Tag Archives: SmarTernak

CEO DycodeX Andri Yadi, dengan produk unggulan SmartTernak, menceritakan pengalaman-pengalaman mengikuti ajang Google Demo Day Asia 2018 di Shanghai

Cerita Pengalaman SmarTernak Ikuti “Google Demo Day Asia” di Shanghai

Menjadi satu-satunya startup asal Indonesia yang dipilih Google Asia Pacific untuk acara Demo Day Asia merupakan pengalaman yang berharga buat DycodeX. Melalui SmarTernak, perusahaan pengembang software asal Bandung ini, mendapatkan kesempatan untuk bersaing dengan 9 startup dari negara lainnya di Asia dalam acara Demo Day Asia di Shanghai bulan September 2018 lalu.

Kepada DailySocial, CEO DycodeX Andri Yadi mengungkapkan, dipilihnya SmarTernak mewakili Indonesia mengikuti acara Google Demo Day Asia 2018, merupakan validasi dan justifikasi tersendiri buat DycodeX yang membuktikan bahwa teknologi yang dikembangkan telah diakui dan memberikan impact untuk orang banyak.

“Sesuai dengan misi kami, ketika mendaftarkan diri untuk menjadi bagian dari kegiatan ini, adalah untuk bisa melakukan scale up dengan bantuan dari mentor dan sumber daya dari Google,” kata Andri.

Bersaing dengan 9 startup lainnya di Asia, tim SmarTernak mendapatkan kesempatan bertemu dengan para founder startup lainnya dan bertemu secara langsung dengan mentor Google. Selain kesempatan untuk memberikan pitching kepada para juri, SmarTernak juga mendapatkan masukan menarik untuk produk yang dikembangkan.

Potensi scale up SmarTernak

Andri mencatat terdapat sekitar 16 juta ternak di Indonesia, namun faktanya Indonesia masih melakukan impor daging sapi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di tanah air. Menurut Andri, persoalan ini terjadi karena adanya mismanagement, yang ternyata juga di-highlight para mentor Google Demo Day Asia.

“Dalam kegiatan pitching tersebut, kami dari SmarTernak diminta untuk melihat peluang dan potensi yang ada. Intinya adalah bagaimana SmarTernak bisa melakukan scale up dari sisi cakupan produk dan layanan juga negara,” kata Andri.

Lanjut Andri, tidak hanya teknologi untuk ternak saja yang bisa dikembangkan DycodeX. Para mentor juga melihat perlindungan dan pengawasan terhadap satwa liar juga bisa dijadikan peluang untuk dikembangkan secara teknologi.

“Saat ini negara lain sudah banyak menerapkan teknologi hingga sensor untuk ternak hingga hewan. Di Indonesia sendiri masih belum banyak startup yang mengembangkan teknologi tersebut,” kata Andri.

Masih dalam proses penjajakan bertemu dengan investor lokal dan asing, Andri dan tim sempat bertemu dengan beberapa perusahaan venture capital. Kesempatan tersebut dimanfaatkan memperluas jaringan dan melakukan diskusi dengan VC yang tertarik untuk berinvestasi.

“Sesuai dengan target kita, hingga akhir tahun 2018 diharapkan kita sudah memiliki pendanaan baru tahapan Seri A agar bisa dimanfaatkan untuk scale up dan ekspansi ke negara lainnya,” ujar Andri.

Tips mengikuti kegiatan Demo Day

Setelah mengikuti acara Google Demo Day pertama di Asia (sebelumnya di Amerika Serikat dan Eropa), Andri melihat kesempatan yang diberikan Google kepada DycodeX, sejalan dengan rencana perusahaan, yaitu fokus scale up dan memberikan layanan yang berguna untuk orang banyak.

“Saya melihat startup yang siap melanjutkan ke tahap scale up, telah memiliki revenue, dan telah melakukan fundraising bisa menjadi bagian dari Demo Day Asia selanjutnya. Fokus kepada layanan yang berguna untuk orang banyak,” kata Andri.

 

SMARTernak menawarkan solusi IoT untuk peternakan / Pixabay

DycodeX Cari Pendanaan Baru Seri A dan “Scale Up” SMARTernak

DycodeX, startup pengembang hardware berbasis Internet of Things (IoT), tengah mencari pendanaan baru untuk mendukung rencana pengembangan bisnisnya di tahun depan.

Hal ini diungkapkan CEO DycodeX Andri Yadi saat DailySocial menyambangi kantornya di Bandung beberapa waktu lalu. Ia mengungkapkan bahwa pendanaan baru ini nantinya akan mendukung segala fokus bisnis DycodeX ke depan.

“Akhir tahun ini kami mau raise (pendanaan) lagi dari venture capital. Investor potensial sudah ada, dari lokal. Dengan (rencana cari pendanaan) ini, kami mencari fokus produk dan thankfully sudah ada,” ujar Andri.

Fokus produk yang dimaksud adalah pengembangan produk IoT untuk lima kategori, antara lain Asset Tracking, Agriculture Livestock Farming, Safety and Security, Custom Hardware Design, dan Industrial.

Sebelumnya DycodeX telah mengantongi pendanaan dengan nilai yang tidak diketahui dari angel investor bernama Edo Okandar. Di awal tahun ini, startup bermarkas di Bandung ini kembali memperoleh pendanaan dari angel investor berbeda.

“Pendanaan awal tahun ini tidak bisa saya sebutkan nilainya, tetapi valuasinya sampai satu juta dollar (per Januari 2018). Bisa dikatakan pendanaan ini pra-seri A,” ujarnya.

Incar nilai pasar 233 miliar Rupiah

Andri mengungkap sejumlah pengembangan produk baru di masa depan. Namun, rencana tersebut belum dapat dirilis kepada publik. Untuk saat ini, SMARTernak menjadi salah satu fokus pengembangannya di masa depan.

Solusi peternakan SMARTernak sendiri telah mendapat dukungan penuh dari Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Kementerian Pertanian.

SMARTernak menawarkan solusi peternakan berbasis IoT secara end-to-end. Tak sekadar hardware, SMARTernak menyediakan layanan untuk memantau hewan ternak, mulai dari melacak, mendeteksi aktivitas hewan ternak, estimasi kesehatan.

“Model bisnisnya sudah jelas, pasarnya ada, dan mau scale up juga. Bahkan kami sudah siapkan target yang ingin kami incar. Saat ini ada sekitar 16 juta sapi di Indonesia, kami mau incar 1 persen atau 160 ribu sapi dalam dua tahun. Nilai dari 160 ribu itu sebesar 16 juta dollar (Rp233 miliar),” ungkap Andri.

Menurut Andri, nilai bisnis yang dipatok cukup besar karena produk yang ditawarkan DycodeX tak hanya berupa perangkatnya saja, tetapi layanan secara end-to-end.

Ia mengaku optimistis dapat mencapai target karena hingga akhir tahun ini SMARTernak bakal mendapat 10.000 sapi. Diungkapkan Andri, 10.000 sapi ini diperoleh dari peternakan milik anak usaha Astra Group.

“Hingga akhir tahun kita sudah dapat 10.000, itu saja tanpa marketing dan funding baru. Artinya dengan effort lebih banyak, dengan funding dan marketing bagus, sebetulnya target 160.000 sapi itu sudah di depan mata,” katanya.

Andri menambahkan, peternakan sapi yang dikelola korporasi itu hanya 1,6 juta atau 10 persen dari total 16 juta sapi di Indonesia. Bicara perusahaan berskala menengah hingga besar, ada belasan ribu sapi yang dikelola. Artinya, masih ada peluang besar di level peternakan daerah.

“Makanya, kami nanti mau tambah resource lagi untuk fokus pada pengembangan ini,” katanya.

Google Demo Day Asia pilih 10 startup dari seluruh Asia Pasifik

DycodeX Wakili Indonesia di Acara Google Demo Day Asia

Bertempat di Shanghai bulan September 2018 mendatang, gelaran Demo Day Asia yang diinisiasi oleh Google, telah memilih 10 startup dari seluruh Asia Pacific untuk bisa memberikan presentasi dan pitching di hadapan investor secara global.

Di antara 10 startup terpilih, DycodeX yang merupakan anak perusahaan pengembang software asal Bandung DyCode, menjadi satu-satunya wakil Indonesia di gelaran tersebut.

Dycode X, yang kini fokus ke produk SmarTernak, solusi manajemen ternak berbasis Internet of Things (IoT), akan bersaing dengan 9 startup lainnya.

Mereka adalah FreightExchange (Australia), GITAI (Jepang), Marham (Pakistan), Miotech (Tiongkok), Origami Labs (Hong Kong), SigTuple (India), SkyMagic (Singapore), Swingvy (Korea)

Terpilihnya DycodeX dalam gelaran Demo Day Asia, setelah Open Call dilakukan Google dan pendaftaran yang masuk diklaim mencapai hingga ribuan dari startup di Asia Pacific. Google kemudian melakukan penyaringan hingga 305 startup yang masih dalam tahap kualifikasi, dan 10 startup terpilih yang kemudian berhasil masuk ke babak final, berhak tampil dalam panggung Demo Day Asia.

Startup yang berhasil menarik perhatian para investor di babak final, akan mendapatkan kesempatan mengantongi pendanaan dari investor senilai $100,000 dalam bentuk Google Cloud Platform credits. Venture capital yang akan memberikan penilaian dan hadir di acara Demo Day tersebut di antaranya adalah Sequoia Capital Tiongkok, Venturra Capital, dan para pimpinan yang tergabung dalam Google for Entrepreneurs.

Kembangkan IoT untuk peternakan

Didukung Kementerian Pertanian, DycodeX mulai mengembangkan SmarTernak yang merupakan perangkat precision livestock farming (PLF). Fitur-fitur yang ditawarkan mencakup fitur pelacakan hewan ternak, mendeteksi aktivitas hewan ternak, estimasi kesehatan hewan ternak, hingga membaca kondisi lingkungan hewan ternak. Data-data tersebut dipancarkan secara real time dan bisa dibantu melalui aplikasi yang ada di perangkat mobile.

Dalam pengembangannya, DycodeX berperan penuh dalam pengembangan sistem dan alat-alat yang digunakan, sementara pemerintah mendukung dalam penyediaan lahan untuk uji coba.

Solusi DycodeX menjadi salah satu solusi berbasis teknologi yang bermanfaat untuk mengoptimalkan peternakan dan menggali lebih jauh potensi dan masalah yang ada di peternakan.

SmarTernak solusi IoT dari DycodeX untuk peternakan

SmarTernak Jadi Solusi IoT untuk Optimalkan Peternakan

SmarTernak merupakan solusi yang dikembangkan DycodeX berupa perangkat manajemen ternak berbasis Internet of Things (IoT) yang diharapkan bisa membantu peternak Indonesia memantau hewan ternak mereka. Perangkat ini didukung Kementerian Pertanian Indonesia

Solusi SmarTernak merupakan perangkat precision livestock farming (PLF). Fitur-fitur yang ditawarkan mencakup fitur pelacakan hewan ternak, mendeteksi aktivitas hewan ternak, estimasi kesehatan hewan ternak, hingga membaca kondisi lingkungan hewan ternak. Data-data tersebut dipancarkan secara real time dan bisa dibantu melalui aplikasi yang ada di perangkat mobile.

Dalam pengembangannya, DycodeX berperan penuh dalam pengembangan sistem dan alat-alat yang digunakan, sementara pemerintah mendukung dalam penyedian lahan untuk uji coba.

“Sejauh ini kami masih bekerja sama dengan peternakan yang dimiliki oleh Kementerian Pertanian Indonesia. Tujuan utama kami dalam waktu dekat adalah mengaplikasikan SMARTernak ini di wilayah peternakan Kementan agar dapat menjadi solusi untuk pemerintah terkait issue Livestock Farming khususnya sapi di Indonesia,” jelas Public Relation Representative DycodeX Veronica Blandine.

SmarTernak bekerja dengan beberapa sensor yang mampu secara langsung mendeteksi aktivitas hewan ternak secara real time. SmarTernak didesain untuk bisa langsung diimplementasikan dengan mengalungkan sensor pada hewan dan memasang koneksi.

Untuk koneksi, SmarTernak menggunakan teknologi LoRa atau yang dikenal sebagai Long Radio. Teknologi ini diklaim lebih ekonomis dibandingkan dengan GSM. Untuk range coverage mengikuti kontur peternakan masing-masing.

“Karena berbasis radio, LoRa mengharuskan adanya gateway yang terpasang di wilayah peternakan. Satu buah gateway dapat menerima informasi lebih dari 20 device tergantung kontur wilayah yang sebelumnya saya sebutkan. Untuk saat ini ukurannya masih disesuaikan untuk hewan ternak berbadan besar seperti sapi, namun bila memiliki macam hewan ternak lainnya, kami terbuka untuk layanan customize,” imbuh Vero.

Solusi DycodeX ini bisa jadi salah satu solusi berbasis teknologi yang bermanfaat untuk mengoptimalkan peternakan dan menggali lebih jauh potensi dan masalah yang ada di peternakan. Pihak DycodeX sendiri berharap solusi yang mereka rancang ini tidak hanya stok pangan yang bisa diprediksi tetapi juga kesehatan hewan ternak, sehingga para peternak maupun investor bisa mendapat laporan yang lebih lengkap.

“SMARTernak akan sangat membantu peternakan yang mengadopsi jenis peternakan bebas atau yang tidak mengikat hewan ternak. Hal ini akan lebih menghemat biaya operasional monitoring. Prinsip LoRa yang line-of-sight akan lebih optimal apabila diletakkan di tempat yang lebih tinggi, sehingga coveragenya akan lebih banyak.”