Tag Archives: Tamron

Tamron Ungkap Lensa Telephoto 18-300mm F3.5–6.3 untuk Kamera APS-C Sony

Tamron telah mengumumkan lensa zoom telephoto all-in-one terbaru untuk kamera mirrorless dengan sensor APS-C, 18–300mm F3.5–6.3 Di III-A VC VXD. Lensa ini tersedia untuk sistem kamera Sony E-mount mulai tanggal 27 September 2021, nantinya juga bakal ada versi Fujifilm X-mount pada akhir tahun.

Kalau di full frame, Tamron 18–300mm F3.5–6.3 Di III-A VC VXD menawarkan rentang zoom setara 27-450mm. Secara optik, lensa ini dibuat dari 19 elemen dalam 15 grup, termasuk tiga elemen hybrid aspherical dan empat low dispersion (LD).

Tamron menggunakan diafragma aperture melingkar tujuh bilah dan memiliki ulir filter depan 67mm. Rentang aperture maksimumnya antara F3.5 hingga 6.3, sedangkan untuk minimumnya F22 pada ujung lebar dan F40 pada ujung panjangnya.

Autofocus-nya didorong oleh linear motor Voice-coil eXtreme-torque Drive (VXD) dan punya optical image stabilization dengan teknologi vibration compensation (VC) milik Tamron. Dengan menggunakan AI, lensa akan memilih karakteristik kompensasi untuk videografi pada panjang fokus 70mm atau kurang.

Jarak pemfokusan minimum lensa ini ialah 15mm pada ujung lebar dan 99mm pada ujung panjangnya, dengan rasio perbesaran masing-masing 1:2 dan 1:4. Kontruksi bodinya sudah moisture-resistant dengan fluorine coating, diameternya 75,5mm, dan berbobot 621 gram.

Untuk keamanan saat menyimpan ataupun membawanya, Tamron melengkapinya dengan tuas untuk mengunci zoom. Dengan cakupan yang luas ini, Tamron 18–300mm F3.5–6.3 Di III-A VC VXD adalah lensa serbaguna untuk berbagai kebutuhan baik still maupun video.

Sumber: DPreview

3 Lensa APS-C Baru Minggu Ini dari 7Artisans, Tamron, dan Pergear

Pada minggu ini, tercatat ada tiga lensa APS-C baru yang menarik untuk dibahas dari produsen yang berbeda. Meliputi 7Artisans dengan lensa 7.5mm F2 fisheye, Tamron dengan lensa superzoom 18-300mm F3.5-6.3 Di III-A2 VC VXD, dan Pergear dengan lensa 60mm F2.8 Ultra-Macro.

Mari mulai dari 7Artisans 7.5mm F2 fisheye yang dibanderol US$149 atau sekitar Rp2,1 jutaan. Lensa yang dapat mengambil gambar dengan skala lebih luas ini tersedia untuk sistem kamera mirrorless Canon EOS-M, Canon RF, Fujifilm X, Leica L, Micro Four Thirds (MFT), Nikon Z, dan Sony E-mount.

Sekilas untuk spesifikasinya, 7Artisans 7.5mm F2 fisheye dibuat dari 11 elemen dalam 8 grup, termasuk diantaranya dua elemen low-dispersion dan tiga elemen high-refractive index. Memiliki jarak fokus minimum 12,5cm, menggunakan aperture diafragma 7 bilah, dan rentang aperture F2 hingga F11.

Beralih ke Tamron 18-300mm F3.5-6.3 Di III-A2 VC VXD, lensa zoom telephoto all-in-one serbaguna ini akan tersedia untuk sistem kamera Sony E-mount dan Fujifilm X. Serta, menawarkan rentang zoom yang setara dengan 27-450mm di full frame.

Saat ini, Tamron belum mengungkap harga dan rencananya diharapkan akan tersedia pada akhir tahun mendatang. Lebih lanjut, distabilkan secara optik menggunakan linear focus motor VXD (Voice-coil eXtreme-torque Drive), memiliki jarak fokus minimum 6 inci dengan rasio perbesaran maksimum 1:2, dan menawarkan rasio zoom 16,6x.

Lanjut ke Pergear 60mm F2.8 Ultra-Macro, lensa macro ini menawarkan rasio pembesaran 2x dan bidang pandang setara 90mm di full frame. Tersedia untuk sistem kamera Fujifilm X, MFT, Nikon Z, dan Sony E-mount dengan harga US$229 atau sekitar Rp3,3 jutaan.

Pergear 60mm F2.8 Ultra-Macro dibuat dari 11 elemen dalam 8 grup. Menggunakan diafragma aperture 10 bilah dan memiliki jarak fokus minimum 19,1mm. Bodinya punya diameter 68mm dengan panjang 118mm dan bobotnya sekitar 600 gram.

Sumber: DPreview 1, 2, dan 3

Tamron 70-300mm F4.5-6.3 Di III RXD

Tamron Umumkan Lensa Zoom Telephoto 70-300mm F4.5-6.3 untuk Sony E-Mount

Tamron telah meluncurkan 70-300mm F4.5-6.3 Di III RXD. Lensa zoom telephoto yang diklaim terkecil dan teringan di dunia untuk kamera mirrorless full frame Sony E-mount.

Meski aperture maksimumnya F6.3 pada ujung telephoto, lensa ini tetap cukup menarik karena keserbaguanaannya. Rentang zoom-nya sangat luas cocok untuk berbagai keperluan, mulai dari dokumentasi, landscape, olahraga, wildlife, portrait, dan lainnya.

sideview underside

Ukuran lensa yang ringkas juga membuatnya mudah dibawa bepergian dan dioperasikan. Panjang 14,7cm, diameter 77mm, dan berat hanya 545 gram. Sehingga kamera APS-C Sony seperti A6600, A6400, dan A6xxx lainnya juga dapat menangani lensa 70-300mm F4.5-6.3 Di III RXD dengan baik dan punya ekuivalen 105-450mm.

Yang juga tak kalah menarik adalah harganya, lensa Tamron 70-300mm F4.5-6.3 ini dibanderol US$549 atau sekitar Rp8,2 juta. Rencananya dijual mulai akhir bulan Oktober, meski karena situasi pandemi covid-19 jadwal rilisnya dapat berubah.

lens mount

Untuk spesifikasinya, lensa ini dibuat dari 15 elemen dalam 10 kelompok. Termasuk elemen low dispersion untuk meminimalkan aberration dan lapisan Broad-Band Anti-Reflection (BBAR) untuk mendapatkan gambar yang tajam di seluruh rentang zoom.

Sementara, autofocus-nya digerakkan oleh teknologi motor Rapid Extra-Silent Stepping Drive (RXD) dari Tamron yang memanfaatkan penuh sistem autofocus Sony yaitu fast hybrid AF dan Eye AF. Rentang aperture F4.5 hingga F32 dengan diafragma aperture tujuh bilah, serta punya jarak fokus minimum 80cm pada mode terlebarnya dan 150cm pada ujung telephoto-nya.

Sumber: DPreview

tamron-umumkan-lensa-zoom-28-200mm-f2-8-5-6-di-iii-rxd-untuk-sony-e-mount-1

Tamron Umumkan Lensa Zoom 28-200mm F2.8-5.6 Di III RXD Untuk Sony E-Mount

Kalau bicara soal ekosistem lensa di sistem Sony E-Mount, bisa dibilang sudah sangat kuat. Terutama lensa native full frame-nya (FE) yang dikembangkan dengan sangat baik, tapi di sisi lain harga lensa Sony FE lumayan tinggi.

Alternatifnya kita bisa mempertimbangkan lensa buatan produsen pihak ketiga seperti Tamron. Baru-baru ini Tamron telah meluncurkan lensa zoom 28-200mm F2.8-5.6 Di III RXD untuk body kamera Sony dengan sensor full frame yang harganya relatif cukup terjangkau.

Ini adalah lensa sapu jagat yang serba guna, karena menawarkan rentang zoom yang sangat luas dari wide sampai ke tele. Meski begitu, dimensinya cukup ringkas dengan panjang 11,7cm dan bobotnya 576 gram.

Tamron 28-200mm F2.8-5.6 Di III RXD ini mengusung 18 elemen dalam 14 grup, termasuk elemen glass-molded aspherical, hybrid aspherical, extra low-dispersion (XLD), dan low-dispersion. Jarak fokus minimumnya 19,1cm di focal length 28mm dan 80cm di 200mm.

Sistem autofocus-nya menggunakan motor penggerak yang disebut RXD yang bekerja secara senyap sehingga ideal untuk merekam video. Diameter filternya berukuran 67mm, tahan lembab dan elemen depan memiliki pelapis fluorin yang secara efektif mengusir minyak dan air.

Rencanaya lensa Tamron 28-200mm F2.8-5.6 Di III RXD akan mulai tersedia di pasar global pada akhir bulan Juni dengan harga US$729 atau sekitar Rp10,3 jutaan. Namun karena covid-19, kemungkinan ketersediaannya akan tertunda.

Sumber: DPreview

Tamron 70-180mm F2.8 Di III VXD, Lensa Telephoto Ringkas Untuk Sony E Mount Hadir Bulan Mei

Lensa telephoto terutama untuk kamera dengan sensor berukuran full frame, kebanyakan memiliki dimensi bongsor, panjang, dan bobotnya cukup berat. Nah bagi para pengguna kamera mirrorless Sony A7 series dan mencari alternatif lensa telephoto yang lebih compact, maka lensa terbaru Tamron bisa menjawab kebutuhan tersebut.

Adalah Tamron 70-180mm F2.8 Di III VXD untuk Sony E Mount. Lensa telephoto generasi ketiga dari Tamron yang pertama kali diungkap pada bulan Oktober 2019 dan rencananya akan dikirim pada pertengahan bulan Mei 2020.

Lensa ini menawarkan rentang zoom sedikit lebih pendek dari pada lensa telephoto klasik 70-200mm. Justru hal ini yang membuat Tamron berhasil memperkecil 45 persen ukuran lensanya, panjangnya 149mm di focal length 70mm dengan bobot 810 gram.

Lensa ini mengadopsi mekanisme VXD (Voice-coil eXtreme-torque Drive) linear motor focus yang tak hanya cepat tapi juga tenang. Serta, sepenuhnya kompatibel dengan berbagai fitur spesifik dari Sony termasuk Fast Hybrid AF dan Eye AF.

Lens_Construction

Tamron 70-180mm F2.8 Di III VXD mengusung konstruksi optik 19 elemen dalam 14 grup dengan diameter filter 67mm. Fokus minimumnya saat menggunakan autofocus adalah 0,85mm. Namun bila beralih ke manual fokus akan berkurang menjadi hanya 0,27mm dan menawarkan perbesaran 1:2 untuk foto closeup yang cukup ekstrem. Soal harga, Tamron 70-180mm F/2.8 Di III VXD dibanderol US$1.199.

Sumber: DPreview

tamron-lensa-full-frame-17-35mm-f2-8-4

Tamron Kenalkan Lensa Full-Frame 17-35mm F2.8-4 untuk Canon EF dan Nikon FX

Bagi para penikmat fotografi, nama Tamron tentu sudah amat familier ya di telinga Anda. Perusahaan asal Jepang ini sudah lama dikenal sebagai pembuat lensa pihak ketiga.

Nah yang terbaru, mereka baru saja memperkenalkan lensa zoom ultra-wide-angle untuk kamera DSLR full frame 35mm Canon dan Nikon yakni Tamron 17-35mm F/2.8-4 Di OSD (Model A037).

tamron-lensa-full-frame-17-35mm-f2-8-4

Lensa jenis ini biasanya mempunyai ukuran cukup besar ya, tapi Tamron 17-35mm F/2.8-4 bentuknya cukup ringkas – panjangnya hanya 3,5 inci dengan bobot 460 gram.

Focal length 17mm ini tentunya sangat cocok untuk memotret foto landscape, sedangkan 35mm sangat ideal untuk fotografi snapshot – dengan aperture antara f/2.8 sampai f/4.

Meski ringkas, sistem lensa ini terdiri dari 15 elemen, termasuk elemen khusus seperti lensa low-dispersion dan glass-molded aspherical.

Soal ketahanan, lensa ini juga memiliki lapisan fluorin dan moisture-resistant construsction (konstruksi tahan kelembapan), memungkinkan lensa ini digunakan secara optimal setiap saat dan perawatan yang mudah.

Lensa Tamron 17-35mm F/2.8-4 ini akan tersedia di body kamera Nikon FX pada tanggal 4 September 2018 dengan harga ritel US$599 atau sekitar Rp8,6 jutaan. Sementara, model untuk body kamera Canon EF akan menyusul di kemudian hari.

Sumber: DPreview