Semua orang tahu, seri Motorola Moto G adalah seri perangkat yang terjangkau bagi kantong banyak orang namun dengan value yang cukup baik. Seri Moto G7 yang baru saja diresmikan ini tidaklah berbeda. Ada empat keluarga baru termasuk G7, antara lain Moto G7, G7 Play, G7 Plus, dan tambahan terbaru, G7 Power.
Terkecuali Moto G7 Plus yang mengemas Snapdragon 636, semua seri di atas ditenagai chipset Snapdragon 632 yang tetap saja merupakan sebuah pilihan yang menggembirakan karena menurut catatan sejarah, seri Moto G selama ini seperti terpaku di chipset model Snapdragon 400. Lebih jelasnya, mari kita ulas spesifikasi keempat model tersebut.
Moto G7 Play
Seri ini menggunakan layar dengan penampang 5,7 inci beresolusi 720 x 1520 piksel dan notch lebar seperti yang dipopulerkan oleh iPhone X. Jeroannya Snapdragon 632 ditenami oleh RAM sebesar 2GB yang terbilang standar dan memori seluas 32GB. Di sisi kamera, perangkat ini mengemas satu kamera belakang 13MP sementara untuk selfie ada kamera depan 8MP. Yang mengecewakan, Moto G7 Play ditawarkan seharga $200 yang terbilang cukup mahal dibandingkan banyak merk lain yang tersedia saat ini.
Moto G7 Power
Sesuai namanya, seri ini mengedepankan kekuatan baterai yang memiliki kapasitas sebesar 5.000mAh. Tetapi, hanya itulah kelebihan yang bisa dipamerkan oleh G7 Power, karena spesifikasi sisanya tak terpaut jauh dengan seri G7 Play. Prosesornya masih Snapdragon 632, namun RAM dinaikkan menjadi 3GB dan penampang layarnya lebih lega 6,2 inci dengan resolusi serupa. Dengan tambahan baterai, RAM dan layar, Moto G7 Power dijual $250.
Moto G7
Meski tak memiliki embel-embel di belakang namanya, seri Moto G7 justru memiliki spesifikasi yang lebih baik dari dua saudaranya di atas. Layar 6,2 inci yang ditampilkan memilik resolusi 1080 x 2270 dengan tambahan notch tetesan air yang sedang tren belakangan ini.
G7 masih mengandalkan chipset Snapdragon 632 sebagai pemberi tenaga, tetapi kapasitas RAM-nya ditingkatkan menjadi 4GB sementara penyimpanan internal naik menjadi 64GB. Di bagian kamera, ia memiliki pengaturan kamera ganda di sisi belakang yang terdiri dari sensor 12MP + 5MP. Dengan peningkatan ini, Moto G7 dijual seharga $300 yang jelas bukan harga yang murah.
Moto G7 Plus
Jika menginginkan peningkatan yang lebih baik, seri Moto G7 Plus ini sepatutnya berada di pilihan pertama. Smartphone ini memiliki layar 6,24 inci dengan resolusi 1080 x 2270 piksel dan ditenagai chipset Snapdragon 636 yang notabene lebih bertenaga dan efisien.
G7 Plus hadir dalam dua pilihan warna; Viva Red dan Deep Indigo. Dijual di kawasan Eropa, Moto G7 Plus dijual seharga Euro 300 atau $340.
Sumber berita Motorola.