Tag Archives: Mi 5s plus

Debut Xiaomi Mi 5s Diyakini Bakal Ditemani Varian yang Lebih Gahar

Dalam beberapa minggu terakhir kita banyak mendapati headline yang menyinggung soal kehadiran perangkat flagship terbaru Xiaomi. Yang pertama, kita mendengar kabar soal rencana kehadiran Mi Note 2, kemudian disusul oleh Mi 5s yang juga punya spesifikasi tak kalah wah. Dan sekarang, muncul kembali sebuah rumor perangkat Xiaomi lainnya yang lebih besar dan lebih greget bernama Xiaomi Mi 5s Plus.

Keunggulan varian Plus ketimbang Mi 5s standar terletak pada komponen layar yang selebar 5,7 inci berbanding 5.15 inci di Mi 5s. Komponen ini juga diyakini bakal membawa teknologi yang dipopulerkan oleh iPhone, 3D Touch yang bakal mengubah cara berinteraksi pengguna dengan perangkat. Yang menarik, Xiaomi tampaknya juga bakal memulai debut teknologi pemindai sidik jari ultrasonic Sense ID buatan Qualcomm.

Sementara di dalam, ia sangat mungkin akan dihuni oleh Snapdragon 821 dengan peningkatan pada bagian RAM. Jika Mi 5s diduga menggunakan RAM 4GB, Mi 5s Plus diyakini menawarkan kapasitas 2x lebih lega. Begitu pula di bagian penyimpanan internalnya, meski sampai kini detail soal ini masih belum terendus.

Sebagai info tambahan, baru-baru ini muncul foto bagian belakang perangkat Xiaomi yang diduga adalah foto panel Mi 5s. Di gambar ini, lensa kamera terlihat berada di bagian tengah, bukan di kiri atas seperti yang ada di smartphone Xiaomi Mi 5. Sayang, foto ini tampaknya diabadikan dengan kamera berkualitas kurang baik sehingga diragukan keasliannya.

mi-5s-image

Xiaomi Mi 5s diprediksi bakal diumumkan pada tanggal 27 September mendatang. Jika Mi 5s Plus memang benar adanya, kemungkinan besar ia juga akan diperkenalkan di hari yang sama.

Sumber berita Gizmochina dan gambar header ilustrasi Mi 5.