Tag Archives: USB flash drive

SSD Portabel dan Flash Disk Baru Kingston Unggulkan Kecepatan di Atas Rata-Rata

Kingston meluncurkan dua produk penyimpanan baru, yakni SSD portabel XS2000 dan USB flash drive DataTraveler Max. Keduanya sama-sama mengunggulkan kecepatan yang sangat tinggi, cocok untuk keperluan bisnis maupun kreasi konten, atau bisa juga digunakan sebagai ruang penyimpanan tambahan untuk PS5.

Kita mulai dari XS2000 lebih dulu. Dimensinya kecil, cuma 69,5 x 32,6 x 13,5 mm, kira-kira sama ringkasnya seperti kunci mobil model keyless, dan hampir separuh ukuran SSD portabel pada umumnya. Desainnya tergolong simpel dengan nuansa industrial berkat rangka yang terbuat dari logam. Paket penjualannya turut mencakup casing tambahan berbahan karet yang tahan air dan debu dengan sertifikasi IP55.

Terkait performa, XS2000 menawarkan kecepatan baca dan tulis hingga 2.000 MB/detik. Dalam konteks sehari-hari, ia sanggup mentransfer hingga 400 foto HD per detik, atau mentransfer video 4K berdurasi 1 jam dalam waktu kurang dari 30 detik. Buat yang sering berkutat dengan video 4K atau 8K, SSD sekencang ini tentu bisa membantu melancarkan alur kerja.

Untuk DataTraveler Max (DT Max), flash disk ini memiliki kecepatan baca maksimum 1.000 MB/detik, dan kecepatan tulis 900 MB/detik. Untuk skenario mentransfer foto, ia mampu memindahkan hingga 200 foto HD per detiknya. Fisiknya tipis meski agak lebih panjang dari biasanya (82,2 mm), dan ia turut dilengkapi sebuah indikator status LED.

Perbedaan kecepatan di antara keduanya disebabkan oleh standar USB yang diadopsi oleh masing-masing perangkat. XS2000 menggunakan standar USB 3.2 Gen 2×2 dengan transfer rate maksimum 20 Gbps, sementara DT Max menggunakan standar USB 3.2 Gen 2 dengan transfer rate 10 Gbps. Meski demikian, jenis konektor yang digunakan keduanya sama-sama USB-C.

Mengenai kapasitasnya, Kingston XS2000 hadir dalam varian 500 GB, 1 TB, dan 2 TB. Kingston DataTraveler Max di sisi lain tersedia dalam varian 256 GB, 512 GB, dan 1 TB. Kedua produk sama-sama didukung oleh garansi terbatas selama lima tahun.

Berdasarkan informasi yang saya dapat dari perwakilan Kingston, XS2000 dan DT Max kabarnya akan tersedia di pasar tanah air dalam waktu dekat, meski memang sejauh ini belum ada tanggal pastinya. Harga jual resminya pun juga belum dirincikan, namun sebagai referensi, di Amazon masing-masing varian XS2000 dijual seharga $100, $160, dan $285.

Lexar Luncurkan Flash Disk USB 3.0 dengan Sensor Sidik Jari

Di titik ini, fitur keamanan biometrik via sensor sidik jari sudah bukan lagi fitur yang eksklusif untuk smartphone flagship. Bertambah banyaknya jumlah ponsel yang memiliki fitur ini pada dasarnya berdampak pada turunnya ongkos produksi yang dibutuhkan untuk membuat sensor sidik jari.

Imbas lebih lanjutnya, kita bisa melihat pemanfaatan sensor sidik jari di perangkat selain ponsel. Perangkat apa kira-kira yang membutuhkan keamanan ekstra? Salah satunya bisa flash disk, dan itu sudah diwujudkan oleh Lexar.

Produsen storage asal Amerika Serikat itu baru saja memperkenalkan Lexar JumpDrive Fingerprint F35. Seperti yang bisa kita cerna dari namanya, keunikan flash disk ini terletak pada sensor sidik jari yang tertanam di salah satu ujungnya. Jadi untuk bisa mengakses isinya, pengguna harus lebih dulu meletakkan salah satu jarinya di atas sensor tersebut.

Lexar JumpDrive Fingerprint F35 USB 3.0

Sensor tersebut dapat mengenali hingga 10 sidik jari, dan proses pendeteksiannya diklaim kurang dari satu detik. Sebagai proteksi lebih lanjut atas data yang tersimpan, Lexar tak lupa menyematkan fitur enkripsi 256-bit.

Sayangnya untuk urusan performa, ia masih terbatasi oleh standar USB 3.0 yang digunakan, dengan kecepatan transfer data maksimum 150 MB/s secara teoretis. Mungkin akan lebih menarik apabila ke depannya Lexar merilis varian yang sudah menggunakan standar USB-C, meski harganya tentu bakal jauh lebih mahal.

Saat ini Lexar JumpDrive Fingerprint F35 sudah dipasarkan dalam tiga varian: 32 GB ($33), 64 GB ($50), dan 128 GB ($90). Varian 256 GB akan menyusul seharga $170. Keamanan ekstra pada sebuah flash disk memang bukan untuk semua orang, apalagi mengingat harganya tergolong cukup mahal.

Sumber: Lexar via 9to5Mac.

Beyond Ink Pen Ialah Pulpen, Stylus, Flash Disk dan Power Bank Jadi Satu

Judul di atas sepintas terdengar seperti mengada-ada dan diambil dari episode serial kartun Inspector Gadget. Padahal sebenarnya perangkat seperti ini sudah eksis dan bisa Anda beli sekarang juga. Namanya Beyond Ink Pen, dan jangan sesekali tertipu oleh wujudnya.

Dari luar, semua orang pasti akan mengenalinya sebagai sebuah pulpen. Akan tetapi ujungnya bisa Anda lepas dan ganti dengan ujung lain berupa stylus ketika yang ada di hadapan mata hanyalah smartphone atau tablet. Giliran buku catatan yang keluar, ganti kembali dengan ujung pulpen standar.

Satu perangkat multi-fungsi untuk berbagai kebutuhan / Beyond Ink Pen
Satu perangkat multi-fungsi untuk berbagai kebutuhan / Beyond Ink Pen

Beralih ke ujung belakang, Anda bisa membuka tutupnya dan seketika itu juga tampak konektor USB. Yup, seperti yang saya katakan, Beyond Ink Pen juga merupakan sebuah flash disk dengan kapasitas 16 GB.

Bersembunyi di bawahnya adalah kabel micro USB fleksibel – juga tersedia dalam varian Lightning untuk perangkat iOS – yang siap menyalurkan energi listrik dari baterai berkapasitas 1.000 mAh-nya ke ponsel. 1.000 mAh memang sangat kecil, tapi setidaknya bisa menyelamatkan Anda di saat-saat kritis.

Komponen-komponen Beyond Ink Pen / Beyond Ink
Komponen-komponen Beyond Ink Pen / Beyond Ink

Semua ini dikemas dalam perpaduan material stainless steel dan kuningan yang ringkas, dengan bobot tak lebih dari 71 gram dan panjang 156 mm. Kalau Anda tertarik dengan konsep perangkat multi-fungsi berkedok semacam ini, Beyond Ink Pen bisa ditebus dari situsnya seharga $70 per unit.

Seperti Flash Disk Biasa, iLuun Air Dapat Menerima dan Meneruskan Data ke Ponsel Secara Nirkabel

Dimensi yang ringkas dan konsep plug-and-play menjadikan USB flash drive atau flash disk sebagai salah satu medium paling praktis untuk memindah data dari satu komputer ke yang lain. Masalahnya, PC atau laptop tidak lagi menjadi gadget utama kita, dan sehari-harinya kita sering dihadapkan dengan skenario memindah data dari smartphone ke komputer atau sebaliknya.

Untuk itu, sebuah startup bernama iLuun mencoba menawarkan solusi yang cukup menarik. Dijuluki iLuun Air, ia pada dasarnya merupakan sebuah flash disk USB 3.0 standar, tapi dengan kemampuan menerima dan meneruskan data ke smartphone atau tablet secara nirkabel.

Pengguna sama sekali tidak diwajibkan memiliki koneksi internet, karena iLuun akan memancarkan Wi-Fi hotspot-nya sendiri saat dinyalakan. Setelah tersambung, pengguna tinggal membuka aplikasi pendampingnya di smartphone untuk menyimpan foto, video, file lagu maupun dokumen lainnya.

Foto, video maupun musik bisa langsung dinikmati dari smartphone atau tablet tanpa perlu dipindah terlebih dulu / iLuun
Foto, video maupun musik bisa langsung dinikmati dari smartphone atau tablet tanpa perlu dipindah terlebih dulu / iLuun

iLuun Air juga berfungsi sebagai media streamer, mendukung koneksi dengan enam perangkat sekaligus. Foto atau video yang tersimpan di dalamnya bisa langsung dilihat di smartphone atau tablet tanpa perlu dipindah terlebih dulu, dan iLuun Air bisa terus beroperasi selama 5 jam sebelum baterainya perlu diisi ulang.

Setibanya di rumah, pengguna tinggal menancapkan iLuun Air ke komputer untuk memindah isinya atau sekadar membuat backup. Tentu saja, selagi menancap, charging akan otomatis berlangsung.

iLuun Air tersedia dalam empat pilihan kapasitas: 32, 64, 128 dan 256 GB. Masing-masing bisa dipesan lewat Kickstarter seharga $49, $65, $89 dan $119 selama masa early bird. Ia kompatibel dengan perangkat iOS maupun Android.

Secara keseluruhan, perangkat ini bisa dilihat sebagai alternatif menarik dan praktis dari layanan cloud storage yang bisa bekerja secara offline. Di pasaran memang sudah ada banyak flash disk berkonektor khusus yang bisa disambungkan langsung ke perangkat iOS atau Android, akan tetapi iLuun Air unggul dalam hal media streamer, mengingat ia bisa diakses oleh enam pengguna secara bersamaan.

SanDisk Luncurkan USB Flash Drive Unik dengan Dua Tipe Konektor

Pabrikan memory card dan flash drive kenamaan SanDisk baru-baru ini meluncurkan sebuah produk yang inovatif sekaligus menarik perhatian. Mengacu pada nama lengkapnya, SanDisk Ultra Dual Drive USB Type-C, cukup jelas bahwa flash drive ini mengemas koneksi USB-C yang perlahan menjadi standar di ranah perangkat mobile.

Namun koneksi USB-C saja tentunya tidak cukup untuk dibilang inovatif. Kita harus menilik lebih dalam dan memahami apa maksud kata “Dual” pada namanya. Well, itulah keunikan dari flash drive ini; ia mengemas dua tipe koneksi yang berbeda, yaitu USB-C dan USB-A, yang sekarang sudah tergolong tradisional.

Pada bagian sampingnya terdapat tuas yang bisa ditarik ke kiri atau kanan, dimana terdapat konektor USB-C dan USB-A. Fitur ini membuatnya sangat fleksibel; Anda bisa menancapkan konektor USB-C miliknya ke smartphone Android untuk mengambil data, lalu ganti menancapkan konektor USB-A ke komputer untuk memindahkan data tersebut.

Di sisi lain, perangkat ini juga bisa dimanfaatkan untuk membuat backup data perangkat Android yang dilengkapi port USB-C dengan bantuan aplikasi SanDisk Memory Zone yang bisa diunduh secara cuma-cuma. Jadi ketika pengguna menancapkan flash drive ini, aplikasi tersebut akan terbuka secara otomatis dan pengguna bisa langsung mengakses data-datanya.

Soal kecepatan, SanDisk mengklaim kecepatan transfer datanya bisa mencapai angka 150 MB per detik, namun tentunya semua juga bergantung pada perangkat apa ia terhubung. Kapasitasnya sendiri bervariasi, mulai 16 GB sampai 128 GB, dan saat ini sudah dipasarkan seharga $20 sampai $70.

Sumber: DPReview dan SanDisk.

WonderCube, Aksesori Smartphone Serba Bisa dalam Wujud Kubus yang Amat Ringkas

Ketika kita semakin sering mengandalkan smartphone dalam kegiatan sehari-hari, acap kali aksesori pendukung yang dibutuhkan semakin banyak pula. Mulai dari power bank, stand sampai memory eksternal harus kita simpan baik-baik agar bisa terus mendampingi smartphone kita sehari-harinya. Continue reading WonderCube, Aksesori Smartphone Serba Bisa dalam Wujud Kubus yang Amat Ringkas