Tag Archives: lensa dslr

Lensa Sphere Pro Sulap Kamera DSLR Jadi Kamera 360 Derajat

Upaya menyederhanakan pembuatan video 360 terus dilakukan para inventor, dan sejauh ini progresnya cukup mulus. Metode rig (menyatukan beberapa kamera) mulai tergantikan oleh alternatif yang lebih sederhana seperti Ricoh Theta serta Samsung Gear 360, bahkan ada pula kamera 360 berwujud kacamata. Sayangnya, ranah ini masih sulit dijamah oleh kamera-kamera DSLR.

Kabar gembiranya, keterbatasan kamera digital single-lens reflex dalam menyajikan video dan foto 360 derajat akan segera sirna. Tim Sphere Optics menawarkan terobosan lewat produk bernama Sphere Pro, yaitu lensa yang mampu mengubah kamera DSLR standar menjadi kamera 360 derajat omnidirectional. Untuk sekarang, Sphere Pro boleh dibilang sebagai satu-satunya produk yang menyajikan solusi ringkas seperti ini.

Sphere Pro mempunyai wujud seperti vas bunga terbalik, berdiameter 150mm dan tinggi 189mm, memanfaatkan desain ala torus dengan bagian atas yang besar. Bobotnya cukup berat, yaitu 1,8-kilogram. Berdasarkan penjelasan developer, rancangan ini memungkinkan lensa menangkap momen di jarak pandang 360 derajat horisontal dan 180 derajat vertikal, sehingga kamera DLSR dapat mengabadikan foto dan video spherical tanpa bersandar pada software stitching.

Sphere Pro 1

Berkat setup tersebut, Sphere Pro tidak mempunyai titik buta serta tidak membutuhkan unit kamera kedua. Dan tentu saja tanpa mengandalkan sisi software, maka tidak ada efek artefak dari stitching. Premis ini memang membuat Sphere Pro terlihat sangat menarik, namun para pengguna setia DSLR akan langsung bertanya, apakah lensa unik ini kompatibel dengan kamera meraka?

Sphere Pro menyuguhkan tipe mount Nikon F, tapi juga bisa disambungkan ke berbagai format kamera, termasuk Canon, Sony, Panasonic, serta Red – secara teori semua jenis kamera berlensa detachable. Di dalam terdapat lensa fixed dengan aperture f/8.0 dan fokus optimal di 40-inci. Resolusi yang dihasilkan Sphere Pro sendiri bergantung dari ukuran sensor kamera, hasilnya direkam sebagai satu lingkaran di satu unit sensor.

Tim Sphere Optics belum menginformasikan berapa harga Sphere Pro. Untuk memilikinya, Anda terlebih dulu harus melakukan pemesanan (dengan mencantumkan data diri dan alamat). Sebagai alternatif, Anda juga bisa menyewa lensa tersebut, minimal selama tiga hari.

Menariknya, Sphere Pro bukanlah satu-satunya solusi pembuatan video 360 derajat dari Sphere Optics. Pendekatan serupa kabarnya akan turut dihadirkan di kamera action GoPro dan perangkat bergerak, masing- masing produk dinamai Sphere Go Pro dan Sphere for Mobile. Developer saat ini juga sedang mengembangkan aplikasi mobile companion.

Sumber: Sphere Optics.

Lensbaby Twist 60 Coba Populerkan Kembali Efek Khas dari Lensa Petzval

Produsen lensa inovatif asal AS, Lensbaby, kembali memperkenalkan sebuah produk unik untuk para penggemar fotografi. Dijuluki Twist 60, misinya adalah memopulerkan kembali efek khas milik lensa Petzval dari abad 19.

Lensa Petzval begitu dikenal karena efek bokeh-nya yang amat khas. Lewat Twist 60, Lensbaby pun berupaya menyuguhkan efek yang sama, dimana bokeh (biasan cahaya) pada foto akan tampak seperti berada di tengah-tengah suatu pusaran, namun di saat yang sama masih mempertahankan ketajaman pada titik fokusnya.

Contoh hasil foto menggunakan Lensbaby Twist 60
Contoh hasil foto menggunakan Lensbaby Twist 60 / Lensbaby

Sesuai namanya, lensa ini punya panjang fokal 60 mm, ideal untuk fotografi portrait, dengan aperture maksimum f/2.5. Biasan cahaya yang dihasilkan akan terlihat sangat indah berkat pemakaian 12 bilah aperture di dalamnya.

Ini sebenarnya bukan pertama kali suatu pabrikan modern berusaha memopulerkan kembali lensa Petzval. Sebelum ini, Lomography sudah lebih dulu menawarkan versinya lewat metode crowdfunding. Namun dalam kasus Lomography, mereka ingin menciptakan replika penerus lensa Petzval yang hampir identik, lengkap dengan bodi lensa yang terbuat dari kuningan, sehingga harganya pun melambung menjadi $600.

Contoh hasil foto menggunakan Lensbaby Twist 60
Contoh hasil foto menggunakan Lensbaby Twist 60 / Lensbaby

Tidak demikian untuk Lensbaby, mereka hanya ingin menyuguhkan efek yang sama dengan lensa Petzval, dalam bodi yang senada dengan gaya desain kamera DSLR atau mirrorless terkini. Alhasil, harganya pun jauh lebih terjangkau dibanding penawaran Lomography.

Lensbaby Twist 60 rencananya akan dipasarkan mulai 5 Mei mendatang seharga $280, atau $180 untuk komponen optiknya saja – dengan catatan Anda sudah punya Lensbaby Optic Swap System. Ia hadir dalam varian untuk jenis mount Canon EF, Nikon F dan Sony E.

Sumber: PetaPixel.