Tag Archives: mitra

5 Langkah Mudah untuk Mulai Berjualan di Tokobay

Cara mulai berjualan di Tokobay akan lebih mudah apabila Anda telah mengetahui langkah pastinya. Pada artikel ini akan dijelaskan mengenai empat langkah mudah untuk mulai menghasilkan uang dari Tokobay.

Tokobay sendiri adalah sebuah social marketplace yang menjadi wadah bagi para pemilik usaha kuliner seperti Anda menjangkau lebih banyak pelanggan dengan menjadi mitra restoran di Tokobay. Jika Anda tertarik untuk mulai berjualan di Tokobay, maka Anda sampai di tempat yang tepat.

Cara Mulai Berjualan di Tokobay

Tokobay menjadi sebuah solusi bagi pemilik usaha yang bergerak di industri F&B melalui program kemitraannya. Untuk bisa menjadi mitra restoran Tokobay dan mulai menghasilkan uang di Tokobay, simak dan ikuti lima langkah di bawah ini.

Daftar Sebagai Pengguna

Sebelum mendaftar sebagai mitra restoran, Anda perlu mendaftar sebagai pengguna terlebih dahulu di aplikasi Tokobay. Aplikasi Tokobay ini dapat Anda unduh secara gratis, baik di Play Store maupun App Store.

Untuk mendaftar sebagai pengguna, Anda perlu menyiapkan email dan kata sandi yang kuat. Kemudian, untuk bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya, lakukan verifikasi email pada menu pengaturan. Jika ingin melihat panduan lengkapnya, Anda bisa lihat di sini.

Verifikasi ID

Setelah email berhasil terverifikasi, Anda bisa mulai mendaftar sebagai mitra restoran. Langkah kedua untuk mulai berjualan di Tokobay adalah melakukan verifikasi ID Anda sebagai pemilik toko dan rekening bank untuk menerima hasil penjualan. 

Unggah Menu dan Logo

Selain melakukan verifikasi ID dan rekening bank, Anda juga akan diminta untuk mengunggah menu, logo, dan spanduk restoran Anda. Pastikan foto menu, logo, dan spanduk yang Anda unggah terlihat jelas. Terutama pada foto menu. Pastikan semua nama menu bisa terbaca dengan jelas.

Update Menu

Apabila Anda telah mengunggah menu dan logo, serta telah melakukan verifikasi ID dan rekening bank, maka Anda telah terdaftar menjadi mitra restoran Tokobay. Untuk selanjutnya, jangan lupa untuk selalu update menu agar pelanggan dapat mengetahui menu makanan yang sedang available dan tidak, serta menu terbaru.

Promosi

Apapun usaha Anda dan bagaimanapun cara Anda berjualan, promosi merupakan sebuah keharusan. Anda bisa menggunakan media sosial bisnis Anda untuk menginformasikan bahwa restoran Anda kini tersedia di Tokobay, sehingga pelanggan bisa mendapatkannya dengan mudah dari rumah.

Demikian lima cara untuk mulai berjualan di Tokobay. Menjadi mitra restoran dan mulai berjualan di Tokobay bisa menjadi solusi efektif bagi Anda pemilik usaha kuliner yang ingin go online untuk menjangkau lebih banyak pelanggan. Selamat mencoba!

Langkah-Langkah Daftar Mitra Woobiz dan Mitra Keliling Woobiz

Saat ini banyak sekali platform digital yang berfokus untuk memberdayakan perempuan, terutama dalam hal berbisnis. Woobiz merupakan salah satu platform yang bisa digunakan oleh pengusaha perempuan untuk bisa mendapatkan penghasilan dan mengembangkan diri dengan cara daftar sebagai mitra Woobiz.

Tapi, sebelum mendaftar sebagai mitra Woobiz, ada baiknya Anda mengenal lebih dekat platform bernama Woobiz satu ini.

Apa Itu Woobiz?

Woobiz merupakan wadah social-commerce yang berfokus pada pemberdayaan melalui kemitraan. Misi Woobiz adalah membantu para mitranya untuk bisa mandiri secara finansial. 

Sejak awal berdiri, Woobiz memang lebih berfokus pada pemberdayaan perempuan karena melihat banyaknya populasi perempuan yang ingin mandiri secara finansial atau mendapatkan penghasilan tambahan sejak pandemi. Namun, kini Woobiz tidak hanya berfokus kepada perempuan, melainkan semua orang dengan moto #WeEmpowerEveryone.

Untuk mewujudkan misinya, Woobiz saat ini memiliki dua jenis kemitraan yang dapat Anda pilih sesuai keinginan dan kebutuhan Anda, yakni Mitra Woobiz dan Mitra Keliling.

Cara Daftar Mitra Woobiz

Untuk menjadi Mitra Woobiz, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mengunduh aplikasi dengan nama yang sama, yakni Mitra Woobiz, melalui Play Store.

Selain melalui Play Store, registrasi juga dapat Anda lakukan melalui mitra.woobiz.id. Untuk step by step cara daftar Mitra Woobiz, simak informasinya di bawah ini:

  • Selanjutnya, masukkan nama lengkap Anda dan nomor telepon aktif.

  • Lalu, klik Lanjut.
  • Setelah itu, pilih metode verifikasi nomor HP. Anda bisa memilih untuk verifikasi melalui SMS atau WhatsApp.

  • Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan melalui metode yang Anda pilih sebelumnya (SMS/WhatsApp).
  • Klik Konfirmasi OTP jika aplikasi tidak memproses secara otomatis.
  • Proses pendaftaran selesai. Anda telah menjadi Mitra Woobiz. Klik Mulai Langkah Awalmu untuk mengeksplor aplikasi Mitra Woobiz.

Cara Daftar Mitra Keliling Woobiz

Selain Mitra Woobiz, Woobiz juga menyediakan aplikasi Mitra Keliling untuk para mitra yang bertugas menawarkan barang ke warung-warung. Berikut ini langkah-langkah mendaftar sebagai Mitra Keliling:

  • Buka aplikasi Mitra Keliling atau akses mitrakeliling.id.
  • Kemudian, Anda akan masuk ke halaman login. Untuk mendaftar, tekan Klik disini untuk Bergabung di bagian bawah halaman.

  • Selanjutnya akan ada informasi mengenai apa itu Mitra Keliling. Klik Lanjutkan dan Gabung Sebagai Mitra Keliling untuk melanjutkan pendaftaran.

  • Masukkan nomor telepon aktif Anda sebagai langkah pertama pendaftaran. Klik Lanjut.

  • Berikutnya, pilih metode yang Anda inginkan untuk melakukan verifikasi nomor telepon (SMS/WhatsApp).

  • Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan.
  • Setelah itu, masukkan nama lengkap Anda, email, jenis kelamin, dan tangal lahir. Klik Ke Tahap Selanjutnya.

  • Di tahap selanjutnya, masukkan alamat lengkap toko/rumah Anda. Kemudian, klik Ke Tahap Selanjutnya untuk mengakhiri pendaftaran.

  • Selesai.

Nah, demikian informasi mengenai cara daftar menjadi Mitra Woobiz dan Mitra Keliling. Hanya dengan bermodalkan nomor telepon, Anda dapat mulai memperoleh penghasilan dengan menjual produk-produk Woobiz. Selamat mencoba!

Hybrid.co.id Jalin Kerja Sama dengan Niko Partners

Dalam menjalankan Hybrid.co.id, salah satu yang terus kami jalankan adalah menjalin relasi dengan berbagai mitra, baik yang sudah ada adalam ekosistem esports atau yang tertarik dan berencana masuk. Tujuannya secara general adalah satu, untuk bersama-sama mengembangkan ekosistem esports di regional Asia dan khususnya di Indonesia.

Salah satu kerja sama yang Hybrid lakukan baru-baru ini adalah dengan Niko Partners. Kerjsa sama yang dilakukan berupa knowledge partnership.

Niko partners adalah firma riset pasar dan konsultasi yang mengkaver berbagai segmen yaitu games, esports dan pasar streaming di Asia. Lembaga ini menghadirkan koleksi analisis data kualitatif maupun kuantitatif, forecast serta saran strategis yang bisa memberikan masukan penting untuk mengetahi tren yang ada di region Asia.

Ketertarikan atas penyajian informasi atau konten berbasis data adalah nadi utama yang selalu kami pelihara sejak awal Hybrid.co.id berdiri. Selain berita, guide baik untuk game in general atau spesifik tema esports, Hybrid secara rutin menyajikan berbagai model artikel yang menyajikan data dalam kontennya, baik sebagai sajian utama atau sebagai konten pendukung. Sajian ini dimaksudkan untuk meberikan perspektif yang lebih clear dan bisa digunakan bagi pembaca untuk berbagai tujuan mulai dari membantu mengambil keputusan dalam menjalankan organisasi esports, atau sebagai bacaan di waktu senggan yang menambah nutrisi pengetahuan.

Hybrid.co.id menjadi salah satu pelopor untuk konten berbayar (premium) di segmen esports dan gaming di Indonesia. Analisis, bedah data atau artikel longform yang menyajikan pemahaman mendalam menjadi salah satu bentuk konten yang menjadi pembeda ketika pembaca masuk ke situs kami. Data dari kerja sama dengan Niko Partnres ini akan menjadi pelengkap bagi artikel-artikel mendatang kami, sehingga bisa menghadirkan konten yang lebih berbobot, menambah pengetahuan dan jadi lebih menarik.

Tentu saja, akan ada pula artikel-artikel dengan data dari kerja sama Niko Partners ini  yang bisa Anda baca secara gratis (bukan artikel premium), dan usaha untuk penyajiannya kontennya pun akan sama baiknya dengan artikel premium. Namun biasanya, artikel premium akan lebih dalam dalam membahas sebuah topik.

Kerja sama dengan Niko Partsners ini kami harapkan bisa menambah lengkap nutrisi data, analisis serta pandangan atas industri gaming dan esports yang hadir dalam konten-konten di Hybrid.co.id. Jangan lupa untuk selalu kunjungi Hybrid.co.id untuk mendapatkan konten tersebut. Atau Anda bisa juga daftar newsletter kami untuk mendapatkan informasi rutin langsung di email Anda.

Kerja sama dengan Niko Partners ini menjadi tambahan mitra dalam lembaga/organisasi bagi Hybrid setelah Esports Charts, tim esports BOOM ID, Legion of Racers, Myth Station dan UwU gaming.

Bren Razer

Bren Esports Gandeng Razer sebagai Mitra Eksklusif

Salah satu organisasi esports terbesar Filipina, Bren Esports, baru saja mengumumkan kerja sama terbarunya dengan produsen periferal gaming ternama, Razer. Menurut keterangan pers, Razer akan menjadi mitra eksklusif kursi gaming dan virtual gaming credit Bren Esports melalui produk Razer Gold nya.

Sebagai bagian dari kesepakatan ini, Razer akan menyuplai seluruh atlet dan content creator Bren Esports dengan kursi gaming Razer Iskur yang saat ini beredar di pasaran di angka Rp7,1 juta. Selain itu, kedua belah pihak juga akan berkolaborasi untuk memproduksi konten mingguan yang akan ditayangkan melalui kanal YouTube Bren Esports.

“Kami sedang dalam pencarian untuk memperjuangkan konten lifestyle bagi para gamer yang menampilkan atlet esports kami dan kehadiran Razer sebagai mitra kami datang di saat yang sangat tepat,” sebut Bernard Chong, CEO dari Bren Esports dikutip dari Esports Insider.

“Razer selalu menjadi yang terdepan dalam industri esports secara global dan itulah mengapa saya sangat senang bisa menggandeng merek bergengsi seperti Razer sebagai mitra kami, ditambah dengan visi dan misi kami untuk esports yang selaras.”

Razer menjadi mitra kelima dari Bren Esports dan akan bergabung dengan beberapa nama besar seperti perusahaan manufaktur hardware ASUS Republic of Gamers (ROG), perusahaan telekomunikasi NOW Corporation, dan aplikasi live streaming XSplit.

Bren Esports di M2 World Championship. Image Credit: Bren

Selain itu, sebelumnya Razer juga sempat menjadi salah satu mitra resmi dari M2 World Championship yang dimenangkan oleh Bren Esports juga.

“Menjadi mitra dari pemenang M2 Mobile Legends World Championship dengan produk dan jasa kami sangatlah menyenangkan. Saya sangat menantikan untuk menonton semua konten yang akan mereka bagikan dengan penggemar kami di Filipina dan, tentu saja, melihat mereka bersaing dan menang di bawah bendera kami,” ungkap Kang Thai, Senior Global Esports Lead dari Razer.

“Bren Esports membuat konten lifestyle esports yang luar biasa, dan saya pikir penggemar kami akan menyukainya. Dengan hadirnya Razer Iskur dan Razer Gold bagi para atlet dan content creator Bren Esports, kami yakin mereka dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk maju ke tingkat yang lebih tinggi di kompetisi.” Tambahnya.

Aplikasi Flick

Flick Luncurkan Layanan Keuangan Digital Terintegrasi untuk Pelaku Usaha F&B

Bertujuan untuk memudahkan proses transaksi antara penjual dan pembeli, Flick platform yang mengusung konsep pembayaran secara cashless memanfaatkan QR Code meresmikan produknya. Kepada DailySocial, Co-founder & CEO Flick Thalla Hirasazari mengungkapkan, saat diluncurkan tahun 2019 lalu ide awal platform ini berkonsep ATM berjalan, masyarakat dapat menarik uang secara tunai melalui pedagang kaki lima dan warung.

Setelah melewati berbagai tahap adaptasi dan pivot, bersama para pendiri lainnya yaitu Rizha Teuku, Indra Prasetyo, dan Abhishta Gatya kemudian secara resmi mulai memperkenalkan beberapa produk baru dari Flick kepada target pengguna dan merchant.

“Flick saat ini fokus memberikan solusi kepada para UKM melalui dua produk. Pertama, FlickSilvi+ yaitu penyediaan sistem contactless dining untuk restoran dan cafe, beradaptasi dengan perilaku konsumen saat pandemi. Kedua, FlickShop yakni platform online social commerce,” kata Thalla.

Dengan sistem table QR yang praktis, pelanggan yang datang ke restoran mitra hanya perlu memindai QR code dan memilih makanan melalui tampilan menu digital di smartphone tanpa memanggil pelayan atau beranjak dari kursi. Sistem yang terintegrasi juga memungkinkan pelanggan untuk membayar pesanan melalui fitur FlickPay.

Permudah mitra kelola transaksi

Diperuntukkan bagi mitra, baik FlickSilvi maupun FlickSilvi+ mengusung teknologi smart cashier mobile. FlickSilvi dirancang untuk UKM seperti warung kelontong atau warteg agar lebih terdigitalisasi dan cashless. Sedangkan FlickSilvi+ menyasar market restoran maupun kedai kopi dalam memproses pesanan dari pelanggan dine-in.

“Keunggulan yang ditawarkan FlickSilvi dan FlickSilvi+ bagi mitra adalah kemudahan mencatat transaksi penjualan, alert system stok bahan baku, dan data analisis penjualan untuk mencegah food waste bagi industri makanan. Selain itu, di FlickSilvi dan FlickSilvi+ ada data yang bisa diserap, seperti data penjualan harian, range usia, hingga area domisili pelanggan untuk dijadikan analisis data penjualan yang efektif dan terukur,” kata Thalla.

Menargetkan penjual online yang memanfaatkan media sosial seperti Instagram, Flick kemudian menyederhanakan proses penjualan di satu tempat melalui FlickMerchant yang terintegrasi dengan Instagram. Penjual cukup mendaftarkan toko dan upload foto dagangan di aplikasi FlickMerchant, salin link, dan tempel URL di link bio Instagram. Pembeli dapat merasakan pengalaman belanja online seperti di Instagram Shop, termasuk memilih jasa kurir, tracking, dan melakukan transaksi pembeliannya. Bagi sisi pembeli, semua kemudahan ini tersedia di satu aplikasi Flick.

“Kebanyakan penjual menyediakan link penjualan di profil Instagram. Ketika calon pembeli mengklik tautan tersebut, calon pembeli diarahkan ke channel platform lain, misal WhatsApp atau marketplace. Dengan FlickMerchant, memudahkan penjual memberikan informasi produk dagangannya langsung di Instagram,” kata CPO Flick Rizha Teuku.

Rencana dan fokus Flick tahun 2021

Saat ini Flick mengklaim telah memiliki sekitar 1500 mitra yang terdiri dari restoran dan cafe. Untuk produk FlickSilvi+ contactless dining, telah tersedia di restoran-restoran yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, dan kota kota besar lainnya. Untuk mendukung layanan, Flick juga telah menjalin kemitraan di antaranya dengan layanan logistik SiCepat, Mr. Speedy, AnterAja, dan tengah menjajaki kerja sama dengan Grab sebagai alternatif pilihan pengiriman.

Flick juga memiliki rencana untuk meluncurkan FlickTransfer dan FlickFund untuk melengkapi layanan one-stop-service digital di aplikasi Flick. Saat ini masih dalam proses pengembangan dan perizinan oleh OJK, nantinya kedua fitur ini diharapkan bisa mempermudah akses dan menjadikan UKM sebagai sarana transfer dana baik untuk lokal maupun internasional. Sedangkan, FlickFund bertujuan memberikan akses pinjaman ke UKM melalui fitur p2p lending.

“Tahun 2021 mendatang ada beberapa target yang ingin dicapai oleh perusahaan, di antaranya adalah fokus kepada iterasi produk dan jumlah transaksi. Setelah mengantongi pendanaan pre-seed dari angel investor Kiwi Aliwarga, perusahaan juga memiliki rencana untuk melakukan penggalangan dana seri A tahun depan,” kata Thalla.

Application Information Will Show Up Here
LaundryTaxi tawarkan layanan cuci baju dengan harga terjangkau

Gandeng Ibu Rumah Tangga, LaundryTaxi Hadirkan Layanan “Laundry On-Demand”

Mengusung konsep “sharing economy“, layanan laundry on demand LaundryTaxi hadir menjawab kebutuhan masyarakat di Jakarta dan sekitarnya. Berbeda dengan layanan laundry on-demand lainnya yang kebanyakan bermitra dengan gerai cuci kiloan hingga gerai laundry, LaundryTaxi justru menggandeng ibu-ibu rumah tangga yang berminat untuk menjadi merchant memanfaatkan mesin pencuci pakaian di rumah masing-masing.

Kepada DailySocial Co-Founder LaundryTaxi, Muhamad Yulianto menyebutkan, saat ini permintaan dari masyarakat terkait dengan jasa laundry on demand makin bertambah, namun layanan yang disediakan oleh perusahaan startup kurang mencakup permintaan pelanggan. Beberapa hal yang bisa dioptimalkan misalnya terkait biaya antar jemput, jarak antara jasa laundry, dan harga jasa per kilo.

“Maka dari itu LaundryTaxi mempunyai solusinya, dengan sistem sharing economy, maka jangkauan pelanggan ke jasa laundry terdekat akan semakin banyak. Ditambah lagi gratis antar jemput oleh kurir dan harga jasa yang relatif murah. Karena jasa LaundryTaxi tidak membutuhkan biaya sewa gedung, modal mesin cuci dan bayar pegawai. Semua peralatan telah disiapkan oleh merchant kami sendiri,” jelas Yulianto.

Memiliki rencana untuk melayani seluruh kawasan Jabodetabek, saat ini LaundryTaxi baru memiliki tiga merchant di wilayah Cipondoh, Poris, Green Lake Tangerang dan sekitarnya. Sementara jumlah pengguna aktif LaundryTaxi berjumlah 80 orang.

“Standar harga untuk jasa cuci gosok adalah Rp6.000/kg. Kami akan memberikan Rp3.500/kg untuk merchant, Rp1.500/kg untuk jasa kurir, dan Rp1.000 untuk komisi LaundryTaxi,” ujar Yulianto.

Pelanggan yang ingin menggunakan jasa LaundryTaxi bisa mengakses langsung di situs. Dengan proses yang mudah tanpa harus mendaftar terlebih dulu, cukup mengisi nama, nomor telepon, dan lokasi pick-up, pelanggan sudah bisa mulai memesan jasa LaundryTaxi.

“Nantinya kurir kami akan segera menjemput pakaian dan menimbang langsung di tempat pelanggan. Lalu kurir akan mengirim pakaian ke merchant terdekat untuk segera dikerjakan. Dalam waktu dua hari pakaian bersih sudah siap diantarkan kembali oleh kurir ke tempat pelanggan,” kata Yulianto.

Saat ini sudah ada layanan laundry on demand yang beroperasi di kawasan Jakarta. Pada umumnya menawarkan proses antar-jemput dengan pilihan harga menengah hingga premium. Kualitas cucian pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. Di antaranya Taptopic dan KliknKlin.

Menjalankan bisnis secara bootstrap

LaundryTaxi belum melakukan penggalangan dana, bisnis dijalankan sepenuhnya menggunakan pendapatan yang diperoleh dari komisi dari setiap transaksi yang dilakukan. Namun demikian untuk mempercepat pertumbuhan, LaundryTaxi berencana untuk segera melakukan fundraising.

Hingga akhir tahun 2018, LaundryTaxi memiliki target yang ingin dicapai, di antaranya mendapatkan 200 merchant di wilayah Jabodetabek, melancarkan kegiatan pemasaran yang lebih masif seperti memberikan promo untuk mengakuisisi lebih banyak pelanggan baru.

“LaundryTaxi mempunyai keunggulan, di antaranya lebih scalable untuk mencari membuka cabang dan menambah merchant, karena banyak sekali ibu-ibu rumah tangga yang ingin mendapatkan penghasilan sendiri di rumah. Dan dari sisi bisnis, LaundryTaxi bisa lebih efisien untuk segi operasional, karena seluruh pekerjaan jasa laundry dikerjakan oleh merchant,” kata Muhamad.