Tag Archives: Central Exchange

IDN Media Gains Series B Funding From East Ventures And Central Exchange

IDN Media, a media group company focusing on millennial and Gen Z, announces unspecified amount of Series B funding from East Ventures and Central Exchange. The latter is a Hong Kong Based venture capital company. Using this funding, IDN Media will expand its business into more cities and new vertical.

Founded in 2014 by Winston Utomo and William Utomo, IDN Media currently have 140 team members. They claims to have reached over 1 billion views for all platforms and 62 million views for video channels every month. They currently operate 8 different verticals and will launch a new media vertical for “millennial mama” called Popmama at the end of this year.

In its release, IDN Media’s Co-Founder and CEO, Winston Utomo, said, “IDN Media that we see and feel today is merely the surface of our vision. We are very pleased with this [result] B Series funding and working with new partners, as it will get us closer to our main goal: to be the millennial and Gen Z voice. Using this funding, we will focus on our mission to build a 360 multi-platform media company for millennial and Gen Z.”

Utomo told DailySocial, “We will launch local content to 10 cities in Indonesia and build some media verticals [in addition to Popmama] with further invest to create original content.”

Related to this funding, East Venture’s Co-Founder and Managing Partner Willson Cuaca commented, “They have built strong business fundamentals with significant revenue growth, which generate profitable quarters. We are very pleased to lead this round with new partner.”


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

IDN Media Rengkuh Pendanaan Seri B dari East Ventures dan Central Exchange

IDN Media, perusahaan yang menaungi IDN Times sebagai grup media yang fokus ke kalangan millennial dan Gen Z ,mengumumkan perolehan pendanaan Seri B, dalam jumlah yang tidak disebutkan, dari East Ventures dan Central Exchange. Yang terakhir adalah sebuah perusahaan modal ventura yang berbasis di Hong Kong. Dengan pendanaan ini, IDN Media akan memperluas ekspansinya dalam mencakup lebih banyak kota dan lebih banyak vertikal.

Didirikan tahun 2014 oleh Winston Utomo dan William Utomo, IDN Media kini memiliki 140 anggota tim. IDN Media mengklaim telah memperoleh lebih dari 1 miliar views untuk semua platform dan 62 juta views untuk kanal video setiap bulannya. Saat ini mereka mengoperasikan 8 vertikal bisnis yang berbeda dan bakal meluncurkan vertikal media baru untuk “millennial mama” yang bernama Popmama akhir tahun ini.

Dalam rilisnya, Co-Founder dan CEO IDN Media Winston Utomo mengatakan, “IDN Media yang kita lihat dan rasakan saat ini hanya sekedar permukaan visi kami. Kami sangat senang dengan [perolehan] pendanaan Seri B ini dan bekerja sama dengan mitra baru, karena membantu kami lebih dekat ke tujuan utama: menjadi suara kaum millennial dan Gen Z. Dengan pendanaan ini, kami akan fokus ke misi kami membangun perusahaan media multi-platform 360 yang lebih baik untuk kaum millennial dan Gen Z.”

Kepada DailySocial, Winston menambahkan, “Kami akan meluncurkan konten lokal di 10 kota di Indonesia dan membangun beberapa vertikal media [selain Popmama] dan berinvestasi lebih jauh untuk menciptakan konten-konten original.”

Tentang pendanaan ini, Co-Founder dan Managing Partner East Ventures Willson Cuaca berkomentar, “Mereka telah membangun fundamental bisnis yang kuat dengan pertumbuhan pendapatan yang signifikan, yang bahkan menghasilkan kuartal yang memberi keuntungan. Kami sangat senang memimpin putaran kali ini bersama mitra baru.”

Application Information Will Show Up Here