Tag Archives: microsoft lumia

Lumia 650 Bakal Jadi Smartphone Lumia Terakhir Yang Dirilis Microsoft?

Rumor mengenai keberadaan smartphone Lumia 650 telah menyeruak sejak beberapa bulan lalu, walaupun ditargetkan untuk menyasar segmen kelas menengah namun kabarnya smartphone ini akan hadir dengan desain yang menawan dan berkelas berkat hadirnya material body berbahan metal.

Continue reading Lumia 650 Bakal Jadi Smartphone Lumia Terakhir Yang Dirilis Microsoft?

Hands-on Perangkat Microsoft Lumia 950

Perangkat Lumia sudah cukup lama menarik minat saya, karena memang mereka terkenal beda dibandingkan iOS dan Android. Menjadi beda bisa jadi keharusan untuk perangkat ini karena kalau tidak ada pembeda tak akan memberi keunikan tersendiri. Jadi ketika saya mendapatkan undangan dari Microsoft untuk mencoba Lumia 950, saya langsung setuju.

Kesan pertama saya atas perangkat Lumia 950 ini adalah sangat ringan untuk telepon genggam dengan layar berukuran 5.2 inci. Bahan utamanya plastik, tapi terlihat cukup premium.

Lumia 950 warna putih yang saya coba mengingatkan saya terhadap perangat Xiaomi Mi4i. Bagian belakang terdapat lensa kamera yang desainnya agak keluar dan disebelahnya terdapat triple color LED Flash, ini keren tapi kita bahas nanti. Tombol fisik ada di sisi kanan semua, dari tombol power, volume dan tombol khusus kamera. Saya lebih suka bila tombolnya sebagian ada di kiri, tapi itu tidak terlalu masalah.

lumia 950

Ok, kembali ke kamera. Microsoft menambahkan banyak fitur untuk bagian ini mulai dari efek bokeh, slow motion dan dengan spesifikasi kamera 20MP, pastinya kita bisa mengambil foto yang bagus. Tapi yang paling menarik buat saya adalah fitur mengubah intensitas flash SETELAH kamu mengambil foto. Yep, setelah.

Jadi Anda bisa membuat kameranya mengambil 2 gambar sekaligus, dengan dan tanpa flash. Setelah Anda mengambil foto, Anda bisa menentukan apakah Anda membutuhkan cahaya lebih, atau tetap ingin dengan cahaya yang ada. Ok ini videonya biar lebih jelas.

This is wicked, #lumia950 bisa sekaligus moto with and without flash dan bisa edit in between.

Video kiriman rajasa (@rajasa) pada

Fitur yang paling mencuri perhatian adalah kemampuan Lumia 950 yang bisa dijadikan workstation. Jadi PC!

Dengan menggunakan Display Dock (terjual terpisah sayangnya), Anda bisa mencolok Lumia 950 ke monitor, tambahkan keyboard dan mouse dan BOOM! Jadi workstation. Menonton YouTube dan Netflix akan jadi lebih menarik di layar yang lebih besar. Bisa menggunakan kabel HDMI atau jika mau tanpa kabel, Anda bisa memancarkan layar dengan protokol miracast. Fitur ini membutuhkan SmartTV atau Dongle yang mendukung Miracast.

Fitur lain yang menarik adalah Anda bisa membuka (unlock) Lumia 950 dengan tatapan mata. Yang lain bisa dibuka dengan kode atau sidik jari, Lumia 950 bisa mengenali mata Anda dan langsung membuka kuncinya.

Sedangkan yang kurang dari Lumia 950 bagi saya adalah aplikasi Windows 10 yang bisa digunakan di mobile dan desktop (Universal Application) sayangnya masih sedikit. Meski demikian, perangkat Lumia 950 ini memang cukup untuk membuat dan mengubah dokumen Microsoft Office, mengecek email, dan menonton YouTube dan video lainnya.

Microsoft membuka pre-order (www.microsoft.com/preorderlumia950‎) mulai tanggal 27 November 2015 seharga IDR 8,999,000. Keyboard Bluetooth yang bisa dilipat serta Display Dock bisa didapatkan gratis dalam pre-order ini.

Tulisan ini pertama kali dimuat di blog Aria. Dipublikasi ulang dengan seizin penulis. 

Titanium Mach Two

Foto dan Spesifikasi Smartphone Lumia Terbaru Berbedar di Internet

Beberapa hari lagi sebelum acara Microsoft, ternyata kita mendapatkan informasi menarik terkait perangkat terbaru yang dikabarkan tengah disiapkan oleh Microsoft. Apalagi kalau bukan Lumia 950 dan 950 XL.

Microsoft sendiri tengah bersiap untuk menggelar acara yang akan diadakan pada tanggal 6 Oktober mendatang. Dari rumor yang beredar sebelumnya, pada acara tersebut perusahaan software raksasa yang berbasis di Redmond, AS itu akan memperkenalkan sejumlah produk baru mereka ke publik.

Continue reading Foto dan Spesifikasi Smartphone Lumia Terbaru Berbedar di Internet

Rumor Klaim Microsoft Sedang Siapkan 6 Smartphone Baru

Dalam beberapa bulan terakhir Microsoft santer dikabarkan sedang menggodok dua smartphone unggulan baru. Kedua smartphone tersebut adalah Lumia 940 dan Lumia 940 XL yang akan memiliki ukuran layar berbeda. Tapi, kabar terbaru mengatakan sebaliknya. Bukan dua tapi ada enam varian smartphone baru.

Continue reading Rumor Klaim Microsoft Sedang Siapkan 6 Smartphone Baru

Tandai Peluncuran Windows 10, Microsoft Akan Rilis Dua Smartphone Lumia Kelas Atas?

Kendati sedang disibukkan dengan persiapan mematangkan OS Windows 10, Microsoft sepertinya tetap menyempatkan diri untuk menggodok perangkat smartphone seri Lumia terbaru. Dimana menurut rumor raksasa Redmond sedang mempersiapkan dua smartphone high end yang dijadwalkan melenggang di tahun ini juga.

Continue reading Tandai Peluncuran Windows 10, Microsoft Akan Rilis Dua Smartphone Lumia Kelas Atas?

Microsoft Perkenalkan Lumia 540, Smartphone 5 Inci Dual SIM Seharga 2 Jutaan

Mempersiapkan kehadiran Windows 10 secara resmi yang waktunya semakin dekat tampaknya tidak menghentikan pergerakan Microsoft di segmen hardware. Kembali menyasar kelas menengah ke bawah, Microsoft meluncurkan smartphone Lumia 540. Continue reading Microsoft Perkenalkan Lumia 540, Smartphone 5 Inci Dual SIM Seharga 2 Jutaan

Lebih Dari 90% Pengguna Sudah Memakai Windows Phone 8.x

Menjelang peluncuruan Windows 10, Microsoft beberapa kali sudah meluncurkan perangkat terbaru yang masih menggunakan Windows Phone 8.1 namun sudah siap untuk di-upgrade ke Windows 10. Beberapa perangkat seperti Lumia 430, Lumia 435, Lumia 532  dan Lumia 640 bahkan sudah bisa didapatkan di Indonesia.

Continue reading Lebih Dari 90% Pengguna Sudah Memakai Windows Phone 8.x

Windows Phone 8.1 Update 2 Mengubah Tampilan Settings dan Menambahkan Fungsi Search

Selagi menanti kehadiran Windows 10, pengguna handset Windows Phone akan terlebih dulu dijatahi update terbaru Windows Phone 8.1. Hal ini tidak mengejutkan mengingat Microsoft baru saja memperkenalkan duo Lumia baru di hadapan para pengunjung MWC 2015 di Barcelona beberapa hari kemarin. Continue reading Windows Phone 8.1 Update 2 Mengubah Tampilan Settings dan Menambahkan Fungsi Search

Microsoft Rilis Duo Smartphone Terjangkau, Lumia 640 dan Lumia 640 XL

Lini smartphone Lumia yang ‘diwariskan’ Nokia kepada Microsoft menawarkan opsi yang beragam bagi para konsumen dari berbagai segmen, mulai dari segmen premium sampai segmen entry level. Dalam ajang MWC 2015, Microsoft menghadirkan duo smartphone baru untuk kelas menengah ke bawah, yakni Lumia 640 dan Lumia 640 XL. Continue reading Microsoft Rilis Duo Smartphone Terjangkau, Lumia 640 dan Lumia 640 XL

Microsoft Gulirkan Update Terbaru Lumia Denim, Ini Fitur-Fitur Tambahannya

Bagi sobat yang menggunakan perangkat Lumia, kabar gembira baru saja datang dari Microsoft yang memastikan bahwa dalam waktu dekat mereka akan menggulirkan update terbaru Lumia Denim secara luas. Apa saja fitur baru yang akan dihadirkan? Yuk kita ulas!

Continue reading Microsoft Gulirkan Update Terbaru Lumia Denim, Ini Fitur-Fitur Tambahannya