Tag Archives: experience center

Bisnis Carsome 2021

Klaim Pertumbuhan Bisnis, Carsome Indonesia Resmikan “Experience Center”

Pandemi tahun lalu ternyata cukup mempengaruhi bisnis platform digital untuk penjualan mobil bekas Carsome. Kepada DailySocial, Co-founder & Group CEO Carsome Eric Cheng mengungkapkan, saat Malaysia, Indonesia, dan Thailand menjalani fase lockdown Covid-19 pada Maret-April tahun lalu, sebagian besar operasional bisnis Carsome terhenti. Meskipun demikian, mereka kemudian mampu mengendalikan situasi dengan cepat dan menjaga angka permintaan untuk mencapai v-shape recovery di Juni 2020.

“Di Q3 2020, kami akhirnya berhasil pulih sepenuhnya ke volume transaksi sebelum pandemi akibat permintaan kepemilikan kendaraan pribadi sebagai pilihan mobilitas yang lebih aman di tengah pandemi (dibandingkan dengan transportasi online atau transportasi umum).”

Momen tersebut kemudian menjadi titik balik untuk pemulihan cepat dan pertumbuhan kuat perusahaan. Sehingga pada kuartal Q4 2020 berhasil membukukan pendapatan tertinggi yang jumlahnya dua kali lipat dari periode sebelum pandemi. Selain itu, Carsome juga berhasil mencapai profitabilitas operasional group pada Q4 2020.

Akhir tahun 2020 lalu Carsome juga telah telah membukukan pendanaan seri D senilai $30 juta atau setara 424 miliar Rupiah. Investor yang terlibat meliputi Asia Partners, Burda Principal Investments, dan Ondine Capital. Sejauh ini menjadi all-equity financing terbesar dalam industri otomotif online di Asia Tenggara.

Setahun sebelumnya, tepatnya awal Desember 2019, Carsome mengumumkan perolehan pendanaan seri C senilai $50 juta. Putaran ini didukung MUFG Innovation Partners, Daiwa PI Partners, Endeavour Catalyst, Ondine Capital, serta investor di putaran sebelumnya termasuk Gobi Partners dan Convergence Ventures.

Luncurkan “Experience Center”

Diluncurkan pertama kalinya di Malaysia bulan Agustus 2020 lalu, bulan April tahun ini Carsome meresmikan “Carsome Experience Center” mereka di Indonesia. Bertempat di Jalan Sultan Iskandar Muda No.1A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Carsome Pondok Indah Experience Center menjadi solusi bagi konsumen untuk membeli mobil bekas yang berkualitas serta bergaransi secara aman dan mudah.

Rencananya Carsome juga akan membuka Experience Center di Thailand tahun ini. Harapannya konsumen di semua negara juga bisa merasakan pengalaman yang aman dan mendapatkan jaminan kualitas ketika membeli mobil bekas.

“Kami memahami susahnya membeli mobil bekas seperti, sulit mendapatkan info yang akurat, kondisi mobil yang ada di listing berbeda dengan kondisi mobil aslinya, banyak penambahan biaya-biaya tak terduga dari harga yang tertera di listing, dan tidak ada jaminan kualitas adalah beberapa di antaranya,” kata Eric.

Secara khusus Carsome ingin mempermudah masyarakat merasakan pengalaman yang nyaman dan mudah untuk membeli. Menawarkan beragam pilihan mobil bekas yang telah terpilih dan melewati standar pemeriksaan mobil yang ketat dan berkualitas tinggi. Mobil-mobil yang tidak mengalami kecelakaan besar, kebanjiran, atau memiliki kerusakan rangka.

Di sisi lain, Carsome juga ingin memperkuat industri mobil bekas di Indonesia, memperkenalkan cara terpercaya bagi konsumen dalam membeli mobil bekas dan tentunya membangun platform yang terpercaya dan terintegrasi untuk mobil-mobil bekas tersertifikasi.

“Setelah menelusuri informasi yang rinci dan melakukan pemesanan secara online di platform, pelanggan dapat mengunjungi Carsome Experience Center untuk melihat kondisi mobil yang sebenarnya, test drive, atau untuk mendapatkan informasi lebih dalam dari konsultan Carsome kami. Dengan itu, kami berharap dapat menjangkau konsumen yang biasanya ragu membeli mobil bekas karena kurangnya kepercayaan,” kata Eric.

Disinggung apa yang membedakan pasar Indonesia dibandingkan dengan negara lainnya, Eric menegaskan Indonesia adalah negara di Asia Tenggara dengan volume penjualan mobil bekas tertinggi, 2,5 juta unit terjual pada 2019 dengan market size sekitar $20 Miliar. Laju pertumbuhan tahunan gabungan (2010-2019) untuk penjualan mobil bekas di Indonesia adalah 8%, sedangkan kepemilikan mobil per 1.000 orang berada pada 77, dibandingkan dengan Malaysia (353), Thailand (243) dan Singapura (94).

“Melalui informasi dari laporan MomentumWorks, serta besarnya populasi dan cakupan geografis Indonesia, kami yakin bahwa Indonesia adalah pasar yang penuh dengan potensi pertumbuhan namun belum terfasilitasi. Hal ini membuat kami sangat yakin dengan prospek yang ada, dan kami berharap dapat memperluas cara baru membeli mobil ke lebih banyak kota di Indonesia,” tutup Eric.

Application Information Will Show Up Here
Tokopedia introduces "Tokopedia Center" for community activities to study, shop for O2O, pay for tickets, and seek inspiration

Tokopedia Introduces “Tokopedia Center” for Community Gathering

Tokopedia has launched Tokopedia Center, an experience center for many activities, including Tokopedia sellers community gathering and online business classes.

“We built Tokopedia Center to accelerate its mission for digital economic equality in Indonesia, through public digital literation improvement,” Nathaniel Pranama, Tokopedia Center’s Strategic Development, told DailySocial on Fri (9/14).

Tokopedia introduces Tokopedia Center experience center for community activities to learn, shop for O2O, buy or pay for tickets, and seek inspiration

He defined Tokopedia Center as a place to make online-to-offline (O2O) transactions, bill payment & ticket booking, further information on how to use Tokopedia app, interactive shopping, and for online business inspiration. All visitors making transaction in Tokopedia Center will also get interesting promos.

It’s possible for Tokopedia Center to apply the pop-up store concept in the future. He thought Tokopedia will continue to explore and innovate in satisfying public’s demand.

In Tokopedia Center, many people with high-level of digital literacy are expected to move confidently using the internet in starting and developing business. It’s also easier to get your daily needs through an online marketplace.

Tokopedia Center will be launched in September 2018 in three cities, Boyolali, Palu, and Padang. Interesting fact, the concept was first initiated and executed by Nakama (Tokopedia employees’ nickname) from each city.

“Because Nakama comes from all over Indonesia, Tokopedia Center is expected to be developed all around it,” he concluded.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Tokopedia meluncurkan "Tokopedia Center" sebagai pusat aktivitas komunitas untuk belajar, belanja O2O, membayar tiket, dan mencari inspirasi

Tokopedia Hadirkan Wadah Kumpul Komunitas “Tokopedia Center”

Tokopedia meluncurkan pusat pengalaman (experience center) Tokopedia Center sebagai wadah untuk melakukan berbagai kegiatan, termasuk ajang berkumpulnya para komunitas penjual Tokopedia dan mengikuti kelas berbisnis online.

“Kami mendirikan Tokopedia Center untuk mengakselerasi pencapaian misi Tokopedia yaitu pemerataan ekonomi secara digital di Indonesia, lewat peningkatan literasi digital masyarakat,” terang Strategic Development untuk Tokopedia Center Doni Nathaniel Pranama kepada DailySocial, Jumat (14/9).

Tokopedia meluncurkan experience center Tokopedia Center sebagai pusat aktifitas komunitas untuk belajar, belanja O2O, beli atau bayar tiket, dan mencari inspirasi

Dia menerangkan Tokopedia Center dapat dijadikan sebagai tempat untuk melakukan transaksi online-to-offline (O2O), membayar tagihan atau pembelian tiket, mencari informasi soal cara menggunakan aplikasi Tokopedia, belanja secara interaktif, hingga mencari inspirasi untuk mulai usaha online. Setiap pengunjung yang melakukan transaksi di Tokopedia Center juga akan mendapatkan berbagai promo yang menarik.

Tidak menutup kemungkinan, Tokopedia Center akan menerapkan konsep pop up store di masa depan. Menurutnya, Tokopedia bakal terus mengeksplorasi dan inovasi agar dapat memenuhi lebih banyak kebutuhan masyarakat Indonesia.

Lewat Tokopedia Center, dirinya berharap semakin banyak lagi masyarakat dengan tingkat literasi digital yang tinggi untuk berani melangkah memanfaatkan internet memulai dan membangun bisnis. Maupun memenuhi kebutuhan sehari-harinya dengan lebih mudah lewat online marketplace.

Tokopedia Center mulai diresmikan pada September 2018 ini di tiga kota, yaitu Boyolali, Palu, dan Padang. Menariknya, konsep ini awalnya diinisiasi dan eksekusi oleh Nakama (sebutan karyawan Tokopedia) yang berasal dari masing-masing kota tersebut.

“Karena Nakama berasal dari seluruh penjuru Indonesia, maka Tokopedia Center harapan ke depannya juga akan tersebar di seluruh Indonesia,” pungkasnya.

Application Information Will Show Up Here