Ada banyak kehebohan tentang bagaimana Apple memperlakukan mitra pabrik mereka, Foxconn, di Cina, tentang rendahnya upah yang dibayarkan kepada karyawan Foxconn, $1.78 per jam untuk membuat perangkat iPhone dan iPad yang harganya mahal.
Ini mengusik saya, apakah $1.78 per jam termasuk murah? Para karyawan bekerja 12 jam sehari, mari kita asumsikan mereka bekerja 5 hari dalam satu minggu. Maka mereka akan mendapatkan $1.78 x 12 jam x 20 hari sama dengan $427.2. Itu adalah jumlah upah yang lebih besar dari gaji pertama saya di sebuah perusahaan TI di tahun 2004! Belum lagi jumlah itu tetap masih lebih besar dari kebanyakan gaji perusahaan kecil di tahun 2011.
Continue reading [Simply Business] Pabrik Foxconn: Sebuah Reality Check tentang upah di Indonesia