Tag Archives: Hariyanto

Anchenton dan Pos Logistik Indonesia jalin kemitraan / Shutterstock

Anchenton dan Pos Logistik Indonesia Menjalin Kerja Sama

Pos Logistik Indonesia, anak perusahaan dari Pos Indonesia, dikabarkan telah menjalin kerja sama dengan Anchanto, sebuah perusahaan penyedia layanan lengkap bagi e-commerce. Dalam kerja sama tersebut Pos Logistik akan memfokuskan pada bisnis pengiriman, warehouse, sorting centres, dan penguatan armada memanfaatkan teknologi milik Anchanto.

Anchanto dan Pos Logistik akan membentuk tim khusus yang akan menawarkan sejumlah layanan termasuk visibilitas real-time order, efisiensi dalam hal picking dan packing, saluran manajemen penjualan, dan dukungan pelanggan. Kerja sama yang diumumkan Minggu lalu ini direncanakan akan mulai berjalan efektif Maret 2016.

Disampaikan Direktur Pos Logistik Indonesia Hariyanto, pihaknya berencana untuk menangkap peluang di sektor logistik e-commerce dan market share cross-border e-commerce dengan membantu UKM, bisnis lokal, dan pemegang merek.

Sementara itu pihak Anchanto berkomentar, masalah terbesar yang dihadapi oleh e-commerce di Indonesia adalah penyedia logistik yang terus menerus menggunakan proses khusus yang dibangun untuk B2B logistik dan bukan purpose-built technology. Ini yang menurut Anchanto menimbulkan kurangnya end-to-end visibility dari pesanan, kesalahan/keterlambatan pengiriman, dan biaya yang lebih tinggi.

Dengan jalinan kerja sama ini akan membantu Anchanto untuk mengurangi biaya pengiriman dan memperluas layanan di seluruh Indonesia. Anchanto bukan yang pertama menjalin kerja sama dengan Pos Logistik Indonesia. Sebelumnya Pos Logistik Indonesia juga bekerja sama dengan MatahariMall dan Zalora.

CEO Anchanto Vaibhay Dabhade seperti diberitakan e27 menjelaskan bahwa kemitraan dengan Pos Logistik menawarkan solusi e-commerce lengkap dan layanan untuk pasar lokal. Sesuatu yang krusial bagi Anchanto untuk bisa bersaing di pasar Indonesia.

Vaibhav Dabhade selaku Co-founder dan CEO Anchanto, menjelaskan bahwa kemitraan dengan Pos Logistik Indonesia menawarkan layanan lengkap e-commerce solusi dan layanan untuk pasar lokal. Ini juga merupakan bagian penting dari rencana perusahaan untuk bersaing di pasar Indonesia.

“Misi kami adalah untuk membiarkan perusahaan e-commerce, penjual dan merek fokus pada apa yang terbaik yang mereka lakukan, sementara kita mengurus menyediakan teknologi dan infrastruktur pemenuhan kelas dunia dengan 3PL (third-party logistics) mitra regional untuk perluasan mereka , pada permintaan,” ujarnya.