Tag Archives: lensa tambahan smartphone

Lemuro Kawinkan Desain ala Itali dan Teknik Presisi ala Jerman dalam Meracik Lensa untuk Smartphone

Pilihan lensa tambahan untuk smartphone ada banyak di pasaran, namun yang masuk kategori premium terbilang sedikit, semisal besutan Olloclip, Moment dan Zeiss. Dari ketiga brand itu, sejatinya cuma satu (Zeiss) yang punya pengalaman panjang di bidang pengembangan teknologi optik.

Namun Olloclip dan Moment sudah membuktikan bahwa startup pun juga bisa menelurkan lensa smartphone premium, dan itu sepertinya yang menjadi inspirasi bagi startup asal Jerman bernama Lemuro. Lewat Kickstarter, mereka memperkenalkan lineup lensa smartphone racikannya.

Pendekatan yang diambil Lemuro cukup unik, yakni mengawinkan desain elegan ala Itali dengan teknik pembuatan yang presisi ala Jerman. Hasilnya, lensa buatan Lemuro tak hanya manis di mata, tapi juga diyakini mampu menghasilkan foto yang berkualitas superior.

Lemuro Lens

Total ada empat jenis lensa yang ditawarkan: fisheye 8mm (238°), wide-angle 18mm (110°), macro 10x 25mm, dan tele 60mm (2x zoom) untuk mengambil foto portrait. Keempat lensa berbodi aluminium ini datang bersama casing kulit elegan yang dilengkapi dudukan lensa yang juga berbahan aluminium. Ini penting karena kalau sampai drat untuk memasangkan lensa rusak, sama saja lensanya sia-sia.

Untuk sekarang, kombinasi lensa dan casing ini baru kompatibel dengan iPhone 7, 7 Plus, 8, 8 Plus dan X. Lemuro sudah punya rencana untuk membuatkan versi tersendiri yang kompatibel dengan sejumlah smartphone Android populer, tapi itu baru akan menyusul dalam beberapa bulan mendatang.

Selama masa kampanyenya di Kickstarter masih berlangsung, starter kit Lemuro (case + 1 lensa) bisa dipesan seharga €75. Untuk paket kompletnya yang berisi empat lensa, para backer harus menyiapkan dana sebesar €225.

Sumber: DPReview.

Bukan Sembarang Lensa Tambahan, Fishball Siap Mengubah iPhone Menjadi Kamera 360 Derajat

Masih ingat dengan Insta360 Nano? Perangkat tersebut pada dasarnya adalah sebuah kamera 360 derajat yang bisa dipasangkan ke iPhone, dan sejauh ini terkesan sebagai salah satu cara paling praktis untuk mulai menangkap gambar dan video 360 derajat.

Namun rupanya masih ada cara yang lebih praktis lagi, yang tidak melibatkan satu pun komponen elektronik, sehingga pengguna tak perlu dipusingkan soal charging, memory card, dan lain sebagainya. Namanya Fishball, dan ia tidak lebih dari sekadar sepasang lensa fisheye yang bisa dijepitkan ke bagian atas iPhone, menutupi lensa bawaannya.

Apa yang ada di dalam Fishball murni merupakan komponen optik. Tidak ada baterai, tidak ada slot microSD, tidak ada Bluetooth. Cukup jepitkan ke iPhone, lalu mulailah mengambil gambar atau video 360 derajat. Satu syarat lain yang harus dipenuhi adalah, gunakan aplikasi pendampingnya, yang bertugas menjalankan proses stitching gambar secara otomatis.

Fishball

Tentu saja, resolusi foto atau video yang dihasilkan bergantung pada model iPhone yang digunakan. Fishball sendiri kompatibel dengan iPhone 7, 7 Plus, 8, 8 Plus dan bahkan iPhone X. Dimensinya sangat mungil, hanya 4,4 x 3,6 x 3,4 cm, dengan bobot tak lebih dari 30 gram.

Hal lain yang membuat konsep lensa smartphone 360 derajat ini terdengar lebih menarik ketimbang produk macam Insta360 Nano adalah harganya. Fishball saat ini sedang ditawarkan melalui situs crowdfunding Indiegogo seharga $49 saja. Kendati demikian, harga retail-nya diestimasikan berkisar $127.

RevolCam Mengemas Tiga Lensa Tambahan Smartphone dalam Satu Kemasan Unik

Dunia tidak kekurangan lensa tambahan untuk smartphone. Masing-masing tentunya menawarkan kelebihan dan kekurangannya tersendiri, dengan mekanisme pemasangan yang beragam. Namun kalau Anda mengincar keseimbangan antara kepraktisan, portabilitas dan fleksibilitas, perangkat bernama RevolCam berikut layak mendapat perhatian khusus.

Keunggulan utama RevolCam terletak pada desainnya. Kalau sistem lensa tambahan lain umumnya terdiri dari dua atau tiga lensa terpisah, RevolCam mengemas tiga lensa (wide-angle, fisheye dan macro) menjadi satu agar pengguna tidak perlu repot-repot melepas-pasang untuk berganti lensa.

Trio lensa tersebut membentuk desain segitiga, dan untuk mengganti lensa, pengguna hanya perlu memutarnya. Nama RevolCam sendiri datang dari mekanisme unik yang terinspirasi oleh pistol berjenis revolver.

RevolCam

Di atas ketiga lensa itu, terdapat sekumpulan lampu LED yang dapat diatur tingkat kecerahannya hanya dengan, sekali lagi, memutarnya. Istimewanya, unit LED ini dapat dilepas dan ditempelkan ke permukaan logam berkat lapisan magnet. Lebih istimewa lagi, di balik LED tersebut bernaung sebuah cermin untuk selfie menggunakan kamera belakang.

Semuanya dikemas dalam wujud ringkas yang mudah sekali dipasangkan ke smartphone. Karena menganut sistem penjepit standar, RevolCam kompatibel dengan banyak smartphone sekaligus, termasuk kamera depannya. Kekurangannya, bagian layar bakal sedikit tertutupi, tapi toh bukan masalah besar selama framing masih bisa dilakukan dengan leluasa.

RevolCam

Tanpa Bluetooth maupun aplikasi pendamping, RevolCam merupakan solusi lensa tambahan yang amat praktis. Satu-satunya komponen yang perlu di-charge baterainya adalah unit LED-nya, yang bisa dilepas lalu ditancapi kabel micro USB.

RevolCam dikembangkan oleh startup asal Hong Kong bernama ShiftCam yang sebelumnya sudah sukses mengembangkan produk serupa. Konsumen yang tertarik dapat memesannya lewat situs crowdfunding Kickstarter seharga $29 saja, lebih murah $20 dari estimasi harga retail-nya.

Lensa Oowa untuk iPhone Siap Hasilkan Gambar yang Tajam dari Ujung ke Ujung

Dipelopori oleh Olloclip, lensa tambahan kini sudah menjadi aksesori yang umum buat mayoritas pengguna smartphone. Namun menurut sebuah startup asal California, lensa smartphone buatan mereka adalah yang terbaik soal kualitas gambar.

Klaim ini memang terdengar ambisius, akan tetapi mereka tentunya tidak mau asal sesumbar begitu saja. Bernama Oowa, kelebihannya ada pada desain optik non-konvensional yang diyakini sangat optimal untuk sensor berukuran kecil milik smartphone.

Dua model lensa tambahan Oowa: wide angle dan telephoto / Oowa
Dua model lensa tambahan Oowa: wide angle dan telephoto / Oowa

Oowa sejauh ini terdiri dari dua model: wide angle 110 derajat dan telephoto 2,5x. Keduanya sama-sama unggul soal ketajaman gambar, tidak cuma di bagian tengah saja tetapi juga sampai ke ujung-ujung. Hal ini bertolak belakang dengan lensa smartphone merek lain, dimana hasil fotonya umumnya hanya tajam di bagian tengah saja.

Setajam apa memangnya? Berikut ini beberapa contoh hasil jepretan Oowa.

Contoh hasil foto lensa Oowa / Oowa
Contoh hasil foto lensa Oowa / Oowa
Contoh hasil foto lensa Oowa / Oowa
Contoh hasil foto lensa Oowa / Oowa
Contoh hasil foto lensa Oowa / Oowa
Contoh hasil foto lensa Oowa / Oowa

Selain tajam dari ujung ke ujung, lensa Oowa juga punya distorsi yang sangat minimal. Oowa juga tidak mengenal istilah chromatic aberration maupun vignetting – dua-duanya merupakan ‘penyakit’ umum lensa kamera yang punya rancangan optik kurang optimal.

Oowa kompatibel dengan iPhone 6, 6S, 6 Plus dan 6S Plus. Ia datang bersama casing khusus yang memiliki dudukan lensa di bagian kameranya. Untuk memasang lensa, pengguna hanya perlu menyelipkan dan memutarnya hingga terdengar bunyi klik.

Oowa saat ini dipasarkan lewat situs crowdfunding Kickstarter seharga $120, sudah termasuk lensa wide angle, lensa telephoto dan casing.