Walaupun tengah disibukkan dengan berbagai proyek besar, namun hal itu tak lantas membuat Microsoft melupakan konsumen kelas bawah yang menginginkan ponsel berharga murah. Nyatanya baru-baru ini raksasa software tersebut kembali melepas ponsel feature berjuluk Nokia 230 dan kembarannya, Nokia 230 Dual SIM.
Yap, betul ini adalah ponsel murah yang menawarkan kemampuan dasar perangkat telekomunikasi. Tapi, bukan berarti keduanya punya fitur yang malu-maluin. Nokia 230 bersaudara punya fitur yang cukup kerena untuk ukuran ponsel feature, di antaranya berupa dua buah kamera di belakang dan depan dengan resolusi sama-sama 2MP seperti layaknya smartphone kelas entry level.
Selain itu, Nokia 230 juga piawai dalam memberi hiburan di waktu senggang lewat suguhan sejumlah game besutan Gameloft, seperti Assassin’s Creed Brotherhood dan Midnight Pool 3. Hanya saja dengan layar hanya 2,8 inci tentu Anda tak bisa berharap banyak seperti halnya perangkat di kelas yang lebih tinggi.
Pun begitu, Microsoft memberikan keleluasaan kepada Anda untuk menyimpan musik favorit dengan menyediakan slot microSD hingga 32GB dan menikmati hiburan lain melalui alunan musik dari radio terintegrasi. Nokia 230 juga menawarkan akses menjelajah internet menggunakan Opera Mini Browser yang terintegrasi dengan Bing Search.
https://www.youtube.com/watch?v=GrZs6hJ-1b4
Ponsel berbasis Nokia Series 30+ ini diklaim mampu bertahan dalam modus stand by selama 27 hari. Keduanya akan tersedia dalam balutan warna silver dan dark silver. Mulai bulan depan kawasan India, Asia, dan Timur Tengah sudah dapat membeli perangkat dengan banderol mulai $55 sebelum pajak. Setelah itu baru Microsoft akan menjangkau wilayah lain yang dijadwalkan terlaksana pada tahun depan.
Sumber berita Windows.