Tag Archives: PS4 Slim

Sony Tawarkan PlayStation 4 Slim Dengan Penyimpanan yang Lebih Lapang

Ketika tahun 2016 berakhir, home console generasi kedelapan racikan Sony sudah memperoleh dua kali revisi. Sang produsen menggantikan sistem standar dengan New PlayStation 4 yang lebih ramping di bulan September lalu, kemudian melepas PlayStation 4 Pro untuk mendukung penyajian konten beresolusi 4K. Menariknya, Sony punya satu kejutan lagi buat para gamer di 2017.

Lewat Twitter, minggu kemarin Sony Computer Entertainment mengumumkan update untuk PlayStation 4 Slim. Pembaruan tersebut ditujukan khusus pada aspek kapasitas penyimpanan, cocok jika hard disk 500GB masih belum memuaskan Anda. Meskipun tak ada alasan kuat bagi pemilik PS4 beralih ke versi Slim, bundel ini sangat cocok buat Anda yang baru ingin mengadopsi PlayStation 4. Silakan Anda simak komparasinya di bawah.

PlayStation 4 Slim 1

PlayStation 4 Slim masih mengusung arahan desain tubuh jajaran genjang, namun volumenya lebih kecil dan sudut-sudutnya lebih membulat. Seperti biasa, celah di tengah tubuhnya menyimpan slot disc Blue-ray dan port USB. Slim memiliki dimensi 25,4×27,94×3,81-sentimeter (versus 30,48×27,5×5,3-sentimeter di model standar), dengan bobot lebih ringan, yakni 2-kilogram. Sementara PS4 biasa mempunyai berat 2,76-kilogram.

Komposisi hardware PS4 Slim sendiri identik dengan tipe standar:

  • CPU 8-core X86 AMD Jaguar
  • GPU AMD Radeon Graphics Core Next Engine, berkekuatan 1.84-teraflop
  • Memori RAM GDDR5 8GB
  • Penyimpanan hard drive 1-terabyte
  • Output AV HDMI
  • Output I/O dua buah port USB 3.0
  • Konektivitas Ethernet, Bluetooth 2.1, Wi-Fi

+: Sudah mendukung HDR, kompatible ke PlayStation Camera, PlayStation VR, penyimpanan 1TB, dibundel bersama versi baru controller DualShock 4.

-: Tidak punya digital output optical dan AUX, tidak menunjang output 4K.

PlayStation 4 Slim dengan hard drive 1-terabyte sudah mulai dijual di Indonesia. Kehadirannya itu mendorong sejumlah toko mulai mengurangi harga versi 500GB hingga Rp 3,75 jutaan. Model barunya sendiri dijajakan mulai Rp 4,6 juta (garansi resmi Sony Indonesia). Paket pembelian sudah termasuk controller DualShock 4 wireless, kabel HDMI, kabel power, serta kabel charging USB.

Menariknya lagi, beberapa pedagang lokal bahkan menjual PlayStation 4 Slim dengan bundel game  Call of Duty: Infinite Warefare serta Modern Warfare Remastered di harga yang tergolong murah. Kecuali Anda berniat untuk menikmati game di resolusi UHD, PlayStation 4 Slim boleh dibilang merupakan home console dengan penawaran terbaik di tanah air saat ini.

Via Engadget.

Sony Ungkap PlayStation 4 Pro dan PS4 Versi Ramping

Seperti yang sudah dijanjikan, Sony akhirnya mengungkap model anyar PlayStation 4 dalam sebuah event di kota New York. Bukan, ini bukanlah suksesor PS4, melainkan iterasi baru yang mengemas spesifikasi lebih beringas, dengan misi untuk menyuguhkan 4K gaming.

Dijuluki PlayStation 4 Pro, desainnya cukup mirip seperti PS4 standar. Dimensinya sedikit lebih tebal, cukup wajar mengingat Sony telah menanamkan prosesor dan GPU baru, serta HDD sebesar 1 TB. Formula ini sanggup menjalankan game secara mulus dalam resolusi 4K maupun dalam format HDR (High Dynamic Range).

PS4 Pro juga diklaim akan meningkatkan pengalaman bermain PlayStation VR. Di satu sisi, peningkatan resolusi berarti gambar tampak lebih tajam; di sisi lain, peningkatan performa berarti game bisa berjalan lebih mulus ketimbang menggunakan PS4 standar.

PlayStation 4 Pro mengutamakan pengalaman 4K dan HDR gaming / Sony
PlayStation 4 Pro mengutamakan pengalaman 4K dan HDR gaming / Sony

Tentu saja semua ini kurang begitu berarti tanpa campur tangan developer selaku kreator konten. Sony menegaskan bahwa sejumlah judul blockbuster macam Uncharted 4, Call of Duty: Infinite Warfare, Battlefield 1, FIFA 16, Mass Effect: Andromeda dan Horizon: Zero Dawn semuanya akan dipoles ulang guna memaksimalkan kapabilitas PS4 Pro.

Apa yang PS4 Pro tawarkan sejatinya juga sangat bergantung pada televisi milik pengguna; seandainya pengguna belum memiliki TV 4K, pembaruan yang dibawa PS4 Pro mungkin tidak akan terasa terlalu signifikan. Namun pengguna tak perlu minder, sebab Sony juga mengumumkan PS4 versi baru dalam kesempatan yang sama.

PlayStation 4 Slim / Sony
PlayStation 4 Slim / Sony

Versi baru ini punya dimensi yang lebih compact ketimbang aslinya; volumenya berkurang 30 persen dan bobotnya menurun 16 persen. Desainnya sama persis seperti bocoran gambar yang sudah beredar sebelumnya, perangkat tampak jauh lebih ramping sekaligus kece.

Pun demikian, para pemilik PS4 tidak perlu kecewa dan lanjut mengumpat Sony. Pasalnya, spesifikasi yang diusung PS4 versi slim ini sama persis seperti PS4 standar. Satu-satunya perbedaan hanyalah seputar fisiknya, plus controller DualShock 4 yang sedikit direvisi desainnya. Konsep yang sama sebelumnya sudah diterapkan Microsoft lewat Xbox One S.

Soal harga, PlayStation 4 Pro akan dibanderol $400 dan dipasarkan mulai 10 November mendatang. PS4 Slim di sisi lain akan dihargai $300 – di titik ini mungkin para pemilik PS4 bisa sedikit mengungkapkan kekesalannya pada Sony setelah melihat harga yang lebih terjangkau daripada PS4 standar dulunya – dan dijual mulai 15 September.

Sumber: 1, 2, 3.

Ayo Simak Rangkuman Info Mengenai PlayStation 4 ‘Slim’

Kira-kira seminggu lalu, internet jadi heboh karena kemunculan foto-foto yang diklaim sebagai versi ramping console PlayStation 4. Tapi tak cuma gambar, seseorang juga bilang dirinya telah membeli hardware dari situs lelang Gumtree, dan tak lama Eurogamer mengonfirmasi kebenaran klaim tersebut dengan mengunjungi serta bertanya langsung pada individu itu.

Lalu jika sudah mulai didistribusikan, mengapa hingga kini Sony masih belum mengumumkannya secara resmi? Apakah benar sang console maker Jepang itu akan menyingkapnya di acara pers yang dilangsungkan di kota New York tanggal 7 September besok? Lalu apakah pengumumannya dilakukan bersamaan dengan ‘Neo’? Di bawah ini ialah sejumlah info terkait tipe slim PlayStation 4 yang berhasil saya rangkum dari beberapa sumber:

Desain

Tak seperti ketika Xbox One S bocor, belum ada rincian mengenai komparasi volume antara PS4 dan versi slim-nya. Namun menakar dari foto-foto yang diunggah ke NeoGAF, hardware tampak lebih tipis dan rasio panjang serta lebarnya juga lebih kecil (mungkin sekitar 30-40 persen). Sejauh ini, baru tampak varian berwarna hitam, dan tubuhnya mengusung tekstur matte.

Tombol power dan eject berada di bagian sebelah kiri celah, dan dari foto, saya melihat ada slot untuk memasukkan disc. Bantalan karet di sisi bawah dibuat agar menyerupai simbol di action button controller DualShock. Lalu ia mempunyai konektivitas serupa PlayStation 4, yaitu port  power dan aksesori, HDMI serta Ethernet.

Controller

PlayStation 4 Slim 1

Sempat dipamerkan oleh Zee ReviewZ, seperti Xbox One S, desain controller tampaknya turut mendapatkan sedikit revisi. DualShock 4 untuk Slim mempunyai garis transparan di area atas touchpad sehingga cahaya bisa muncul di depan. Selain itu, penampakan keseluruhan controller cukup serupa dengan DualShock 4 standar.

Spesifikasi

Besar kemungkinan PlayStation 4 Slim memanfaatkan komposisi hardware serupa, tetapi tidak menutup peluang Sony akan membubuhkan beberapa fitur baru. Saya penasaran bagaimana produsen menandingi kemampuan Xbox One S dalam menyajikan video 4K. Dan berdasarkan laporan terkini, console tersebut turut didukung koneksi Wi-Fi 5GHz sebagai tambahan dari band 2,4GHz di model standar.

Harga dan ketersediaan

Rinciran mengenai waktu tersedianya PlayStation 4 Slim serta harga diprediksi akan diumumkan di acara Sony tanggal 7 September besok, namun jika boleh menebak, angkanya tidak akan jauh dari US$ 350, khususnya buat varian dengan penyimpanan 500GB. Lalu harga PlayStation 4 sendiri boleh jadi mengalami penurunan.

Kemudian jika Sony mempunyai agenda buat melepas PlayStation ‘Neo’ sebelum tahun 2016 berakhir, tidak ada alasan bagi mereka untuk menunda-nunda perilisan PS4 Slim.

Via Tech Radar & Business Insider.