Tag Archives: Logitech Z606 5.1 Surround Sound with Bluetooth

Speaker Logitech Z606 5.1 Usung Cara ‘Tradisional’ Untuk Sajikan Audio Berkualitas

Demi memuluskan langkah sebagai penyedia periferal PC terlengkap, Logitech tak jarang melakukan pengambilalihan strategis. Di ranah audio, beberapa nama telah mereka akuisisi sejak lebih dari satu dekade silam: Ultimate Ears, Jaybird, Astro Gaming, lalu Anda mungkin juga sudah mendengar kabar soal rencana mereka membeli Blue Microphones. Kini, Logitech menjadi salah satu brand yang dipertimbangkan di segmen penyajian suara.

Minggu ini, sang perusahaan asal Swiss itu meluncurkan anggota baru keluarga speaker-nya. Dinamai Z606 5.1, Logitech mempersiapkannya sebagai sistem audio serbabisa dengan penyajian tradisional, menjanjikan output suara berkualitas tinggi yang dipadu luasnya konektivitas. Z606 mempersilakan Anda menikmati audio dari berbagai sumber, baik itu smartphone, televisi, hingga komputer via sambungan Bluetooth, kabel bercolokan 3,5mm ataupun RCA.

Logitech Z606 5.1 Surround Sound with Bluetooth. 3

Sesuai namanya, Z606 terdiri dari lima speaker dan satu unit subwoofer. Mereka semua dibekali kabel super-panjang (6,2-meter) demi memudahkan kita menempatkannya di penjuru ruang – misalnya: tiga speaker sejajar dengan televisi dan dua lagi diposisikan di masing-masing ujung sofa. Anda sama sekali tidak perlu mengubah letak perabotan rumah. Proses pemasangannya sederhana dan pengendaliannya juga sangat mudah, bisa Anda lakukan langsung via control panel di unit subwoofer atau lewat remote.

Logitech Z606 5.1 Surround Sound with Bluetooth. 1

Tentu saja Anda tidak perlu mengutak-atik panel kendali tiap kali ingin melakukan pengaturan. Unit remote tersambung ke Z606 secara nirkabel dengan jarak maksimal 10 meter. Anda tetap bisa menaik-turunkan volume atau mengganti lagu ketika berada di ruangan lain. Pastikan saja Anda tidak sembarangan menaruh remote sehingga susah dicari.

Logitech Z606 5.1 Surround Sound with Bluetooth. 2

‘Logitech Z606 5.1 Surround Sound with Bluetooth’ kabarnya mampu menghidangkan audio berkekuatan 160-Watt dan ditopang oleh driver 5,25-inci di dalam subwoofer. Kombinasi dari semua itu memungkinkannya menyuguhkan nada-nada tinggi yang jernih serta bass yang dalam dan bertenaga apapun sumbernya, serta memastikan audio tersaji merata ke segala penjuru ruang. Dengan begini, Z606 siap menjadi solusi atas segala kebutuhan Anda: untuk mendengarkan musik, pelengkap saat menonton film, hingga pendamping ketika bermain game.

Selain menawarkan kesederhanaan setup serta fleksibiltas penggunaan, harga juga menjadi aspek andalan Logitech di Z606 5.1. Satu set speaker ini dijajakan seharga hanya Rp 1,5 juta. Produk ini telah mulai dipasarkan secara serempak di beberapa negara pada bulan Februari 2019, termasuk Indonesia. Di sini, Anda dapat memesannya via JD.id.

Sumber: Logitech.