Tag Archives: MixRadio

LINE Tutup Layanan Streaming Musik MixRadio

Aplikasi untuk mendengarkan musik MixRadio secara resmi diumumkan akan ditutup. MixRadio sendiri kini dimiliki oleh LINE setelah dibeli dari Nokia akhir tahun 2014 dan menjadi subsidiari LINE dengan nama MixRadio Limited.

Dalam rilis resmi yang dimuat di situs LINE, disebutkan bahwa layanan streaming musik MixRadio akan dihentikan layanannya dalan beberapa minggu ke depan. LINE juga akan memastikan transisi penutupan yang mulus bagi mitra mereka.

MixRadio sempat cukup dikenal meski tidak setenar layanan streaming musik lain seperti Spotify, Deezer atau yang terbaru Apple Music, salah satu faktornya adalah dukungan handset Nokia yang membawa aplikasi ini sebagai aplikasi bawaan. Harga, koleksi lagu serta model streaming yang dihadirkan layaknya radio juga memberikan nuansa tersendiri pada aplikasi MixRadio.

Saya sendiri adalah salah satu pengguna aplikasi ini waktu dulu masih dimiliki Nokia dan cukup menyukainya jika tidak ingin pusing membuat playlist namun tetap ingin mendengarkan musik yang sesuai selera saya. Fitur pengenalan jenis musik yang serupa di aplikasi ini cukup menarik dan seru. Setelah dibeli LINE saya berharap ada pengembangan yang signifikan, apakah itu integrasi dengan layanan chat populer mereka atau yang lain. Tapi ternyata sentuhan LINE bisa dibilang baru sampai merilis sticker bertema musik di aplikasi chat mereka.

LINE menyebutkan bahwa performa yang kurang baik menjadi biang keladi dari penutupan ini selain tantangan finansial dari pasar musik streaming serta prioritas dari LINE sendiri. Pertumbuhan di masa depan dianggap tidak relevan yang akhirnya keputusan menutup MixRadio diambil oleh perusahaan asal Jepang ini.

•Reasons for Termination of MixRadio Operations

LINE agreed to acquire the business and assets making up the music service known as MixRadio from Microsoft Mobile OY in December 2014. The newly established company continued to provide a radio-style music streaming service intended to provide a broader user experience. Nevertheless, after a careful assessment of the subsidiary’s overall performance, the financial challenges posed by the music streaming market, and priorities of LINE Corporation, LINE has determined that future growth would be difficult to ensure and decided to discontinue the MixRadio music streaming service.

Sayang sekali memang, harapan bahwa popularitas berbagai layanan LINE yang memiliki banyak pengguna ternyata tidak sanggup membawa MixRadio bersaing dengan layanan lstreaming musik lainnya. Meski demikian, LINE sendiri masih memiliki layanan musik bernama LINE MUSIC yang saat ini baru tersedia untuk pasar Jepang dan Thailan. Bisa jadi, fokus mereka akan diarahkan kelayanan ini dengan pengalaman kegagalan MixRadio.

Well, ternyata inovasi yang hadir untuk mencoba membuka peluang baru di dunia musik harus memakan ‘korban’ untuk kesekian kali. Rdio belum lama ini juga menutup layanan dan ‘menyerahkan’ asetnya ke Pandora, dan kini MixRadio menjadi korban kesekian dari kejamnya persaingan di pasar musik, khususnya streaming.

Kita masih bisa berharap pada LINE untuk layanan musik mereka, jadi kita tunggu saja apakah LINE Music akan dibawa ke negara lain termasuk Indonesia atau tidak.

#RIPMixRadio

Sumber: LINE – Via: TheNextWeb

MixRadio Luncurkan Stiker Bersuara Isyana di Line Messenger

Perjalanan MixRadio bersama Line dimulai di ujung tahun 2014. Awalnya layanan streaming musik ini dikembangkan oleh Nokia dan menjadi bagian lini bisnis mobile Microsoft setelah sang raksasa Redmond itu mengakuisinya. Tapi karena sudah mempunyai Xbox Music, Microsoft memutuskan mengangkatnya sebagai servis spin-off, hingga akhirnya MixRadio dibeli oleh Line Corporation.

Lalu apa hubungannya MixRadio, Line dan stiker Isyana? Pada tanggal 17 November silam, MixRadio mengumumkan perilisan stiker bersuara perdana mereka di app instant messaging itu dengan menggadeng seorang penyanyi lokal yang sedang naik daun, Isyana Sarasvati. Bundel paket mengusung judul ‘Play the Music with Isyana Sarasvati’, berisi 16 stiker ekspresi wajah Isyana plus suara.

Kolaborasi antara Isyana dan Line Corporation terlihat sejak hadirnya talenta muda ini di ajang Line Creative Day. Namanya melesat cepat setelah melepas lagu Tetap Dalam Jiwa. Isyana sempat berkarier sebagai penyanyi opera di Singapura, dan merupakan alumnus Nanyang Academy of Fine Arts. Menurut MixRadio, Isyana bisa menjadi wajah yang mewakili musisi pendatang baru Indonesia di layanan mereka.

Membahas MixRadio lebih jauh, ia resmi jadi anak perusahaan Line setelah proses transaksi rampung pada bulan Maret lalu. Saat itu, app versi beta telah diluncurkan untuk iOS dan Android, dibarengi kampanye ber-hashtag #HappySoundsLike bersama PBB demi merayakan International Day of Happiness. Developer juga turut berpartisipasi mensponsori festival musik South by Southwest.

Namun MixRadio baru mulai tersedia secara komersial di dua platform mobile besar itu pada tanggal 19 Mei 2015, ditandai dengan acara launching yang diadakan secara berbarengan di New York dan Singapura. Servis ini belum lama memperluas sayapnya ke Apple Watch, Amazon Appstore serta Tizen. Ekspansi MixRadio tidak berhenti sampai di sana, di minggu pertama November 2015, developer merilis client web browser buat sistem operasi Windows dan OS X.

MixRadio menjanjikan komposisi playlist pintar, dengan susunan lagu yang menyesuikan pada genre favorit Anda. Pengguna dapat mengoptimalkan daftar via menekan tombol like atau dislike. Keunikan MixRadio ialah fitur download, memungkinkan kita untuk tetap mendengarkan lagu meski tidak ada koneksi internet. Tercatat di pertengahan tahun ini, MixRadio menyimpan koleksi 36 juta lagu.

Set stiker MixRadio ‘Play the Music with Isyana Sarasvati’ sendiri bisa Anda unduh gratis hingga tanggal 16 Desember nanti melalui handset Android dan iOS.

MixRadio Line Sticker Isyana 02

Info tambahan: Wikipedia.

Survey: Most Indonesians Won’t Pay for Paid Music Streaming Services

The music industry indeed has changed, from vinyl record to internet-based music streaming. After the era of iTunes, the latter seems to be more common to the public. DailySocial and JakPat conducted a survey towards 1003 respondents to learn about their adaptation to the latest innovation of music industry. Continue reading Survey: Most Indonesians Won’t Pay for Paid Music Streaming Services

Program Mix Ramadhan dari MixRadio Hadirkan Playlist Bernuansa Islami

Baru sekitar satu bulan melenggang ke Android dan iOS, layanan streaming musik MixRadio tampaknya cukup habis-habisan memanjakan penggunanya, khususnya di Indonesia. Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan dan hari raya Idul Fitri, MixRadio pun menghadirkan program baru bernama Mix Ramadhan. Continue reading Program Mix Ramadhan dari MixRadio Hadirkan Playlist Bernuansa Islami

MixRadio Is Officially Introduced in Indonesia

Online music streaming platform MixRadio officially made its way to Indonesia. Claiming itself as a personalized service, MixRadio is ready to mix 35 million songs available in its catalogue, compatible with Windows Phone, Android, and iOS, for free. After being acquired by LINE, MixRadio will make use of LINE’s vast popularity as its marketing channel. Continue reading MixRadio Is Officially Introduced in Indonesia

Aplikasi Mobile MixRadio Resmi Diperkenalkan di Indonesia

Platform streaming musik online MixRadio tanggal 4 kemarin secara resmi memperkenalkan layanannya untuk pasar Indonesia. Mengklaim sebagai layanan yang paling terpersonalisasi, MixRadio siap menyajikan jajaran 35 juta katalog lagu secara gratis yang telah tersaji di platform Windows Phone, Android, and iOS. Pasca pengakuisisiannya dengan online messaging LINE, MixRadio bakal memanfaatkan popularitas LINE sebagai sarana pemasaran mereka.

MixRadio yang awalnya dikenal sebagai Nokia Music, sejatinya hanya tersedia di perangkat Nokia atau Windows Phone saja. Setelah ketersediaannya di platform Android dan iOS sejak 19 Mei 2015, pihaknya menerima respon yang positif di Indonesia. Aplikasi MixRadio menduduki peringkat enam di top free dan peringkat pertama di top new free dalam kategori Music & Audiodi Google Play Store. Hal serupa juga terjadi di App Store, ketika MixRadio menduduki peringkat 20 besar di kategori Music.

Memasuki pasar Indonesia, MixRadio melakukan beberapa penyesuaian seperti mengkompresi ukuran file dari setiap lagu tanpa mengurangi kualitasnya. Menurut Director MixRadio for Asia Pacific Jamie Robertson, skema tersebut untuk mengurangi penggunaan paket data dari operator telekomunikasi Indonesia yang terbilang cukup diperhitungkan di Indonesia.

“Kami memiliki katalog yang besar, dan konten yang berkualitas internasional. Untuk pasar Indonesia kami dengan senang hati mendengarkan kebutuhan mereka, maka dari itu sangat memungkinkan MixRadio untuk bermanuver di Indonesia dengan sangat cepat,” ucapnya.

Setelah diakuisisi, kini tim MixRadio bekerja dalam satu kantor dengan tim LINE Indonesia. Sebagai kanal distribusi informasi, LINE juga telah meluncurkan Official Account MixRadio yang nyaris mendekati angka 20 ribu pengikut saat ini. Akun resmi MixRadio ini bakal memberikat pembaruan teranyar tentang MixRadio hingga rekomendasi mix lagu yang dikemas secara menarik. Sebagai pemanis, LINE akan meluncurkan stiker MixRadio dalam waktu dekat.

“Sebagai perusahaan yang telah diakuisisi oleh LINE, kami hari ini meluncurkan akun resmi MixRadio di LINE Messenger. Akun resmi ini akan kami gunakan sebagai salah satu sarana pemasaran untuk menjangkau pengguna MixRadio yang lebih luas. Setelah official account, kami juga akan meluncurkan sticker MixRadio di LINE Messenger pada 9 Juni mendatang,” papar Jamie.

Ketika ditanyai perihal jumlah unduhan dari ketiga platform tersebut di Indonesia, Jamie enggan berkomentar lebih lanjut. Ia hanya memperkirakan target jutaan unduhan bakal tercapai dalam waktu dekat.

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Michael Erlangga. 

Aplikasi Mobile MixRadio Resmi Diperkenalkan di Indonesia

Jamie Robertson dan Marcell / DailySocial

Platform streaming musik online MixRadio kemarin (4/6) secara resmi memperkenalkan layanannya untuk pasar Indonesia. Mengklaim sebagai layanan yang paling terpersonalisasi, MixRadio siap menyajikan jajaran 35 juta katalog lagu secara gratis yang telah tersaji di platform Windows Phone, Android, and iOS. Pasca pengakuisisiannya dengan online messaging LINE, MixRadio bakal memanfaatkan popularitas LINE sebagai sarana pemasaran mereka.

Continue reading Aplikasi Mobile MixRadio Resmi Diperkenalkan di Indonesia

LINE Akuisisi MixRadio Dari Microsoft

Microsoft secara resmi telah mengumumkan bahwa LINE akan menjadi pemilik baru layanan streaming musik, MixRadio setelah keduanya mencapai kata sepakat. Bagi LINE ini merupakan akuisisi kedua setelah tahun lalu di bulan yang sama mereka juga melakukan pembelian atas startup Gogolook.

Continue reading LINE Akuisisi MixRadio Dari Microsoft