Tag Archives: hotel booking

Rayakan Ulang Tahun Pertama, Travelio Tambah Pilihan Akomodasi

Menginjak usia satu tahun situs pemesanan akomodasi hotel Travelio melakukan diversifikasi terhadap jenis akomodasi yang dikelola dan menambah fitur-fitur baru di situs dan aplikasi mobile. Jika selama ini akomodasi yang ditawarkan terbatas hotel, selanjutnya Travelio akan menawarkan apartemen, villa, guest house, homestay dan kost. Konsep harga yang bisa ditawar kini menjadi focal point layanan yang memiliki 13 ribu properti di basisdatanya.

“Untuk ke depannya Travelio tidak hanya ingin menawarkan promosi dan harga murah saja namun juga ingin memberikan value dan pilihan lebih kepada konsumen,” kata CEO Travelio Hendry Rusli saat acara perayaan HUT Travelio, Rabu (27/04), di Jakarta.

Terkait fitur harga hotel yang bisa ditawar (bidding) yang selama ini menjadi fitur favorit dan terbukti cukup diminati oleh konsumen, akan menjadi fitur utama yang nantinya akan diterapkan kepada seluruh akomodasi di Travelio.

“Hampir 90% pemesanan yang berhasil di Travelio berasal dari fitur bisa ditawar saat memesan hotel. Karena alasan itulah kami berniat untuk mengembangkan dengan serius fitur yang awalnya ‘gimmick’ menjadi fitur utama,” kata Hendry.

Saat ini Travelio disebutkan telah memiliki jumlah pengguna terdaftar sekitar 30 ribu. Layanan ini mengklaim memperoleh sekitar 150 ribu pengunjung per bulan di situs dengan 13 ribu properti mitra yang tersebar di 14 negara di Asia Pasifik. Travelio juga masih mendapat dukungan penuh dari PT Surya Semesta Internusa Tbk.

“Dalam waktu dekat ini kami juga akan mendapatkan kucuran dana segar dari investor baru yaitu venture capital dari luar negeri, namun saat ini kami belum bisa menginformasikan kapan dan berapa besar jumlah pendanaan tersebut,” kata Hendry.

Bermitra dengan komunitas blogger, influencer dan traveler

Perayaan HUT pertama Travelio

Untuk memperluas jumlah pengguna dan menambah pemesanan akomodasi, Travelio juga akan bermitra dengan komunitas blogger, influencer, dan traveler yang secara aktif menggunakan media sosial, dengan demikian promosi dalam skala yang lebih besar dan diharapkan di seluruh Indonesia akan bisa lebih efektif.

“Kemitraan ini merupakan salah satu rencana kami yang akan kami lakukan menginjak usia yang ke-2. Harapannya adalah Travelio bisa mendapatkan pengguna yang loyal dan tidak selalu mencari harga yang murah serta promosi saja,” kata Hendry.

Tidak ingin bersaing dengan kompetitor lainnya, Travelio mencoba untuk menghadirkan pilihan baru, unik, mudah dengan memberikan value untuk semua konsumen.

“Kami harapkan perayaan HUT Travelio yang pertama ini bisa memicu lebih banyak pemesanan [dan] jumlah pengguna hingga 800%,” tuntas Hendry.

Application Information Will Show Up Here

Travelio Luncurkan Dua Aplikasi Android Sekaligus

CEO Travelio Hendry Rusli / Travelio

Setelah lima bulan beroperasi, Travelio akhirnya merilis aplikasi mobile berbasis Android. Klaim sepuluh ribu pengguna, pihaknya menelurkan dua aplikasi sekaligus yang dipercaya bisa mendongkrak layanannya. Kedua aplikasi yang bernama “Travelio” dan “HelloLio” diperkenalkan oleh CEO Travelio Hendry Rusli kemarin malam (29/7).

Continue reading Travelio Luncurkan Dua Aplikasi Android Sekaligus

Travelio Berikan Kesempatan Konsumen Tawar Harga Kamar Hotel Secara Online

Ilustrasi Pemesanan Kamar Hotel / Shutterstock

Mengincar kue dari pasar penyedia jasa layanan pemesanan hotel secara online di Indonesia, Travelio hadir dengan fitur unik yang menjadi pembeda dari para kompetitornya. Travelio mengizinkan penggunanya untuk menawar harga pada hotel pilihan mereka.

Continue reading Travelio Berikan Kesempatan Konsumen Tawar Harga Kamar Hotel Secara Online

Traveloka Jadi Situs Pemesanan Kamar Hotel dan Tiket Pesawat Terpopuler Menurut Survei Nusaresearch

Ilustrasi Bepergian / Shutterstock

Nusaresearch baru-baru melakukan survei terhadap 612 pengguna Internet tentang layanan pemesanan kamar hotel dan tiket pesawat di Indonesia. Dari semua sisi penilaian, Traveloka menjadi situs yang paling populer di segmen ini di Indonesia. Tiket.com dan Agoda mengikuti di posisi kedua dan ketiga. Yang menarik, meskipun layanan metasearch tidak berjualan secara langsung, Wego menduduki posisi keempat secara keseluruhan.

Continue reading Traveloka Jadi Situs Pemesanan Kamar Hotel dan Tiket Pesawat Terpopuler Menurut Survei Nusaresearch