Para pengguna smartphone Huawei saat ini sedang menunggu antar muka terbaru dari sang produsen. Pasalnya, saat Global Launch Event pada 22 Oktober 2020 yang lalu, EMUI 11 diklaim akan menghadirkan rangkaian dari fitur software terbaru, penyempurnaan dalam privasi dan keamanan, serta pengalaman yang lebih lancar. Hal tersebut tentunya diinginkan oleh setiap penggunanya. Angka 11 sendiri menunjukkan bahwa sistem operasi yang digunakan juga akan ditingkatkan ke Android 11.
Pada EMUI 11, nantinya perangkat yang didukung akan mendapatkan fitur Always-On Display (AOD). Hal ini berarti layar akan selalu menyala dengan tampilan tertentu yang tidak terlalu memboroskan baterai. AOD terbaru dari Huawei ini menggunakan garis sederhana untuk memberikan tampilan yang berbeda.
EMUI 11 juga memperkenalkan Long-take Animations, terinspirasi dari teknik dalam bidang sinematografi. Animasi ini mengembangkan konten yang dibagikan atau kedua area di antara interface untuk memproduksi transisi yang lembut dari satu ke yang lain. Pada EMUI 11 juga terdapat Smart Multi-Window untuk membuka beberapa Floating Windows di waktu yang bersamaan.
Untuk melakukan koneksi antara smartphone dengan PC, EMUI 11 juga sudah memiliki Multi-screen Collaboration yang diklaim sudah disempurnakan. Pengguna dapat mengaktifkan dua aplikasi di smartphone secara bersamaan dengan PC. Bahkan, Huawei juga menjanjikan untuk bisa menggunakan lebih dari tiga aplikasi pada update yang akan datang. Jadi, hal ini akan membuat smartphone Huawei bagai memiliki lebih dari dua layar.
Pada sisi keamanan, EMUI 11 memperkenalkan teknologi ENcrypted Memo, yang mengamankan memo personal dengan menggunakan password atau biometric check. Data sensitif dalam foto, seperti lokasi, waktu dan tipe perangkat yang digunakan dapat dengan mudah dihilangkan dari media, mencegah penyalahgunaan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.
Lalu Huawei akan memasukkan segala fitur yang ada di atas pada perangkat yang mana saja? Berikut adalah daftarnya
- HUAWEI P40, HUAWEI P40 Pro, HUAWEI P40 Pro+
- HUAWEI Mate 30, HUAWEI Mate 30 Pro, HUAWEI Mate 30 Pro 5G
- HUAWEI Mate Xs
- HUAWEI nova 7
- HUAWEI P30, HUAWEI P30 Pro
- HUAWEI Mate 20, HUAWEI Mate 20 Pro, PORSCHE DESIGN HUAWEI Mate 20 RS, HUAWEI Mate 20 X, HUAWEI Mate 20 X (5G)
- HUAWEI nova 5T
- HUAWEI MatePad Pro, HUAWEI MatePad Pro 5G
- HUAWEI MediaPad M6
- HONOR View30 PRO, HONOR 30 Pro+, HONOR 30, HONOR View20, HONOR 20 dan HONOR 20 PRO
Peluncuran akan diadakan dalam dua fase. Fase pertama bagi perangkat flagship HUAWEI P40, HUAWEI P40 Pro, HUAWEI P40 Pro+, HUAWEI Mate 30, HUAWEI Mate 30 Pro dan HUAWEI Mate 30 Pro 5G, pengguna menerima update pada Desember 2020. Seluruh perangkat lainnya akan menerima update pada Maret 2021. Pembaruan ini akan dilakukan dengan menggunakan fasilitas over the air (OTA)
sumber: rilis Huawei