Tag Archives: Knights of the Old Republic

EA Kabarnya Tengah Mengembangkan Game Star Wars: Knights of the Old Republic Baru

Banyak orang mungkin tidak puas dengan konklusi dari The Rise of Skywalker, namun fans sebetulnya bisa mengalihkan perhatiannya ke medium lain untuk memuaskan dagaha mereka terhadap Star Wars. Ada serial The Mandalorian di layanan Disney+, novel-novel brilian ‘canon‘ seperti Lost Stars dan trilogi Thrawn, serta tentu saja permainan video dengan Jedi: Fallen Order sebagai ujung tombaknya.

Setelah perkara lootbox yang menodai peluncuran Battlefront II, Jedi: Fallen Order menjadi satu-satunya harapan bagi franchise Star Wars untuk kembali bangkit di segmen video game. Berita baiknya, Jedi: Fallen Order berhasil memuaskan banyak pemain, bahkan sukses secara komersial. Dan kini gamer berharap elemen-elemen positif di sana turut diadopsi ke permainan Star Wars selanjutnya: bebas dari lootbox, DLC berbayar dan season pass.

Terkait game Star Wars, info terkini menyebutkan bahwa Electronic Arts berencana untuk menggarap penerus seri Knights of the Old Republic. Star Wars: KotOR ialah game role-playing buatan BioWare yang dirilis LucasArts di tahun 2003. Permainan melahirkan satu sekuel dan menjadi landasan bagi pengembangan MMORPG Star Wars: The Old Republic. Knights of the Old Republic awalnya disiapkan sebagai trilogi, namun proyek game ketiganya tak pernah lepas landas.

Keberadaan permainan Knights of the Old Republic anyar dilaporkan oleh Cinelinx lewat artikel eksklusifnya. Setidaknya ada tiga narasumber independen yang membocorkan informasi ini – satu informan bilang bahwa ini merupakan proyek remake dan satu lagi mengklaimnya sebagai sekuel. Arahan remake sendiri sepertinya lebih tepat untuk game Star Wars baru tersebut terkait retcon (revisi) terhadap konten non-film (Expanded Universe, kini disebut Legends) yang dilakukan Disney di tahun 2014.

Mengembangkan Knights of the Old Republic baru sebagai remake sebetulnya memudahkan tim developer karena mereka tidak perlu menggarapnya dari nol, cukup mengadopsi dan melakukan pengembangan dari konten yang ada di dua permainan sebelumnya. Sejauh ini, ada banyak elemen di Star Wars yang tadinya tak resmi (dianggap Legends) tetapi akhirnya diangkat ke film layar lebar serta serial televisi.

Soal keabsahan info ini, salah seorang narasumber Cinelinx adalah individu yang melaporkan keterlibatan aktor Ewan McGregor dalam film serial Obi-Wan Kenobi di Disney+. Pihak Disney telah mengonfirmasi kebenaran kabar tersebut di bulan Agustus 2019 kemarin.

Sebagai perusahaan yang memegang hak publikasi game Star Wars (sampai tahun 2023), saya penasaran studio apa yang Electronic Arts percayakan buat menggarap sekuel/remake Knights of the Old Republic. Apakah BioWare yang merupakan developer aslinya atau nama lain seperti Respawn atau DICE?

Via GamesRadar.

Rumornya, BioWare Sedang Garap Game Star Wars: Knights of the Old Republic Baru

Dirilis hampir 14 tahun silam, Knights of the Old Republic ialah salah satu mahakarya BioWare dan juga ditunjuk fans sebagai permainan Star Wars terbaik sepanjang masa. Game ini melahirkan satu sekuel,dan mendorong developer buat mengembangkan Star Wars: The Old Republic, di-setting 300 tahun setelah permainan pertamanya usai.

BioWare sempat bilang bahwa MMORPG Star Wars: The Old Republic diramu agar menjadi penerus seri ini, ‘merupakan Knights of the Old Republic 3, 4, 5 dan seterusnya’. Sesudah disajikan dengan metode berlangganan, The Old Republic akhirnya dapat dinikmati sebagai permainan free-to-play mulai bulan November 2012. Meski demikian, ternyata ada indikasi BioWare masih punya keinginan untuk menciptakan game ketiganya.

Berdasarkan laporan jurnalis bernama Liam Robertson, BioWare Austin, studio di belakang terciptanya Star Wars: The Old Republic, saat ini sedang berada di tahap awal pengembangan permainan Knights of the Old Republic baru. Informasi ini Robertson peroleh dari informan anonim – pertama kali diungkap dalam podcast  Patreon yang tayang minggu lalu.

Sang jurnalis menjelaskan bahwa tim BioWare Austin diberi kepercayaan buat mengerjakan beberapa permainan Star Wars secara eksklusif. Untuk sekarang, mereka kabarnya sedang menggarap pelanjut atau remake dari Knights of the Old Republic. Robertson belum mengetahui kapan proyek tersebut rampung, tetapi proses pengerjaannya sudah dimulai cukup lama.

Menariknya lagi, proyek tersebut mengalami perubahan. Dari pengakuan Robertson, game awalnya didesain sebagai remake, namun arahannya berubah. Ada kemungkinan permainan tersebut malah diracik jadi sekuel atau malah game Star Wars yang betul-betul baru.

Pendekatan ini cukup logis terkait keputusan Disney mengubah expanded universe menjadi Legends – dan mengklaim semua cerita (termasuk buku novel, komik, dan game) selain film dan hasil publikasi resmi Lucasfilm sebagai kisah non-canon. Dengan begini, developer mempunyai ruang leluasa dalam menciptakan karya orisinal. Upaya me-remake Knights of the Old Republic sendiri tengah dilakukan tim developer indie.

Satu hal lagi yang memperkuat laporan ini adalah tweet  Drew Karpyshyn di tanggal 29 Maret lalu. Karpyshyn ialah senior writer Star Wars: Knights of the Old Republic dan lead writer dari dua game Mass Effect (juga mempunyai peran dalam pengembangan Neverwinter Nights serta Baldur’s Gate II). Menjawab pertanyaan seorang follower, ia mengonfirmasi sedang mengerjakan permainan baru.

6 Game Star Wars Mobile Terunik yang Bisa Anda Nikmati Sekarang

Penayangan Rogue One, spin-off Star Wars yang menjadi pembuka episode IV A New Hope, memang tidak seheboh pelepasan The Force Awakens setelah fans tahu mereka tak perlu menunggu terlalu lama hingga film selanjutnya muncul di sinema (Episode VIII tayang bulan Desember 2017). Walaupun begitu, penggemar terberatnya sendiri melihat banyak aspek positif berhasil Gareth Edwards sajikan dalam A Star Wars Story.

Rogue One bukanlah film Star Wars biasa, namun keunikannya itu menunjukkan bahwa ada banyak tema yang bisa diangkat tim sineas ke layar lebar – mewakilkan yang selama ini disuguhkan oleh novel, komik dan game. Beberapa hari lalu Anda mungkin sudah membaca daftar permainan Star Wars terbaik sepanjang masa versi DailySocial, dan meskipun untuk perangkat bergerak pilihannya cukup terbatas, saya telah menghimpun 6 game Star Wars paling esensial di platform tersebut.

6. Star Wars: Force Collection

Force Collection adalah permainan card battle digital persembahan Konami. Layaknya game sejenis, Anda dipersilakan mengoleksi lebih dari 230 kartu karakter dari Episode I sampai VI untuk membangun formasi tempur. Setelah puas dengan komposisi itu, Anda dipersilakan menantang lawan ataupun pemain lain, sembari terus menaikkan level (Jedi atau Sith). Selain itu, Force Collection juga menghidangkan quest, event-event in-game serta boss battle.
(iOS, Android)

5. Star Wars: Commander

Saat gamer PC dimanjakan oleh Empire At War dan Galactic Battlegrounds, pengguna smartphone tetap bisa berbangga dengan Commander. Ia adalah game strategi real-time di mana Anda dapat membangun dan mempertahankan base, memproduksi pasukan, serta ditantang mengelola sumber daya. Buat menyederhanakan gameplay, menyerang target disuguhkan secara otomatis dan misi Anda umumnya ialah melumat lawan sebelum waktu habis.
(iOS, Android)

4. Star Wars: Galaxy of Heroes

Penggunaan judul Galaxy of Heroes tidaklah berlebihan karena pada dasarnya, Anda bisa merekrut seluruh karakter penting di Star Wars (lebih dari 70 tokoh) untuk jadi bagian dari formasi tim tempur. Pemain bisa melatih karakter-karakter tersebut serta melengkapinya dengan berbagai item dan modifikasi. Setelah puas dengan susunan itu, Anda dapat mengadunya melawan tim lain.  Via update, developer telah menaikkan level maksimalnya ke 85.
(iOS, Android)

3. Lego Star Wars: The Complete Saga

Nama Traveller’s Tales dianggap sinonim dengan versi digital mainan balok favorit jutaan orang. Namun sebelum ia dipercayai para publisher ternama buat menggarap Lego Batman, Harry Potter, Pirates of the Caribbean, hingga Avengers, Lego Star Wars: The Video Game merupakan game Lego pertama yang melambungkan reputasi mereka. Setelah tersedia di PC dan console, pengalaman berpetualang ‘di galaksi nan jauh di sana’ berbasis balok-balok Lego juga turut hadir di perangkat bergerak.
(iOS, Android)

2. Sphero BB-8 App-Enabled Droid

Meskipun pada dasarnya bukan video game, keberhasilan Sphero menciptakan versi mini robot lucu BB-8 yang punya kepribadian layak membuatnya berada di daftar ini. Pada dasarnya, Sphero BB-8 adalah mainan robot, bisa Anda kendalikan langsung dari smartphone atau via perintah suara, kita juga dapat menyuruhnya berpatroli dan merekam video. Mekanisme BB-8 mungil ini mirip versi filmnya, menggunakan tubuh bolanya untuk bergerak.
(beli di sini)

1. Star Wars: Knights of the Old Republic

Pemegang gelar permainan Star Wars terbaik sepanjang masa pilihan DailySocial kembali menempati urutan pertama daftar ini. Alasannya tetap sama: kualitas konten Knights of the Old Republic – dari mulai karakter-karakter, narasi dan jalan cerita, sampai lokasi-lokasi permainan – mampu menyaingi trilogi Star Wars orisinal. Dengan membawanya ke iOS dan Android, Disney memberikan kesempatan bagi lebih banyak orang untuk menikmati mahakarya kreasi BioWare tersebut.
(iOS, Android)

Bonus: Star Wars: Uprising

Masalah utama permainan mobile ‘gratis’ biasanya adalah, gamer mau tak mau harus mengeluarkan uang untuk memperoleh seluruh kontennya. Tapi tidak dengan Uprising. Seluruh item terbaik dalam game shooter third-person isometrik ini bisa Anda dapatkan tanpa membayar. Uprising disajikan sebagai tie-in dari The Force Awakens, namun tidak masuk ke daftar karena server-nya terpaksa ditutup terkait berkurang drastisnya jumlah pemain.

6 Game Star Wars Terbaik Sepanjang Masa

Saat-saat mendekati penayangan film Star Wars baru ialah momen menegangkan bagi fans, entah itu The Force Awakens ataupun Rogue One. Para penggemar sejatinya tentu saja mengharapkan kualitas cerita sekelas trilogi orisinal, dan tak mengulang arahan keliru The Phantom Manace. Tapi mereka juga tahu, kisah Star Wars terbaik tak hanya dihidangkan di layar lebar saja.

Permainan video adalah salah satu medium penyajian cerita Star Wars favorit fans. Dan dalam perjalanannya selama lebih dari tiga dekade, gamer telah dimanjakan oleh narasi-narasi apik berisi karakter-karakter tak terlupakan yang tidak kalah menarik dari film-film kreasi George Lucas. Dan lewat daftar ini, Anda bisa menyimak game-game Star Wars terbaik sepanjang masa.

6. Star Wars: Battlefront II (2005)

Meskipun upaya kedua Pandemic menciptakan versi Battlefield dari Star Wars masih belum berhasil, ada banyak aspek dari Battlefront II yang belum bisa disaingi oleh remake garapan DICE. Developer menambahkan banyak fitur dan konten baru sehingga ia betul-betul mampu menyuguhkan pengalaman Star Wars terlengkap, dari mulai bermain jadi Luke Skywalker sampai Boba Fett, menerbangkan TIE Interceptor, hingga melumat pasukan Clone dengan Droideka.

5. Star Wars: Dark Forces (1995)

Ada beberapa alasan mengapa Dark Forces layak disebut sebagai salah satu game Star Wars terbaik: mengusung teknologi paling unggul di masanya dengan desain level jempolan, menawarkan pengalaman first-person shooter seru ala Doom, serta mengenalkan karakter-karakter baru, memperkaya jagat Expanded Universe. Dark Forces juga merupakan permainan shooter pertama yang memungkinkan player melihat ke atas dan ke bawah, serta menunduk dan melompat.

4. Star Wars: Republic Commando (2005)

Merupakan satu dari sedikit permainan Star Wars yang tidak mengikuti tradisi LucasArts: tidak ada opening crawl familier serta kental dengan tema militer. Republic Commando fokus pada empat anggota Delta Squad, pasukan elit tentara Clone. Untuk pertama kalinya, gamer diberikan pengalaman menjadi prajurit biasa yang harus berhadapan melawan musuh-musuh mematikan tanpa bantuan Force dan lightsaber, hanya berbekal taktik jitu dan keakuratan menembak.

3. Star Wars: X-Wing vs. TIE Fighter (1997)

Banyak orang berpendapat, TIE Fighter adalah game simulasi tempur ruang angkasa berbasis jagat Star Wars terbaik. Namun buat saya, X-Wing vs. TIE Fighter menyajikan pengalaman paling lengkap. Di sana, Anda dipersilakan menerbangkan berbagai pesawat tempur baik dari kubu Rebel Alliance maupun Imperial. Awalnya didesain sebagai permainan multiplayer, developer Totally Games akhirnya membubuhkan mode singleplayer melalui expansion pack Balance of Power.

2. Star Wars – Jedi Knight II: Jedi Outcast (2002)

Jauh sebelum The Force Unleashed (yang mengecewakan) dirilis, LucasArt dan Raven Software sebetulnya sudah menemukan formula terbaik untuk menghidangkan permainan action berbasis pertempuran lightsaber dalam ruang tiga dimensi berbekal kombinasi keyboard dan mouse lewat Jedi Knight II. Metode ini merupakan terobosan besar di ranah permainan action, membuat game-game fighting berbasis 2D jadi terlihat sederhana dan mudah diprediksi. Sekuelnya, Jedi Academy, menawarkan opsi kustomisasi yang lebih banyak lagi.

1 .Star Wars: Knights of the Old Republic (2003)

Knights of the Old Republic menyimpan narasi yang boleh dibilang mampu mengungguli trilogi orisinal, lalu sebagian orang setuju, plot twist tak terduga di sana setara pengungkapan identitas Darth Vader di The Empire Strikes Back. Lewat permainan role-playing ini, developer BioWare mengajak Anda bertualang di galaksi ‘nan jauh di sana’ 4.000 tahun sebelum film A New Hope. Arahan ini membuat Star Wars kembali terasa menyegarkan. Game mengajak pemain mengunjungi lokasi-lokasi baru, menguak misteri Sith, bahkan menjelaskan mengapa Tusken Raider begitu membenci para pendatang.

Honorable mention:

Star Wars: Knights of the Old Republic II – The Sith Lords (2004), Star Wars: Empire At War (2006), Star Wars: Episode 1 – Racer (1999), Star Wars: Galaxies (2003), Star Wars: Rogue Squadron (1998).

Gambar header: Star Wars Wikia.

Star Wars: Knights of the Old Republic Dibuat Ulang, Disuguhkan Berupa Update Gratis

Dua bulan lebih setelah penayangan The Force Awakens, demam Star Wars tak kunjung reda. Tepat di hari Senin kemarin, Disney mengumumkan dimulainya produksi Episode VIII, dan di penghujung tahun ini Rogue One: A Star Wars Story dijadwalkan untuk dirilis. Dan bagi para gamer sekaligus penggemar berat Perang Bintang, kabar baik tidak berhenti sampai di sana.

Diluncurkan 13 tahun silam, Star Wars: Knights of the Old Republic memperoleh banyak penghargaan. Khalayak memuji aspek narasi, penyajian suara, hingga karakter di permainan role-playing ini. Hingga kini, penggemar masih menunggu sekuel kedua Knights of the Old Republic (meski Star Wars: The Old Republic sudah lama meluncur). Dan di tengah penantian itu, tim bernama Poem Studios mencoba merekonstruksi KotOR berbekal teknologi modern.

Upaya ambisius tersebut dikerjakan oleh sang developer independen bersama komunitas Star Wars, proyeknya diberi nama Knights of The Old Republic: Apeiron. Selain  menciptakan ulang KotOR dengan memanfaatkan Unreal Engine 4, versi remaster juga mendapatkan bermacam-macam konten tambahan, antara lain planet-planet baru yang bisa Anda singgahi, misi, item dan karakter baru, serta perbaikan UI dan kehadiran fitur perspektif orang pertama.

Bukan cuma berisi programmer, Poem Studios diperkuat oleh para seniman, voice actor, desainer dan penulis. Dengan keragaman talenta di berbagai biadng, mereka sangat percaya diri bisa menyelesaikan Apeiron sesuai target. Tentu Poem tidak menolak bantuan, developer membuka kesempatan bagi siapapun yang tertarik untuk berpartisipasi dalam proyek tersebut.

Dan ada satu lagi faktor yang membuat kreasi mereka unik, yaitu Apeiron akan disajikan secara gratis, dengan satu syarat: Anda harus memiliki game original Star Wars: Knights of the Old Republic. Mendapatkannya tidak sulit, ia bisa dibeli di GOG. Apeiron sendiri bekerja sebagai update – modifikasi besar-besaran dari permainan klasik garapan BioWare. Saat ini, permainan berada di masa awal pengembangan. Developer mempersilakan Anda menyimak pembuatannya secara live via Twitch.

Di website, Poem Studios meyakinkan kita bahwa karya mereka tersebut legal, tanpa resiko ditutup Disney. Developer beralasan, mereka tak melanggar hukum selama game tidak dikomersialisasikan. Terlepas dari itu, Poem tidak keberatan Anda memberikan donasi, hanya saja tidak sekarang. Tim ingin menyelesaikan porsi besar dari permainan dan memolesnya terlebih dulu sebelum mulai menerima sumbangan.

Dari beberapa screenshot yang telah dipublikasi, Knights of The Old Republic: Apeiron tampak sangat menjanjikan.

Star Wars Knights of the Old Republic Remake 01

Star Wars Knights of the Old Republic Remake 02

Star Wars Knights of the Old Republic Remake 03

Star Wars Knights of the Old Republic Remake 04

Via GameSpot. Sumber ApeironGame.com. Header: IGN.