Tag Archives: Google Camera

Google Camera / Google Play

Google Camera: Ketahui Mode hingga Kelebihan dan Kelemahannya.

Dalam kehidupan sehari-hari yang semakin terhubung dengan teknologi, penggunaan kamera telah menjadi kebutuhan esensial bagi banyak orang.

Baik untuk mengabadikan momen berharga, berbagi pengalaman dengan teman dan keluarga, atau bahkan untuk tujuan profesional, memiliki kualitas foto yang baik sangat penting.

Menyadari hal ini, Google memperkenalkan Google Camera, sebuah aplikasi kamera inovatif yang ditujukan untuk meningkatkan pengalaman fotografi pengguna HP.

Dengan fitur-fitur canggih dan kemampuan fotografi yang unggul, Google Camera menjadi solusi yang paling banyak dicari bagi para pengguna yang ingin menghasilkan foto yang memukau dalam kegiatan sehari-hari mereka.

Apa itu Google Camera?

Google Camera adalah aplikasi kamera resmi yang dikembangkan oleh Google untuk perangkat Android.

Aplikasi ini dirancang untuk memberikan pengalaman fotografi yang lebih baik dengan fitur-fitur yang canggih dan kemampuan pemrosesan gambar yang unggul.

Salah satu fitur utama dari Google Camera adalah kemampuannya untuk menghasilkan gambar yang tajam, detail, dan kaya warna dengan kualitas yang tinggi.

Dengan kombinasi antara teknologi dan fitur-fitur inovatif, Google Camera membawa pengalaman fotografi yang lebih baik bagi pengguna Android.

Aplikasi ini menjadi pilihan yang populer untuk mereka yang menginginkan hasil foto yang berkualitas tinggi dan memukau dalam kegiatan sehari-hari mereka.

Mode Google Camera

Google Camera menawarkan berbagai mode yang dapat digunakan untuk memperluas kemampuan fotografi. Beberapa mode yang umumnya tersedia di Google Camera adalah sebagai berikut:

Mode Potret

Dengan menggunakan mode ini, kamu dapat mengambil foto dengan latar belakang yang terblur (efek bokeh).

Mode Potret dapat memberikan tampilan artistik dengan fokus yang tajam pada objek utama dan latar belakang yang lembut.

Mode Malam

Mode ini dirancang khusus untuk pengambilan foto dalam kondisi pencahayaan yang rendah atau di malam hari.

Dengan menggunakan teknik pemrosesan gambar yang canggih, kamu dapat menghasilkan foto yang lebih terang, lebih jelas, dan dengan tingkat kebisingan yang lebih rendah dalam situasi pencahayaan yang kurang ideal.

Mode Panorama

Dengan mode panorama ini, kamu dapat mengambil foto panorama yang meluas dengan memindahkan HP secara horizontal atau vertikal.

Hasilnya adalah gambar yang mencakup sudut pandang yang lebih luas daripada foto biasa. Sehingga foto akan terlihat menakjubkan.

Mode Lensa Biru

Mode ini membantu kamu mengurangi kelebihan warna biru dalam foto yang diambil di bawah pencahayaan berwarna kuning atau lampu neon.

Mode ini membantu menjaga keaslian warna dan menghasilkan gambar yang lebih seimbang secara warna.

Mode Slow Motion

Dengan mode ini, kamu dapat merekam video dengan kecepatan pemutaran yang lebih lambat dari biasanya, sehingga menciptakan efek slow motion yang dramatis.

Biasanya, editor video sering menggunakan mode ini untuk mendramatisir hasil videonya.

Kelebihan dan Kelemahan Google Camera

Tentu saja, Google Camera juga memiliki kelebihan dan kelemahannya sendiri. Dua hal ini merupakan hal yang patut kamu pertimbangkan untuk menggunakannya.

Kelebihan Google Camera:

Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang dapat kamu manfaatkan di Google Camera:

  1. Kualitas Foto yang Tinggi: Google Camera menghasilkan foto dengan kualitas yang tinggi, dengan detail yang tajam dan warna yang akurat.
  2. Fitur Potret yang Unggul: Mode Potret pada Google Camera memberikan efek bokeh yang menarik dengan latar belakang terblur, menciptakan tampilan artistik pada foto.
  3. Mode Malam yang Kuat: Google Camera memiliki mode Malam yang memungkinkan pengambilan foto berkualitas tinggi dalam kondisi pencahayaan yang rendah, dengan hasil yang lebih terang dan jelas.
  4. Fitur HDR+ yang Canggih: Dengan fitur HDR+ yang ditingkatkan, Google Camera menggabungkan beberapa gambar dengan eksposur yang berbeda untuk menghasilkan rentang dinamis yang lebih luas dan detail yang lebih baik pada foto.

Kelemahan Google Camera

Berikut ini adalah kelemahan yang terdapat pada Google Camera, yang dapat kamu pertimbangkan:

  1. Keterbatasan pada Perangkat Tertentu: Google Camera mungkin tidak tersedia atau tidak sepenuhnya kompatibel dengan semua perangkat Android. Beberapa fitur atau mode tertentu mungkin tidak didukung pada beberapa perangkat.
  2. Tidak Tersedia di Semua Toko Aplikasi: Google Camera umumnya tidak tersedia di toko aplikasi resmi perangkat Android lainnya selain Google Play Store, yang dapat membatasi akses pengguna ke aplikasi ini.
  3. Kurangnya Kontrol Manual: Beberapa pengguna mungkin menginginkan lebih banyak kontrol manual dalam pengaturan kamera, seperti penyesuaian ISO, kecepatan rana, atau keseimbangan putih. Google Camera mungkin memiliki keterbatasan dalam hal ini.

Demikianlah penjelasan mengenai Google Camera, semoga bermanfaat.

ASUS Berikan Zenfone 6 ke Developer, Google Camera Mod pun Muncul!

Smartphone buatan ASUS mungkin bukan yang pertama dilirik para developer pihak ketiga. Hal tersebut terbukti dengan minimnya sistem operasi pihak ketiga seperti Lineage OS yang dapat ditemukan untuk vendor smartphone dari Taiwan ini. Harga, spesifikasi, dan ketersediaannya mungkin menjadi sebuah masalah utama.

Tahun lalu, ASUS meluncurkan ASUS Zenfone Max Pro M1 dengan spesifikasi yang cukup tinggi namun memiliki harga yang sangat terjangkau. Smartphone yang satu ini pun seperti menjadi sebuah titik balik para developer untuk menggarap ekosistem dari ASUS. Saya merupakan salah satu orang yang pertama kali dihubungi oleh beberapa developer asal India untuk mencoba melakukan pembukaan bootloader.

Asus ZenFone 6

Percobaan tersebut gagal, namun developer-developer tersebut tidak pantang menyerah, sehingga seminggu setelah peluncuran perangkat tersebut, bootloader pun mudah terbuka. Selain itu, metode root juga mulai terbuka, sehingga modifikasi pun mulai dapat dilakukan. Salah satu yang paling digemari oleh para pengguna Max Pro M1 adalah penggunaan Google Camera Mod.

Modifikasi Google Camera yang dicanangkan oleh BSG ini membuat kualitas gambar hasil kamera Max Pro M1 pun menjadi sangat baik. Setelah itu, muncul beberapa hasil developer berupa sistem operasi pihak ketiga dan bahkan modifikasi Google Cam tanpa root. Sayangnya, hal tersebut tidak berlaku bagi flagship mereka seperti Zenfone 5 dan 5z.

Asus ZenFone 6 / Asus

Saat ini, ASUS ternyata sudah mengirimkan unit Zenfone 6 kepada para developer. Hal tersebut dilakukan dengan bekerja sama melalui salah satu portal developer untuk smartphone Android, XDA-Developers. ASUS pun meminta mereka untuk merekomendasikan siapa saja yang bisa dimasukkan ke dalam sebuah program percobaan. ASUS juga langsung mengeluarkan source code Zenfone 6 yang bisa langsung diolah oleh para developer.

Salah satu developer yang dianjurkan oleh XDA adalah Arnova8G2. Developer yang satu ini sudah sangat terkenal dalam modifikasi Google Camera. Arnova juga sering memberikan beberapa perbaikan agar aplikasi Google Camera Mod dapat dijalankan pada beberapa perangkat.

Google Camera 6

Baru-baru ini, aplikasi Google Camera buatan Arnova8G2 pun muncul. Salah satu log perubahan yang ditulis adalah kompatibilitas dengan smartphone Zenfone 6. Tentunya, hal ini erat kaitannya dengan pemberian unit Zenfone 6 tersebut.

Aplikasi tersebut saat ini sudah mendukung resolusi 48 MP yang ada pada beberapa kamera smartphone saat ini, termasuk Zenfone 6. Selain itu, fitur standar dari Google Cam seperti HDR+ Enhanced, RAW, mode Portrait, Video, Photobooth, Timelapse, serta Night Sight juga sudah berjalan dengan lancar. Dan tentunya, kemampuan kamera untuk berputar menjadi pengambil gambar swafoto juga sudah didukung.

Celso

Hal ini tentunya menjadi sebuah kabar gembira bagi para calon pengguna Zenfone. Walaupun begitu, Zenfone 6 belum bisa ditemui di regional Asia untuk beberapa waktu ini. Kabarnya, ASUS masih bakal menjual Zenfone 6 untuk kawasan Eropa terlebih dahulu.

Sumber: XDA Developer

Beberapa Perangkat Xiaomi Bakal Bisa Gunakan Google Camera Modifikasi Tanpa Root

Siapa yang tidak mengenal fungsi HDR+ dari Google Camera? Aplikasi yang seharusnya hanya berjalan pada perangkat Pixel ini mampu mengambil beberapa gambar dalam sekejap. Hasilnya, gambar yang diambil akan menjadi lebih tajam, rendah noise, dan ter-saturasi lebih baik lagi.

Google Camera pun saat ini sudah dimodifikasi oleh beberapa developer agar dapat berjalan pada perangkat selain Google Pixel. Beberapa smartphone pertama yang mampu menjalankannya adalah Mi 5s dan Mi5 dari Xiaomi. Hal tersebut dikarenakan kedua perangkat tersebut memiliki fungsi Camera 2 API yang sudah berjalan tanpa harus dimodifikasi.

Gcam

Berbicara mengenai Camera 2 API, selama ini beberapa smartphone harus mengaktifkannya dengan melalui berbagai cara: ada yang harus melakukan rooting dan ada melakukan perubahan dengan menggunakan fastboot. Akan tetapi, hal tersebut kemungkinan akan berubah jika Anda memiliki perangkat Xiaomi.

Beberapa pengguna MIUI 10 Beta China versi 8.11.8 di forum Xiaomi mengatakan bahwa mereka mendapatkan Camera 2 API sudah dipasangkan secara default. Hal ini menandakan bahwa Google Camera yang sudah dimodifikasi oleh beberapa developer dapat langsung dijalankan tanpa harus mengubah apa pun.

Tentunya hal tersebut merupakan kabar gembira bagi para pengguna perangkat Xiaomi. Xiaomi sendiri menjanjikan bahwa MIUI versi stabil bakal bisa dinikmati oleh para penggunanya pada bulan November 2018 ini. Oleh karena itu, yuk kita tunggu saja kehadiran MIUI 10 tersebut.

Sumber: GizChina.

[Panduan] Menggunakan Google Camera Mod Tanpa Root di ASUS Max Pro M1

Saat Google meluncurkan Nexus 5, para penggunanya cukup bingung karena ada sebuah fungsi pada aplikasi Google Camera yang selalu menyala, yaitu HDR+. Saat itu pula, mereka menyadari bahwa saat menggunakan HDR+, hasil tangkapan gambarnya menjadi lebih baik dibandingkan saat dimatikan.

Lompat dua tahun kemudian, Google meluncurkan smartphone Pixel yang cukup mengguncang karena hasil kameranya yang sangat apik. Tentu saja hal tersebut dicapai berkat aplikasi Google Camera yang memiliki fasilitas HDR+.

review-asus-zenfone-max-pro-m1-15

Di saat yang hampir bersamaan, Xiaomi mengeluarkan sebuah smartphone dengan nama Mi 5s. Mi 5s memiliki kemiripan dengan Google Pixel dari segi spesifikasinya. Sensor kamera yang digunakan pun sama, yaitu Sony IMX 378 yang memiliki dimensi sensor besar.

Seorang developer asal Rusia dengan nama BSG, mengambil kesempatan ini dengan melakukan porting Google Camera yang eksklusif hanya untuk Pixel dan Nexus agar bisa dijalankan pada Xiaomi Mi 5s. Dan disinilah awal dari modifikasi Google Camera dimulai.

GCam Setting

Google Camera membutuhkan sebuah fungsi pada sistem operasi Android yang bernama Camera 2 API atau Camera HAL 3. Camera 2 API membuat sebuah smartphone bisa mengambil gambar RAW, Zero Shutter Lag, burst, dan lain sebagainya. API (Application programming interface) ini sudah ada semenjak Android Lollipop 5.0.

Untuk dapat mengaktifkan Camera 2 API, sebuah smartphone membutuhkan akses root. Setelah melakukan root, tinggal menambahkan sebuah baris dengan nama persist.camera.hal3.enabled=1 pada file Build.Prop di partisi system. Satu hal yang merugikan adalah dengan root, garansi akan hilang.

GCAM

Dilema tersebut juga dirasakan oleh para pengguna smartphone ASUS Zenfone Max Pro M1 yang sampai saat ini kameranya masih tergolong standar. Smartphone dengan kinerja kencang ini pun juga telah kami review pada tautan ini.

Seorang developer asal Taiwan bernama Shakalaca menemukan metode untuk membuat Camera 2 API aktif pada smartphone ASUS Zenfone Max Pro M1 tanpa harus melakukan root, bahkan tanpa melakukan pembukaan bootloader (unlock bootloader)!

Hal ini langsung membuat ASUS Zenfone Max Pro M1 dapat menjalankan aplikasi Google Camera Mod, di mana saat ini yang paling terkenal adalah hasil dari developer bernama Arnova8G2. Hasilnya gambarnya pun juga menjadi jauh lebih baik dibandingkan dengan menggunakan kamera bawaan.

IMG_20180801_141121

 

Untuk mengaktifkan Camera 2 API, Anda harus membutuhkan PC. Lakukan hal berikut ini:

  1. Jika PC Anda belum terdapat driver USB untuk Zenfone Max Pro M1, download saja melalui link ini. Halaman ini milik developer bernama Sudeep Duhoon asal India yang aktif dalam melakukan modifikasi Zenfone Max Pro M1. File driver-nya sendiri sudah banyak beredar di internet.
  2. Extract file RAR tersebut, buka folder ASUS_Android_USB_drivers_for_Windows, lalu buka sub folder sesuai dengan versi Windows Anda (pengguna Windows 10, gunakan folder Windows 8.1) dan cari file dengan nama android_winusb.inf. Klik kanan pada file tersebut dan pilih install.
  3. Download Minimal ADB pada link berikut dan lakukan instalasi. Jangan lupa untuk menjawab Y pada saat ditanya ingin melakukan instalasi secara system wide.
  4. Setelah selesai, tahap pertama mempersiapkan PC pun selesai
  5. Matikan perangkat ASUS Zenfone Max Pro M1
  6. Lalu nyalakan dengan cara menekan tombol volume atas dan power. Jika dilakukan dengan benar, maka smartphone akan ada pada mode CSC Fastboot.
  7. Kembali lagi ke komputer, buka command prompt dengan cara mengetik CMD pada start. lalu klik kanan pada command prompt dan pilih Run as Administrator.
  8. Sambungkan perangkat ASUS Zenfone Max Pro M1 melalui USB, lalu tunggu sampai komputer selesai melakukan instalasi driver.
  9. Pada command prompt, ketik fastboot devices. Jika benar, maka fastboot akan menemukan sebuah perangkat. Jika belum, coba restart PC dan lakukan langkah nomer 7 lagi.
  10. Ketik fastboot oem enable_camera_hal3 true pada command prompt. Jika benar, maka tulisan OKAY akan muncul.
  11. Untuk melakukan reboot, tinggal ketik fastboot reboot

install

Langkah tersebut sudah mengaktifkan Camera 2 API pada ASUS Zenfone Max Pro M1. Setelah booting selesai, yang harus dilakukan adalah melakukan download Google Camera Mod pada website CelsoAzevedo yang mengumpulkan semua modifikasi Google Camera dari semua developer.

Saya menyarankan untuk menggunakan modifikasi dari Arnova8G2 karena hasilnya lebih tajam dan saturasinya lebih baik. Ambil saja versi yang disarankan pada website tersebut.

CMD Run as Admin

Pasang Google Camera Mod tersebut dan gunakan HDR+ Enhanced yang ada pada aplikasi tersebut. Jangan lupa menyalakan feature Nexus 6P agar tingkat ketajaman gambar lebih baik lagi. HDR+ Enhanced juga aktif pada kamera depan, sehingga sangat baik untuk mengambil gambar selfie.

Selamat berfoto-foto!

Edit: Jika Anda mendapatkan error command write failed, aktifkan Developer Options terlebih dahulu, dengan menekan Build Number pada About Phone tujuh kali. Lalu masuk ke Developer Options dan aktifkan USB Debugging.

Sumber: ASUS Zentalk.

Google Camera Gulirkan Update Terbaru untuk Android

Google Camera mempunyai beberapa fitur yang sudah cukup baik untuk membantu pengguna mendapatkan hasil jepretan yang berkualitas. Dengan pengalaman pengembang di belakangnya, Google Camera juga menyuguhkan pengalaman membidik yang memudahkan. Tapi ada beberapa bagian yang masih mungkin ditingkatkan, dan untuk itulah Google baru-baru ini menggulirkan update terbaru yang bertujuan menyempurnakan fitur-fitur yang sudah ada.

Pembaruan yang pertama adalah hadirnya zoom slider di bagian bawah jendela kamera. Di slider ini pengguna dapat bergeser di sepanjang garis untuk menyesuaikan jarak sembari melihat representasi visual seberapa jauh zoom mungkin dilakukan. Sayangnya, untuk menampilkan zoom slider ini, pengguna hanya bisa menggunakan cara lama dengan mencubit layar.

google camera update_2

Berikutnya, Google menghadirkan fitur Sticky exposure adjustment yang mengubah pola lawas dari sebelumnya akan hilang dalam beberap detik, kini di update terbaru ini slider akan terus menempel sampai kamera dibidikkan. Hanya seperti itu, bukan perubahan besar tapi okelah untuk sekadar membantu mendapatkan setingan yang lebih presisi.

google camera update_1

Perubahan selanjutnya, pengguna kini memperoleh satu panel baru yang berfungsi untuk mematikan suara kamera. Panel ini lebih spesifik untuk suara kamera, sehingga pengguna yang yang terganggu dengan suara jepretan tapi tetap menginginkan suara ponsel secara keseluruhan bisa mendapatkan pengaturan yang diinginkan lewat pembaruan ini.

Pembaruan Google Camera 4.3.016 ini memang tak membawakan perubahan berarti, terutama jika menimbang banyaknya fitur-fitur vital yang tak dijumpai di dalam aplikasi.

Sumber berita AndroidPolice.