Tag Archives: Samsung Internet Browser

Samsung Internet Browser Makin Ngebut dan Mampu Cegah Serangan Malware

Sebagai brand perangkat Android yang paling populer di dunia, Samsung punya ekosistem perangkat yang lebih matang ketimbang perusahaan lainnya. Sehingga bukan hal aneh jika mereka memutuskan untuk menggodok aplikasi sendiri untuk seri Galaxy dan bahkan merangkul brand lain untuk ikut mempergunakannya.

Pekan ini Samsung merilis versi terbaru aplikasi peramban untuk mobile-nya, Samsung Internet Browser yang disebut menawarkan kecepatan yang lebih ngebut tanpa melupakan sisi keamanannya.

Samsung Internet Browser versi 7.2 disebut sudah mengadopsi mesin Chromium M59 yang merupakan versi penyempurnaan dari versi terdahulu. Keunggulan dari mesin ini terletak pada kemampuannya untuk bekerja lebih efisien dan cepat serta peningkatan grafis untuk memberikan pengalaman gaming yang baru.

Dengan banyaknya resiko ancaman baru, Samsung juga berupaya memberikan perlindungan ekstra kepada pengguna browser-nya. Ketika menjelajah situs di internet, Samsung Internet Browser dapat memindai situs-situs yang memuat malware atau berupaya mencuri data pribadi pengguna. Apabila kedua indikasi tersebut ditemui, browser akan memperingatkan pengguna agar lebih waspada.

Selain itu, pengembang aplikasi juga menambahkan beberapa hal baru ke sisi interface, misalnya penambahan Add to home screen yang memungkinkan pengguna menambahkan ikon situs ke layar terdepan. Kemudian ada juga modus baca, peralihan tab yang lebih menarik dan juga dukungan terhadap perangkat dengan RAM berkapasitas kurang dari 1GB.

https://www.youtube.com/watch?v=SMfumY6B4IE

Hanya saja, sebagian besar fitur di atas baru tersedia di Samsung Internet Browser versi beta yang bisa Anda unduh di Play Store. Dan yap, aplikasi ini tidak harus dipasang di perangkat berlabel Samsung. Perangkat apapun bisa selama sudah menggunakan minimal Android 5.0 Lollipop atau yang lebih baru.

Application Information Will Show Up Here

 

Sumber berita PhoneArena dan gambar header Youtube.com/Jeremy Hooi.

Browser Bawaan Samsung Kini Bisa Digunakan oleh Semua Perangkat Android

Dibanding ponsel Android lain, ponsel besutan Samsung punya lebih banyak aplikasi bawaan. Seringkali aplikasi-aplikasi tersebut juga bersifat eksklusif, akan tetapi salah satunya kini juga bisa digunakan oleh smartphone non-Samsung, yaitu Samsung Internet Browser.

Anda mungkin ingat kalau Samsung memang sempat merilis aplikasi ini di Play Store pada bulan Maret lalu, namun ketika itu yang bisa mencoba hanyalah seri Nexus dan Pixel. Sekarang, semua ponsel lain juga bisa ikut mencicipinya selama menjalankan Android versi 5.0 (Lollipop) atau yang lebih baru.

Yang mungkin jadi pertanyaan, kenapa Anda harus menggunakan Samsung Internet ketika ada alternatif lain seperti Chrome, Firefox atau Opera? Mungkin banyak yang tidak tahu, namun browser bawaan Samsung ini sebenarnya bukan sekadar proyek open-source Chromium yang dikemas ulang begitu saja, tapi juga yang menawarkan sejumlah fitur menarik.

Salah satunya adalah kemampuan sinkronisasi dengan Chrome di perangkat desktop, dengan bantuan sebuah extension. Dengan demikian, pengguna bisa membuka deretan bookmark yang sama di ponsel dan laptop meskipun browser yang digunakan berbeda.

Fitur lain yang tak kalah menarik sejumlah pilihan adblocker yang terintegrasi. Kemudian ada pula mode tampilan high contrast dan dukungan WebVR – yang di Firefox saja baru tersedia untuk versi dekstop.

Sumber: CNET dan Samsung.

Samsung Internet Browser Versi 5.4 Suguhkan Fitur CloseBy

Samsung terbilang kreatif dalam upayanya membuat lebih banyak orang jatuh cinta terutama mereka yang sudah setia menggunakan perangkat Galaxy atau yang hanya punya ketertarikan dengan produk-produk Samsung. Salah satu cara yang mereka tempuh adalah dengan memperluas ekosistem dukungan piranti lunak di platform yang lebih ramah, yakni Play Store.

Pada bulan Maret lalu samsung menggulirkan aplikasi Samsung Internet Browser ke Play Store. Meski masih berlabel beta, kehadiran aplikasi ini membuat mereka yang menggunakan smartphone non Samsung Galaxy bisa ikut mencicipi, salah satunya pengguna perangkat Google Pixel. Dan sekarang, Samsung bahkan kembali menggulirkan versi terbaru aplikasi Internet Browser dengan tiga fitur baru sebagai sajian utama, yakni CloseBy, QR Code Reader dan Quick Menu.

Samsung-Internet-5.4_main-2

Fitur CloseBy membantu pengguna memperoleh informasi lebih dalam yang dibagikan dengan Anda ketika berada di lokasi, layanan atau perusahaan tertentu. Teknologi ini menggunakan pendekatan yang digunakan oleh Bixby Vision, di mana ia mampu memberikan informasi bangunan atau objek dalam sebuah foto. Bedanya, di Samsung Internet Browser diterjemahkan ke dalam bentuk tautan yang memungkinkan pengguna mengunjungi situs resmi untuk informasi yang lebih detail. Dalam praktiknya, teknologi ini bisa bermanfaat untuk pelancong yang mengunjungi sebuah stasiun dan memperoleh informasi tautan berisikan rincian jadwal keberangkatan, kedatangan dan juga pemesanan tiket.

Samsung-Internet-5.4_main-3

Sedangkan fitur QR Code Reader memungkinkan pengguna untuk memindai kode QR untuk berbagai keperluan seperti membuka halaman situs, menonton video dan lain-lain. Kemudian fitur Quick Menu menyuguhkan tombol-tombol menu dengan format melayang yang bisa diakses dan dibawa ke semua halaman ketika sedang menjelajah dunia maya. Dengan demikian, Anda dapat melakukan hal lainnya dengan cepat tanpa harus membuka menu utama terlebih dahulu.

Samsung-Internet-5.4_main-4

Selain tiga fitur di atas, Samsung juga melakukan perbaikan bugs yang diharapkan mampu meningkatkan performa aplikasi ketika digunakan. Bagi Anda yang ingin mencoba Samsung Internet Browser, bisa mengunduhnya dari Google Play Store secara cuma-cuma.

https://youtu.be/PkLH6EbJz98

Sumber berita Samsung.

Application Information Will Show Up Here