Tag Archives: fender tune

Fender Akan Rilis Amplifier Gitar Bluetooth dengan Aplikasi Pendamping yang Inovatif

Perkembangan teknologi digital yang begitu pesat memungkinkan kita untuk bermain musik menggunakan perangkat seperti smartphone atau tablet. Kondisi ini secara tak langsung memaksa produsen alat musik untuk terus berinovasi dan mengadopsi kecanggihan teknologi kalau tidak mau terus kehilangan pelanggannya satu demi satu.

Fender merupakan salah satu pabrikan yang tengah mengalaminya. Mereka pada dasarnya terus memikirkan cara untuk membuat konsumennya jadi terikat dengan produk-produknya dan tidak mengabaikan gitar yang mereka beli usai dipakai hanya selama tiga bulan.

Upaya perdananya diwujudkan lewat aplikasi stem gitar Fender Tune. Sekarang, mereka sedang bersiap untuk merilis aplikasi lain yang punya fungsi sebagai studio berlatih virtual, memudahkan pengguna untuk belajar memainkan lagu apa saja dari koleksi pribadinya di ponsel.

Tahun depan, Fender malah berencana untuk merilis amplifier dengan konektivitas Bluetooth. Amp ini datang bersama sebuah aplikasi yang berfungsi untuk memanipulasi tone suara gitar yang dihasilkan, dimana pengguna dapat mengemulasikan tone suara khas dari sejumlah gitaris ternama.

Inovasi Fender ini pada dasarnya merupakan pengganti yang ideal untuk pedal efek di era serba digital ini. Yang menjadi pedal efek nantinya adalah smartphone dengan segala fleksibilitas software, didukung oleh kenyamanan konektivitas nirkabel.

Tujuan akhirnya adalah memberikan opsi yang lebih mudah untuk konsumen yang baru mulai belajar, dan di saat yang sama masih bisa menyajikan sesuatu yang menarik bagi mereka yang sudah berpengalaman.

Sumber: Engadget dan Bloomberg. Gambar header: Pixabay.

Fender Luncurkan Aplikasi Smartphone Perdananya, Fender Tune

Nama Fender mungkin selalu dikaitkan dengan gitar, akan tetapi belakangan perusahaan asal Amerika Serikat tersebut tidak segan melebarkan sayapnya ke ranah lain. Setelah memperkenalkan lini earphone perdananya, kini giliran aplikasi smartphone yang Fender luncurkan.

Tentu saja, semua akan terasa sangat alami apabila debut Fender di ranah mobile ini berupa aplikasi stem gitar. Yup, tebakan kita tidak meleset. Dinamai Fender Tune, ini merupakan aplikasi stem gitar yang cukup layak untuk diperhatikan.

Bukan, bukan semata karena aplikasi ini dibuat oleh salah satu produsen gitar terpopuler, tetapi karena tampilannya yang sederhana, bersih dan fungsional. Memang ia akan bersaing dengan segudang aplikasi stem gitar lain, tapi setidaknya Fender Tune masih punya keistimewaan tersendiri, yakni fokus pada tune sekaligus tone.

Otomatis, manual atau kromatik, semuanya terserah pengguna / Fender
Otomatis, manual atau kromatik, semuanya terserah pengguna / Fender

Terdapat dua mode stem dalam Fender Tune, otomatis atau manual. Otomatis bekerja seperti di aplikasi lain, dimana Anda tinggal memetik senar dan aplikasi akan mendengarkan apakah suaranya sudah pas. Di sebelah atas, terdapat meteran berwarna hijau yang menandakan seberapa bising suara di sekitar – kalau terlalu berisik, aplikasi akan memperingatkan Anda.

Mode manual akan membantu pengguna melatih pendengarannya. Fender Tune juga mendukung mode kromatik, dan secara total ada 22 pilihan tuning, mulai dari yang standar sampai yang kurang umum.

Fender Tune saat ini tersedia secara cuma-cuma untuk perangkat iOS. Aplikasi juga menawarkan fitur Custom Tuning dimana pengguna bisa menyimpan dan mengakses profil stem pribadinya dengan mudah.

Sumber: TheNextWeb dan Fender.