Tag Archives: MelOn

Dampak Akuisisi MelOn untuk Bisnis Kakao di Indonesia

Kakao hari ini mengumumkan niatnya mengakuisisi 76.4% saham Loen Entertainment senilai sekitar $1.54 miliar (lebih dari Rp 21 triliun). Loen Entertainment adalah pemilik platform layanan musik MelOn yang memiliki kerja sama erat di Indonesia dengan Grup Telkom. Bagaimana nasib kemitraan MelOn dan Grup Telkom pasca akuisisi ini?

Dalam setahun terakhir, ada dua akuisisi high profile yang dilakukan Kakao. Pertama terhadap media sosial privat Path yang didirikan oleh Dave Morin dan kedua terhadap MelOn ini. Benang merah yang menarik adalah keduanya memiliki basis massa yang signifikan di Indonesia.

Sinergi layanan konten musik dan media sosial atau messaging bukanlah yang pertama di kawasan ini. Sebelumnya LINE sudah mengakuisisi MixRadio dari Microsoft.

MelOn dan Langit Musik, meskipun secara nama tidak setenar Apple Music atau Spotify, sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia karena solusinya menggandeng dua penyedia layanan telekomunikasi terbesar, Telkom dan Telkomsel.

Dalam survei yang kami lakukan bersama JakPat, MelOn dan Langit Musik menduduki posisi kedua dan ketiga untuk urusan layanan streaming musik terpopuler di Indonesia setelah Google Play Musik

jakpat_streamingmusik_3

Meskipun kami perkirakan kemitraan MelOn dan Grup Telkom tidak akan serta merta berubah akibat langkah akuisisi ini, menarik ditilik bagaimana Kakao mengutilisasi MelOn untuk memperkuat basis penggunanya di Indonesia.

Sebelumnya kami sudah memberitakan bahwa Kakao bakal fokus ke Path tahun ini dan secara berangsur mengurangi dukungannya untuk KakaoTalk yang tak mampu bersaing dengan aplikasi sejenis. Mereka juga bakal mengimplementasi bank berbasis Internet yang dibawa melalui Path.

Dengan semua layanan Kakao di Indonesia dipusatkan mendukung Path, seharusnya bisa ditebak kemungkinan kolaborasi antara MelOn dan Path, misalnya tautan pengunduhan atau streaming konten MelOn langsung di dalam Path atau sharing status lagu yang sedang diputar di MelOn ke Path.

Kakao, dalam artikel di TechCrunch, mengkonfirmasi rencana untuk mendukung layanan di pasar internasional, mengisyaratkan bahwa sinergi akan dilakukan untuk sejumlah pasar penting dan Indonesia sudah ditegaskan sebagai pasar paling penting kedua bagi Kakao, setelah negara asalnya.

CEO Kakao Jimmy Rim dalam pernyataannya mengatakan, “Dengan mengkombinasikan berbagai platform dan layanan konten milik Kakao dan layanan konten musik milik Loen, kami mengekspektasikan sinergi yang luar biasa yang dapat membangun landasan yang kuat untuk ekspansi global.”

Survey: Most Indonesians Won’t Pay for Paid Music Streaming Services

The music industry indeed has changed, from vinyl record to internet-based music streaming. After the era of iTunes, the latter seems to be more common to the public. DailySocial and JakPat conducted a survey towards 1003 respondents to learn about their adaptation to the latest innovation of music industry. Continue reading Survey: Most Indonesians Won’t Pay for Paid Music Streaming Services

Survei: Mayoritas Responden Tegaskan Tidak Berminat Berlangganan Streaming Musik Berbayar

Survei menegaskan mayoritas responden tidak berminat berlangganan paket streaming musik berbayar / Shutterstock

Dunia telah berubah. Dari piringan hitam, kaset, CD, hingga sekarang layanan musik berbasis Internet. Setelah masa iTunes, kini layanan streaming musik menjadi norma baru dalam menikmati lagu-lagu terbaru. DailySocial dan JakPat melakukan survei terhadap 1003 responden untuk mengetahui bagaimana adopsinya terhadap layanan streaming musik yang ada sekarang.

Continue reading Survei: Mayoritas Responden Tegaskan Tidak Berminat Berlangganan Streaming Musik Berbayar

Berkaraoke Ria Dengan Aplikasi Langit Musik Karaoke Dari MelOn

shutterstock_175072325

Setelah hadir dengan aplikasi Langit Musik yang merupakan aplikasi streaming musik, kini Melon memperkenalkan versi Karaoke dari Langit Musik. Langit Musik Karaoke adalah aplikasi yang memiliki fitur karaoke untuk perangkat mobile dengan menampilkan video dan liriknya dari sebuah lagu disertai minus one vocal (tanpa vokal) dari lagu tersebut agar pengguna dapat berkaraoke ria hanya melalui perangkat mobile mereka. Aplikasi ini sudah dapat diunduh secara gratis pada perangkat Android dengan sistem operasi 2.3 ke atas di Google Play dan hanya bisa digunakan oleh pelanggan Telkomsel.

Continue reading Berkaraoke Ria Dengan Aplikasi Langit Musik Karaoke Dari MelOn

Survei Jana: Soundcloud Adalah Aplikasi Musik Paling Populer di Indonesia

Jana melakukan survei terhadap 700 orang di empat negara berkembang di Asia, yaitu India, Indonesia, Filipina, dan Vietnam, tentang kebiasaan mendengarkan musik. Di Indonesia, 90% responden menggunakan aplikasi di smartphone untuk mendengarkan musik dengan 31% ternyata menggunakan Soundcloud sebagai aplikasi pilihannya. Berikutnya menyusul MelOn dan Shazam, masing-masing dengan 21% dan 12%. Tidak ada aplikasi streaming musik populer, seperti Deezer, yang masuk ke dalam daftar ini.

Continue reading Survei Jana: Soundcloud Adalah Aplikasi Musik Paling Populer di Indonesia

Portal Hiburan Digital UZone Kini Hadir Dalam Versi Aplikasi Mobile

Belum lama hadir sebagai portal hiburan digital bentukan Telkom, UZone baru saja meluncurkan aplikasi mobile. Langkah UZone dalam menghadirkan aplikasi ini mampu meringkaskan konten yang tersedia di dalam versi desktop ke dalam perangkat mobile yang jauh lebih ringkas dan dapat diakses kapanpun. Walau masih dalam tahap beta, aplikasi ini cukup layak untuk dicoba. Continue reading Portal Hiburan Digital UZone Kini Hadir Dalam Versi Aplikasi Mobile

LangitMusik dan MelOn Indonesia Hadirkan Aplikasi di Platform iOS

Setelah hadir di sejumlah platform smartphone lain, aplikasi LangitMusik dan MelOn Indonesia hadir untuk platform iOS dan bisa diunduh secara bebas di iTunes. Saat ini disebutkan melalui IndoTelko bahwa kedua aplikasi tersebut menyediakan sekitar satu juta lagu yang bisa diunduh secara legal. Bedanya LangitMusik hanya bisa digunakan oleh pengguna Telkomsel, sementara MelOn Indonesia yang juga merupakan anak perusahaan Grup Telkom bisa dimanfaatkan oleh konsumen umum.

Continue reading LangitMusik dan MelOn Indonesia Hadirkan Aplikasi di Platform iOS

Layanan One Stop Digital Shopping Rasa Lokal Dengan UZone

Layanan one stop shopping memang sejatinya digemari oleh banyak konsumen di seluruh dunia termasuk Indonesia. Namun, layanan one stop shopping yang identik dengan lokasi pusat perbelanjaan seperti mall, plaza, dan lain sebagainya kini juga hadir dalam bentuk digital atau bisa disebut juga sebagai toko digital. Setidaknya itulah yang mungkin bisa Anda temukan dalam UZone, sebuah toko digital terbaru besutan Telkom Indonesia. Seperti apa layanan yang ditawarkan oleh UZone?
Continue reading Layanan One Stop Digital Shopping Rasa Lokal Dengan UZone