Tag Archives: Greta Bunawan

Startup Loker Pengiriman PopBox

Pengantaran Tanpa Kontak ala PopBox Kian Relevan Selama Pandemi

Industri logistik memang banyak terpukul selama wabah Covid-19 menerjang. Namun karena sifatnya yang begitu penting, kebutuhan logistik tak pernah berkurang. Ini setidaknya juga tercermin dari bisnis PopBox.

Co-founder & COO PopBox Greta Bunawan mengatakan bahwa solusi logistik yang mereka usung punya keunggulan dalam menghadapi pandemi ini.  menurut Greta merupakan bagian dari jawaban pengantaran barang yang aman karena meminimalisir kemungkinan orang bersentuhan selama prosesnya.

“Hal ini terlihat dengan tingginya peningkatan pemakaian terutama di area apartemen dan meningkatnya permintaan dari building management untuk menambah unit loker,” ungkap Greta kepada DailySocial.

Adapun peningkatan permintaan yang dimaksud oleh Greta mencapai rata-rata 55%. Sementara dari jumlah unit yang akan mereka tambah untuk memenuhi permintaan berkisar 30 unit loker. Angka ini didapat dengan membandingkan permintaan sebelum dan sesudah Covid-19 mewabah.

Perkembangan bisnis

Dalam dua tahun terakhir, PopBox melakukan cukup banyak untuk menggenjot bisnis mereka. Selain berfungsi sebagai loker penitipan dan penjemputan barang, waktu itu PopBox belum lama merilis fitur PopStore hasil kerja sama mereka dengan Elevenia.

Namun setelah dua tahun ini Greta menjabarkan ada banyak hal baru di PopBox. Pertama adalah aksesibilitas loker yang meluas. Jika sebelumnya loker hanya bisa diakses oleh mitra yang memiliki nama pengguna dan kata sandi, kini siapa pun bisa menggunakan loker mereka lewat verifikasi OTP ke nomor ponsel.

“Ini bertujuan untuk memberikan akses loker tidak terbatas kepada mitra saja namun kurir-kurir ojol dan semua customer yang ingin paketnya di-drop di loker,” imbuh Greta.

Fitur lainnya adalah PopSafe. Ini adalah temporary deposit bagi pelanggan yang ingin menitipkan barangnya untuk sementara atau untuk diambil oleh orang lain. Fitur ini cukup efektif untuk di tempat permukiman vertikal seperti apartemen untuk sekadar titip kunci atau menaruh barang lainnya untuk diambil oleh orang lain.

Terakhir, PopBox kini menyediakan fitur people counter. Fitur ini merupakan alat penghitung banyaknya manusia yang melintas di sekitar loker. Fungsi fitur ini tak lain untuk mengukur efektivitas iklan yang terpasang di loker PopBox.

Target di tahun ini

PopBox yang berdiri sejak 2015 ini sudah bisa ditemukan di 250 titik lokasi di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan Semarang. Sementara di Malaysia loker mereka sudah bisa diakses di 109 titik di Kuala Lumpur.

Greta menyebut pihaknya bertekad memperluas akses loker di tempat-tempat padat seperti apartemen dan perkantoran. Ia menargetkan loker mereka bisa menembus 300 lokasi sampai akhir tahun ini.

Di samping itu mereka juga dalam proses integrasi dengan mitra-mitra baru dalam hal pembayaran, pengiriman, dan e-commerce, serta pengembangan sejumlah fitur baru yang mereka harapkan bisa rilis di tahun ini juga.

“Kami juga sedang dalam proses R&D pengembangan fitur baru di loker untuk penggunaan penyewaan jangka panjang dan beberapa fitur baru lainnya,” pungkas Greta.

Application Information Will Show Up Here
Telah memiliki 350 titik di Indonesia dan Malaysia, Popbox bakal lebih agresif tahun ini / PopBox

Rencana-Rencana PopBox Pasca Perolehan Investasi dari Salim Group

Pasca perolehan investasi dari Salim Group akhir tahun 2017 lalu dengan nilai yang tidak disebutkan, layanan loker pintar PopBox menggandeng elevenia, yang baru diakuisisi Salim Group, menghadirkan fitur baru PopStore.

Fitur ini memudahkan pembeli E-MART, layanan supermarket elevenia dengan harga grosir, mendapatkan barang di hari yang sama (same day delivery). Proses fulfilment ditangani PopStore.

Kepada DailySocial, Co-founder PopBox Greta Bunawan mengungkapkan, kerja sama ini merupakan yang pertama dilancarkan oPopStore dengan layanan e-commerce elevenia.

“PopStore adalah bentuk kerja sama dengan elevenia untuk menjalankan fulfilment dari produk-produk FMCG dengan harga grosir yang dikemas dalam fitur E-MART. Intinya adalah kami membantu mengelola E-MART dengan menyediakan barangnya, pick & pack dan mengirimkan barangnya para pembeli.”

Masih tersedia di Jadetabek, layanan ini diklaim mampu mengatasi masalah pengiriman sekaligus pengemasan agar lebih mudah dan lebih cepat untuk seluruh merchant di elevenia. Disinggung apakah elevenia bakal melancarkan kerja sama dengan layanan e-commerce atau perusahaan lainnya, disebutkan oleh Greta, peluang tersebut masih terbuka.

“Layanan PopStore saat ini masih terbatas di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi, namun ke depannya kami memiliki rencana untuk memperluas area jangkauan,” kata Greta.

Rencana PopBox di tahun 2018

Saat ini PopBox telah tersebar di 350 titik di dua negara, yaitu Malaysia dan Indonesia. Selain di Jakarta, loker pintar PopBox juga telah tersedia di Bandung, Surabaya, Semarang, Jogjakarta, Bali, Medan dan Palembang.

Selain berfungsi sebagai tempat penitipan dan penjemputan barang, loker pintar PopBox saat ini juga sudah bisa digunakan sebagai pembelian pulsa, pembelian berbagai produk memanfaatkan metode pembayaran e-wallet dan NFC (near field communication).

Rencana lain yang bakal diluncurkan PopBox adalah PopExpress, sebuah layanan logistik berbasis kurir yang bisa mengantarkan barang ke alamat atau loket pintar.

“Target kita di tahun 2018 ini adalah terus mengembangkan titik network smart locker PopBox sebagai opsi pengiriman dan pengambilan barang, sekaligus memperluas mitra-mitra PopBox lainnya,” kata Greta.

Application Information Will Show Up Here
Jajaran manajemen elevenia dan partner saat acara HUT elevenia keempat / DailySocial

Rayakan HUT Keempat, elevenia Siapkan Strategi Pasca Akuisisi

Pasca proses akuisisi oleh Salim Group, di HUT-nya yang keempat elevenia kembali hadir dengan wajah baru. Selain mengumumkan sejumlah penambahan fitur, elevenia memperkenalkan CEO baru mereka, Sugiharto Darmakusuma. Dalam sambutannya, Sugiharto mengungkapkan harapannya memimpin elevenia dengan semangat dan strategi baru.

“Meskipun saat ini layanan e-commerce sudah cukup padat di Indonesia, namun dilihat dari luasnya Indonesia saya rasa masih ada ruang untuk elevenia bermain di sektor ini.”

Hadirnya Sugiharto menjadi upaya Salim Group memperkuat layanan elevenia yang dinilai mampu bertahan selama empat tahun ini.

“Kenapa Salim Group mengakuisisi elevenia, karena harus mengadopsi bisnis digital dan tidak bisa selamanya di offline, sambil memanfaatkan data analytics yang ada,” kata Sugiharto.

Sugiharto menambahkan, elevenia ingin berpartisipasi dalam pertumbuhan ekosistem digital di Indonesia. Dengan makin meningkatnya penetrasi internet sampai ke pelosok. elevenia ingin menjangkau lebih banyak penjual, pembeli, dan komunitas di berbagai wilayah di Indonesia.

Fitur baru

Untuk meningkatkan pengalaman pengguna selama mengakses elevenia, perusahaan memberikan pembaruan tampilan yang lebih sederhana namun dilengkapi kategori yang lebih lengkap.

“Kami juga memastikan bahwa dengan koneksi internet yang kurang baik pun elevenia bisa diakses dengan mudah dan cepat,” kata Chief Sales dan Marketing Officer elevenia Edward Kilian Suwignyo. Edward sebelumnya adalah CMO OLX Indonesia.

elevenia juga menghadirkan beberapa fitur baru, seperti layanan logistik drop and pick up Indo Paket yang memanfaatkan gerai Indomaret di berbagai wilayah. Perusahaan juga menyediakan pilihan pembayaran bank yang jumlahnya lebih banyak di fitur Ottopay.

“Berbeda dengan layanan lain yang hanya menyediakan pilihan transfer dari bank ternama, kami menyediakan lebih banyak lagi bank untuk pembeli,” kata Edward.

Fitur lain adalah E-MART, pilihan berbelanja keperluan harian dengan harga grosir. Fitur ini dihadirkan dengan menggandeng PopBox melalui produk terbaru PopStore.

Kepada DailySocial, Co-Founder PopBox Greta Bunawan menyebutkan, melalui PopStore nantinya semua barang grosiran yang dibeli di elevenia akan melalui fulfilment center PopStore untuk kemudian dikirim langsung ke rumah pembeli di hari yang sama (same day delivery). Untuk sementara layanan ini hanya tersedia di Jadetabek.

“Bukan hanya produk dari Salim Group, produk dengan harga grosir ini juga berlaku untuk semua produk yang tersedia di elevenia,” kata Greta.

Disinggung apakah nantinya fitur ini akan berkompetisi dengan produk serupa yang juga diusung Salim Group, IDmarco, Edward menyebutkan nantinya sinergi dengan IDmarco juga akan dilakukan elevenia.

Menatap pasar B2B

Saat ini produk dan layanan elevenia masih difokuskan kepada segmen C2C, namun melihat demand dan peluang ke depannya, tidak menutup kemungkinan elevenia juga akan memperluas segmen dan menyasar pasar B2B.

“Ada rencana kami akan mulai menyasar B2B namun seperti apa implementasinya dan kapan akan kami hadirkan nantikan pengumuman dari kami selanjutnya,” kata Edward.

Di kuartal ketiga dan keempat 2017, elevenia mengklaim memperoleh pendapatan bersih yang positif dengan nilai transaksi bisnis mencapai lebih dari satu triliun Rupiah dari empat juta transaksi. Saat ini 93% penjual di platform elevenia berasal dari kalangan individual.

Disebutkan elevenia saat ini memiliki 1,4 juta pengguna aktif yang mengakses melalui aplikasi.

“Fokus kami tahun ini adalah memiliki bisnis untuk jangka panjang dengan melakukan pendekatan dengan tidak memberikan diskon dan promosi besar-besaran. Fitur tersebut tetap ada tapi tidak diberikan secara masif namun masih fokus untuk melakukan akuisisi pengguna baru,” tutup Edward.

Application Information Will Show Up Here

PopBox Jalin Kemitraan dengan GrabParcel, Bank Mandiri dan Sepulsa

Layanan loker pintar PopBox kembali menghadirkan layanan terbaru untuk masyarakat Indonesia. Melalui fitur PopSend, kini pengguna PopBox bisa mengirimkan barang next day service dengan memanfaatkan kurir dan estimasi harga dari GrabParcel. Kerja sama ini sengaja dilakukan oleh PopBox untuk memberikan kemudahan kepada pengguna PopBox di kawasan Jadetabek.

“Proses kerja sama PopSend dengan GrabParcel terbilang cepat, dari pihak kami hanya melakukan pembicaraan terkait dengan sistem yang ada, dan bulan April ini kemitraan tersebut kami resmikan,” kata Co-founder PopBox Greta Bunawan kepada DailySocial.

Melalui aplikasi pengguna PopSend bisa langsung memanfaatkan layanan yang ada, namun demikian kerja sama dengan GrabParcel ini tidak disebutkan dalam aplikasi, nantinya semua secara otomatis proses yang ada akan menggunakan GrabParcel.

“Di aplikasi kami tidak disebutkan pilihan GrabParcel, namun secara langsung paket pengantaran ini sudah bisa dimanfaatkan oleh pengguna individu. Bukan hanya PopSend nantinya pengguna juga bisa mengirimkan barang dari loker satu ke loker lainnya” kata Greta.

Terkait dengan batas waktu atau kontrak dengan GrabParcel, Greta menyebutkan untuk kerja sama awal ini akan dilakukan selama satu tahun, jika terbukti berhasil dan menguntungkan kedua belah pihak, tidak menutup kemungkinan kerja sama ini akan di perpanjang.

“Dengan jumlah kurir yang banyak serta estimasi harga yang sangat terjangkau, diharapkan kerja sama ini bisa memudahkan pengguna melakukan pengiriman dengan cepat,” kata Greta.

Kerja sama dengan bank Mandiri dan Sepulsa

Inovasi lain yang juga dihadirkan oleh PopBox adalah, pilihan pembayaran dengan menggunakan e-money dari Bank Mandiri. Dengan menempatkan reader di 70 loker PopBox yang ada saat ini, dan menyusul loker PopBox lainnya, pengguna yang ingin melakukan pembayaran ke layanan e-commerce MatahariMall bisa memanfaatkan reader e-money dari bank mandiri di loker PopBox yang tersedia.

Selain pembayaran ke layanan e-commerce MatahariMall, PopBox juga menyediakan pembelian pulsa, bekerja sama dengan Sepulsa, layanan isi pulsa online semua operator telekomunikasi di Indonesia. Pembelian pulsa melalui loker pintar PopBox ini, diharapkan bisa memberikan pilihan baru dan kemudahan pengguna membeli pulsa.

“Saat ini pilihan pembayaran tersebut telah tersedia dan tentunya bisa langsung dinikmati oleh pengguna, sesuai dengan tujuan PopBox untuk memberikan kemudahan untuk semua,” tutup Greta.

Application Information Will Show Up Here

PopBox Hadirkan Layanan Loker Pintar untuk Layanan Laundry On Demand

Setelah menjalin kemitraan dengan layanan e-commerce, kanal pembayaran Pay by QR dari Dimo hingga SPBU milik Pertamina, layanan loker pintar PopBox kembali menghadirkan layanan terbaru untuk masyarakat Indonesia, yaitu PopBox on demand, khusus untuk layanan laundry pakaian dan sepatu. Layanan yang resmi dihadirkan awal tahun 2017 ini merupakan layanan yang menargetkan pasangan muda bekerja yang tinggal yang tidak memiliki waktu cukup untuk mencuci pakaian hingga sepatu di hari biasa.

“Konsepnya itu untuk memberikan convenience untuk pengguna kita khususnya yang tinggal di apartemen untuk melakukan laundry. Jadi mereka tidak usah susah-sisah lagi cari tempat laundry atau menunggu kurir laundry sampai untuk ambil barang, mereka bisa drop sendiri any time dan pick up lagi setelah laundry-nya selesai any time juga,” kata Co-founder PopBox Greta Bunawan kepada DailySocial.

Fasilitas drop off dan pick up PopBox

Cara kerja laundry on demand dengan memanfaatkan loker PopBox cukup mudah. Pengguna tinggal memilih jasa laundry dan pencucian sepatu yang saat ini telah bergabung dengan PopBox, yaitu Taptopick dan Tayaka khusus untuk laundry pakaian dan Omaisu khusus untuk layanan pencucian sepatu. Layanan laundry pakaian dan pencucian sepatu dari PopBox saat ini hanya melayani area Jakarta dan Bandung.

Setelah pilihan sudah ditentukan aplikasi PopBox dan pembayaran telah dilakukan, pengguna bisa langsung mengantarkan pakaian dan sepatu yang ingin dibersihkan di berbagai loker pintar PopBox yang tersebar di Jakarta dan sekitarnya. Sesuai dengan waktu yang dijadwalkan, pakaian dan sepatu yang telah dibersihkan bisa langsung diambil oleh pengguna di loker PopBox.

“Sebelum meluncurkan fitur ini, kami telah melakukan persiapan dengan masing-masing mitra selama beberapa bulan melalui proses integrasi, UAT dan QA/QC untuk memastikan  prosesnya sudah berjalan baik dan per Januari 2017 ini kita launch bersama,” kata Greta.

Semua proses penjadwalan hingga pembayaran diserahkan kepada masing-masing mitra. Dalam hal ini PopBox hanya berfungsi sebagai tempat untuk drop off dan pick up semua layanan yang dipilih pengguna. Selain pemesanan melalui aplikasi, layanan laundry on demand ini juga bisa dipesan melalui desktop.

“Target kita adalah untuk memberikan kenyamanan baru untuk pengguna PopBox, memperluas demografi pengguna, meningkatkan jumlah pengguna PopBox yang selama ini baru menggunakan PopBox untuk fitur logistik. Harapan kita ke depannya loker pintar PopBox akan menjadi  one stop solution yang memiliki multi fungsi seperti logistik, pembayaran, dan fitur-fitur online-to-offline (O2O) lainnya,” tutup Greta.

Application Information Will Show Up Here

JNE Investasikan Rp 455 Miliar untuk Pengembangan Infrastruktur dan Teknologi

Laju pertumbuhan teknologi yang tak terbendung telah berhasil membuat industri e-commerce di Indonesia menggeliat dan dampaknya dapat dirasakan di berbagai sektor, contohnya logistik. JNE sebagai salah satu pemain logistik di Indonesia menanggapi ini dengan menggelontorkan Rp 455 miliar untuk pengembangan infrastruktur dan teknologi. Langkah awalnya ditunjukkan melalui peluncuran program 7 Magnificent di awal tahun 2016 yang terdiri dari tujuh layanan baru JNE.

Awal tahun 2016 ini, JNE berkomitmen untuk mengembangkan sektor infrastruktur dan teknologi dengan menggelontorkan investasi sejumlah Rp 455 miliar. Dana tersebut akan dialokasikan sebesar Rp 400 miliar untuk pengembangan infrastruktur dan Rp 55 miliar sisanya untuk pengembangan teknologi. JNE sendiri berharap dapat mengejar pertumbuhan, minimal, di angka rata-rata per tahun yang mencapai 30 persen.

Presiden Direktur JNE Mohamad Feriadi mengatakan, “Kami berencana ingin membangun infrastruktur, memperbaiki IT, juga memperbaiki human capital kami. Rencananya, perusahaan akan investasikan Rp 400 miliar untuk infrastruktur dan Rp 55 miliar untuk ICT. Kami mulai ini dengan merealisasikan rencana yang sudah kami buat akhir tahun lalu dengan menghadirkan 7 Magnificent, […] tujuh produk [baru] JNE yang mudah-mudahan bisa memberikan solusi bagi masyarakat.”

Tujuh produk baru yang dimaksud adalah aplikasi mobile bernama My JNE, JNE-PopBox, @box prepaid, JNE Super Speed, JNE International Shipment, JNE Trucking, dan layanan CD musik.

Tujuh layanan baru JNE

  1. My JNE

My JNE adalah aplikasi mobile berbasis Android yang terhubung dengan nomor telepon pelanggan JNE Express, baik pengirim maupun penerima. Aplikasi ini memungkinkan pengguna mengetahui tarif pengiriman JNE, memonitor status pengiriman, mencari lokasi agen JNE terdekat, serta melakukan transaksi antara penjual dan pembeli individual.

Selain itu, terdapat juga fitur-fitur baru yang tidak ada dalam aplikasi sebelumnya seperti sejarah data pengiriman yang terhubung dengan nomor telepon pengguna dan fitur My COD (Cash On Digital) yang memberikan layanan pembayaran belanja online dengan sistem escrow melalui bank Permata. Aplikasi My JNE sendiri dapat hadir atas kerja sama yang terjalin dengan Indivara Sejahtera Sukses Makmur (Indivara Group) yang belum lama ini menghadirkan layanan Violet Pay.

  1. JNE-PopBox

JNE dan PopBox menjalin kerja sama / DailySocial

Layanan ini hadir atas kerja sama antara JNE dengan PopBox Asia yang menyediakan layanan loket pintar. Melalui layanan ini, pelanggan dapat mengambil dokumen atau paket kiriman di lokasi-lokasi loker PopBox yang tersebar di 32 titik Jakarta, mulai dari pusat perbelanjaan, stasiun kereta api, hingga kampus. Namun, saat ini layanan hanya diperuntukkan bagi pelanggan dengan JNE Loyalty Club Card yang hanya bisa dibeli di 12 kantor perwakilan JNE di Jakarta.

Terkait kerja sama ini, Co-founder PopBox Greta Bunawan mengatakan, “Kami excited dengan kerja sama JNE-PopBox ini. Kami berharap dengan kerja sama ini akan membuka lebih banyak channel lagi kepada penjual-penjual online, baik yang besar maupun UKM [untuk akses layanan pengiriman paket].”

  1. @box prepaid

Layanan @box prepaid merupakan produk berbentuk kardus kotak (box) yang diterbitkan JNE sebagai alat pendukung pengiriman dan diperjualbelikan untuk pengiriman wilayah DKI Jakarta. Harga box sendiri sudah termasuk ongkos kirim. Ada 2 jenis box prepaid, yang pertama yaitu @Box 2 Prepaid (Rp 22.000) dengan ukuran (P) 30 x (L) 30 x (T) 12 (Volumetric = 1.9 m3) dengan berat maksimal 3 kg. Sedangkan yang kedua yaitu @Box 3 Prepaid (Rp 40.000) berukuran (P) 35 x (L) 33 x (T) 17 (Volumetric = 2.7 m3) dengan berat maksimal 5 kg.

  1. JNE Super Speed (masa promo)

Layanan ini menjanjikan pengiriman satu hari sampai tujuan. Bila sebelumnya JNE SS memasang tarif Rp 80.000, selama masa promo dari tanggal 8 Februari 2016, jam 08.00 – 15.00 WIB, khusus pengiriman dari dan tujuan Jakarta tarifnya Rp 40.000 per kilogram dan besaran berat selanjutnya adalah Rp 4.000 per kilogram.

  1. JNE Trucking

JNE Trucking merupakan layanan untuk pengiriman barang dengan berat 10 kilogram ke atas. Pada tahap awal, layanan ini beroperasi di wilayah Sumatera, Jawa, dan Bali. Layanan JNE Trucking ini juga melayani pengiriman sepeda motor untuk kategori <150cc dan >150cc dengan tarif tersendiri (berbeda dengan tarif kiriman paket).

  1. JNE International Shipment

Dalam layanan ini, JNE bekerja sama dengan DHL untuk pengiriman barang ke negara-negara eropa. Sedangan untuk negara-negara Asia, JNE  bekerja sama dengan Sung Fung. Negara-negara tujuan utama adalah negara Asia Pasifik seperti Singapore, China, dan Hong Kong.

  1. Layanan CD Musik

Lewat layanan CD Musik, JNE ingin jaringan outlet mereka dapat dimanfaatkan oleh musisi nusantara untuk memasarkan karyanya. CD Musik Indonesia tersebut dijual di 153 gerai JNE di seluruh Indonesia dan website Pesona (Pesanan Oleh-Oleh Nusantara).

Application Information Will Show Up Here

Layanan Loker Pintar PopBox dan Peluang di Sektor Logistik E-Commerce

Kantor PopBox / DailySocial

Inovasi dengan campur tangan teknologi dewasa ini terbukti dapat menghadirkan solusi lebih baik bagi masyarakat. Lihat saja bagaiamana GoJek kini menjadi tren dan bagaimana e-commerce mengubah gaya hidup berbelanja konvesional masyarakat Indonesia dewasa ini. Tapi, tantangan juga tak pernah absen. Di sisi e-commerce, Indonesia masih mencari solusi terbaik untuk logistik dan startup PopBox hadir untuk coba memberi solusi alternatif, sekaligus coba mencicipi kue dari peluang yang masih belum digarap maksimal.

Continue reading Layanan Loker Pintar PopBox dan Peluang di Sektor Logistik E-Commerce

Layanan Smart Locker PopBox Asia Peroleh Pendanaan Awal dari East Ventures

PopBox 3

Startup yang menyediakan layanan loker otomatis untuk proses pengiriman dan penerimaan barang belanja online, PopBox, hari ini mengumumkan telah mendapakan pendanaan awal dari East Ventures dalam jumlah yang tidak diungkapkan. Dana tersebut akan digunakan untuk membantu ekspansi bisnis PopBox di Indonesia serta pengembangan fitur dan teknologi yang dimilikinya.

Continue reading Layanan Smart Locker PopBox Asia Peroleh Pendanaan Awal dari East Ventures