Tag Archives: Insan Medika

Insan Medika Hadirkan Layanan On-Demand di Bidang Keperawatan

Tingginya minat masyarakat ditangkap baik oleh pemain bisnis di berbagai sektor, tak terkecuali di sektor kesehatan. Sebuah startup bernama Insan Medika baru-baru ini meluncurkan portal online dan aplikasi berplatform Android yang didesain untuk memudahkan masyarakat melakukan pemesanan jasa perawat. Layanan ini sekaligus didesain sebagai kanal untuk menghubungkan lulusan bidang studi keperawatan dengan kebutuhan masyarakat.

Menurut pemaparan CEO Insan Medika Try Wibowo, tren bertumbuhnya permintaan layanan perawat rumahan sudah ada sejak tahun 2010. Kebanyakan perawat rumahan melakukan aktivitas perawatan pasien ataupun anggota keluarga yang memiliki kebutuhan khusus, termasuk sebagai pendamping penyandang disabilitas. Platform Insan Medika bekerja memberikan kemudahan dan opsi bagi masyarakat untuk memilih dan memesan jasa perawat yang dibutuhkan.

Secara garis besar, fitur inti layanan online Insan Medika ialah sebagai situs listing perawat yang masuk ke dalam jaringannya. Selebihnya layanan yang ada ialah sebagai sebuah sistem informasi layaknya situs pada umumnya. Pengguna yang membutuhkan jasa perawat dapat melakukan pencarian melalui menu Pesan Perawat dan menggunakan penyaringan berdasarkan kategori yang disediakan.

Dari daftar perawat yang ditampilkan, pengguna dapat melihat informasi detil data diri perawat, termasuk lampiran sertifikat dan pencapaian yang dimiliki dalam kaitannya dengan studi dan sertifikasi keperawatan. Dan ketika pengguna sudah cocok dengan kandidat perawat tertentu yang sedang tersedia, selanjutnya dapat memesan melalui tombol yang disediakan. Pengguna akan dihadapkan pada sebuah formulir pemesanan online.

Pemesanan tersebut menggunakan formulir biasa, pengguna diminta melengkapi profil data dari dan detil kebutuhan perawat. Setelah data dikirim, konsumen akan dihubungi via telepon oleh tim Insan Medika. Ya, sistem yang ada saat ini baru bertindak sebagai sebuah formulir online. Belum disediakan fungsionalitas lain. Untuk versi aplikasi Android-nya, tetap sama dengan model formulir pesan, hanya saja layanan yang diberikan sudah termasuk pesan obat dan juga jasa ambulan.

Sebagai sebuah sistem reservasi ada beberapa catatan yang dapat dipertimbangkan untuk ditambahkan pengembang ke dalam portal Insan Medika. Pertama ialah dashboard pengguna. Hal ini memungkinkan pengguna untuk memiliki profil dan catatan registrasi yang telah dimiliki. Rata-rata pengguna jasa perawat membutuhkan layanan dalam waktu periodik, terlebih untuk perawat penyandang disabilitas, anak, atau orang tua. Dengan demikian akan memberikan keleluasaan pengguna dalam melakukan transaksi di kemudian hari.

Sistem rating mendetil juga perlu ditambahkan, sebagai testimoni pelanggan lain terhadap seorang perawat atas kinerja yang telah dilaksanakan. Karena dunia keperawatan sangat bergantung dengan kenyamanan dan ketelatenan layanan perawat yang diberikan. Sistem pembayaran juga dapat menjadi tambahan inovasi pengembangan ketika dashboard pengguna sudah berhasil dikembangkan.

Januari ini Insan Medika baru saja melakukan ekspansi ke Jakarta. Basis utamanya sendiri berada di Yogyakarta. Insan Medika memiliki visi besar untuk menciptakan sebuah layanan on-demand yang menghubungkan antara kebutuhan perawat di rumah dan lulusan sekolah dan akademi jurusan keperawatan yang mencari kesempatan kerja.