Tag Archives: Multiply Indonesia

PT Indonesia Cipta Mediacom mencoba mengangkat nostalgia Multiply Indonesia

Mengangkat Nostalgia Multiply Indonesia

Situs Multiply Indonesia “hadir lagi”. Menggunakan domain .co.id yang serupa dan berkomunikasi dengan publik melalui Twitter, layanan ini mencoba mengangkat nostalgia ketika Multiply pernah berjaya sebagai platform komunitas yang mengakomodasi blogging dan berjualan pra-marketplace seperti sekarang. Menurut informasi dari beberapa sumber, pengelola Multiply Indonesia saat ini tidak terkait dengan pengelola terdahulu.

Multiply merupakan sebuah platform online yang populer di Indonesia antara tahun 2008 – 2013. Saking populernya, pasca diakuisisinya Multiply oleh grup Naspers, kantor pusat Multiply dipindah dari Amerika Serikat ke Indonesia.

Di tahun 2013, Multiply yang mencoba bertransformasi menjadi platform e-commerce mengalami jalan buntu. Layanan pun ditutup dan Naspers mengalihkan fokus bisnisnya di Indonesia ke Tokobagus (yang akhirnya menjadi OLX Indonesia).

Menurut laman barunya, Multiply Indonesia kini dikelola PT Indonesia Cipta Mediacom. Perusahaan tersebut juga mengelola sejumlah media online, termasuk KabarLingkungan.com dan Kabar.id. Yang terakhir ini iseng ditawarkan senilai 500 juta Rupiah di Multiply Indonesia.

Kami belum memperoleh pernyataan dari PT Indonesia Cipta Mediacom tentang rencana menghidupkan kembali brand ini dan apakah mereka memiliki izin legal menggunakan nama Multiply Indonesia. Berdasarkan penelusuran di situs Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham, nama merk dagang Multiply di Indonesia masih terdaftar atas nama Multiply Singapore Pte Ltd hingga November 2020.

Bukan kali ini saja usaha menghidupkan brand online lama dilakukan. Sebelumnya Astaga.com juga kembali hadir di tahun 2014 dan bertansformasi menjadi portal gaya hidup. Meskipun masih bertahan hingga sekarang, kepopuleran Astaga.com di masa lalu tidak mendongkrak layanan ini untuk kembali tenar.

Multiply Tutup Layanan Blog Per 1 Desember 2012

Suatu langkah yang sudah kami perkirakan sebelumnya, tapi tetap membawa kehebohan terutama bagi pengguna setia Multiply. Multiply mengumumkan rencana penutupan blog platform per 1 Desember 2012.  Layanan blog Multiply yang sudah hadir sejak 2003 akhirnya harus mengalah kepada bisnis baru Marketplace yang membawa Indonesia dan Filipina sebagai pusat kegiatan Multiply di dunia. Blogger setianya mau tidak mau harus memindahkan posting dan foto yang berharga ke layanan yang lain.

Continue reading Multiply Tutup Layanan Blog Per 1 Desember 2012

Multiply Akhirnya Dukung Pembayaran Menggunakan Kartu Kredit

Multiply menyempurnakan sistem pembayaran mereka dan kini menerima pembayaran menggunakan kartu kredit. Waktu ketersediaan pembayaran dengan kartu kredit ini cukup tepat, karena bersamaan dengan acara “Shopfest”, yang dikatakan sebagai festival terbesar untuk belanja online. Meskipun demikian, pembayaran dengan kartu kredit saat ini masih terbatas dengan ketentuan tertentu.

Seperti yang diumumkan di rilis pers, Multiply hanya menerima pembayaran menggunakan kartu kredit dari bank yang beroperasi di Indonesia dan hanya bisa digunakan untuk membeli barang dari Trusted Sellers (yang diverifikasi oleh Multiply sendiri).

Langkah ini menandai satu tahun kehadiran kantor Multiply di Indonesia. Per akhir tahun lalu, Multiply juga bahkan memidahkan kantor pusat mereka dari Boca Raton (Florida) ke Jakarta karena pasar terbesar mereka kini ada di Asia Tenggara, terutama Indonesia dan Filipina. Multiply juga baru-baru ini memiliki CEO baru, Stefan Magdalinski yang menggantikan Peter Pezaris.

Continue reading Multiply Akhirnya Dukung Pembayaran Menggunakan Kartu Kredit

Multiply Finally Receives Payment with Credit Card

Multiply finalizes its payment system by starting receiving credit card. The timing is perfectly in placed, as Multiply is currently holding an online event “Shopfest”, dubbed as the largest sales festival for online shops. Yet, payment with credit card is now limited with the terms.

As stated in the press release, Multiply only receives credit card from by banks operating in Indonesia and only valid for purchase at Trusted Sellers (verified by Multiply).

This step marks the milestone of one year of Multiply Indonesia office. Starting by end of last year, even more, Multiply had moved its headquarter from Boca Raton (Florida) to Jakarta since its biggest market now lies in Southeast Asia, especially in Indonesia and Philippines. Multiply recently has installed new CEO, Stefan Magdalinski, to replace Peter Pezaris.

In Indonesia, Multiply claims to have 80,000 permanent stores, 2 million registered users, and 7 million unique monthly visitors.  Previously, Multiply has already accepted payment using bank transfer, ATM, Internet banking, PayPal and mobile payment. Mobile payment feature is collaborating with XL Axiata, using its XL Tunai.

Multiply Announces Free Delivery Across Indonesia

Multiply recently announced their new e-commerce service that is provided on Multiply. com. This program is in a form of free delivery cost for all over Indonesia in partnership with JNE service.

This is another program of Multiply to support their e-commerce transaction process, or popular as social commerce, on their service since Multiply has to keep their focus on the new platform launched for 6 months.

The free delivery cost program is in partnership with JNE service and only available on online shops that used Multiply Commerce or as what their site call as “Beli Sekarang (Buy Now)” model.

Continue reading Multiply Announces Free Delivery Across Indonesia

Multiply Umumkan Program Bebas Ongkos Kirim ke Seluruh Indonesia

Multiply mengumumkan program terbaru mereka untuk mendukung layanan e-commerce yang tersedia di Multiply.com. Program ini berkaitan dengan diskon bebas biaya kirim untuk pengiriman ke seluruh Indonesia dengan menggunakan jasa paket JNE.

Ini adalah usaha atau program lainnya yang dilakukan oleh Multiply untuk mendukung proses jual-beli atau yang lebih di populerkan dengan nama social commerce yang tersedia di layanan mereka. Multiply memang terus memfokuskan layanan platform baru mereka ini setelah resmi diluncurkan kurang lebih 6 bulan lalu.

Program bebas biaya kirim ini menggunakan jasa paket JNE dan hanya tersedia untuk toko online dimana penjualnya menggunakan fasilitas Multiply Commerce atau yang dijelaskan di situs mereka sebagai model “Beli Sekarang”.

Continue reading Multiply Umumkan Program Bebas Ongkos Kirim ke Seluruh Indonesia

Peter Pezaris, Founder dan CEO Multiply Tentang Keyakinan Tumbuhnya E-Commerce di Indonesia

Masih tentang pertemuan dengan Peter Pezaris, founder dan CEO Multiply yang kami temui atas undangan Multiply Indonesia di kantor baru mereka di Gandaria, Jakarta Selatan.

Sebelumnya Amir menuliskan tentang bagaimana komitmen Multiply untuk tetap mendukung para blogger dalam beraktivitas di layanan mareka. Jadi mereka tetap akan ‘memelihara’ layanan blogging mereka sambil terus mengembangkan diri sebagai layanan social commerce. Seperti yang kita tahu, Multiply kini bergerak ke arah e-commerce dengan platform baru mereka yang memanjakan penjualan dengan berbagai fasilitas seperti sistem pembayaran, shopping cart dan berbagai fasilitas lain termasuk marketplace untuk mempromosikan toko.

Salah satu alasan yang membuat mereka membuka kantor di Indonesia adalah juga tentang banyaknya penjual dan pembeli yang menggunakan Multiply untuk aktivitas mereka, Indonesia dan Filipina adalah dua negara dengan pengguna terbesar untuk urusan e-commerce, Peter mengatakan bahwa dua negara ini akan menjadi ‘tulang punggung’ Multiply dalam memasuki segmen e-commerce.

Continue reading Peter Pezaris, Founder dan CEO Multiply Tentang Keyakinan Tumbuhnya E-Commerce di Indonesia

Multiply Berkomitmen Untuk Tetap Hadirkan Blog Platform di Indonesia

Kami berkesempatan bertemu dengan Peter Pezaris, Founder dan CEO Multiply, yang sedang berkunjung ke kantor Multiply di bilangan Gandaria, Jakarta Selatan. Di sela-sela perbincangan yang menarik ini, Pezaris meyakinkan bahwa transisi yang dilakukan oleh Multiply, untuk lebih fokus ke platform E-Commerce yang dikembangkan di Indonesia dan Filipina, tidak akan merugikan blogger yang telah menjadikan Multiply sebagai rumahnya selama bertahun-tahun.

Komitmen Multiply ini sebenarnya sudah terungkap ketika peresmian kantor Multiply di Jakarta, mereka menggandeng sejumlah Internet personalities untuk ngeblog di platform Multiply ini. Sebutlah nama Ndoro Kakung ataupun Ligwina Hananto yang menjadi ikonnya. Meskipun sempat ada polemik soal kasus pengambilalihan subdomain “indonesia” beberapa waktu lalu, tampaknya hal tersebut tidak mengganggu citra Multiply secara jangka panjang. Blogger yang sudah lama ngeblog di Multiply tampaknya akan tetap setia dengan platform ini.

Continue reading Multiply Berkomitmen Untuk Tetap Hadirkan Blog Platform di Indonesia

Multiply Indonesia Akan Kembali Merekrut Eksekutif Telekomunikasi

Berita akuisisi talent kembali hadir. Setelah Andy Djiwandono yang bergabung ke Multiply Indonesia kini Dolly Surya Wikasa juga dikabarkan akan segera bergabung dengan Multiply Indonesia, Dolly akan mulai resmi bergabung Senin depan. Dolly, yang sudah bersama XL selama sekitar 9 tahun dan menjabat sebagai Manager untuk Operation Internet Mobile Data Services (posisi terakhir yang dikutip dari halaman LinkedIn-nya) akan mengikuti Andy yang juga merupakan mantan eksekutif salah satu perusahaan telekomunikasi untuk bergabung ke Multiply Indonesia. Posisi berikutnya di perusahaan asal Florida ini belum diumumkan.

Multiply yang kini menjadi sebuah situs social commerce baru saja meluncurkan cabang Indonesia Selasa lalu dengan mengundang beberapa blogger ternama untuk membuka (atau kembali) ke blog mereka dengan platform Multiply.

Continue reading Multiply Indonesia Akan Kembali Merekrut Eksekutif Telekomunikasi

Multiply Indonesia to Hire Another Telco Exec

Another talent acquisition news comes in today. Joining Andy Djiwandono who once former exec of a telco company, Dolly Surya Wisaka is going to be member of Multiply Indonesia team starting next Monday. Dolly, who’s been with XL for about 9 years and serving as Manager for Operation Internet Mobile Data Services as his last position cited from his LinkedIn page, will start his next endeavor with commerce site that’s headquartered in Florida. His next position is yet to be announced. Multiply just launched its Indonesia branch last Tuesday by inviting some notable bloggers to open (or re-open) their blogs with Multiply platform, while christened themselves as a social commerce site.

There’s not much to tell what Dolly will oversee in Multiply as it will be revealed (to us) after he’s completely becoming Multiply team member. Yet, we got scoop that Multiply is in talk with a telco operator on opening opportunity to create e-wallet — where someday consumer can buy things on Multiply with their phone’s credit and possibility on bringing Multiply into mobile realm. Multiply, as captured in one of their 2010’s press release, is now focusing on Southeast Asia region as it turns out to be their strongest market. In Indonesia, Multiply will focus to be a social commerce market, where they have already opened payment system with Internet banking, PayPal and (soon) with credit card.

Continue reading Multiply Indonesia to Hire Another Telco Exec