Tag Archives: cowarobot

Tas Koper Ini Siap Mengikuti ke Mana pun Anda Pergi dengan Sendirinya

Baru beberapa hari yang lalu kita mengenal sebuah tas koper canggih bernama Modobag yang bisa ditunggangi seperti skuter mini. Sekarang muncul tas koper lain yang tidak kalah canggih, malahan tas koper yang satu ini merupakan sebuah robot dengan kemampuan bergerak secara otomatis.

Bernama Cowarobot R1, ia mengandalkan sejumlah sensor dan GPS untuk bisa mengikuti ke mana saja tuannya berjalan. Pihak pengembangnya tidak menjelaskan secara merinci bagaimana cara kerja Cowarobot R1 sebenarnya, namun sepertinya ia mengandalkan koneksi dengan sebuah gelang pintar. Jadi mungkin ia akan melacak posisi gelang pintar tersebut dan mengikutinya di sebelahnya.

Gelang pintar ini juga menyimpan fungsi lain yaitu sebagai kunci gembok Cowarobot R1. Jadi untuk membuka koper, pengguna hanya perlu mendekatkan gelang tersebut ke sensor di bagian sisi Cowarobot R1 dimana terdapat indikator LED yang memberikan informasi apakah koper sedang terkunci atau tidak.

Untuk membuka Cowarobot R1, cukup dekatkan gelang pintarnya ke sensor di sisi sampingnya / Cowarobot
Untuk membuka Cowarobot R1, cukup dekatkan gelang pintarnya ke sensor di sisi sampingnya / Cowarobot

Selagi bergerak dengan sendirinya, Cowarobot R1 sanggup menghindari berbagai rintangan di sekitarnya, entah itu pilar, meja dan lain sebagainya, dengan mengandalkan sistem sonar. Cowarobot juga siap menerjang bermacam permukaan, datar atau sedikit bergelombang, dengan kecepatan maksimum 7 km/jam. Tanjakan dengan kemiringan 15 derajat juga siap ia lintasi dengan mudah.

Suplai daya Cowarobot R1 berasal dari sebuah power bank yang bisa dilepas-pasang di bagian kompartemen depannya. Proses charging-nya sampai penuh hanya membutuhkan waktu kurang dari dua jam, dan ia juga bisa digunakan untuk mengisi ulang daya milik smartphone atau tablet pengguna, sama seperti yang ditawarkan Modobag.

Juga mirip seperti Modobag adalah adanya kompartemen samping untuk menyimpan laptop atau tablet yang bisa diakses hanya dengan menekan satu tombol. Kapasitasnya sendiri mencapai 33 liter, setara dengan Modobag.

Cowarobot R1 bisa dipakai untuk mengisi ulang baterai perangkat mobile / Cowarobot
Cowarobot R1 bisa dipakai untuk mengisi ulang baterai perangkat mobile / Cowarobot

Secara keseluruhan, Cowarobot R1 memang tidak bisa dibandingkan dengan Modobag mengingat keduanya menawarkan fungsi yang berbeda. Masing-masing juga punya kelebihan tersendiri; dengan menunggangi Modobag, kaki Anda bisa beristirahat, sedangkan Cowarobot R1 bisa dianggap sebagai hewan peliharaan yang selalu setia menemani di sisi Anda selagi menggotong barang-barang bawaan Anda.

Saat ini Cowarobot R1 bisa dipesan melalui situs crowdfunding Indiegogo seharga $429. Harga retail-nya diperkirakan berkisar $699.