Tag Archives: ghost in the shell

MSI VR One Dipilih Jadi Perangkat Andalan di VR Zone Shinjuku Jepang

Kemunculan wahana-wahana berbasis virtual reality seperti The Void, The Virtual Reality Cinema, hingga The Cave menunjukkan kita masifnya dampak hadirnya perangkat VR di ranah hiburan. Para produsen hardware dan penyedia jasa kini kian menyadari bahwa menyematkan headset di wajah bisa meningkatkan level immersive dan interaksi user dengan dunia virtual.

Pelepasan produk head-mounted display ke publik turut dibarengi dengan penyediaan berbagai perangkat VR ready. Kita sudah menyaksikan sendiri kelahiran sistem-sistem berukuran mungil yang sanggup menjalankan konten VR, termasuk laptop. Satu inkarnasi teruniknya adalah PC berdesain ransel sehingga pengalaman virtual reality tidak tertambat di satu tempat saja. Dan lewat VR One, MSI boleh dibilang merupakan salah satu pionir di sana.

VR Zone Shinjuku 2

Setelah resmi diumumkan tahun lalu dan menjadi primadona di acara-acara pers MSI, sebuah pencapaian baru berhasil diperoleh oleh perusahaan Taiwan itu. VR One kabarnya dipilih oleh Bandai Namco sebagai device resmi di arena VR Zone Shinjuku di Jepang. Selain MSI, penyedia layanan juga menggandeng HTC buat menyediakan head-mounted display Vive.

Bandai Namco berencana untuk menyajikan wahana arcade Ghost in the Shell: Arise Stealth Hounds. Diadaptasi dari manga populer, Arise Stealth Hounds mengajak pengguna menikmati pengalaman gaming multiplayer PvP empat lawan empat berbekal MSI VR One. Di sana, pemain berperan jadi anggota pasukan pimpinan Motoko Kusanagi yang ditugaskan buat membasmi teroris dengan menggunakan bermacam-macam teknologi futuristis.

VR Zone Shinjuku 1

Masih dalam tahap pengembangan, VR Zone Shinjuku didesain untuk menjadi fasilitas hiburan virtual reality terbesar di Jepang dengan luas 3.500-meter persegi. Di sana, Bandai Namco mencoba menggabungkan teknologi-teknologi virtual reality paling mutakhir dengan sistem sensor ‘eksklusif’. VR Zone akan menghidangkan pengunjung berbagai macam petualangan seru, di antaranya ada eksplorasi dunia anime, pengalaman VR tanpa headset, balapan Mario Kart hingga fitur memesan makanan via menu interaktif.

MSI VR One sendiri bukanlah sistem VR ready standar. Kartu grafis Nvidia GeForce GTX 1070 dan prosesor Intel Core i7-7700HQ di dalam mampu melahap berbagai jenis konten hiburan dengan mulus di resolusi tinggi. Lalu, PC ransel tersebut juga dibekali struktur desain hot swap sehingga proses gonta-ganti baterai sangat ringkas dan tak perlu dilepas dari punggung.

Rencananya, VR Zone Shinjuku akan dibuka untuk publik pada tanggal 15 Juli 2017.

Sumber: MSI.

VR Headset HTC Link Dirancang Khusus untuk Smartphone HTC U11

Belum lama ini, Google mengabarkan bahwa HTC dan Lenovo sedang mengerjakan standalone VR headset untuk platform Daydream. Namun sebelum itu terealisasi, HTC rupanya punya kejutan lain di segmen virtual reality.

Kejutan itu adalah HTC Link, sebuah VR headset baru yang secara spesifik dirancang untuk disandingkan dengan smartphone HTC U11. Uniknya, Link punya sepasang display sendiri, masing-masing merupakan panel LCD berukuran 3,6 inci dengan resolusi 1080 x 1200 pixel, field of view seluas 110 derajat, dan refresh rate 90 Hz.

Karena dibekali layar sendiri, Link tidak punya ruang untuk menggotong U11. Jadi bukannya menyelipkan ponsel ke dalam Link, pengguna justru menyambungkan keduanya via kabel USB-C.

Paket penjualan HTC Link di Jepang / HTC
Paket penjualan HTC Link di Jepang / HTC

Unik juga dari Link adalah kapabilitas tracking 6DOF, alias six degrees of freedom secara menyeluruh – pertama kalinya untuk VR headset berbasis smartphone. Link turut didampingi oleh sepasang controller macam PlayStation Move, dan tracking-nya mengandalkan sensor eksternal (kamera) seperti cara kerja PSVR.

Kabar buruknya, perangkat ini hanya akan tersedia secara eksklusif di Jepang saja, dan HTC sudah mengonfirmasi bahwa mereka tak punya rencana untuk memboyongnya ke negara lain. Entah alasan pastinya kenapa, padahal saya yakin bakal ada banyak otaku yang tertarik mengingat HTC sudah menyiapkan konten hasil kolaborasinya bersama kreator anime Ghost in the Shell.

HTC Link datang bersama sepasang controller macam PlayStation Move / HTC
HTC Link datang bersama sepasang controller macam PlayStation Move / HTC

Penting juga untuk diperhatikan adalah perangkat ini sama sekali tak mengusung label “Vive”, dan ini berbeda dari standalone VR headset yang HTC tengah siapkan itu tadi – yang nantinya akan termasuk dalam lini Vive.

Sumber: UploadVR dan The Verge.