Tag Archives: Seva

The latest three digital services from Astra Group include Seva.id, CariParkir, and Sejalan. All related to the transportation sector

Astra Group Announces Three New Digital Services Associated with Transportation

The number of people connected to the internet and savvy market has caught the interest of Astra Group in the digital industry. They just launched three new services, Seva.id, CariParkir, and Sejalan. All are related to transportation segment.

Seva.id is a digital platform that allows users to buy a new car, used car, or property assets, such as apartment and real estate.

It allows users, to order vehicles, make an exchange, submit a test-drive for the desired car, calculate monthly installments with a credit calculator, and schedule a service.

Another digital service launched by Astra is CariParkir. It’s available on the Android platform and designed to make it easier for users to find the nearest parking area. There are two main features. First, providing information includes prices, time, address, and the current parking facilities.

Second, the ability to book the parking lot using CariParkir partners, to be used by both four and two-wheeler vehicles.

The third service is Sejalan. It is a platform for sharing that allows users (called Kapten Sejalan) to share the empty seat on their vehicles with other users (called Teman Sejalan). This app is available for iOS and Android.

Djap Tet Fa, Chief of Astra Digital, said the steps they took were aimed at the demand of Indonesian people dominated by millennial.

“By creating a strong digital platform, Astra Digital presents the innovative, relevant, and customer-oriented solutions,” he explained.

The three latest services aren’t really the new concept but the execution will determine whether these services are sustainable or not.

This year, Astra Group has been involved in several digital innovations in Indonesia, such as launching a chatbot for insurance services and founding AWDA fintech lending service with WeLab. In February, Astra also raised around Rp2 trillion funding for Go-Jek.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here
Application Information Will Show Up Here
Tiga layanan digital baru dari Grup Astra adalah Seva.id, CariParkir, dan Sejalan. Semuanya masih terhubung dengan sektor transportasi

Grup Astra Perkenalkan Tiga Layanan Digital Baru, Semua Terkait dengan Transportasi

Semakin banyaknya orang yang terhubung dengan internet dan pasar yang semakin savvy membuat Grup Astra semakin tertarik dengan industri digital. Mereka meluncurkan tiga layanan baru, Seva.id, CariParkir dan Sejalan. Benang merah ketiganya adalah keterkaitan dengan sektor transportasi.

Seva.id adalah platform digital yang memungkinkan penggunanya untuk membeli mobil baru, mobil bekas, atau membeli properti, seperti apartemen dan real estate.

Seva.id memungkinkan pengguna untuk melakukan pemesanan kendaraan, tukar tambah, melakukan permohonan test drive untuk mobil yang ingin dibeli, menghitung cicilan bulanan dengan kalkulator kredit, hingga melakukan penjadwalan servis kendaraan.

Layanan digital berikutnya yang diluncurkan Astra adalah CariParkir. Layanan ini tersedia di platform Android dan didesain memudahkan penggunanya menemukan lokasi parkir terdekat yang sesuai dengan kebutuhan. Ada dua fitur utama yang disajikan. Pertama memberikan informasi seperti harga, waktu, alamat, dan fasilitas yang ada di lokasi parkir.

Fitur selanjutnya adalah kemampuan membantu melakukan booking lahan parkir di mitra. CariParkir disebut bisa digunakan oleh pengendara mobil dan sepeda motor.

Layanan ketiga yang diluncurkan Astra adalah Sejalan. Sejalan adalah platform untuk nebeng, memungkinkan pengguna (disebut Kapten Sejalan) berbagi kursi kosong di kendaraan mereka dengan pengguna lain (disebut Teman Sejalan). Aplikasi Sejalan sudah tersedia untuk platform iOS dan Android.

Chief of Astra Digital Djap Tet Fa menyebutkan, langkah yang mereka lakukan ini memiliki tujuan memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia yang didominasi generasi milenial.

“Dengan memperkuat platform digital, Astra Digital hadir untuk memberikan solusi yang lebih inovatif, relevan, dan customer oriented,” terang Tet Fa.

Ketiga layanan Astra tersebut memang tidak mengusung konsep yang benar-benar baru, namun eksekusinya di lapangan bakal menentukan apakah layanan ini bisa bertahan dan berkesinambungan.

Tahun ini Grup Astra sudah terlibat dalam beberapa inovasi digital di Indonesia, seperti meluncurkan chatbot untuk layanan asuransi dan mendirikan layanan fintech lending AWDA bersama WeLab. Astra juga Februari lalu memberikan pendanaan senilai 2 triliun Rupiah untuk Go-Jek.

Application Information Will Show Up Here
Application Information Will Show Up Here