Tag Archives: Mi 5

Inilah Foto Hasil Jepretan Smartphone Xiaomi Mi 5

Di tengah hingar-bingar sejumlah rumor yang bermunculan terkait kehadiran smartphone teranyar besutan Samsung (Galaxy S7 edge) dan Apple (iPhone 7), diam-diam kabar baru dari pabrikan smartphone asal Tiongkok, Xiaomi menyelinap kembali dan akan mencuri perhatian Anda.

Sejumlah rumor mengenai kehadiran smartphone jagoan baru besutan Xiaomi ini memang telah lama beredar, dari rumor tersebut disebutkan bahwa smartphone Mi 5 akan mengusung spesifikasi lebih mumpuni seperti akan diotaki dengan prosesor quad-core Snapdragon 820 besutan Qualcomm dengan kemampuan layar yang mampu menampilkan resolulsi lebih tinggi.

Satu hal yang menurut kami menarik, kabarnya pihak Xiaomi tidak hanya akan menelurkan satu varian saja, namun ada empat varian smartphone Mi 5 yang telah disiapkan untuk diperkenalkan ke publik pada tanggal 24 Februari nanti.

Melengkapi kabar yang suda beredar, bmuncul foto yang dipercaya merupakan hasil jepretan dari kamera yang ada pada smartphone Xiaomi Mi 5.

Dua buah foto yang diunggah Lin Bin (Presiden sekaligus Co-Founder dari Xiaomi) di akun Weibo miliknya telah menampilkan betapa stabilnya fitur optical image stabilization (OIS) yang dimiliki oleh kamera pada smartphone Mi 5 tersebut.

Foto tersebut menampilkan seekor burung yang tengah terbang dipinggiran pantai, dimana gambar burung dan objek lain dipantai tersebut terlihat sangat jelas dan tajam tanpa adanya efek blur seperti yang biasa dihasilkan oleh kamera smartphone saat mengambil objek bergerak. Hal ini bisa menggambarkan bahwa komponen kamera yang disematkan pada smartphone ini cukup baik hingga bisa menghasilkan gambar yang akurat dan tajam.

Dari rumor sebelumnya memang dikatakan bahwa smartphone Xiaomi Mi 5 akan mengusung kamera utama berkemampuan 16 megapiksel dengan fitur OIS, laser autofocus serta dukungan dua buah lampu kilat LED yang menempel pada bagian belakang smartphone tersebut.

Seperti yang kami kutip dari situs GSMArena, bocoran spesifikasi yang dirilis oleh GFXBench menyebutkan bahwa smartphone Xiaomi Mi 5 akan memiliki layar berukuran 5,7 inci, diotaki dengan prosesor Snapdragon 820 SoC yang didukung dengan RAM sebesar 3GB ditambah kapasitas penyimpanan internal sebesar 64GB.

Namun ada pula kabar yang menyebutkan bahwa smartphone ini akan memiliki varian RAM sebesar 4GB dengan opsi kapasitas penyimpanan internal yang bervariasi antara 16GB, 32GB dan 128GB.

Di tengah hadirnya sejumlah rumor mejelang dirilisnya smartphone flagship teranyar besutan Xiaomi ini, kemunculan bocoran foto di atas seolah-olah maumenjawab sebagian pertanyaan kita mengenai kemampuan kamera yang akan diusung  Xiaomi Mi 5. Bagaimana menurut pembaca? Apakah sudah tidak sabar untuk menanti kehadiran versi baru Mi?

Sumber: GSMArena | Gambar Header: Ilustrasi Xiaomi Mi 4

Xiaomi Mi 5 Juga Bakal Disandingkan dengan Windows 10 Mobile?

Tak diragukan lagi Xiaomi bakal punya kejutan besar di tahun 2016 ini. Seperti yang sudah dikonfirmasi secara resmi oleh sang vendor, bahwa di tanggal 24 nanti mereka bakal menyingkap flagship terbarunya, Mi 5. Sampai hari itu tiba, kita hanya bisa meraba-raba seperti apa spesifikasi lengkapnya. Tetapi baru-baru ini muncul selentingan kabar yang mengatakan bahwa Xiaomi Mi 5 tidak cuma hadir dengan polesan tatap muka Android tapi juga OS Windows 10 Mobile.

Rumor ini pertama kali dihembuskan oleh Anzhuo via WMPoweruser, yang melaporkan bahwa Xiaomi Mi 5 varian Windows 10 bakal mempunyai spesifikasi yang sama dengan varian Android. Pihak Xiaomi sendiri belum memberikan konfirmasi soal kabar ini, namun sejatinya Windows 10 bukanlah hal baru bagi Xiaomi. Sebelum ini Xiaomi pun sudah menjalin kerjasama dengan raksasa Redmond guna membesut ROM Windows 10 Mobile untuk flagship lainnya, Mi 4 dan juga Mi Pad 2 yang berjalan dengan Windows 10.

Xiaomi sendiri sudah menjadwalkan event resmi perkenalan perangkat barunya pada 24 Februari mendatang. Mereka pun diyakini akan meramaikan ajang MWC 2015 yang dimulai di waktu berdekatan. Sejauh ini, Xiaomi Mi 5 dipercaya akan mengadopsi smartphone terbaru Qualcomm, yakni Snapdragon 820.

Sementara jika berkaca pada bocoran spesifikasinya, Mi 5 mungkin saja akan menggunakan layar 5,2 inci dengan resolusi FHD atau bisa saja QHD. Jeroannya tersedia dalam beberapa pilihan, mulai dari 3GB dengan memori 32GB hingga RAM 4GB dengan memori 64GB. Sejumlah pihak bahkan percaya Mi 5 juga akan menawarkan fitur seperti 3D Touch kepunyaan Apple.

Sumber berita WMpoweruser dan gambar header ilustrasi Mi 4.

Xiaomi Mi 5 Diungkap di 24 Februari

Bukan rahasia lagi bahwa Xiaomi berencana merilis flaghsip terbarunya, Mi 5 di bulan Februari, tapi di tanggal berapa masih belum diketahui. Namun ternyata Xiaomi tak mampu menahan diri lebih lama, sebab akhir pekan lalu perusahaan yang bermarkas di Tiongkok itu secara resmi membeberkan bocoran bahwa Mi 5 akan secara resmi diperkenalkan ke publik pada tanggal 24 Februari mendatang.

Konfirmasi hari jadi Mi 5 ini datang dari co-founder perusahaan, Liwan Jiang melalui akun jejaring sosial lokal Tiongkok, Weibo. Dalam postingannya, Jiang mengungkapkan bahwa Xiaomi bakal menggelar Spring Conference pada tanggal 24 februari 2016, walaupun di sana ia tak menyinggung sedikitpun soal Mi 5. Rincian apa saja yang akan diungkap di event tersebut akan diinformasikan pada 26 Januari.

xiaomi mi5_date

Bocoran lainnya mengindikasikan bahwa di hari tersebut Xiaomi berpotensi bakal mengungkap lebih dari satu perangkat. Pasalnya durasi acara tersebut dikabarkan berkisar 2 jam lebih, kendati perangkat apa saja yang akan diungkap masih menjadi misteri.

Apabila tanggal bocoran ini terbukti benar, artinya Mi 5 hadir 1,5 tahun setelah pendahulunya, Mi 4 yang dinilai sangat lambat ketimbang biasanya. Namun keterlambatan ini bukanlah tanpa alasan. Banyak pihak menduga Xiaomi sengaja menunda pengembangan flagshipnya untuk menunggu chipset terbaru Qualcomm, yakni Snapdragon 820. Sepertinya, Xiaomi tak mau menggunakan Snapdragon 810 yang memang mendapat raport merah dari sejumlah vendor. Kita tahu chipset ini dituding membuat perangkat lebih panas dari biasanya yang berbuntut pada penurunan performa.

Sementara terkait spesifikasinya, Mi 5 diyakini bakal tampil dalam balutan layar 5,2 inci yang memiliki resolusi QHD (2560 x 1440 piksel), kamera 16MP dan 8MP di bagian depan. Jeroannya diduga dihuni oleh Snapdragon 820, RAM 4GB dan baterai 3.600mAh.

Sumber berita Softpedia dan gambar header ilustrasi Xiamoi Mi 4.

Xiaomi Akan Rilis Perangkat Baru pada 16 Juli, Apa Saja?

Vendor perangkat asal Tiongkok, Xiaomi baru saja mem-posting beberapa buah teaser yang tidak menggambarkan banyak tapi cukup untuk mulai memicu spekulasi akan adanya perangkat baru yang paling ditunggu, yakni smartphone unggulannya, Mi 5. Tapi ada juga spekulasi tentang perangkat televisi.

Continue reading Xiaomi Akan Rilis Perangkat Baru pada 16 Juli, Apa Saja?

Rumor Yakini Xiaomi Mi 5 Akan Meluncur di Bulan November

Sejak beberapa bulan lalu, Xiaomi Mi 5 telah ramai dibicarakan. Banyak pihak percaya ponsel penerus Mi 4 ini akan menggunakan Snapdragon 820, chipset baru yang bahkan belum diumumkan oleh Qualcomm. Di lain waktu, ponsel juga diyakini punya saudara kembar berlayar lebar yang diberi embel-embel “Plus”.

Continue reading Rumor Yakini Xiaomi Mi 5 Akan Meluncur di Bulan November

Berbekal Snapdragon 820, Xiaomi Mi 5 Didampingi Varian “Plus” Berlayar Lebar?

Bukan Xiaomi namanya jika tidak mampu membuat gebrakan. Hampir sebagian besar perangkat keluaran Xiaomi sukses di pasar lokal dan global. Salah satu model smartphone yang sukses di pasaran adalah Mi 4 yang dilepas Juli 2014 lalu.

Continue reading Berbekal Snapdragon 820, Xiaomi Mi 5 Didampingi Varian “Plus” Berlayar Lebar?