Tag Archives: Thrustmaster

Premier League Gandeng Tencent untuk Adakan ePremier League China, Red Bull Kumite Digelar di London

Minggu lalu, ada beberapa berita menarik di ranah esports. Salah satunya, Premier League baru saja menggandeng Tencent dan EA untuk menggelar ePremier League China. Sementara itu, Riot Games bekerja sama Uniqlo untuk merilis koleksi kaos bertema League of Legends. Thrustmaster juga baru saja meluncurkan setir replika dari Ferrari F1.

Premier League Gandeng Tencent untuk Gelar ePremier League China

Premier League mengumumkan bahwa mereka akan bekerja sama dengan Tencent Sports, Tencent Esports, dan EA Sport untuk mengadakan ePremier League China. Turnamen itu akan dimulai pada 28 April 2021 sampai 15 Mei 2021. Turnamen tersebut akan menjadi ePremier League pertama yang digelar di luar Inggris. Dalam turnamen itu, masing-masing tim di Premier League akan diwakili oleh dua orang asal Tiongkok: seorang gamer profesional dan seorang kreator konten, lapor The Esports Observer. Kompetisi ePremier League ini akan disiarkan di platform video milik Tencent dan ditayangkan secara live di DouYu dan Huya.

Thrustmaster Meluncurkan Setir Replika Ferrari F1

Minggu lalu, Thrustmaster meluncurkan SF1000 Edition Wheel Add-on, setir replika dari setir yang digunakan oleh Charles Leclerc dan Sebastian Vettel pada 2020 Ferrari F1. SF1000 dilengkapi dengan 11 tombol, 7 encoders, dan 2 thumbwheels, yang fungsinya bisa diatur sesuai selera pengguna. SF1000 juga dilengapi dengan layar sebesar 4,3 inci, yang akan menampilkan berbagai informasi , seperti suhu ban, gears, serta penggunaan bahan bakar dan energi. SF1000 sudah tersedia di Eropa saat ini. Sementara di Asia Pasifik, ia baru akan tersedia pada 18 Mei 2021. Penjualan global akan dimulai pada 26 Agustus 2021.

Setir replika dari Ferrari F1 buatan Thrustmaster. | Sumber: Motor1

Thrustmaster dan Ferrari telah bekerja sama selama 10 tahun terakhir. Dan peluncuran SF1000 akan memperkuat hubungan antara keduanya. Sebelum ini, Thustmaster juga mendukung 2021 Ferrari Esports Series. Kompetisi sim racing itu akan dimulai pada 5 April 2021. Sim racer yang berhasil keluar jadi juara akan mewakili Ferrari dalam kompetisi sim racing, menurut laporan Motor1.

Red Bull Kumite 2021 Bakal Diadakan di London

Red Bull Kumite akan diadakan di London, Inggris. Pada Sabtu, 22 Mei 2021, Guilty Gear Strive akan menjadi game yang diadu. Sementara pada hari Mingu, 23 Mei 2021, Red Bull Kumite akan menampilkan pertandingan antara 16 pemain Street Fighter V terbaik. Red Bull Kumite pertama kali diadakan di Paris, Prancis. Dan selama 3 tahun, pada 2015-2018, turnamen itu selalu digelar di Prancis. Pada 2019, lokasi Red Bull Kumite baru dipindahkan ke Jepang, sebagai penghormatan pada developer di balik Street Fighter, lapor Bleeding Cool. Red Bull Kumite mendapatkan dukungan ASTRO Gaming sebagai peripheral partner dan AOC sebagai monitor partner.

Uniqlo Bakal Rilis Koleksi Kaos Bertema League of Legends

Riot Games baru saja mengumumkan kerja sama dengan Uniqlo. Dengan ini, Uniqlo akan meluncurkan beberapa kaos bertema League of Legends. Kaos-kaos itu akan menampilkan berbagai gambar a la Runeterra, termasuk Poros, Summoners Rift, dan K/DA, girlband virtual yang didasarkan pada karakter di League of Legends, menurut laporan Dot Esports.

Menurut Ryan Crosby, Head of Entertainment Marketing and Consumer Products, Riot Games, alasan Uniqlo terpilih untuk menjadi rekan Riot adalah karena mereka punya dedikasi dalam menciptakan pakaian yang unik. Dalam beberapa tahun belakangan, Riot memang aktif untuk bekerja sama dengan sejumlah merek fashion, termasuk Louis Vuitton dan A Bathing Ape. Selain itu, mereka juga meluncurkan koleksi merchandise mereka sendiri.

Acer Bakal Gelar Predator Sim Racing Cup 2021

Acer mengumumkan rencana mereka untuk menggelar turnamen sim racing baru, yaitu Predator Sim Racing Cup 2021. Kompetisi itu dibuka untuk umum, dengan tujuan mencari sim racer berbakat dan membuat semakin banyak orang kenal dengan sim racing. Secara total Predator Sim Racing akan menawarkan total hadiah sebesar US$50 ribu.

Menurut laporan The Esports Observer, Predator Sim Racing Cup akan diadakan di Arab Saudi, Belanda, Denmark, Inggris, Irak, Italia, Jerman, Kuwait, Mesir, Norwegia, Oman, Polandia, Prancis, Qatar, Rusia, Republik Ceko, Slovakia, Spanyol, Swedia, Turki, Ukraina, dan Uni Emirat Arab. Para pemenang kompetisi nasional akan bisa melaju ke turnamen tingkat internasional.

Thrustmaster Luncurkan Controller Xbox dan PC yang Sangat Modular

Produsen periferal Thrustmaster baru saja meluncurkan controller yang sangat menarik bernama eSwap X Pro. Timing peluncurannya tentu sengaja dipaskan dengan perilisan Xbox Series X dan Series S, akan tetapi gamepad ini juga kompatibel dengan Xbox One maupun PC Windows.

Yang istimewa dari eSwap X Pro adalah desain modularnya yang mudah sekali dibongkar-pasang. Fleksibilitasnya bahkan mengalahi yang Xbox Elite Wireless Controller tawarkan. Contoh yang paling gampang, Anda bahkan bisa menukar posisi D-Pad dan stik analognya sehingga layout-nya jadi simetris ala controller PlayStation.

Seandainya tidak butuh D-Pad sama sekali, atau hanya memerlukan satu stik analog saja, pengguna juga dapat menukarnya dengan modul lain. Grip-nya pun juga dapat dilepas dan diganti dengan yang teksturnya berbeda. Semuanya tinggal dicabut dan dipasang dengan mudah berkat sambungan magnetis.

Konsep modular seperti ini juga berarti umur controller bisa diperpanjang dengan menukar modul lama dengan yang baru saja – semisal ketika karet pelapis stik analognya mulai mengelupas, atau tombol D-Pad-nya mulai lecek – tidak perlu membeli controller baru. Masih seputar ketahanan, tiap-tiap tombol eSwap X Pro diklaim punya switch yang tahan sampai lima juta kali klik.

Fitur lain eSwap X Pro yang tak kalah unik adalah kemampuan untuk mengatur seberapa dalam Anda perlu menekan tombol trigger-nya. Jadi semisal sedang bermain game shooter, pengguna bisa menyetel supaya trigger-nya cuma perlu ditekan sedikit saja, sehingga aksinya dalam game bisa lebih responsif.

Bagian punggung eSwap X Pro turut dibekali empat buah tombol yang dapat diprogram sesuai kebutuhan. Lalu ada pula sederet tombol lain di bagian bawahnya, persis di sebelah jack headphone-nya. Secara keseluruhan, controller ini menawarkan kustomisasi yang amat merinci; bahkan sensitivitas stik analognya pun juga bisa disesuaikan jika mau.

Satu-satunya kelemahan Thrustmaster eSwap X Pro mungkin adalah konektivitasnya yang masih mengandalkan kabel. Namun kalau itu bukan masalah, perangkat ini bisa dibeli seharga $160 mulai bulan Desember mendatang.

Sumber: PC Gamer dan Thrustmaster.

jajaran-steering-wheel-dan-joystick-thrustmaster-kini-tersedia-di-indonesia-1

Jajaran Steering Wheel dan Joystick Thrustmaster Kini Tersedia di Indonesia

Buat Anda yang beneran hobi bermain game simulasi balap, harusnya sudah tak asing lagi dengan gaming gear besutan Thrustmaster. Terutama aksesori steering wheel dan joystick-nya yang menjadi pilihan utama para gamer racing. Bayangkan, Anda bisa mengendarai mobil balap secara manual dan merasakan sensasi kebut-kebutan yang lebih imersif.

Buat yang selama ini kesulitan membeli produk Thrustmaster, melalui jalur distribusi Techno Solution – Thrustmaster kini secara resmi hadir di Indonesia. Peripheral gaming seperti racing wheel dan unique joystick untuk menopang game racing sekarang mudah dimiliki oleh para gamer di Indonesia.

jajaran-steering-wheel-dan-joystick-thrustmaster-kini-tersedia-di-indonesia-6

Winston Kim selaku CEO dari Technosolution secara langsung mengumumkan ketersediaan produk-produk dari Thrustmaster di Indonesia. Menurutnya, market dari game racing simulator ini sangat besar. Meski di Indonesia dianaktirikan atau kurang dilirik, tetapi para pemainnya ada dan pangsa pasarnya juga tumbuh.

Thrustmaster sendiri merupakan perusahaan peripheral gaming untuk PC dan konsol yang dimiliki oleh Guillemot asal Perancis. Secara global, sekitar 70 persen market simulator dipegang oleh Thrustmaster. Bukan hanya untuk gaming, perangkat Thrustmaster juga digunakan untuk latihan simulasi penerbangan pesawat dan mengendarai mobil balap.

Kebanyakan produk Thrustmaster yang dibawa masuk Indonesia ini kompatibel dengan platform PlayStation 4 dan PC. Anda bisa melihat daftarnya di official store Thrustmaster Indonesia di Blibli.com. Berikut diantaranya:

  • Thrustmaster TWCS Throttle – Rp2.080.000
  • Thrustmaster T-16000M FCS – Rp1.690.000
  • Thrustmaster T.16000M Flight Pack – Rp4.070.000
  • Thrustmaster T-Flight HOTAS X – Rp1.850.000
  • Thrustmaster TH8A Add-On Shifter – Rp3.280.000
  • Thrustmaster T80 Ferrari 488 GTB Edition Racing Wheels – Rp2.430.000
  • Thrustmaster T3PA PRO – Rp3.400.000
  • Thrustmaster T300 RS GT Edition – Rp6.690.000
  • Thrustmaster T150 PRO Force Feedback Racing Wheel – Rp4.790.000

Cherrybelle Bentuk Tim Esports

jajaran-steering-wheel-dan-joystick-thrustmaster-kini-tersedia-di-indonesia-1

Dalam kesempatan yang sama, Techno Solution juga menghadirkan grup musik Cherrybelle. Teguh Sanjaya selaku founder Cherrybelle secara resmi membentuk tim esports cewek bernama Mega Kiss dengan kontrak senilai US$10.000 atau Rp1,5 miliar.

Tim esports Mega Kiss ini dibentuk bukan untuk memenangkan kompetisi dan mengalahkan tim esports profesional seperti BOOM ID, EVOS, RRQ, dan lainnya. Melainkan sebagai jembatan, mereka akan tampil dalam pertandingan ekshibisi untuk memperkenalkan dunia game sehingga orang dari dunia casual bisa mengerti dunia esports itu seperti apa. Sebaliknya, tim-tim esports juga bisa terwakili oleh Mega Kiss.

Mega Kiss sendiri dilatih oleh seorang legenda Dota Indonesia yakni “LaKuCi” dan terdiri dari limat pemain. Mulai dari Cindy, Jessica, Crysta, Jesslyn, dan Emelyn. Game yang dimainkan rata-rata ialah PUBG Mobile dan Mobile Legends: Bang Bang.