Tag Archives: pharmacy supply chain

MDI Ventures to Lead Series B Round for mClinica Healthtech

MDI Ventures is reported to have reinvested in Singapore-based healthtech startup mClinica for $17.4 million (approximately 248 billion Rupiah). DailySocial.id has reached MDI Ventures to confirm this, but there is no feedback until this news is published.

Based on our source, MDI Ventures led the Series B round with several other investors, including SAI Global, Johnson & Johnson Foundation Scotland, and the Global Innovation Fund.

MDI Ventures was first participated in mClinica’s Series A funding in 2017 led by Unitus Impact and the Global Innovation Fund. The potential for business integration offered by mClinica with the Telkom Group ecosystem has captured MDI Ventures’ interest.

MDI Ventures’ previous CEO, Nicko Widjaja said, Indonesia’s health ecosystem has grown rapidly in recent years since the rise of the national health system. Telkom Indonesia, through Admedika and Telkomedika, has worked very closely with the government and the healthcare industry to deliver quality healthcare services across the country.

“mClinica’s products and solutions should match this initiative. Together we can introduce innovative business models that enable better quality healthcare while reducing the burden on the supporting ecosystem. We are very enthusiastic to support mClinica’s market expansion to Indonesia along with our innovation in managing health services in this country.”

mClinica alone has stepped up its presence in Indonesia since 2014 with a legal entity PT mClinica Health Solutions. Through its platform, mClinica enables leading multinational pharmaceutical companies, governments, NGOs and academic institutions to obtain previously inaccessible data and run patient programs that directly touch the population at the local pharmacy level. In keeping with its mission to unite the world’s pharmacies to transform global health data and advance patient health.

Quoted from Suara.com, mClinica has an application-based solution called SwipeRx which is available in six countries (Indonesia, Philippines, Malaysia, Thailand, Vietnam, and Cambodia) with more than 200 thousand pharmacies. This application is a community formed by mClinica for pharmacists in Southeast Asia to increase digital capacity in the pharmaceutical world with educational, research, marketplace, and information features.

In the marketplace, there is a SwipeRx Shopping feature that allows pharmacy owners to easily restock medicines. Pharmacy owners can find products quickly through easy-to-use search features, competitive prices, and faster delivery. This featureis availale on the Java island, including Bandung, Cimahi, Cirebon, Semarang, and Surabaya.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

mClinica sudah hadir di Indonesia sejak 2014 dengan badan hukum PT mClinica Health Solutions

MDI Ventures Dikabarkan Pimpin Pendanaan Seri B Startup Healthtech mClinica

MDI Ventures dikabarkan kembali berinvestasi untuk startup healthtech asal Singapura mClinica untuk pendanaan senilai $17,4 juta (sekitar 248 miliar Rupiah). DailySocial.id sudah menghubungi pihak MDI Ventures terkait hal ini, namun belum ada konfirmasi yang diberikan hingga berita ini diturunkan.

Berdasarkan informasi yang didapat, MDI Ventures memimpin putaran Seri B ini bersama sejumlah investor lainnya, seperti SAI Global, Johnson & Johnson Foundation Scotland, dan Global Innovation Fund.

MDI Ventures pertama kali berpartisipasi dalam pendanaan seri A untuk mClinica pada 2017 yang dipimpin oleh Unitus Impact dan Global Innovation Fund. Potensi integrasi bisnis yang ditawarkan mClinica dengan ekosistem Telkom Group membawa minat MDI Ventures untuk berinvestasi.

CEO MDI Ventures pada saat itu, Nicko Widjaja menuturkan, ekosistem kesehatan Indonesia telah berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir sejak diperkenalkannya sistem kesehatan nasional. Telkom Indonesia, melalui Admedika dan Telkomedika, telah bekerja sangat erat dengan pemerintah dan industri kesehatan untuk menghadirkan layanan kesehatan berkualitas di seluruh negeri.

“Produk dan solusi mClinica harus sesuai dengan inisiatif ini. Bersama-sama kita dapat memperkenalkan model bisnis inovatif yang memungkinkan layanan kesehatan berkualitas lebih baik sekaligus mengurangi beban ekosistem pendukung. Kami sangat antusias untuk mendukung ekspansi pasar mClinica ke Indonesia seiring dengan inovasi kami dalam mengelola layanan kesehatan di negara ini”.

mClinica sendiri sudah tancap gas hadir di Indonesia sejak 2014 dengan badan hukum PT mClinica Health Solutions. Melalui platformnya, mClinica memungkinkan perusahaan farmasi multinasional terkemuka, pemerintah, LSM, dan institusi akademik untuk mendapatkan data yang sebelumnya tidak dapat diakses dan menjalankan program pasien yang secara langsung menyentuh populasi di tingkat apotek lokal. Sesuai dengan misinya yang ingin menyatukan apotek dunia untuk mengubah data kesehatan global dan memajukan kesehatan pasien.

Mengutip dari Suara.com, mClinica memiliki salah satu solusi berbasis aplikasi bernama SwipeRx yang sudah hadir di enam negara (Indonesia, Filipina, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Kamboja) dengan total pengguna lebih dari 200 ribu apotek. Aplikasi ini merupakan komunitas yang dibentuk mClinica untuk para apoteker di Asia Tenggara dalam meningkatkan kapasitas digital di dunia farmasi dengan fitur edukasi, riset, marketplace, dan informasi.

Di dalam marketplace-nya, terdapat fitur SwipeRx Belanja yang memungkinkan pemilik apotek dapat lebih mudah melakukan pengadaan restock obat-obatan dengan lebih mudah. Pemilik apotek dapat menemukan produk apotek dengan cepat melalui fitur pencarian yang mudah digunakan, harga yang kompetitif, dan pengiriman yang lebih cepat. Fitur ini sudah bisa dinikmati di Pulau Jawa, mencakup Bandung, Cimahi, Cirebon, Semarang, hingga Surabaya.