Tag Archives: endless

Endless OS Adalah Sistem Operasi Gratis untuk PC dan Laptop Tanpa Akses Internet

Melalui Endless One dan Endless Mini, sebuah startup bernama Endless Computers ingin mewujudkan misi mulianya kepada dunia. Dua komputer mungil tersebut mereka ciptakan secara khusus untuk konsumen di negara-negara berkembang, lebih tepatnya kawasan dimana akses internet sangat terbatas atau bahkan tidak ada sama sekali.

Kini startup yang sama sekali lagi ingin membuktikan bahwa komitmen mereka tidak semata didasari oleh faktor mencari keuntungan saja. Mereka pun memutuskan untuk merilis sistem operasi berbasis Linux yang mereka kembangkan sendiri untuk kedua PC mungil buatannya. Namanya tak lain dari Endless OS, dan ia bisa didapatkan tanpa perlu membayar uang sepeser pun.

Endless OS datang membawa lebih dari 100 aplikasi yang dirancang untuk kebutuhan belajar, bekerja maupun bermain. Mulai dari Wikipedia, Khan Academy, LibreOffice sampai game balap mobil, semuanya telah ter-install dalam OS dan bisa diakses kapan saja tanpa perlu mengandalkan koneksi internet sama sekali.

Tampilan desktop Endless OS terinspirasi oleh smartphone / Endless Computers
Tampilan desktop Endless OS terinspirasi oleh smartphone / Endless Computers

Ada dua versi Endless OS yang ditawarkan, yaitu Light dan Full. Versi Light ukurannya cuma sekitar 2 GB, ditujukan untuk pengguna yang memiliki akses internet. Sedangkan versi Full ukurannya sekitar 16 GB, telah diisi oleh lebih dari 100 aplikasi dan konten seperti yang disinggung tadi sehingga pengguna bisa langsung memakainya sesaat setelah selesai di-install.

Lalu perangkat seperti apa yang bisa menjalankan Endless OS? Menurut Endless sendiri, mayoritas laptop atau komputer yang dibuat setelah tahun 2007 dapat menjalankannya, dengan dukungan RAM 2 GB dan kapasitas penyimpanan minimal 32 GB untuk versi Full-nya.

Anda punya laptop usang yang memenuhi spesifikasi minimum ini? Silakan unduh Endless OS dan ‘hidupkan’ kembali perangkat tersebut menjadi sarana belajar, bekerja sekaligus bermain yang efektif.

Sumber: Forbes dan Endless Computers.

PC Endless Mini Bawa Segudang Pengetahuan ke Lokasi-Lokasi yang Tak Terjamah Internet

Endless Computers mempunyai mimpi untuk membawa ‘keajaiban’ komputer ke 75 persen populasi Bumi yang belum pernah mencicipinya. Didorong visi itu, developer melakukan riset selama tiga tahun, dan akhirnya menciptakan solusi berupa PC berkonsep unik. Dan di momentum CES 2016, tim memperkenalkan generasi kedua produk mereka.

Sebuah PC mungil sekaligus wadah ilmu, itulah deskripsi dari Endless Mini. Ia sengaja didesain untuk membawa segala pengetahuan di internet ke miliaran orang yang tidak bisa mengaksesnya. Dan pada akhirnya, Endless Mini akan membuka jalan bagi edukasi, lapangan pekerjaan, serta ilmu kesehatan. Untuk mereka di sana, akses ke informasi merupakan suatu kemewahan.

Endless Mini mengusung rancangan bulat, ukurannya sedikit lebih besar dari jeruk bali. Tubuhnya dibalut kombinasi material plastik putih dan merah semi-transparan. Anda langsung disuguhkan konektivitas fisik, antara lain tiga port USB (dua USB 2.0 dan sebuah USB 3.0), HDMI serta port LAN. Endless Computers sengaja tidak menggunakan platform Windows atau Mac OS, mereka meracik sendiri ekosistem app berbasis Linux, berisi lebih dari 100 software.

Endless Mini 01

Platform tersebut berjalan di sistem yang ditenagai prosesor quad-core AMLogic ARM Cortex A5 dan GPU Mali-450 1.50GHz. Endless Computers menawarkan dua varian Mini, yaitu unit dengan RAM 1GB dan penyimpanan 24GB, atau versi bermemori 32GB dan mempunyai RAM 2GB. Khususnya di tipe 32GB, produsen turut membubuhkan sambungan Wi-Fi dan Bluetooth. Mini PC ini tidak dipersenjatai komponen tercanggih, karena ia memang bukan ditujukan buat fungsi ‘mainstream‘.

PC Endless dibundel bersama browser Chromium Web dan dibekali ensiklopedia. Storage dimanfaatkan buat menyimpan informasi cache, contohnya file-file Wikipedia, video dari Khan Academy, musik-musik open-source, aplikasi kesehatan, serta game. Dengan begini, pengguna tetap dapat membuka konten internet meskipun koneksi tidak tersedia. Melalui PC World, CEO Matt Dalio sempat menerangkan bahwa Mini boleh dibilang sebagai barang ‘mewah’ pelengkap PC utama, namun orang membelinya bukan karena hardware.

Ketika Endless Mini kembali tersambung ke internet, Anda diberi notifikasi dan opsi untuk me-refresh app dan meng-update konten. Pengembangan PC ternyata dibimbing oleh Nicholas Negroponte, pencetus organisasi One Laptop per Child, yang memiliki visi untuk menyediakan PC seharga kisaran US$ 100 buat negara-negara berkembang.

Endless Mini kabarnya bisa dibeli secara online pada bulan Februari 2016 besok. Harganya sangat terjangkau. Unit 24GB dijajakan seharga US$ 80, sedangkan varian 32GB dibanderol US$ 100.

Sumber: Endlessm.com.

Dibekali 100+ Aplikasi, Komputer Mini Ini Tetap Handal Tanpa Koneksi Internet

Kira-kira semenjak tiga tahun yang lalu, koneksi internet sudah benar-benar menjadi bak salah satu dari sembilan bahan pokok buat saya. Kemungkinan besar Anda juga berpendapat sama, bahkan Anda mungkin mengalaminya lebih dulu ketimbang saya. Continue reading Dibekali 100+ Aplikasi, Komputer Mini Ini Tetap Handal Tanpa Koneksi Internet