Instagram Shopping merupakan salah satu fitur yang dapat dimanfaatkan pelaku bisnis untuk membuka toko online di Instagram. Fitur ini muncul seiring peningkatan tren jual beli online, melalui media sosial.
Sebelumnya, media sosial hanya digunakan sebagai platform beriklan atau etalase untuk menampilkan produk-produk yang dijual. Sementara, proses transaksi pembeliannya akan dilakukan di platform e-commerce.
Kini, transaksi pembelian dapat langsung dilakukan di Instagram tanpa perantara e-commerce. Peluang ini baik untuk dimanfaaatkan oleh pelaku bisnis. Sehingga, penting untuk memahami cara kerja Instagram Shopping dan cara membuat toko di Instagram melalui fitur tersebut.
Cara Kerja Instagram Shopping
Pada fitur Instagram Shopping, pelaku bisnis dapat mencantumkan tag harga dan nama produk bisnisnya dalam sebuah unggahan foto. Foto tersebut akan ditampilkan khusus dalam fitur Shops yang disediakan Instagram.
Pelanggan yang ingin membeli sebuah produk, dapat mengklik label produk yang diunggah oleh toko. Lalu, akan diarahkan ke halaman baru yang berisi informasi seperti gambar produk, deskripsi, harga, dan tautan yang mengarah ke website resmi toko online.
Langkah Daftar Toko Online di Instagram Lewat TokoIG
TokoIG adalah sebuah platform social commerce yang menyediakan jasa pembuatan toko online di Instagram bagi pelaku bisnis. Platform ini memiliki misi membantu pelaku bisnis mengembangkan bisnis digitalnya secara global di media sosial.
Ada pun langkah-langkah membuat toko online di Instagram melalui platform TokoIG, antara lain sebagai berikut:
- Kunjungi laman resmi milik TokoIG melalui https://tokoig.com atau klik di sini.
- Pilih menu Buat Toko yang tersedia di halaman utama TokoIG.
- Daftar menggunakan akun email bisnis Anda. Lalu, klik Daftar.
- Kemudian, lengkapi data yang diminta. Lalu, klik Daftar lagi.
- Selanjutnya, isi nomor telepon WhatsApp Anda untuk proses verifikasi. Tunggu kode verifikasi yang akan dikirimkan ke WhatsApp dan isi pada kolom yang disediakan.
- Masukkan username Instagram bisnis yang akan terhubung dengan toko online. Pastikan akunnya tidak dalam mode private.
- Isi data bisnis yang telah didaftarkan, klik Selanjutnya.
- Setelahnya, pembuatan toko online di Instagram Shopping untuk bisnis telah berhasil.
Toko online yang telah berhasil dibuat tersebut, akan otomatis terhubung dengan akun Instagram bisnis yang didaftarkan. Namun, sebagai catatan, jasa pembuatan toko online ini berlaku terbatas dalam masa trial atau percobaan. Untuk memperpanjangnya, TokoIG akan mengenakan biaya dalam beberapa kategori yang dapat diplih oleh pelaku bisnis.
Selamat mencoba!