Tag Archives: Tablet Asus

Belum Menyerah Garap Tablet, Asus Kembali Siapkan Varian Baru?

Pasar tablet memang cenderung lebih lesu ketimbang industri smartphone yang justru kian semarak. Walau begitu, Asus sepertinya menolak untuk lempar handuk. Dalam sebuah bocoran terbaru, pabrikan asal Taiwan itu dikabarkan sedang mempersiapkan sebuah tablet dengan layar bongsor yang ditenagai komponen yang cukup baik.

Dikutip dari DigitalTrend, tablet Asus yang muncul dalam bocoran bakal dihuni chipset MediaTek MT8173 yang mengemas empat inti prosesor dengan fabrikan 28nm. Namun dalam bocoran bersangkutan, chipset tersebut keliru disebutkan dengan prosesor 12 inti kendati benar MediaTek memang sedang menggarap chipset dodeca-core. Tapi bukan untuk tablet Asus ini.

Berikutnya, jeroan tablet bakal menjadi rumah bagi komponen grafis PowerVR GX6250 yang diharapkan mampu memberikan visual berkualitas lewat layar 9,6 inci beresolusi 2048 x 1536 piksel. Tambahan lainnya berupa RAM 4GB dengan ruang simpan seluas 64GB. Lalu di bagian belakang, meski kapasitas baterai yang dibawa belum diketahui, namun untuk urusan kamera Asus kemungkinan bakal membenamkan sensor 7MP, sedangkan di depan menggunakan sensor 4.7MP. Tablet bakal menjalankan sistem operasi Android 7.0 Nougat.

Belum jelas apa rencana Asus untuk tablet ini dan di jajaran mana ia akan memulai debut. Belum lama ini Asus juga sudah melepas varian tablet ZenPad 3S 10 yang speknya hampir mendekati. Berbekal chipset MediaTek, rasanya sulit bagi Asus untuk bisa menjegal iPad Air 2 jika melepas tablet barunya ini dengan banderol di atas $400.

Gambar header ilustrasi ZenPad 3S 10.

Asus ZenPad 3S 10 LTE Tak Cuma Tawarkan Internet Ngebut

Setelah meluncurkan tablet model ZenPad 3S 10 (Z500M) di gelaran Zenvolution di bulan September tahun lalu, Asus kembali merilis tablet yang sama tapi kali ini dengan nomor model Z500KL yang merupakan tablet yang sama tapi dengan tambahan LTE dan sejumlah peningkatan.

Dijual di kisaran Rp 5,5 juta-an, Asus ZenPad 3S 10 LTE (Z500KL) menawarkan kecepatan internet yang lebih baik berkat dukungan 4G LTE, di samping tawaran berupa bonus cover dan juga custom stand yang di-bundle serta dalam paket penjualan.

Asus ZenPad 3S 10 LTE _2

Kinerja Asus ZenPad 3S 10 LTE (Z500KL) juga lebih menjanjikan berkat hadirnya prosesor yang lebih cepat Snapdragon 650 dengan prosesor hexa-core 1.8GHz, RAM 4GB dan grafis Adreno 510. Sementara kapasitas simpannya masih sama 32GB, Asus menawarkan tambahan berupa penyimpanan cloud seluas 5GB gratis dan juga Google Drive seluas 100GB untuk 2 tahun. Sedangkan di depan, tablet masih menggunakan layar 9,7 inci dengan resolusi QXGA (2048 x 1536 piksel) dengan tambahan teknologi Tru2Life dan dukungan multi-touch.

Asus ZenPad 3S 10 LTE _3

Untuk urusan optik, tablet Asus ZenPad 3S 10 LTE (Z500KL) membawa kamera 8MP di belakang dan 5MP di depan yang sama-sama mempunyai kemampuan merekam video 1080p. Datang dengan OS Android 6.0 Marshmallow, tablet ditenagai baterai sebesa 7.800mAh yang diklaim bisa bertahan selam 16 jam. Sayangnya belum ada kepastian apakah tablet ini juga akan dilepas ke pasar internasional.

Sumber berita Asus.

Asus Beberkan Tablet Baru, ZenPad 7 dan ZenPad 8 Bulan Depan?

Ada rumor baru yang membeberkan bahwa Asus mempunyai cikal bakal perangkat tablet baru generasi ZenPad yang kabarnya akan hadir dalam dua balutan layar yang berbeda. Masing-masing ZenPad 7 dan ZenPad 8, angka di belakang nama perangkat mewakili ukuran layar yang dibawa.

Continue reading Asus Beberkan Tablet Baru, ZenPad 7 dan ZenPad 8 Bulan Depan?

Daftar Harga Tablet Asus dan Penawaran Diskon Bulan Maret 2015

Di pasar tablet Android khususnya di Indonesia, Asus memegang pangsa pasar yang cukup berpengaruh. Dari data yang dirilis IDC Asus berhasil merangsek ke posisi tiga pemegang pangsa pasar tablet terbesar di tanah air dengan persentase 11,6%.

Continue reading Daftar Harga Tablet Asus dan Penawaran Diskon Bulan Maret 2015