Tag Archives: Nexus

Ini Bocoran Spesifikasi Huawei Nexus

Rumor mengenai kehadiran perangkat teranyar Google Nexus kembali menghangat, setelah sebelumnya memang dikabarkan bahwa Google telah bermitra dengan salah satu pabrikan di Tiongkok, kini kabar itu akhirnya kembali mencuat lewat bocoran terbaru.

Lewat akun twitter @Evleaks, yang dikenal selalu memiliki reputasi baik dalam membocorkan informasi terbaru perihal gadget, terungkap spesifikasi perangkat smartphone Nexus versi mendatang. Continue reading Ini Bocoran Spesifikasi Huawei Nexus

Google Luncurkan Google Store di AS, Toko Online Khusus Hardware Besutan Google

Persaingan antara iOS dan Android sudah berlangsung sekitar lima tahun, tepatnya sejak Google merilis smartphone perdananya secara resmi, Nexus One, menantang Apple iPhone yang pada saat itu baru memasuki generasi ketiga. Continue reading Google Luncurkan Google Store di AS, Toko Online Khusus Hardware Besutan Google

Google Resmi Luncurkan Update Terbaru Android 5.1 Lollipop

Awal bulan Februari lalu, Google secara resmi memperkenalkan smartphone program Android One di Indonesia, disusul oleh Filipina beberapa hari setelahnya. Salah satu keunggulan standar Android One yang ditetapkan adalah software update yang akan dikontrol oleh Google secara langsung. Bahkan pada saat diluncurkan, smartphonesmartphone Android One telah menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop – terbaru dan belum tersedia untuk perangkat lain pada saat itu. Continue reading Google Resmi Luncurkan Update Terbaru Android 5.1 Lollipop

Google Resmi Rilis Android 5.0 Lollipop

Penantian akan kehadiran resmi sistem operasi Android terbaru telah selesai, akhirnya Google telah merilis sistem operasi teranyarnya itu ke publik. Sistem operasi yang juga disebut sebagai Android 5.0 itu akhirnya mendapatkan nama resmi sebagai ‘Lollipop’.
Continue reading Google Resmi Rilis Android 5.0 Lollipop

Google Umumkan Nexus 9, Nexus 6 dan Nexus Player

Ajang Google I/O tanggal 24 Juni lalu digunakan perusahaan yang bermarkaskan di Googleplex itu untuk mengungkap konsep Material Design. Menggabungkan visual inovatif dan dukungan teknologi terkini, ide tersebut mereka usung dalam platform mobile terbaru ber-codename L. Akhirnya Google mengumumkan apa kepanjangan L, serta mengenalkan tiga perangkat mutakhir. Continue reading Google Umumkan Nexus 9, Nexus 6 dan Nexus Player

[Rumor] Bocoran Spesifikasi dan Gambar HTC Nexus 9

Pada bulan Mei lalu, Google dirumorkan sedang mempersiapkan perangkat tablet Nexus terbaru. Baru-baru ini rumor mengenai tablet Nexus tersebut kembali beredar. Kali ini HTC yang disebut-sebut sedang mempersiapkan rilis tablet Nexus 9.

 

Informasi menarik: Google Sedang Siapkan Tablet Nexus Baru?

 

Blog teknologi Android Police mengklaim bahwa mereka memiliki informasi dari sumber yang bisa dipercaya bahwa HTC akan meluncurkan tablet Nexus berukuran 8,9 inci. HTC Nexus 9 disinyalir akan memiliki spesifikasi berupa layar beresolusi 2048×1440 piksel, prosesor Nvidia Tegra K1 berasitektur 64 bit, memori RAM 2 GB, kapasitas penyimpanan internal 16 atau 32 GB, kamera belakang beresolusi 8 megapiksel dan kamera depan beresolusi 3 megapiksel.

HTC Nexus 9

Selain spesifikasi, bocoran gambar HTC Nexus 9 pun sudah diperoleh oleh Android Police. Gambar di atas merupakan hasil reka ulang oleh Android Police dari gambar asli HTC Nexus 9 yang mereka peroleh tersebut. Dari gambar di atas bisa terlihat bagian muka HTC Nexus 9 tampak sangat mirip dengan iPad Mini, sedangkan bagian belakangnya menyerupai ponsel Nexus 5 yang dikembangkan oleh LG.

HTC Nexus 9 diperkirakan akan dibanderol dengan harga $399 untuk versi 16 GB dan $499 untuk versi 32 GB. Sayangnya kita masih harus menunggu cukup lama sampai perangkat ini hadir di pasar. HTC Nexus 9 diperkirakan baru akan dirilis di kuartal keempat tahun ini tanpa disebutkan tanggal rilis yang pasti.

 

Sumber: Android Police.

 

[Rumor] Google Persiapkan Ponsel Nexus Murah?

Harga perangkat Android memang semakin lama semakin murah. Berdasarkan data terbaru dari IDC, rata-rata harga jual ponsel pintar Android pada tahun 2013 adalah sebesar $276. Menurut rumor terbaru, brand Nexus yang selama ini menjadi representasi dari perangkat Android yang paling murni dikabarkan akan mengikuti tren harga tersebut dengan hadirnya Nexus versi murah.

 

Info menarik: Harga Perangkat Android Semakin Murah?

 

Rumor mengenai Nexus versi murah ini pertama kali beredar dari Cina. Google disebut-sebut sedang bekerjasama dengan MediaTek untuk merilis versi Nexus yang berharga di sekitar $130. Strategi pricing tersebut dimungkinkan karena murahnya prosesor yang diproduksi MediaTek. MediaTek sendiri selama ini dikenal sebagai produsen komponen prosesor bagi merk perangkat ponsel pintar dari Cina yang berhasil menjual perangkat handal dengan harga relatif murah seperti Xiaomi.

Meskipun demikian, Nexus versi murah ini juga dikatakan tidak akan menjadi perangkat flagship berikutnya dari Google. Google diprediksi masih tetap akan merilis Nexus 6 dengan strategi harga yang serupa dengan perangkat Nexus sebelumnya. Beredar spekulasi bahwa perangkat yang digarap bersama MediaTek ini akan menjadi semacam Nexus Mini.

Jika benar Google akan merilis perangkat Nexus di kisaran harga $130, akan menarik untuk disimak bagaimana produsen-produsen perangkat Android lain bereaksi. Akankah manuver Google ini semakin menurunkan rata-rata harga perangkat Android yang dijual di pasar?

 

Sumber: PhoneArena.

Google Now Launcher Telah Tersedia Untuk Device Google Ber-KitKat

Google Now Launcher memberikan Anda metode yang mudah dalam mengakses Google Now secara intuitif. Ia pertama kali diperkenalkan saat Google Nexus 5 diluncurkan beberapa bulan lalu. Dan kini sang raksasa asal Kalifornia ini merilis Google Now Launcher untuk device Nexus ataupun perangkat pintar yang Anda beli di Google Play. Continue reading Google Now Launcher Telah Tersedia Untuk Device Google Ber-KitKat