Tag Archives: Moderasi

Tandif.com Rilis Versi Beta

Tandif.com kini secara resmi telah memasuki tahap beta. Layanan yang bisa digunakan untuk melakukan moderasi dan mem-filter konten digital ini telah bisa digunakan oleh pengguna umum.

Saat ini layanan Tandif tersedia secara gratis – free trial, plugin yang disediakan baru tersedia untuk WordPress, sedangkan untuk Drupal dan Joomla akan tersedia selanjutnya.

Seperti yang dijelaskan dalam artikel DailySocial sebelumnya, Layanan Tandif, yang bernama lengkap Tandif Ultimate Moderation Service adalah layanan yang mampu melakukan filtering/moderasi secara otomatis untuk website, blog, forum, chat, email, game online dan sms/mms. Tandif juga bisa melakukan moderasi konten digital berbasis teks.

Continue reading Tandif.com Rilis Versi Beta

Segera Hadir: Tandif.com

Akan segera hadir salah satu layanan buatan lokal yang menyedikan fasilitas filter serta moderasi konten digital secara otomatis, Tandif.com.

Tandif sendiri, seperti yang dijelaskan Ahmad Fathi Hadi (founder) sebenarnya bernama lengkap Tandif Ultimate Moderation Service, layanan ini muncul ketika Fathi memutuskan untuk berhenti dari perkerjaannya dan mulai fokus melakukan riset, dia kemudian menemukan ide untuk melakukan riset di bidang filtering dan setelah lebih dari satu tahun Tandif siap diluncurkan untuk publik.

Ahmad Fathi Hadi menjelaskan, “intinya Tandif ini adalah core teknologi untuk filtering yang tersentralisasi dan terus dikelola serta dipercanggih, dimana core teknologi ini dapat dimanfaatkan untuk banyak hal. Tandif mampu melakukan filtering/moderasi untuk banyak hal seperti website, blog, forum, chat, email, game online, bahkan sms/mms.”

Continue reading Segera Hadir: Tandif.com

Baru: Moderasi Komentar di Posterous

Posterous terus menambah fitur baru bagi layanan mereka, kini giliran fitur yang berhubungan dengan pengaturan komentar atau moderasi komentar yang ditambahkan pada layanan simple blog ini.

Para pengguna blog di Posterous kini bisa melakukan moderasi komentar atas berbagai post yang ada di Posterous mereka. Jadi ketika pembaca akan memberikan komentar, maka komentar ini tidak akan muncul terlebih dahulu sebelum anda menyetujui atau menolak komentar yang di post pembaca blog anda.

Continue reading Baru: Moderasi Komentar di Posterous