Kami mendapatkan informasi bahwa Menoo! yang dibawa oleh Elasitas ke ajang Android Developer Conference bulan Maret lalu telah dirilis secara public beta untuk platform Android dan BlackBerry. Untuk iOS sendiri, aplikasi ini akan diluncurkan di bulan Juli. Selain itu Menoo! juga akan diluncurkan untuk platform Windows Phone/Windows Mobile. Secara umum, aplikasi ini memiliki kemiripan dengan Tasterous, sama-sama fokus terhadap layanan berbasis lokasi (Location Based Service) yang menitikberatkan pada review makanan. Kebetulan juga, Tasterous juga telah merilis aplikasinya untuk kedua platform tersebut.
Menoo! dirilis secara resmi di ajang CommunicAsia di Singapura dua hari yang lalu. Untuk entri restoran/warung makan di Indonesia, Menoo! bekerja sama dengan komunitas JalanSutra. Untuk entri di Amerika Serikat, Elasitas bekerja sama dengan AllMenus.com. Selain itu Menoo! juga memiliki lebih dari 3000 entri di Singapura, Vietnam, Malaysia dan Thailand. Menurut CEO Elasitas, Calvin Kizana, seperti dikutip dalam rilis persnya, “Tren sekarang ini bukan hanya untuk menciptakan aplikasi yang disukai orang, tapi untuk menciptakan aplikasi yang disukai orang sekaligus dapat meningkatkan interaksi sosial mereka.” Menoo dirancang untuk membantu penggunanya membagi pengalaman tentang mencobai suatu menu makanan.
Continue reading Menoo! Buatan Elasitas Diluncurkan untuk Platform BlackBerry dan Android