Meskipun induknya saling berkompetisi, Nokia Maps berhasil membuktikan dirinya mampu untuk melepas ketergantungan produknya dengan nama Nokia. Melalui blog post-nya, Nokia Maps kini bisa diakses dari ponsel berbasis iOS dan Android melalui mobile browser yang sudah mendukung teknologi HTML5. Nokia Maps untuk mobile web [secara beta] sudah diperkenalkan di ajang Where 2.0 Conference bulan April lalu,
Anda yang ingin mencobainya tinggal mengakses laman http://maps.nokia.com. Pastikan handset yang digunakan adalah minimal iOS4 untuk iPhone dan Android 2.2 atau 2.3 untuk yang berbasis Android. Ketersediaan teknologi GPS secara built-in tentu akan sangat membantu. Meskipun teknologi yang digunakan adalah HTML5, tidak ada informasi spesifik apakah layanan tersebut dapat diakses sempurna menggunakan BlackBerry Browser yang juga sudah mendukung HTML5 [BlackBerry 6].
Continue reading Nokia Maps Kini Bisa Diakses dari iOS dan Android