Tag Archives: Slide

Ayo Simak Aksi Perdana Hoverboard Buatan Lexus

Brand Lexus sebenarnya bermula dari proyek pengembangan sedan eksklusif ber-codename F1 di tahun 1983. Kini selain jadi produsen otomotif premium terbesar dari Jepang, mereka telah masuk ke ranah mobil sport hingga supercar. Tapi Lexus tidak berhenti bereksperimen. Seperti yang kita ketahui, di bulan Juni lalu mereka kabarnya sedang menggarap hoverboard. Continue reading Ayo Simak Aksi Perdana Hoverboard Buatan Lexus

Lexus Berhasil Ciptakan Hoverboard

Tidak ada regulasi resmi yang mengatur soal pembuatan dan pemakaian skateboard. Berdasarkan sejarah, ia dianggap sebagai tren kontemporer sekaligus instrumen olahraga berbasis papan beroda. Itu sebabnya ada banyak sekali desain, misalnya longboard, shortboard, slalom board, wave board, hingga penjelmaan skateboard dalam kisah fiksi ilmiah: hoverboard. Continue reading Lexus Berhasil Ciptakan Hoverboard

Rangkuman di Media Sosial dan Sumber Online Tentang ‘Banjir Jakarta’

Media sosial dan sumber daring (online) sudah menjadi bagian dari berbagai kegiatan di Indonesia, bukan hanya yang berkaitan dengan hiburan dan politik, percakapan yang ada di media sosial juga menyangkut kejadian yang menimpa masyarakat, salah satu contohnya banjir di Jakarta beberapa waktu lalu.

Continue reading Rangkuman di Media Sosial dan Sumber Online Tentang ‘Banjir Jakarta’

Ini Dia Slide Yang Digunakan “TheFacebook” Untuk Menjual Iklan Pada Tahun 2004

Di film “The Social Network”, anda bisa melihat bagaiman sejarah awal ditemukannya Facebook oleh duo co-founder Mark Zuckerberg dan Eduardo Saverin. Mark yang mengurus bagian teknis seperti programming dan design, Eduardo ditugaskan untuk mengurus perusahaan yang kala itu bernama “The Facebook” dari sisi bisnis dan pengiklan.  Continue reading Ini Dia Slide Yang Digunakan “TheFacebook” Untuk Menjual Iklan Pada Tahun 2004

Presentonomics.com Resmi Dirilis Untuk Publik

Presentonomics.com, sebuah situs yang memberikan berbagai layanan berkaitan dengan presentasi telah resmi meluncurkan layanan mereka, salah satunya ditandai dengan situs mereka yang telah live dan bisa dinikmati oleh publik sejak tangal 5 Oktober kemarin.

Sejak kemunculan Presentonomics.com, menjadi menarik untuk melihat apa yang akan ditawarkan oleh startup yang satu ini. Salah satu alasannya karena kehadirannya bisa memberikan dukungan bagi para startup dalam berbagi hal yang berkaitan dengan presentasi.

Seperti yang pernah dituliskan di DailySocial, Presentonomics menawarkan beberapa layanan, meski tidak sepenuhnya berbasis web. Beberapa layanan yang mereka sediakan antara lain Training & Workshop, jasa pembuatan desain presentasi, Presentonomics Club, seminar, serta membuka kontribusi bagi pengguna untuk memberikan artikel atau slide presentasi atau review buku yang berkaitan dengan pemasaran, komunikasi atau personal development.

Continue reading Presentonomics.com Resmi Dirilis Untuk Publik

Segera Hadir: Presentonomics.com

Presentasi adalah bagian yang penting bagi para startup, terutama ketika startup melakukan pitch, baik itu dihadapan penonton, investor bahkan teman sendiri. Beberapa kali menghadiri pitch atau peresentasi para startup masih banyak yang bisa diperbaiki baik dari sisi slide maupun tentang konten yang mereka jelaskan.

Nah, akan segera hadir sebuah startup yang bisa membantu para startup lain dengan menyediakan berbagai layanan yang berhubungan dengan presentasi, perkenalkan Presentonomics.com, sebuah startup yang situsnya dikabarkan akan rilis tanggal 30 September ini.

Meski tidak sepenuhnya berbasis web, namun kalau melihat rencana layanan yang akan mereka tawarkan, Presentonomics bisa jadi akan sangat membantu para startup untuk urusan presentasi. DailySocial mendapatkan screenshot untuk tampilan situs mereka beserta penjelasan dari founder Presentonomics, Bernadus Sumartok tentang apa yang akan ditawarkan serta rencana pengembangan dan monetisasi layanan ini.

Continue reading Segera Hadir: Presentonomics.com

Google Resmi Akuisisi Slide, Siap-siap Menjadi Lebih Sosial

Google mengumumkan secara resmi akuisisi mereka atas Slide, sebuah perusahaan teknologi sosial yang mempunyai pengalaman dalam membangun cara baru bagi orang untuk terhubung dengan orang lain lewat berbagai platform online.

Setelah beberapa kabar yang mengindikasikan tentang pergerakan Google untuk semakin menjadi sosial, seperti investasi atas Zynga untuk permainan berbasis sosial, lalu kabar tentang pengembangan dan ‘persiapan’ Google Me, akuisisi atas Slide ini memperkuat prediksi tentang pergerakan Google ke ranah sosial, bahkan dikaitkan juga dengan persaingan mereka terhadap Facebook.

Continue reading Google Resmi Akuisisi Slide, Siap-siap Menjadi Lebih Sosial