PANDI baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka akan segera mengupdate sistem registrasi domain .id awal tahun depan. Sekarang ini PANDI mengadopsi sistem Single Point Registry System (SPRS) dan akan merubahnya menjadi Shared Registry System (SRS). Saat ini, SRS adalah sistem yang digunakan berbagai domain registrar di seluruh dunia.
Seperti yang dikemukakan oleh PANDI, perubahan sistem ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan registrasi domain untuk konsumen dan juga untuk membuka peluang bisnis baru bagi perusahaan seperti ISP dan penyedia hosting. Continue reading PANDI Buka Kesempatan Perusahaan Jadi Registrar Domain .id