Tag Archives: Charge 3

Fitbit-Charge-3

Fitbit Hadirkan Charge 3 di Indonesia, Bisa Mengukur Gangguan Tidur

Kita semua tahu olahraga penting buat kesehatan. Namun, olahraga lebih mudah dikatakan daripada dilakukan. Itulah menurut saya, sebelum berkenalan dengan pelacak kesehatan (activity tracker atau fitness tracker). Perangkat wearable itu memicu saya buat terus bergerak, setidaknya saya memiliki target minimal 5.000 langkah per hari dan 10.000 langkah di hari tertentu.

Salah satu brand wearable global yang terkenal akan produk smartwatch dan fitness tracker-nya adalah Fitbit. Setelah memulai debutnya di Tanah Air dengan Fitbit Versa pada bulan Juni lalu, kini mereka mengumumkan kehadiran Fitbit Charge 3 di Indonesia. Seperti apa fitur-fiturnya?

Fitur Utama Fitbit Charge 3

Fitbit-Charge-3-3

Fitbit Charge 3 dibanderol mulai Rp2,8 juta, harganya memang tidak terpaut jauh dengan Fitbit Versa yang dijual mulai dari Rp3,3 juta. Namun sebagai activity tracker, Charge 3 memiliki sejumlah keunggulan dibanding smartwatch.

Misalnya, form-factor Charge 3 yang lebih simpel dan ringkas membuatnya lebih nyaman digunakan sepanjang hari. Daya tahan baterai dimilikinya juga lebih awet hingga 7 hari dan punya body swim-proof hingga 50 meter.

Fitbit-Charge-3-5

Kalau soal fitur dan sensor-sensor yang tertanam, Charge 3 tidak kalah canggih dengan Versa. Banyak sekali fungsinya, mulai dari merekam langkah, menghitung kalori, monitor detak jantung, pemantau tidur, dan lainnya.

Quick replay adalah salah satu fitur barunya, di mana Charge 3 dapat merespon notifikasi yang masuk. Sensor SpO2 yang tertanam juga memungkinkan kita mengetahui kualitas tidur secara menyeluruh dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhinya.

Untuk saat ini sensor SpO2 belum aktif, kita masih harus menunggu aplikasi Fitbit Labs Sleep Score siap. Rencananya, versi beta-nya akan diluncurkan di bulan November ini.

Hands-On Fitbit Charge 3

Fitbit-Charge-3-4

Dibanding pendahulunya, Charge 3 dilengkapi layar sentuh dan ukurannya lebih luas. Fitbit juga telah meningkatkan spesifikasi panel gray-scale OLED-nya, di mana 40 persen lebih terang dan lebih tajam dibanding Charge 2.

Fitbit-Charge-3-6

Casing-nya terbuat dari aluminium aerospace dan layarnya diproteksi dengan Corning Gorilla Glass 3. Selain dirancang agar lebih nyaman digunakan dan body tahan lama, Fitbit juga merancang Charge 3 agar terlihat tetap stylish dengan menyediakan band yang colorful.

Fitbit-Charge-3-2

Fitbit Charge 3 dibanderol dengan harga Rp2.799.000 dan tersedia dalam varian warna hitam dengan case graphite alumunium atau warna abu-abu biru dengan case rose gold alumunium. Ada juga, Fitbit Charge 3 Special Edition yang dipasarkan dengan harga Rp3.099.000. Sedangkan, aksesorinya dijual dengan harga berkisar antara Rp449.000 hingga Rp769.000.