Tag Archives: entrepreneurship

Shinta Nurfauzia on Her Entrepreneurial Journey: Strong Work Ethic Take People Places

This article is a part of DailySocial’s Mastermind Series, featuring innovators and leaders in Indonesia’s tech industry sharing their stories and point of view.

Healthy consumer space is getting more crowded. According to Deloitte Consumer Insights, people have demonstrated an overall shift towards greater health consciousness. In the food category, healthiness and nutritional value come in as the biggest three considerations after price and taste. Lemonilo is one of the pioneers in this area.

Shinta Nurfauzia is one of Lemonilo’s co-founders. She believes that Indonesia has the opportunity and quality to become a better country. She completed her formal education in business law from the University of Indonesia and Harvard Law School. After quite some time working in the legal field, she ended up more excited with her side job as an entrepreneur.

During her education years as well as her working days, Shinta is a very passionate person. She started her first business early at 14 with The Pancake Co. and comeBAGtome. Her last job before Lemonilo was consulting for the Indonesian government while being a founder of the fashion brand Hood. When she was a lawyer, she was named the most promising Indonesian female lawyer back in 2012.

All of these achievements are not just come knocking at her door. She worked very hard for that. She sets a high standard, a strong work ethic, and a full dedication to everything that she worked for. She’s an inspiration to her surroundings, especially for women who still think that they are not good enough.

DailySocial had an opportunity to dig deeper into her journey as an entrepreneur and a woman in tech. Here’s the excerpt of our conversation.

Who is Shinta Nurfauzia before Lemonilo?

When Lemonilo was founded in 2016, I was a student, a lawyer, and a consultant. However, I’ve always had this entrepreneurship mindset. Philosophically speaking, I have a dream for Indonesia to become a better country. At that time, I was thinking that health is one way to achieve that goal. Why? Because in order to become a productive country, one should have a healthy population.

Therefore, I want to create something with this angle. Before Lemonilo, there was Konsula, a healthtech startup with a mission to improve health access for the Indonesian people. I learned a lot from co-founding Konsula before finally deciding to take another approach to contribute to the development of healthy consumer space in this country with Lemonilo.

What really inspires you to create Lemonilo?

Lemonilo started out as an e-commerce platform. We look for healthy food products, set the health standard, and market the product. At that time, healthy food products are not as mainstream as today. In the process, we found out that Indonesian people are very addicted to instant noodles yet also complain about the unhealthy side of it.

Based on this problem statement, we’d come to a solution that Indonesian people need healthy instant noodles intake. Despite all of the things that we are scared of a pack of instant noodles, we still need it. There is a giant need gap there. That is when we started to produce our own healthy instant noodles. Furthermore, we expand to several products, such as snacks and spices.

In terms of creating a product, there are a few steps. First, the ideation. As we are a data-driven company, all of our ideas come from data first as we’ve seen what the market needs. Then, we conduct some research to hear what people really say about the problem in order to create a solution. We have our internal product innovation team, involving seasoned technologists and scientists to do the whole production cycle. To date, we have around 300 employees.

You have an academic background in legal yet you manage to build a startup for healthy products, how do you see these two things related?

The basic output of being a student is having a work ethic and dedication. As a lawyer, these two things are non-negotiable. Aside from that, there is legal thinking. During my days working in the legal field, legal people have the capacity and comprehensive understanding of risk management. And it is essential for business.

Basically, they are very related in several layers. In terms of stress level, as a person working in the legal field or being an entrepreneur, I have my share of sleepless nights. We cannot escape our responsibility and it is overwhelming sometimes. Also, when it comes to legal, everything is a red alert. However, I encourage myself to put the maximum effort into both roles.

During your journey with Lemonilo, what was the biggest lesson learned from running a business in the tech industry?

For me, the biggest challenge as a founder is finding the right product market fit. You need to know your consumer better and do it right in order to pass this stage. Many startups are giving away free stuff and offering big sales just to attract consumers. However, when the price back to normal, not everyone would stay.

Also, many people saw these startups with revenues and a series of funding thinking that they are already found the product market fit. The fact is nothing can guarantee product market fit, it is a continuous journey. One of the elements of product market fit is the product is well-accepted and paid accordingly to the effort and original price. This is one of the biggest lessons I’ve learned from Konsula.

Lemonilo caters to quite a niche market. What makes you believe Lemonilo can be a sustainable business?

When you say ‘niche’, what kind of standard that you use? Is it niche to create a product that is also sold by a number of giant players? In 2016 when there are not many healthy products discovered, Lemonilo offers a niche product. Today, the fact that there are at least 4 big companies producing healthy instant noodles and claiming a similar concept with Lemonilo proves that we are doing something right.

In terms of growth, we are right on track. As the number one healthy player in Indonesia, according to Nielsen, Lemonilo has two responsibilities. First, to strengthen its position amongst massive competitors entering the healthy consumer space. Second, expanding the healthy consumer space itself.

I personally love competition. In fact, the more player the bigger the scene. Lemonilo also invites other brands to involve in this initiative. Because this is a group effort to create a healthier FMCG space, Lemonilo cannot do this alone.

How do you manage to keep the company stay in line with the mission?

In Lemonilo we have a culture called SBD. As a company, we have to serve others. Aside from generating income, we are here to create a better life for many people. In order to do what we aim to do, there is no blueprint. Therefore, we need to understand the FMCG market thoroughly.

We need to learn but at the same time, we need to unlearn to find the Lemonilo way. Therefore, we need to be free in Lemonilo way. Finally, we need to do what is right. Despite all the competition and the uncertainty, we need to keep our integrity tight to do what is right.

You are one of only a few well-known women leaders in this country. How do you see the tech industry treating women as a worker or women as a leader?

For the tech industry and any industry in general, WE CAN DO BETTER. For example, how many women founders have received funding from VC? It’s still a very small number. Lots of people still think that women are not as capable as men and that it is hard to trust women with money, while research found that women are likely better with responsibility. So, why are we scared to give women the chance?

A global research also showed that gender equality can boost economic growth and stability. I hereby speaking not only in the context of women in tech, but also in a general way. A small thing mentioned by Sheryl Sandberg in her book Lean In about why is it necessary for pregnant women to have special parking spots. Biologically, women and men are different, it will be unfair to justify only one standard.

In fact, lifting women does not necessarily mean stepping on men. I think women’s position in the tech industry is still not equal. Companies still have to look for a way to balance this. As we see it based on the economic value, there are monetary and opportunity losses in the imbalance.

As a woman entrepreneur, what would you say to the other woman out there trying to make it into the entrepreneur world?

First, you are not alone. Believe in yourself that as a woman–despite your environment–you can achieve great things. Second, in order to achieve your dream, make sure to find your tribe. In fact, who can understand women’s problems better than fellow women?

I’d like to share Najwa Shihab’s example of having a tribe. It is simply by creating a small support group of women where the only purpose is to flatter each other. It’s not at all fake, but in a world where things are difficult, it’s nice to have your support group.

Ambisi Zoomcar Pimpin Pasar “Car-Sharing” Marketplace di Indonesia

Industri rental mobil di Indonesia sempat terpuruk di kala pandemi. Pasalnya, kebanyakan bisnis rental mobil cukup bergantung pada kegiatan pariwisata. Meskipun belum sepenuhnya pulih, sektor pariwisata kembali ke fase pertumbuhannya dan menunjukkan permintaan yang kuat untuk layanan penyewaan mobil.

Didirikan pada 2013, Zoomcar merupakan pionir platform car-sharing marketplace di India. Di 2021, perusahaan mengumumkan rencana ekspansinya ke pasar Indonesia dan Vietnam. Pada April 2022, Zoomcar resmi memperkenalkan layanannya di Indonesia serta telah menyiapkan dana sebesar $25 juta atau sekitar Rp366 miliar untuk melancarkan ekspansi bisnisnya.

Di akhir 2022, perusahaan memperkuat komitmennya untuk menggarap pasar Indonesia dengan menunjuk Delly Nugraha sebagai Country Head Zoomcar Indonesia. Sebelum bergabung dengan Zoomcar, Delly memiliki ragam pengalaman dalam operasional perusahaan teknologi di Indonesia seperti Qraved, Gojek, Carsome, dan airasia Super App.

Delly mengungkapkan Zoomcar tengah berada di puncak transformasi dalam mobilitas pribadi. Ia juga sangat bersemangat untuk membantu perusahaan mencapai level baru bersama tim. Tim DailySocial.id diberi kesempatan untuk mewawancarai lebih lanjut Delly Nugraha terkait rencana bisnis Zoomcar di Indonesia serta melihat peluang di sektor ini ke depannya.

Target dan potensi pasar

Di India, Zoomcar disebut telah memimpin pasar car-sharing marketplace dengan memfasilitasi total 20.000 kendaraan roda empat, serta memberdayakan pemilik aset untuk berbagi mobil demi mendapat penghasilan pasif tambahan. Perusahaan yang berbasis di Bengaluru ini telah mempekerjakan lebih dari 300 orang dan beroperasi di 50 kota di seluruh India, Indonesia, Vietnam, dan Mesir.

Seperti yang telah dikatakan oleh Co-Founder dan CEO Zoomcar Greg Moran, Indonesia akan menjadi fokus utama selanjutnya secara khusus karena pasarnya sangat besar dan baru dengan ukuran serta jangkauan yang luas. Saat ini, 90 persen bisnis Zoomcar berasal dari India. Perusahaan telah memproses lebih dari tujuh juta transaksi di negara ini sejak awal. Ia mengaku perusahaan telah mengalami pertumbuhan 6,5 kali selama empat kuartal terakhir.

Disinggung mengenai target ekspansi, Delly mengungkapkan adanya kesamaan kultur dan pasar dengan Indonesia terkait layanan rental mobil. Kawasan ini memiliki tingkat kepemilikan kendaraan yang rendah, sementara populasi yang cukup besar dan semakin bertumbuh. Selain itu, kebutuhan untuk mobilitas yang lebih kolektif (dalam jumlah besar) semakin meningkat.

Dengan model bisnis C2C, perusahaan berharap dapat mengubah kapasitas kendaraan menganggur dengan menyewakan mobil pribadi agar bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. Tidak hanya menawarkan penghasilan tambahan, Zoomcar juga dapat dijadikan sebagai alternatif mengurangi kemacetan jalan dan polusi di daerah perkotaan.

Di Indonesia, Zoomcar sendiri baru beroperasi di kawasan Jabodetabek. Saat ini, Delly mengungkapkan bahwa sudah ada lebih dari 1.000 mobil yang didaftarkan serta ratusan host aktif di area ini. Ia juga mengaku bahwa timnya tengah berusaha meng-crack pasar ini sebelum nantinya memperluas layanan ke kota-kota besar lainnya, bahkan tier dua dan tiga.

Dalam menjalankan bisnis ini, Zoomcar tidak sendiri, pemain lain yang juga menawarkan layanan serupa termasuk Trevo, yakni memberdayakan host untuk mendapatkan uang melalui kendaraan mereka dengan mencocokkan sesama orang yang membutuhkan tumpangan pribadi. Selain itu, beberapa platform yang juga sudah beroperasi di Indonesia seperti Hipcar dan Sharecar.

Ada tiga proposisi nilai yang menjadi diferensiasi Zoomcar dengan pemain lainnya. Pertama, perusahaan menawarkan simplicity melalui teknologi keyless yang memungkinkan transaksi tanpa tatap muka antara host dan guest (penyewa mobil). Lalu, dari sisi security, dengan pemasangan alat monitor untuk menjamin keselamatan dan keamanan mobil saat dikendarai.

Zoomcar juga menawarkan harga yang lebih bersaing dan tanpa deposit untuk para penyewa. Di samping itu, para host akan mendapat keuntungan dari sisi pemeliharaan mobil dan kemudahan akses. Untuk saat ini, mobil yang bisa didaftarkan adalah kendaraan yang sudah mengadopsi sistem immobilizer atau dirancang menggunakan sistem enkripsi elektronik yang lebih aman.

Dalam menjalankan layanannya di Indonesia, Zoomcar juga tengah menggencarkan kolaborasi. Delly mengungkapkan bahwa perusahaan memiliki fokus di empat vertikal. Pertama, di bidang otomotif. Belum lama ini perusahaan juga telah mengumumkan kerja sama dengan OTO dalam rangka akuisisi pengguna.

Kedua, di bidang lifestyle, salah satunya dengan Blibli. Ketiga, kerja sama dengan institusi finansial atau banking untuk memfasilitasi pembayaran dalam platform. Terakhir, juga membuka peluang kolaborasi dengan media untuk awareness produk.

Rencana IPO

Dalam wawancara bersama DailySocial, Delly menegaskan rencana Zoomcar untuk segera melantai di bursa melalui jalur SPAC. Perusahaan akan melakukan aksi merger dengan Innovative International Acquisition Corp.

Aksi korporasi ini bertujuan untuk mengakselerasi pengembangan teknologi serta mendukung ekspansi di Zoomcar. Nilai transaksi perusahaan secara gabungan yang akan berganti nama menjadi Zoomcar Holdings ini diperkirakan mencapai $456 juta.

“Kita sudah memimpin di pasar India. Salah satu cara untuk melakukan ekspansi dan akselerasi bisnis adalah melalui IPO. Haparapannya, dari listing tersebut kami bisa dapat dana segar yang bisa digunakan untuk melanjutkan investasi pada pertumbuhan bisnis di existing dan extension market,” tambah Delly.

Sejak didirikan pada 2013, Zoomcar telah menggalang dana sebanyak dua kali. Di awal 2018, perusahaan berhasil menggalang dana sekitar $40 juta yang dipimpin oleh perusahaan manufaktur mobil India Mahindra & Mahindra. Tahun lalu, Zoomcar meraih $92 juta sebagai modal untuk pengembangan bisnisnya.

Application Information Will Show Up Here
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Louis Hansel Unsplash

Pengertian Kewirausahaan: Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha

Istilah kewirausahaan pasti telah menjadi suatu hal yang familier bagi kamu, terlebih jika kamu merupakan seseorang pegiat bisnis. Walaupun begitu, masih banyak mungkin dari kamu yang belum tahu dengan pasti apa itu kewirausahaan. Secara umum, kewirausahaan akan sangat berhubungan dengan bisnis.

Dengan ilmu tentang kewirausahaan, proses bisnis pada suatu usaha akan dirasa semakin mudah. Kewirausahaan pun mungkin dapat kamu temui sebagai suatu mata pelajaran maupun mata kuliah.

Apakah kamu ingin mengetahui lebih banyak seputar kewirausahaan? Berikut ini adalah pembahasan seputar kewirausahaan yang layak untuk kamu ketahui. 

Pengertian Kewirausahaan

Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Nappy Pexels
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Nappy Pexels

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kewirausahaan diartikan sebagai hal yang berkaitan dengan aktivitas wirausaha. Wirausaha menurut KBBI sendiri adalah orang yang memiliki kecerdikan dalam mengenali inovasi produk baru, cara produksi baru, aspek operasional untuk produk baru, serta mengatur pemasaran dan pendanaan produk tersebut.

Dengan begitu, wirausaha dapat diartikan sebagai suatu aktivitas dalam mengelola proses bisnis dari produk baru baik itu dari segi proses produksi, pemasaran, hingga pendanaan. Dalam bahasa Inggris, kata kewirausahaan memiliki persamaan arti dengan kata “entrepreneurship”.

Kata entrepreneurship merupakan kata yang berasal dari bahasa Perancis yakni entreprende yang artinya petualang, pencipta, dan pengelola usaha. Dapat disimpulkan sebenarnya kewirausahaan adalah suatu aktivitas mengelola sumber daya –pada misalnya sumber daya alam, sumber daya manusia, modal, teknologi dan banyak sumber daya lainnya– untuk mencapai suatu maksud atau tujuan tertentu. 

Pengertian Kewirausahaan Menurut Ahli

Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Brooke Cagle Unsplash
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Brooke Cagle Unsplash

Nah, sebelumnya kamu mungkin telah mempelajari mengenai pengertian umum dari kewirausahaan. Namun, apakah kewirausahaan hanya meliputi seputar berjalannya kegiatan bisnis saja? Tentu saja tidak.

Berikut ini adalah beberapa pengertian dari kewirausahaan menurut para ahli yang dapat menambah pengertian kamu akan kewirausahaan.

Thomas W. Zimmerer

Menurut Thomas W. Zimmerer, kewirausahaan adalah suatu penerapan dari inovasi serta pola pikir kreatif untuk mendapatkan solusi atas peluang yang hadir.

Richard Cantillon (1775)

Richard Cantillon (1775) mendeskripsikan pandangannya mengenai kewirausahaan, bahwa kewirausahaan adalah suatu tindak seseorang yang mau untuk mengambil risiko dan menghadapi ketidakpastian. Contoh kasus yang Richard ceritakan adalah terdapat suatu pengusaha yang melakukan pembelian barang di saat ini kemudian menjual barang tersebut di masa mendatang dengan harga yang tidak pasti.

Norman M. Scarborough dan Thomas W. Zimmerer (1996)

Menurut Zimmerer, T., dan Scarborough, N. M. (1996), kewirausahaan adalah suatu proses untuk menciptakan hal yang berbeda dengan jalan mengabdikan waktu, tenaga, pikiran juga dengan menanggung risiko –baik itu keuangan, sosial, maupun kejiwaan– kemudian mendapat imbal jasa dalam bentuk uang dan/atau kepuasan pribadi.

Dengan begitu, kita dapat menyimpulkan bahwa kewirausahaan tidak hanya berfokus akan bagaimana terbukanya suatu bisnis baru. Akan tetapi, kewirausahaan juga menggarisbawahi bahwa seorang wirausaha merupakan seseorang yang berani mengambil risiko, pintar memanfaatkan peluang, rasa bertanggung jawab, dan banyak sifat kewirausahaan lain.

Manfaat Kewirausahaan

Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Luis Quintero Pexels
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Luis Quintero Pexels

Seseorang yang memiliki sifat kewirausahaan dapat memperoleh berbagai manfaat yang akan berdampak bagi seseorang tersebut secara pribadi maupun bagi masyarakat luas. Nah, ini adalah beberapa manfaat dari kewirausahaan.

Terbukanya Lapangan Pekerjaan

Dengan berkembangnya kewirausahaan dalam diri maupun suatu kelompok, akan hadir usaha baru pada masyarakat. Suatu usaha tentunya akan membutuhkan Sumber Daya Manusia untuk dapat berjalan. Munculnya usaha ini akan menimbulkan kebutuhan pekerja sehingga lapangan pekerjaan pun akan terbuka.

Ikut Membantu Pertumbuhan Ekonomi Negara

Kewirausahaan akan mendorong terciptanya bisnis usaha baru sehingga dapat meningkatkan pendapatan negara. Selain itu, terserapnya pekerja melalui usaha baru akan membantu perekonomian masyarakat

Dapat Mengembangkan Cita-Cita dan Usaha yang Disukai

Melalui sifat kewirausahaan, kamu dapat mengembangkan bisnis sesuai dengan bidang yang kamu sukai dan minati. Dengan hadirnya bisnis yang kamu sukai ini, kamu akan juga akan menjalankan bisnis tersebut dengan senang hati.

Dapat Melihat Berbagai Peluang yang Menguntungkan 

Ketika berbisnis dan berwirausaha, kamu sangat disarankan untuk melakukan riset mengenai hal apa yang diminati oleh pasar.  Mengapa demikian? Riset pasar akan membuat kamu mengetahui lebih baik terkait hal yang menjadi tren di masyarakat. Salah satu sifat yang menonjol dari seorang wirausaha adalah dapat memanfaatkan peluang dengan baik.

Nah, setelah mengetahui trend yang berkembang pada masyarakat, pengusaha dapat mengambil keputusan sesuai dengan dengan permintaan maupun yang ada pada masyarakat. 

Konsep-konsep Kewirausahaan

Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Tim Mossholder Unsplash
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Tim Mossholder Unsplash

Dalam kewirausahaan terdapat teori mengenai beberapa konsep yang ada dalam kewirausahaan. Kewirausahaan memiliki 5 konsep yakni kelincahan, daya tahan, kecepatan, kelenturan, dan kekuatan. Berikut ini adalah penjelasan dari 5 konsep kewirausahaan.

Kekuatan (Strength)

Konsep kekuatan dalam kewirausahaan dapat diartikan sebagai aspek kondisi fisik yang mampu menyokong kegiatan kewirausahaan. Unsur kekuatan ini dianggap merupakan salah satu konsep yang penting karena dengan kekuatan fisik, konsep kewirausahaan lain –seperti kelincahan, kecepatan, dan lain sebagainya– dapat meningkat.

Kecepatan (Speed)

Konsep kecepatan merupakan aspek lain yang tidak kalah penting dalam kewirausahaan. Kecepatan adalah suatu kemampuan dari seseorang untuk dapat bergerak atau melakukan perpindahan dengan waktu yang sesingkat-singkatnya. Walaupun begitu, aspek kecepatan ini tidak hanya terpaku pada aspek gerak fisik saja.

Seorang dengan sifat kewirausahaan tinggi akan memerlukan kecepatan berpikir untuk dapat mengembangkan inovasi dan bersaing dengan kompetitor..

Daya tahan (Endurance) 

Daya tahan adalah suatu keadaan yang berfokus pada kapasitas kerja yang terjadi secara terus menerus. Konsep ini dianggap penting dalam suatu kewirausahaan karena dengan adanya daya tahan maka perusahaan akan bertahan dari segala gempuran akibat perubahan situasi dan kondisi yang mungkin saja terjadi.

Contohnya saat ini banyak sekali usaha yang terpaksa gulung tikar akibat adanya pandemi. Dengan aspek daya tahan, wirausaha diharapkan mampu memberikan antisipasi akan adanya perubahan tidak terkendali dan mampu mempertahankan usahanya.

Kelincahan (Agility)

Aspek kelincahan merupakan suatu kemampuan seseorang untuk dapat mengubah arah gerakan dengan cepat dan tepat tanpa kehilangan keseimbangan. Melalui konsep kelincahan ini, wirausahawan dapat selalu beradaptasi untuk dapat melihat potensi hal baru yang mungkin dapat menimbulkan disrupsi.

Pada contohnya, Kodak, merek kamera film yang sangat sukses pada masanya, nama brand-nya kian meredup setelah maraknya kamera digital. Hal ini terjadi sekiranya karena Kodak kurang lincah dalam beradaptasi dengan temuan baru yang ada pada masyarakat.

Kelenturan (Flexibility) 

Kelenturan adalah ketika seseorang dapat menyesuaikan dengan apapun yang terjadi dalam hidupnya. Aspek kelenturan ini juga akan menentukan kemampuan seorang wirausahawan dalam beradaptasi terkait lingkungan bisnis yang tidak terduga.

Sifat dan Karakteristik Kewirausahaan

Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Rodnae Productions Pexels
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Rodnae Productions Pexels

Seorang wirausahawan memiliki berbagai sifat tertentu sehingga usaha yang dikembangkan oleh wirausaha dapat selalu berkembang. McClelland, seorang ahli dalam bidang ekonomi, mengemukakan terdapat beberapa ciri karakteristik dan sifat penting dalam kewirausahaan. Berikut ini adalah sifat kewirausahaan menurut McClelland.

Keinginan untuk Mencapai Prestasi

Seseorang yang memiliki sifat kewirausahaan harus memiliki keinginan untuk dapat mencapai tujuan atau prestasi yang tinggi. Dengan sifat ini, wirausaha akan dapat menyusun tujuan yang pas untuk usahanya dan memiliki keinginan tinggi untuk mencapai tujuan tersebut.

Antisipasi Risiko

Risiko dapat diartikan sebagai suatu peluang akan terjadinya sesuatu yang tidak sesuai dengan keinginan kita. Nah, seorang wirausahawan harus mampu melakukan prediksi atas kemungkinan yang tidak sesuai rencana tersebut.

Pada misalnya, kamu memiliki bisnis yang terdampak pandemi. Kamu harus dapat memitigasi risiko yang mungkin terjadi atas pandemi ini.

Optimisme dan Kepercayaan Diri yang Tinggi

Sifat kewirausahaan yang tidak kalah penting selanjutnya adalah optimisme yang tinggi. Tingkat optimisme yang tinggi akan membuat wirausahawan semakin semangat untuk mencapai cita-cita serta tujuan yang selama ini ia idam-idamkan. Dengan kepercayaan diri yang tinggi ini pun wirausahawan akan menciptakan produk yang memiliki kualitas yang baik.

Memiliki Semangat Tinggi

Semangat yang tinggi akan sangat baik dalam kewirausahaan karena dengan semangat yang tinggi seorang wirausahawan akan menjalankan proses bisnis dengan baik. Selain itu, dengan tubuh yang enerjik, wirausahawan akan mampu memberikan ide inovasi yang segar dan sesuai dengan permintaan konsumen.

Menerima Kritik dengan Baik

Sikap yang baik akan adanya kritik juga merupakan salah satu aspek kewirausahaan yang penting. Seorang wirausahawan akan memberikan respons akan kritik dengan baik dan menjadikan kritik tersebut sebagai suatu bahan evaluasi atas tindakan kewirausahaan selanjutnya.

Orientasi pada Masa Depan

Kewirausahaan akan sangat berkaitan dengan sustainability dari usaha yang kita bangun. Untuk dapat membuat usaha bertahan dalam jangka waktu yang panjang, maka wirausahawan perlu untuk berorientasi jauh ke masa depan. Seorang wirausaha perlu untuk memperhitungkan kondisi masa depan dari perusahaan sehingga dapat beradaptasi, berinovasi, dan memitigasi risiko dengan baik.

Memiliki Keterampilan dalam Mengelola Sumber Daya

Kewirausahaan merupakan suatu aktivitas dalam mengelola sumber daya baik itu sumber daya alam, sumber daya manusia, dan sumber daya modal. Tentunya, sifat dan karakteristik dalam mengelola sumber daya dengan baik merupakan salah satu sifat kewirausahaan yang penting. 

Manajemen Keuangan yang Baik

Manajemen keuangan dan sikap atas uang yang baik merupakan sifat atau karakter yang perlu juga dimiliki oleh wirausahawan. Aspek ini tidak hanya meliputi bagaimana seseorang mengelola uang untuk bisnis saja (pada misalnya penghitungan laba, forecasting, dan aspek operasional lainnya).

Akan tetapi, juga terkait dengan pengelolaan uang terkait dengan nilai moral. Jangan sampai dana finansial disalahgunakan untuk sesuatu yang tidak baik.

Tinggi Keinginan untuk Bertanggung jawab

Dalam berwirausaha, kamu harus memiliki rasa komitmen serta tanggung jawab yang tinggi. Suatu usaha harus dijalankan dengan rasa penuh tanggung jawab sehingga dapat berjalan dengan baik. Tanggung jawab pun tidak hanya seputar tanggung jawab tugas saja akan tetapi tanggung jawab sumber daya serta pengelolaan hasil sumber daya tersebut.

Ide Usaha untuk Kewirausahaan

Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Rodnae Productions Pexels
Pengertian Kewirausahaan, Fungsi, Tujuan, Konsep, dan Ide Usaha | Rodnae Productions Pexels

Kamu ingin memulai usaha dan mengembangkan sifat kewirausahaan namun bingung ingin memulai ide usaha apa dan bagaimana caranya? Berikut ini ada beberapa ide jenis usaha jasa yang mungkin ingin kamu gunakan sebagai bahan referensi kamu!

Masih banyak sekali ide usaha kewirausahaan yang dapat kamu terapkan jika kamu ingin memulai usaha.  Nah, itu tadi adalah pembahasan seputar kewirausahaan baik itu pengertian, manfaat, sifat, dan ide usaha.

Apakah kamu berniat untuk mengembangkan karakteristik kewirausahaan dalam diri kamu? Jangan khawatir karena sifat-sifat kewirausahaan dapat dilatih dan diimplementasikan demi kehidupan berwirausaha yang lebih baik!

Referensi:

Zimmerer, T., & Scarborough, N. M. (1996). Entrepreneurship and new venture formation. Prentice Hall. 

Cantillon, R. (1775). The circulation and exchange of goods and merchandise. Essai sur la Nature du Commerce en Général.

lingkaran is a digital startup that develops an educational site in the entrepreneurship area

Lingkaran, an Edtech Startup, Does “Rebranding” to Boost Entrepreneurship

lingkaran.co (lingkaran) made an official rebranding, focused on realistic, relevant, and progressive values. With the brand new face, lingkaran tries to create a place for people to improve their skills and creativity, especially in the entrepreneurship area.

lingkaran is a creative education platform, founded in 2014 and having the vision to bridge formal education output with the professional world requirements. lingkaran provides training programs for various types of professional skills.

In producing programs and content, lingkaran collaborates with some parties; from communities, such as CreativeMornings Jakarta and Book for Good; from SMEs, such as Generasi90an and Semesta; and multinational companies include Telkomsel and HSBC. Currently, they have 500 programs, gather 5000 participants, and collaborate with some areas.

2018 to be a crucial year for lingkaran

Aside from rebranding, lingkaran has prepared some plans this year to deal with labor issues in the industry 4.0. One is to optimize the Digital Mastership. This program has been initiated since earlier last year aiming to prepare potential employees which suit the digital company.

“Led by experts and professionals, participants will have more insights in gaining competency and make a broader network to build a career in the industry. Digital Mastership was successfully held in two cities, Jakarta and Bandung,” lingkaran team wrote in the official release.

Entrepreneurship becomes a major issue to discuss. Observing from predictions of economic improvement in Indonesia and rapid forecasts for investment growth, lingkaran takes this as the perfect moment to invite and demonstrate entrepreneurship.

They also have a mission to be the home for people from different backgrounds feeling encouraged to learn and explore new potential every day. lingkaran wants to take the role of a bridge between what’s owned with what’s necessary.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Wacana pengembangan Silicon Valley di Indonesia baru sebatas pembangunan infrastruktur / Pixabay

Ambisi Menaklukkan Ekonomi Digital Lewat Wacana “Silicon Valley”

Beberapa kali mungkin kita pernah mendengar inisiatif untuk mengangkat kota tertentu di Indonesia untuk menjadi pusat kewirausahaan digital, atau istilah kerennya “Silicon Valley-nya Indonesia”. Di Bandung dan Yogyakarta misalnya, pemerintah setempat mencanangkan kehadiran hub industri digital, dimulai dengan membangun fasilitas dan mencoba memberikan akses bisnis yang dibutuhkan.

Di Yogyakarta, dua lokasi di daerah Piyungan (Bantul) dan Sentolo (Kulon Progo) disiapkan dengan luas total wilayah mencapai 25,86 hektar untuk hub seperti ini. Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda DIY Budi Wibowo menyebutkan bahwa dua area tersebut akan menjadi Silicon Valley-nya Indonesia. Investasi yang digelontorkan tidak sedikit, yakni senilai 7 triliun Rupiah.

Kondisi di Indonesia

E-Commerce menjadi salah satu industri yang sudah dalam tahap matang di Asia Tenggara dan di Indonesia. Perkembangannya kini dapat menjadi sebuah tolok ukur tentang bagaimana para pemainnya mampu menguasai pasar internet. Menariknya, pangsa pasar e-commerce di Indonesia didominasi kekuatan pemain lokal.

Top 2 Shopping App in SEA / DailySocial
Top 3 Shopping App in SEA / DailySocial

GO-JEK, Tokopedia, Traveloka, dan Bukalapak menjadi startup yang telah mencapai gelar “unicorn”. Tahun ini beberapa startup juga tengah merencanakan untuk melakukan IPO (Initial Public Offering) untuk memperkuat permodalan guna melakukan ekspansi. Tahapan tersebut dibutuhkan, karena jika melihat data, pemain lokal telah mampu menjadi “raja” di Indonesia untuk beberapa lanskap penting, termasuk on-demand, hospitality, dan digital technology.

Sayangnya permasalahan justru hadir dari ketidaksiapan pasar. Sebagai contoh, setelah isu seputar persaingan layanan transportasi berbasis aplikasi dan konvensional mereda, kini permasalahan justru datang dari dalam. Mitra pengemudi menuntut upah yang lebih layak. Lagi-lagi ini tentang bagaimana regulasi selayaknya berperan menjadi kanopi bisnis digital itu sendiri.

Inovasi berjalan kencang, regulasi selalu berusaha untuk mengiringi, walaupun tidak mungkin secepat itu. Perbedaannya adalah seberapa fleksibel pemerintah menanggapi berbagai dinamika perubahan dari digitalisasi itu sendiri.

Silicon Valley sebagai role model

Kunjungan Presiden Jokowi ke Silicon Valley / Facebook Mark Zuckerburg
Kunjungan Presiden Jokowi ke Silicon Valley / Facebook – Mark Zuckerburg

Pada pertengahan Februari 2016 lalu, Presiden Joko Widodo menyambangi daerah selatan San Francisco Bay Area untuk melihat secara langsung geliat ekosistem digital di sana. Jokowi bertemu dengan beberapa petinggi perusahaan teknologi, termasuk Mark Zuckerburg dan Sundar Pichai. Selain menjajal Oculus Rift untuk permainan virtual di kantor Facebook, kunjungan tersebut membawa pulang beberapa inisiatif, salah satunya upaya peningkatan kuantitas developer di Indonesia dan kegiatan akselerasi startup.

Pemerintah sendiri mencanangkan di tahun 2020 mendatang Indonesia akan menjadi negara dengan kekuatan ekonomi digital terkuat di Asia Tenggara. Area digital dinilai penting menjadi ujung tombak ekonomi Indonesia, didasarkan pada kondisi populasi pengguna internet yang terus merangkak naik. Harapannya, persentase konsumen digital yang besar dapat diakomodasi dengan produk dan inovasi dari dalam negeri.

Indonesia Internet Market Overview / DailySocial
Indonesia Internet Market Overview / DailySocial

Inovasi, regulasi, dan akses menjadi sebuah sinergi yang kini tengah terus diupayakan berbagai pihak di Indonesia untuk mewujudkan cita-cita Silicon Valley tersebut. Penguatan inovasi dilakukan dengan berbagai program berbentuk inkubasi dan akselerasi. Di sisi lain, kendati belum sempurna, kebijakan pemerintah sudah mulai mengarah ke dukungan perkembangan teknologim misalnya aturan soal fintech, transportasi daring, atau investasi startup.

Beberapa pemain lokal tengah bersiap melakukan ekspansi ke wilayah regional. Hal ini menjadi kabar baik, karena ekspansi berarti menunjukkan operasi bisnis tersebut sudah menancapkan akar yang kuat di basis utamanya. Namun ekonomi digital tidak bisa ditopang melalui segelintir pemain saja. Definisi ekosistem adalah ketika banyak pemain terlibat di dalamnya untuk mendongkrak kemapanan industri digital itu sendiri.

Ada dua hal yang menjadi pusat perhatian ketika ingin mengadopsi “konsep Silicon Valley”, yaitu penataan industri digital dan kultur pengembangan bisnis yang ada di sana. Desain area bisnis di Silicon Valley memperlihatkan tentang bagaimana keteraturan diciptakan, memungkinkan kolaborasi dan kompetisi beradu bersama. Implikasinya dapat menciptakan pergerakan inovasi dan adopsi yang cepat untuk tren-tren digital terbaru.

Akhir-akhir ini “kerasnya” hidup dan bisnis di Silicon Valley membuat banyak startup hengkang. Salah satunya disebabkan gaya dan biaya hidup yang dirasa makin memberatkan para pelaku bisnis startup di sana.

Yang perlu dilakukan

Dalam laporan tahunan DailySocial, beberapa isu dipetakan sepanjang tahun 2017. Ada empat hal yang digarisbawahi, yakni Talent Shortage, Regulatory Hurdles, Matchmaking between Investors & Founders, dan Paradox of Unicorn. Terkait dengan talenta misalnya, permasalahannya bukan soal jumlah ketersediaan, melainkan soal kualifikasi. Hal ini menjadi PR bersama, khususnya pemerintah harus mengupayakan sistem pendidikan (kurikulum) yang mampu menunjang kebutuhan SDM yang berkualifikasi.

Jika melihat semangat yang dicetuskan pemerintah tentang “Silicon Valley”, ada kecenderungan hanya pada penyediaan infrastruktur tempat berkumpulnya para pelaku digital. Di luar fasilitas megah yang diciptakan, ada hal-hal fundamental yang perlu dioptimalkan terlebih dulu. Blok industri megah untuk bisnis teknologi tidak akan menunjukkan kemajuan tanpa diimbangi oleh hasil inovasi yang menakjubkan. Inovasi tersebut baru dapat tercetus jika isu mendasar, seperti SDM, regulasi, atau akses terhadap bantuan yang mendukung sudah berproses dengan baik.

Lima Pertimbangan Memilih Industri Startup untuk Pengusaha Pemula

Ketika Anda memutuskan ingin terjun ke dunia kewirausahaan, pasti ada alasan dasar yang melatarbelakangi mengapa Anda ke sana. Bisa jadi karena Anda ingin mendalami kegemaran, belajar hal baru, diajak teman, atau lainnya. Namun apabila Anda terjun sebelum mengetahui bidang bisnis seperti apa yang ingin dijalani, hal tersebut agak berbahaya.

Paling tidak, sebelum Anda memutuskan ke dunia kewirausahaan, cari tahu bidang apa yang menurut Anda paling menarik. Pertanyaan berikutnya yang muncul, bagi pengusaha startup pemula bidang usaha mana sajakah yang tepat untuk digeluti?

Artikel ini akan menjawab lebih dalam pertanyaan tersebut, berikut rangkumannya:

Apapun yang sesuai dengan kemampuan Anda saat itu

Sebagai pengusaha pemula, mulailah suatu bisnis yang memiliki korelasi dengan kemampuan yang Anda miliki pada saat itu. Sehingga saat Anda harus mendalami bidang tersebut, tidak ada kesukaran yang menghalangi.

Memulai sesuai yang sesuai kemampuan, bisa mengurangi potensi gagal, alhasil prospek bisnis jadi lebih cerah. Apapun bidang yang Anda pilih, bersiaplah untuk belajar mendalaminya setiap hari dan terus bekerja keras. Jika Anda belum siap untuk bekerja keras, sebaiknya jangan tinggalkan pekerjaan rutin.

Industri yang membantu akselerasi bisnis lebih cepat

Keuntungan membuat usaha yang sesuai dengan target audiens adalah sesuatu yang tidak bernilai harganya. Sebab ini akan membantu Anda menghemat waktu berjam-jam daripada mengembangkan produk sesuai kebutuhan pasar, mencari pembeli, dan memikirkan bagaimana pemasarannya. Anda pun akan lebih bergairah dan pengetahuan bertambah luas.

Jika Anda memiliki passion di industri tersebut dan sudah memiliki gagasan hal apa saja yang dilakukan, ini akan membuat Anda dapat dengan mudah melalui puluhan malam dan siang yang panjang.

Ritel online

Anda mungkin pernah mendengar cerita bagaimana e-commerce disebut sebagai industri yang kejam dan terlalu banyak etalase digital. Tidak perlu dipungkiri bahwa hal tersebut benar adanya. Namun jangan berbicara mengenai biaya hosting etalase Anda sendiri, tapi bicara mengenai bagaimana membangun diri sendiri.

Sebagai pedagang yang menjajakan barangnya di situs eBay atau Etsy, mengajarkan banyak hal yang bisa Anda terapkan. Tidak hanya menghemat biaya, tapi Anda akan banyak belajar mengenai pemasaran, interaksi pelanggan, dan penelitian.

Apapun yang Anda tahu adalah terbaik

Ketika Anda mulai berbisnis, penting untuk mengetahui tentang industri yang Anda yang masuki. Ini akan memberi gambaran awal dibandingkan dengan orang-orang yang tidak mengetahuinya, sebab Anda sudah lebih mengenal masalah dan tahu bagaimana caranya. Membangun jaringan pun akan jauh lebih mudah karena Anda mungkin akan mengenal beberapa orang yang menjadi calon pembeli.

Secara alami menarik Anda untuk terjun

Perusahaan yang Anda bangun sebaiknya harus tetap setia dengan kepribadian diri sendiri karena pada dasarnya Anda menarik orang baru untuk seperti Anda. Meskipun tidak ada bidang spesifik yang Anda kuasai, namun penting untuk dilakukan dengan mencari tahu seperti apa mimpi dan passion Anda. Kemudian bidang seperti apa yang harus Anda jalani. Menemukan sesuatu yang secara alami Anda minati akan membantu bisnis jadi lebih maju.

Creative Business Cup 2017 Ajak Pengusaha Indonesia Ikuti Kompetisi Global

Ciputra Entrepreneurship Center tahun ini kembali menyelenggarakan ajang Creative Business Cup 2017 Indonesia. Ini merupakan babak seleksi nasional dari kompetisi internasional bertajuk Creative Business Cup yang diprakarsai oleh Global Entrepreneurship Network dengan fokus pada pemberdayaan pengusaha di sektor industri kreatif.

Tujuan acara ini adalah memberikan kesempatan bagi wirausahawan di Indonesia untuk mengembangkan ide bisnis dan terhubung dengan para investor kelas dunia. Diyakini dua hal tersebut mampu memperkuat kemampuan inovatif dan daya saing mereka, dan menjadi tonggak penting dalam memajukan sektor industri kreatif di Indonesia secara umum.

Dalam prosesnya, sebanyak 10 finalis Indonesia yang lolos babak penyisihan awal akan bertanding pada babak final nasional dengan melakukan presentasi pitching selama lima menit dan akan dinilai oleh tujuh orang juri profesional di bidangnya masing-masing. Creative Business Cup Indonesia 2017 akan diselenggarakan di FGDexpo 2017 pada tanggal 26 Agustus 2017 di Jakarta Convention Center, Senayan.

Perhelatan Creative Business Cup Indonesia 2017 merupakan babak penyisihan tingkat nasional yang akan memilih kandidat entrepreneur yang akan mewakili Indonesia dalam babak final dunia yang akan diselenggarakan di Copenhagen, Denmark di bulan November nanti.

Kompetisi ini terbuka untuk seluruh masyarakat Indonesia yang memiliki bisnis dan telah berjalan minimal satu tahun. Di babak final nantinya, para pengusaha yang terpilih akan bertanding memperebutkan hadiah utama berupa uang pembinaan EUR 15.000 dan dukungan dari Stylus senilai EUR 18.000.

Info lebih lanjut dan pendaftaran acara ini dapat dilakukan melalui laman resminya: https://www.entrepreneurshipclass.org/creative-business-cup-2017.


Disclosure: DailySocial merupakan media partner Creative Business Cup 2017 Indonesia.

Melalui Road to GECommunity Summit 2017, MaGIC Paparkan Visinya pada Kewirausahaan

Pagelaran Road to Global Entrepreneurship Community Summit 2017 (GECommunity Summit 2017) Jakarta telah usah dilaksanakan pada 22 Juli lalu. Secara umum inti dari pembahasan di acara ini adalah tentang rancangan masa depan kewirausahaan yang akan ditawarkan sebagai misi dari GECommunity Summit 2017 akhir tahun mendatang. Acara dimulai oleh Chairman of GECommunity YBhg Tan Sri Dr. Mohd Irwan Serigar. Dalam keynote-nya ia menyampaikan tentang bagaimana Malaysian Global Innovation & Creativity Centre (MaGIC) mendukung pertumbuhan kewirausahaan berkelanjutan di wilayahnya.

Salah satu hal yang begitu ditekankan adalah tentang inovasi. Melalui inovasi Irwan mengatakan bahwa akan ada banyak kesempatan untuk terciptanya nilai dan dorongan ekonomi baru. Salah satu konsentrasi dari MaGIC ialah memberikan sumber daya untuk memberikan trigger pada pengembangan inovasi tersebut, selain menjadi sebuah hub bagi para pelakunya. Hal lain yang turut dilakukan oleh MaGIC ialah dengan menghubungkan antara wirausahawan dengan korporasi, akademisi, pusat inovasi hingga kalangan pemerintahan.

Terkait misi MaGIC untuk lingkungan kewirausahaan global, dalam sesi lanjutan yang disampaikan oleh CEO MaGIC Ashran Dato’ Ghazi pihaknya akan melakukan hal yang sama pada skala global, menghubungkan ekosistem kewirausahaan dengan para pemimpin industri. Adanya kolaborasi ini dinilai akan menyajikan diskusi mendalam seputar teknologi baru, tren dan perilaku konsumen, tantangan dan peluang masa depan industri yang spesifik. Selain itu agar terpetakan berbagai permasalahan nyata yang dapat menjadi landasan suatu pengembangan produk.

Di Jakarta, Road to GECommunity Summit 2017 diadakan bekerja sama dengan Bekraf dan Kejora. Dengan demikian, harapannya banyak pelaku kewirausahaan yang akan berpartisipasi pada GECommunity Summit. Tahun sebelumnya, GECommunity memfokuskan pada pembahasan “Reimagine the Future of Entrepreneurs” menghadirkan banyak pemateri dari ranah industri dan startup. Setidaknya 6000 peserta bergabung dari acara tersebut, menghasilkan 50 inisiatif yang diformulasikan untuk berbagai jenis industri.

Acara Road to GECommunity Summit 2017 sendiri masih akan diadakan di beberapa negara lain, dengan pembahasan yang spesifik sesuai dengan kebutuhan di masing-masing wilayah. Di Indonesia, kolaborasi antar berbagai komponen dalam meningkatkan kualitas industri kreatif digital dianggap menjadi salah satu urgensi.


Disclosure: DailySocial adalah media partner Road to GECommunity Summit 2017.

Lima Alasan Perlunya Pengusaha Startup Memulai Sedini Mungkin

Kewirausahaan itu bukan sekadar karier, ini adalah profesi yang harus Anda tekuni sampai akhir hayat. Entah Anda mulai berbisnis dengan cara aman, atau menciptakan bisnis yang kekal meski Anda sudah tidak ada lagi.

Kutipan dari Mark Twain mungkin bisa menjadi referensi:

“20 tahun lagi dari sekarang, Anda akan lebih kecewa dengan hal-hal yang tidak Anda lakukan daripada yang sudah terlanjur dilakukan. Maka dari itu berlayarlah, jauhi zona aman, dan ambil kesempatan yang ada di depan mata.”

Artikel ini akan membahas mengapa memulai bisnis startup sedini mungkin adalah cara terbaik untuk menjadi pengusaha sukses. Berikut rangkumannya:

1. Minim tekanan keluarga

Ketika Anda berusia di awal 20-an, tidak ada yang mengharapkan Anda untuk membiayai pengeluaran rumah tangga atau cicilan KPR. Jika Anda memulai startup di umur tersebut, tidak peduli seberapa kecil atau besarnya volume bisnis, Anda dapat tetap fokus pada gagasan pengembangan bisnis.

Perlu dipahami, pada tahun pertama memulai usaha adalah masa tersulit bagi startup. Jika Anda mengambil jalan ini ketika orang lain masih menganggap Anda naif, tidak dewasa dan rentan putus asa, justru bisa dijadikan keberanian untuk mengambil risiko. Malah risiko tersebut bisa dibilang tidak terlalu besar untuk ditangani dibandingkan ketika Anda sudah menikah dan berkeluarga.

2. Minim komitmen finansial

Ketika seseorang mulai berkeluarga, dia bakal menghadapi banyak biaya yang tidak pernah terjadi, seperti biaya sekolah, cicilan KPR, kartu kredit, pinjaman pribadi, dan lainnya. Tanggung jawab tersebut membuat beban finansial seseorang jadi lebih besar. Masa tersebut adalah periode seseorang tidak bisa mengambil risiko tinggi karena adanya pengeluaran dana yang besar.

Saat Anda mulai merintis bisnis startup sejak usia dini, Anda tidak perlu khawatir dengan seluruh tanggung jawab tersebut. Bahkan jika Anda gagal, Anda bisa pulang ke rumah, menangis sepanjang malam, kemudian mulai lagi dari awal esok harinya.

3. Waktu tepat untuk mengadopsi teknologi baru

Di era informasi ini, teknologi memainkan peran penting dalam kehidupan hajat orang. Meski demikian, antusiasme perubahan teknologi tidak akan terjadi begitu saja bagi seorang profesor berusia 55 tahun untuk mengunduh aplikasi baru dan menggunakan berbagai aplikasi dalam ponselnya. Antusiasme tidak akan sama dengan orang-orang yang masih berusia 17 tahun.

Jika Anda pernah membayangkan diri Anda menjalankan bisnis bernilai jutaan dolar 15-20 tahun ke depan, maka bersiaplah untuk mengeksplorasi teknologi terbaru. Momentumnya pun akan lebih tepat bila dilakukan saat masih berumur 20-an. Sebab masa itu adalah kesempatan emas untuk belajar sebanyak-banyaknya.

4. Berani mengambil risiko

Ketika seorang anak belajar jalan, meski jatuh berkali-kali dia tetap terus melakukannya hingga benar-benar bisa jalan. Sama halnya dengan pebisnis berusia 25 tahun yang tidak mau menyerah, meski usahanya rugi dan hampir bangkrut. Usia adalah hal penting bagi seseorang dalam mengukur kemampuannya mengambil risiko.

Ketika Anda masih muda, Anda harus mampu mengambil risiko, gagal berbisnis, dan mampu bangkit lagi untuk mulai dari awal kembali. Akan tetapi ketika sudah berkeluarga, kapasitas risiko yang berani Anda lepaskan jadi mengecil.

Maka dari itu tidak ada salahnya untuk mencoba, apakah menjadi pengusaha startup adalah panggilan jiwa Anda atau tidak. Bila gagal, Anda bisa mencoba sekali lagi, atau akhirnya beralih menjadi karyawan di perusahaan.

5. Masih penuh energi

Bisa jadi karena alasan sudah menua atau lainnya, generasi muda memiliki lebih banyak energi, antusiasme, dan motivasi dibandingkan Baby Boomers dan generasi X. Generasi X mungkin lebih banyak pengalaman dan bijaksana dalam mengambil keputusan. Namun mereka tidak dapat mengalahkan anak muda ketika berbicara pada energi.

Dengan energi yang masih banyak, menjadi adalah masa terbaik Anda untuk membuat kesalahan, kehabisan uang, bangkrut, dan mengerjakan berbagai proyek demi melihat mana yang berhasil atau tidak. Ketika sudah memasuki usia 30-an, fokuslah menciptakan pendapatan berkelanjutan untuk menghidupi keluarga Anda.

Penuaan adalah proses yang tidak bisa terelakkan bagi setiap orang. Cepat atau lambat, Anda akan menyadari stamina tidak lagi sebaik dulu, tidak bisa Anda paksakan lagi untuk bekerja hingga larut malam. Maka dari itu, jangan buang-buang waktu Anda di masa usia 20 hingga 30-an membuat orang lain jadi kaya raya.

Anda perlu ingat, bahwa gaji adalah sogokan yang diberikan orang kaya untuk melupakan impian Anda dan menuntaskan suatu pekerjaan untuk mereka. Jangan biarkan ilusi ini merusak hidup Anda. Mulailah dari awal dan beri waktu yang cukup untuk mengubah ide menjadi bisnis yang sukses.

Belajar Membangun Startup Sukses dari Mark Zuckerberg

Setelah 12 tahun meninggalkan kampus, Mark Zuckerberg menjadi tamu kehormatan saat acara kelulusan mahasiswa Universitas Harvard angkatan 2017. Dalam pidatonya di hadapan lulusan tahun 2017, Zuckerberg menyampaikan beberapa poin penting yang relevan terkait dengan teknologi hingga tren entrepreneur saat ini.

Kami merangkum beberapa poin penting yang bisa dicermati calon pelaku startup yang berniat untuk meluncurkan startup atau menjadi entrepreneur.

Temukan teman sejati

Salah satu cerita yang disampaikan Zuckerberg adalah bagaimana sulitnya ia menemukan teman baru di masa awal kuliah, namun beruntung ada satu orang yang bersedia untuk mengajak ngobrol hingga akhirnya mengerjakan proyek bersama. Temannya saat itu adalah Kang-Xing Jin yang hingga kini masih bersama Zuckerberg di Facebook.

Inti dari cerita yang ingin disampaikan oleh Zuckerberg adalah terkadang pertemanan di saat kuliah bisa berujung menjadi rekan bisnis yang loyal. Untuk itu cari tahu siapa saja teman saat kuliah yang cocok dan nantinya bisa diajak bekerja sama ketika Anda berniat membangun perusahaan suatu saat nanti.

Bangun bisnis untuk alasan yang tepat

Dalam pidatonya Zuckerberg juga kerap menyebutkan betapa pentingnya alasan yang tepat dan memiliki impact saat membangun bisnis. Sense of purpose menjadi hal yang wajib diterapkan saat Anda ingin membangun startup yang sukses. Bukan hanya memberikan manfaat untuk Anda namun juga orang banyak. Alasan utama atau purpose juga bisa menjadi motivasi ketika Anda mulai merasa kewalahan saat menjalankan bisnis. Menjadi hal yang penting bukan hanya menciptakan peluang dan potensi namun juga menemukan alasan yang tepat.

Jangan jual startup terlalu cepat

Saat Zuckerberg mulai mengembangkan Facebook, banyak perusahaan besar yang mulai melirik teknologi serta inovasi yang dimiliki Zuckerberg dan Facebook. Zuckerberg menolak untuk menjual bisnis yang telah ia bangun, demi tujuan yang lebih besar, yaitu menciptakan inovasi dan bermanfaat untuk orang banyak. Upaya Zuckerberg akhirnya mulai menunjukkan hasil dengan diluncurkannya fitur Newsfeed.

Jika Anda merasa yakin dengan produk atau layanan yang Anda miliki, coba pertahankan terlebih dahulu perusahaan dengan menghadirkan inovasi dan lihat hasilnya, sebelum Anda memutuskan untuk menjual startup.

Jangan takut membuat kesalahan

Sebelum Zuckerberg sukses membuat Facebook, ia telah meluncurkan beberapa produk yang tidak terlalu sukses. Tidak menjadi masalah ketika saat memulai startup Anda gagal dan harus mengulang atau menciptakan inovasi yang baru. Selama Anda terus belajar dari kesalahan dan bisa menemukan dengan tepat, produk atau layanan yang tepat dan bakal diminati oleh pasar.

The greatest successes come from having the freedom to fail – Mark Zuckerberg

Perluas wawasan dan terus belajar

Saat ini teknologi berubah dengan cepat, begitu juga dengan metode, informasi, dan hal-hal penting lainnya yang wajib Anda ketahui. Jangan pernah berhenti belajar, membuka wawasan, dan menggali informasi sebanyak-banyaknya, agar Anda bisa beradaptasi dengan tren dan perubahan teknologi. Pendidikan menjadi faktor pendukung yang wajib diperhatikan setiap saat, agar Anda bisa memiliki wawasan yang cukup untuk memulai usaha hingga menjalankan bisnis setiap hari.