Tag Archives: Layanan email

OnMail Adalah Layanan Email Modern dari Pengembang Aplikasi Edison Mail

Seberapa lama Anda mengecek email setiap harinya? Begitu mudahnya email masuk ke inbox terkadang membuat kita seakan kehilangan kontrol, dan ini yang pada akhirnya menghabiskan banyak waktu.

Beberapa aplikasi email modern di smartphone mencoba membantu dengan menawarkan fitur-fitur macam one-click unsubscribe, namun mereka tak bisa melakukan lebih dari itu karena bergantung pada batasan-batasan dari layanan email yang digunakan.

Berkaca dari situ, lahirlah layanan email baru bernama OnMail. OnMail digarap oleh Edison Software, pengembang aplikasi Edison Mail yang cukup populer. Buat yang tidak tahu, Edison Mail inilah yang memelopori fitur one-click unsubscribe yang sangat berguna itu.

OnMail

Keunggulan utama OnMail terletak pada fitur yang mereka sebut dengan istilah “Permission Control”. Berkat fitur ini, deretan email yang datang dari kontak baru tidak akan langsung masuk ke inbox, melainkan dikelompokkan terlebih dulu supaya pengguna punya kesempatan untuk menerima email tersebut atau malah memblokirnya.

Idenya adalah supaya pengguna OnMail tidak perlu khawatir menyebarluaskan alamat email-nya. Orang-orang masih bisa mengirim email dengan bebas, tapi yang memutuskan apakah emailemail itu boleh masuk ke inbox atau tidak adalah masing-masing pengguna.

OnMail

Keunggulan lain yang ditawarkan OnMail adalah fitur pencarian yang simpel. Ketimbang mengetikkan kata kunci yang spesifik, pengguna bisa mengetikkan frasa seperti “attachments from Kenny last month” untuk memunculkan seluruh email yang dikirim oleh Kenny bulan lalu yang dilengkapi attachment.

Bicara soal attachment, OnMail juga menjanjikan dukungan attachment berukuran besar, meski mereka tidak menyebutkan pastinya sebesar apa. OnMail rencananya akan dirilis pada musim panas tahun ini, dan Edison bakal menawarkan paket gratisan maupun berbayar.

Sumber: Edison Software 1, 2.

ProtonMail Bridge Hadirkan Fitur Enkripsi pada Aplikasi Email Desktop Pilihan Anda

Email adalah salah satu benda tertua di jagat internet. Sejarah bahkan mencatat bahwa email lahir lebih dulu ketimbang internet. Kendati demikian, email masih menjadi salah satu medium komunikasi utama kita sehari-hari.

Tentu saja email yang kita gunakan sekarang sudah sangat berbeda. Dari sekian banyak layanan email yang tersedia, ada satu yang cukup memikat perhatian publik dalam setahun belakangan ini. Namanya ProtonMail, dan nilai jualnya terletak pada fitur enkripsi secara menyeluruh.

ProtonMail sebenarnya sudah dikembangkan sejak 2014, namun baru tahun lalu layanan ini lepas dari status beta dan dirilis ke publik. Selain di web, ProtonMail juga tersedia dalam wujud aplikasi iOS maupun Android.

Namun kalau Anda seperti saya, sesi membuka email lebih banyak dihabiskan bersama perangkat desktop. Lebih lanjut, tidak sedikit pengguna PC dan Mac yang lebih memilih memakai aplikasi email bawaan macam Outlook atau Apple Mail ketimbang mengaksesnya melalui browser. Pengembang ProtonMail sepertinya menyadari akan hal tersebut, dan mereka sudah punya solusinya.

ProtonMail Bridge

Namanya ProtonMail Bridge, dan ia merupakan aplikasi terpisah yang memungkinkan Anda untuk menggunakan akun email terenkripsi ProtonMail di aplikasi email desktop pilihan Anda – bisa Microsoft Outlook, Apple Mail, Mozilla Thunderbird, atau yang lain yang mendukung protokol IMAP maupun SMTP.

Bridge pada dasarnya bekerja layaknya suatu server email lokal (IMAP atau SMTP) di komputer Anda. Aplikasi ini berjalan di background dan mengenkripsi sekaligus mendekripsi email yang masuk dan keluar secara otomatis, sehingga Anda bisa menggunakan aplikasi email seperti biasanya.

Bridge mendukung fitur pencarian teks di dalam email secara penuh, penggunaan beberapa akun email sekaligus serta fitur backup. Ini menarik karena ProtonMail versi web sendiri tidak mendukung fitur tersebut.

ProtonMail Bridge saat ini sudah tersedia secara cuma-cuma, sama halnya seperti akun ProtonMail itu sendiri. Untuk yang memerlukan panduan instalasi, ProtonMail sudah menyediakan panduan lengkapnya.

Sumber: ProtonMail dan Engadget.

Microsoft Luncurkan Program Outlook.com Beta dengan Tampilan yang Lebih Modern

Beta testing merupakan tahap penting dalam pengembangan software, dan mengajak pengguna untuk langsung mencoba adalah salah satu cara terbaik dalam menyempurnakan suatu produk. Microsoft adalah salah satu pengembang yang cukup memprioritaskan beta testing bersama publik. Selain program Windows Insider, mereka juga punya Xbox Insider, dan yang terbaru adalah Outlook.com Beta.

Mereka yang memilih untuk bergabung dengan program ini bisa menjajal tampilan terbaru Outlook.com di web, yang merupakan perombakan desain ketiga sejak Microsoft pertama meluncurkan layanan email ini di tahun 2012. Kiprah selama lima tahun tentunya sudah bisa membuat Outlook.com berevolusi menjadi lebih modern.

Outlook.com beta

Tampilan barunya secara keseluruhan memang terkesan lebih segar dan tampak modern ketimbang sebelumnya. Search bar kini diposisikan di tengah-tengah bagian atas, dan hasil pencariannya kini mencakup kontak di samping email. Agar lebih mudah lagi, pengguna sekarang juga bisa mencantumkan kontak maupun folder yang dipilih sebagai favorit.

Tampilan percakapan kini mencakup preview file maupun foto yang menjadi attachment agar lebih memudahkan. Menambahkan attachment pun kini juga jadi lebih gampang, dan yang lebih menarik lagi adalah fitur Quick Suggestions, dimana selagi mengetik pengguna bisa menambahkan informasi mendetail mengenai sebuah restoran atau kafe, jadwal penerbangan atau agenda tim ke dalam pesan yang ditulis.

Outlook.com beta

Masih seputar menulis pesan, Outlook.com versi preview juga lebih ekspresif dan sesuai dengan gaya berkomunikasi pengguna saat ini. Bukan sekadar menambahkan emoji ke dalam pesan, pengguna rupanya juga bisa menyelipkan GIF kalau mau.

Dalam beberapa bulan ke depan, Microsoft juga menjanjikan penyempurnaan pada seksi Calendar dan People di Outlook.com. Pengguna yang tertarik mencobanya bisa langsung mengklik tombol “Try the beta” yang muncul di pojok kanan atas, lalu klik tombol yang sama andai Anda tidak suka dan ingin kembali ke tampilan lawas.

Sumber: Microsoft dan The Verge.

Fitur Preview Attachment Gmail Makin Lengkap, Kini Bisa Jalankan Video

Gratis dan menawarkan storage yang besar adalah dua alasan umum mengapa konsumen banyak memilih Gmail sebagai layanan email andalannya. Fitur lain, seperti misalnya preview attachment, bisa dianggap sebagai bonus yang tak kalah menarik.

Berkat fitur ini, beragam jenis file yang terlampir dalam sebuah email bisa langsung ditinjau tanpa perlu meninggalkan Gmail. Attachment seperti foto, PDF maupun dokumen Excel bisa langsung dilihat isinya tanpa perlu mengunduhnya terlebih dulu.

Belum lama ini, Google telah memperbarui fitur ini supaya bisa mendukung lebih banyak jenis file, utamanya file video. Jadi ketika membuka Gmail lewat laptop atau komputer, Anda bisa langsung memutar attachment video yang terdapat pada suatu email tanpa perlu meninggalkan jendela browser.

Sebelum ini, attachment video harus diunduh terlebih dulu dan diputar menggunakan aplikasi video player milik perangkat. Prosedur ini tak lagi dibutuhkan berkat penerapan teknologi streaming seperti yang Google gunakan pada YouTube. Hal ini sekaligus bisa menjadi indikasi akan kualitas streaming-nya.

Fitur ini sekarang sudah tersedia buat semua pengguna Gmail, tapi hanya ketika mengaksesnya dari perangkat desktop.

Sumber: Google. Gambar header: Pixabay.

Microsoft Uji Coba Outlook.com Premium, Layanan Email Berbayar Seharga $4 per Bulan

Sekitar dua bulan yang lalu, beredar kabar bahwa Microsoft tengah menguji coba layanan email berbayar Outlook.com Premium. Microsoft hanya mengujinya bersama sekelompok kecil saja, sehingga belum banyak rincian informasi yang bisa didapat.

Namun lewat bocoran situs yang didapat oleh Thurrott, konsumen kini bisa mengetahui skema pembayaran beserta fitur-fitur apa saja yang ditawarkan Outlook.com Premium. Layanan ini nantinya bisa dinikmati dengan biaya berlangganan $4 per bulan dan mencakup fitur-fitur eksklusif seperti lima alamat email pribadi (bisa memakai custom domain), inbox tanpa iklan dan fitur sharing kalender yang lebih lengkap.

Dalam situs itu juga tertera bahwa pengguna nantinya bisa menikmati Outlook.com Premium secara cuma-cuma pada tahun pertamanya. Biaya $4 tersebut bisa saja berubah ke depannya, mengingat Microsoft belum mengonfirmasi sama sekali terkait bocoran ini. Di saat yang sama, belum ada kepastian apakah pelanggan Office 365 nantinya bakal mendapat akses ke layanan ini secara gratis.

Sejauh ini Microsoft masih belum mau mengungkap detail mengenai kapan layanan ini akan keluar dari fase pengujian dan akhirnya dirilis untuk publik secara luas. Microsoft sempat menyatakan bahwa program ini bersifat eksperimental, yang artinya ia bisa saja dirilis bisa tidak sama sekali.

Untuk sekarang, pengguna hanya bisa menjajal Outlook.com Premium apabila sudah menerima undangan dari Microsoft. Kalau belum, pengguna harus mendaftar untuk dicantumkan ke dalam waiting list.

Sumber: TechCrunch.

Fitur Smart Reply Kini Telah Tersedia di Inbox by Gmail Versi Web

Kabar gembira bagi pengguna Inbox by Gmail. Fitur Smart Reply yang sudah hadir lebih dulu di aplikasi mobile Inbox kini telah tersedia pada versi web-nya.

Sekedar mengingatkan, fitur ini memungkinkan pengguna untuk memberi balasan email secara cepat dengan memilih satu dari tiga pilihan balasan yang ditawarkan. Pilihan balasan tersebut akan disesuaikan dengan konteks yang ada oleh teknologi machine learning besutan Google.

Smart Reply sangat efektif ketika Anda hendak merespon email berbahasa Inggris dengan cepat. Usai memilih opsi balasan yang hendak dikirim, pengguna bebas mengedit atau menambahkannya kalau dirasa perlu. Kalau tidak, langsung saja tekan tombol Send dan kembali ke aktivitas lainnya.

Fitur Smart Reply di Inbox by Gmail versi web

Menurut data yang dikumpulkan Google, sebanyak 10 persen dari total balasan yang dikirim menggunakan aplikasi mobile Inbox by Gmail berasal dari fitur Smart Reply. Data ini sekaligus menjadi bukti bahwa tidak sedikit pengguna yang memanfaatkan fitur Smart Reply secara reguler.

Bagi yang sering mengecek email menggunakan smartphone atau laptop saat berada di ruang tunggu bandara, fitur Smart Reply siap membantu menghemat waktu Anda – dengan catatan Anda banyak menerima email berbahasa Inggris, sebab sejauh ini baru itu saja bahasa yang didukung fitur ini.

Sumber: TechCrunch dan Gmail Blog.

Outlook.com Punya Tampilan Baru yang Lebih Segar dan Integrasi Berbagai Layanan

Hampir setahun setelah mengumumkan rencana integrasi Outlook.com ke infrastruktur Office 365, Microsoft kini sudah siap meluncurkan versi terbaru layanan email-nya tersebut tanpa embel-embel preview lagi.

Selain mengusung tampilan baru yang jauh lebih rapi dan menarik, Outlook.com kini juga dilengkapi sederet fitur yang bakal membantu meningkatkan produktivitas pengguna. Salah satunya adalah fitur editing pada satu jendela. Di sebelah kiri, pengguna bisa melihat sekaligus mengedit dokumen Word, Excel, PowerPoint dan foto, selagi membuat balasan email di jendela sebelah kanan.

Outlook.com

Tidak kalah menarik adalah integrasi Outlook.com dengan berbagai layanan dan aplikasi yang semakin luas. Pengguna kini bisa meng-attach file yang tersimpan di akun Dropbox atau Box miliknya, tidak terbatas pada OneDrive saja. Kemudian ada pula integrasi layanan GIPHY, dimana pengguna dapat menyematkan koleksi GIF dengan mudah tanpa berpindah tab browser sama sekali.

Kalau Anda menggunakan email untuk merencanakan janji makan atau belanja bersama, Outlook.com dapat mengambil data berbagai lokasi dari layanan Yelp, yang kemudian dapat langsung dijejalkan ke dalam bodi email. Punya kendala transportasi? Outlook.com turut dibekali integrasi Uber sehingga pengguna bisa melakukan pemesanan dengan cepat.

Outlook.com

Aplikasi to-do-list Wunderlist yang telah diakuisisi Microsoft turut terintegrasi dengan Outlook.com, memungkinkan pengguna untuk berbagi daftar belanja atau daftar barang-barang yang wajib dibawa dalam liburan mendatang. Kalau informasinya masih kurang jelas, pengguna bisa langsung mengontak lawan bicaranya lewat Skype, sekali lagi tanpa keluar dari Outlook.com.

Kehadiran integrasi berbagai layanan ini tentunya bertujuan untuk meningkatkan produktivitas sekaligus efisiensi pengguna dalam ber-email. Untuk itu, Outlook.com juga mengemas fitur lain tidak kalah efisien. Contohnya adalah fitur @Mentions, dimana pengguna bisa menambahkan penerima baru saat sedang menulis email dengan mencantumkan “@nama” pada bodi email.

Outlook.com

Menyelipkan emoji pun juga tidak kalah gampang. Cukup ketikkan simbol titik dua diikuti oleh kata, misalnya “:happy” atau “:cake”, maka akan muncul sejumlah emoji yang relevan untuk Anda pilih salah satu.

Versi baru Outlook.com ini akan meluncur secara bertahap pada pengguna di seluruh dunia. Microsoft memastikan para pemilik akun tidak perlu melakukan apa-apa selain menunggu. Menurut klaim Microsoft, ada jutaan akun yang akan menerima upgrade Outlook.com ini setiap minggunya.

Sumber: Office Blog.

Integrasi ke Office 365 Dimulai, Microsoft Rombak Besar-Besaran Outlook.com

Menyambung kabar bahwa Outlook.com akan diintegrasikan ke dalam platform Office 365, Microsoft kini mulai merilis update Outlook.com yang membawa setumpuk fitur baru, kepada sejumlah pengguna secara berkala. Continue reading Integrasi ke Office 365 Dimulai, Microsoft Rombak Besar-Besaran Outlook.com

Microsoft Akan Integrasikan Outlook.com ke Dalam Platform Office 365

Integrasi ekosistem tampaknya sedang menjadi prioritas utama bagi Microsoft. Lihat saja Windows 10 yang kabarnya akan berjalan di hampir seluruh perangkat besutan Microsoft, termasuk halnya Xbox One dan HoloLens. Continue reading Microsoft Akan Integrasikan Outlook.com ke Dalam Platform Office 365

Yahoo! Mail Versi Terbaru Siap Dicoba

Yahoo! akhirnya merilis tampilan Yahoo! Mail yang terbaru, dan mempersilahkan para pengguna Yahoo! Mail mencoba Yahoo! Mail Beta untuk mendapatkan berbagai pembaruan pada layanan mereka.

Seperti yang pernah dituliskan DailySocial, berita tentang perubahan layanan mail dari Yahoo! ini telah diumumkan bulan Sepetember yang lalu, sebagai bagian dari rencana Yahoo! untuk memperbaharui berbagai layanan mereka. Selain tampilan layanan mail yang baru, beberapa fitur serta fasilitas yang diberikan Yahoo! Mail Beta ini antara lain kecepatan, perlindungan dari spam, kapasitas tak terbatas serta akses dari perangkat bergerak.

Continue reading Yahoo! Mail Versi Terbaru Siap Dicoba