafis 2D yang cantik. Dalam menyelesaikan level, Anda akan berhadapan dengan musuh dan ditantang untuk menyelamatkan Electoon sebanyak-banyaknya. Seiring berjalannya permainan, Rayman akan mendapatkan kemampuan baru seperti bisa memanjat tembok, berenang, serta mengecilkan ukuran tubuh (buat menjelajahi area-area tertentu).

Rayman Origins 2

Game dapat dinikmati sendiri atau bersama-sama, maksimal empat pemain. Anda dipersilakan memilih untuk mengendalkan Rayman atau sahabatnya Globox, beserta dua Teensies – pilihannya akan terbuka lebih banyak. Dengan bermain secara multiplayer, permainan jadi lebih mudah karena gamer bisa saling menyelamatkan – formulanya hampir mirip New Super Mario Bros. Wii.

Agar dapat meneruskan perjalanan, Rayman harus membebaskan Electoon – dari sangkar, di tiap akhir level, serta di tempat-tempat tersembunyi; atau dengan menyelesaikan tantangan Time Trials. Berhasil mengumpulkan Electoon di jumlah tertentu memberikan Anda medali dan trofi.

Jika belum, tidak ada salahnya Anda bersiap-siap menyambut kehadiran Rayman Origins gratis ini dengan menginstal app Uplay di PC (dan jangan lupa mendaftar). Buat sekarang, Splinter Cell masih bisa Anda unduh dan mainkan.

Merayakan Ulang Tahun ke-25, Seluruh Game Tribes Dibagi-Bagikan Gratis

Dalam perjalanan sejarah genre FPS, seri Tribes mungkin tidak selegendaris Wolfenstein 3D atau se-fenomenal Counter-Strike. Tapi ia tercatat sebagai pionir mode multiplayer online, diikuti oleh beragam franchise seperti Battlefield, Quake, sampai Unreal. Betapa sedihnya fans saat mereka tahu developer sengaja meninggalkan pengembangan konten di judul terakhirnya. Continue reading Merayakan Ulang Tahun ke-25, Seluruh Game Tribes Dibagi-Bagikan Gratis